in

Fakta Unik Orang Pendiam, Diam-diam Tapi?

pixabay

Fakta Unik Orang Pendiam – Menurut teori George Kelly, ia melihat kepribadian seseorang sebagai cara unik bagi setiap individu untuk menginterpretasikan pengalaman hidupnya. Di sisi lain, menurut Gordon Allport, kepribadian hadir dalam diri setiap individu dan kemudian membimbing dan mengarahkan semua tindakannya. Lebih tepatnya, menurut Allport, kepribadian adalah organisasi dinamis dari sistem psikofisik individu yang secara khusus dapat menentukan pikiran dan tindakan individu.

Setiap orang memiliki kepribadian yang berbeda. Kepribadian secara umum merupakan sebuah pesona yang ditampilkan oleh seseorang ketika berinteraksi atau bertemu dengan orang lain. Di dalam kepribadian seseorang ini juga memiliki perilaku yang bermacam-macam, tergantung dari kepribadiannya masing-masing.

Dari kepribadian yang bermacam-macam itu maka muncullah beberapa perilaku atau karakter dari masing-masing individu seperti, pendiam, lemah lembut, pemalu, ramah, riang, mudah bergaul, dan karakter-karakter lain yang bisa kita jumpai pada setiap orang.

beli sekarang

Banyak hal yang perlu kamu ketahui dari sosok seorang introver. Buku ini khusus untuk orang yang memiliki kepribadian introver maupun orang yang ingin mengenal karakteristik sosok introver. Banyak yang mengira seseorang kepribadian introver adalah sosok yang pendiam, pemalu, dan tertutup. Padahal, sejatinya sosok introver adalah orang yang memiliki kepribadian menarik jika kamu mengenalnya

Dalam artikel ini akan membahas mengenai fakta dari orang pendiam. Tentu kalian memiliki teman atau bahkan diri kalian sendiri termasuk orang yang pendiam. Jangan salah sangka, orang yang pendiam bukan berarti mereka tidak peduli atau pun tidak suka bersosialisasi dengan orang lain. Di bawah ini akan dijelaskan beberapa fakta mengenai orang pendiam. Mau tahu apa saja fakta-faktanya? Yuk Grameds, simak ulasan berikut!

1. Orang Pendiam Bukan Berarti Tidak Suka Bersosialisasi

Holiday Sale

Orang pendiam sering dianggap sebagai orang yang tidak suka bersosialisasi. Tetapi, hal ini tidaklah benar. Orang yang pendiam juga bisa mendatangi sebuah keramaian dan bertemu orang baru.

Namun, orang yang pendiam cenderung lebih memperhatikan, daripada selalu menjadi pusat perhatian. Mereka juga tidak suka berbasa-basi sebelum mengawali obrolan, biasanya mereka langsung mengatakan poin utama dari apa yang ingin ia katakan. Tetapi ini tidak berarti bahwa orang yang pendiam itu kasar atau tidak suka bersosialisasi.

2. Orang Pendiam Suka Berteman

Fakta lain tentang orang yang pendiam adalah mereka juga suka berteman dengan orang lain. Mungkin pendiam atau introvert lebih cenderung hanya terlihat suka dengan kesendirian.

Namun bukan berarti mereka juga tidak ingin berteman dengan orang lain. Mereka sangat suka berteman, bahkan mereka menikmati semua aktivitas dan kegiatan yang mereka lakukan bersama teman-temannya. Namun, orang yang pendiam biasanya lebih suka menghabiskan waktu dengan orang yang sudah mereka kenal atau percaya.

3. Orang Pendiam Memiliki Beberapa Tipe

Orang pendiam bukan berarti mereka semua memiliki tipe yang sama. Menurut Jonathan M. Cheek, seorang Psikolog Kepribadian dari Wellesley College, di dalam penelitiannya ia membagi tipe orang pendiam menjadi empat bagian, yaitu dalam hal sosial, berpikir, cemas, dan banyak pertimbangan.

Pertama, pendiam dalam sosial. Pendiam secara sosial ini adalah sebuah karakter yang menjadi ciri khas orang pendiam, yaitu tidak banyak bersosialisasi dengan orang lain. Mereka hanya akan bersosialisasi dengan beberapa teman dekatnya saja dibandingkan dengan orang lain dengan jumlah orang yang lebih banyak. Bahkan, mereka juga lebih senang menyendiri.

Kedua, pendiam dalam berpikir. Biasanya, pendiam karena berpikir merupakan orang yang memiliki karakter sangat berhati-hati dan juga bijaksana. Orang yang memiliki tipe pendiam seperti ini biasanya mereka suka menyendiri untuk memikirkan hal-hal kreatif berdasarkan apa yang sedang ia imajinasikan. Orang pendiam dalam berpikir ini berbeda dengan pendiam secara sosial, mereka tidak menghindar dari banyak orang untuk bersosialisasi.

Ketiga, pendiam karena cemas. Orang yang memiliki tipe pendiam karena cemas biasanya mereka sering kali merasa gelisah dan mawas diri. Bahkan, beberapa dari mereka juga memiliki karakter yang pemalu. Tipe pendiam yang seperti ini sering memikirkan dan mencemaskan hal-hal yang akan terjadi pada dirinya sendiri sebelum ia melakukannya.

Keempat, pendiam karena banyak pertimbangan. Orang dengan tipe pendiam seperti ini merupakan orang yang lebih suka berpikir sebelum berbicara maupun bertindak. Mereka adalah orang-orang yang selalu banyak pertimbangan di dalam hidupnya. Ia tidak ingin mengambil keputusan yang salah. Ia juga tidak akan mengambil keputusan dengan hanya mengikuti kata hatinya saja.

4. Memiliki Kepercayaan Diri yang Tinggi

Orang yang pendiam biasanya lebih banyak diam dan menikmati waktunya sendiri. Mereka juga bukanlah orang yang lemah karakternya. Fakta bahwa orang yang pendiam umumnya harus tahu bahwa mereka tidak pernah mudah hanyut oleh arus. Orang yang pendiam dapat memiliki kepercayaan diri yang tinggi dan kepribadian yang kuat.

Orang yang pendiam cenderung memiliki pikiran dan tujuannya sendiri. Selain itu, mereka sering kali menganalisis berbagai hal secara menyeluruh sebelum mengikuti hal yang orang lain lakukan. Bahkan, orang pendiam sering menghabiskan waktu untuk bersenang-senang, meskipun itu bukan aktivitas yang disetujui atau dinikmati kebanyakan orang.

5. Pendiam Bukan Berarti Mentalnya Tidak Sehat

banyak orang yang menganggap bahwa orang dengan karakter pendiam memiliki suatu penyakit dalam kesehatan mentalnya. Orang dengan penyakit mental mungkin saja bisa menjadi orang yang pendiam, tetapi diam bukan dikarenakan mentalnya sedang tidak sehat.

Di sisi lain, tidak sedikit juga orang yang memiliki penyakit mental dengan karakter yang ekstrovert. Oleh karena itu, pendiam atau terbuka bukanlah suatu indikator yang dapat diandalkan untuk memastikan kesehatan mental seseorang.

6. Orang Pendiam Juga Bisa Terkenal

Mungkin sebuah fakta yang mengejutkan bahwa orang yang pendiam bisa menjadi seseorang yang terkenal atau populer. Pasalnya, orang-orang yang terkenal biasanya memiliki karakter yang ekstrovert. Namun, ada juga banyak orang pendiam menjadi orang yang terkenal.

Di antara orang-orang pendiam yang terkenal di dunia adalah Albert Einstein, Bill Gates, Steven Spielberg, Sir Isaac Newton, Abraham Lincoln, Barack Obama dan JK. Rowling, Warren Buffett, Michael Jordan, Mahatma Gandhi, dan Frederic Chopin.

Orang yang pendiam umumnya memiliki pemikiran yang dalam. Mereka juga bisa sangat kreatif dengan menghabiskan waktu sendirian. Jadi wajar saja jika orang yang tenang membuat karya yang hebat dan membuat nama dan karakternya dikenal banyak orang.

7. Orang Yang Produktif

Banyak orang pendiam juga memiliki kepribadian introvert yang membutuhkan waktu untuk diri mereka sendiri. Mereka menyendiri untuk terbebas dari gangguan orang-orang di sekitarnya sepanjang hari. Orang yang pendiam dengan fokus yang tenang bisa sangat membantu untuk mencapai banyak hal yang diinginkannya.

Dengan ini, orang yang pendiam cenderung lebih produktif daripada orang dengan karakter yang lain. Mereka menyendiri, menjauh dari kerumunan bukan berarti tidak melakukan apa-apa. Semakin mereka sendiri maka mereka akan semakin fokus, hal itu yang membuat mereka menjadi produktif.

beli sekarang

Introvert Juga Bisa Sukses adalah buku yang membahas motivasi dan inspirasi bagi orang-orang dengan kepribadian introver bahwa mereka juga bisa sukses. Melalui bahasan di dalam buku ini, seorang introver dengan beberapa karakter seperti lebih pendiam, suka menyendiri, menjauhi keramaian, serta tak ingin terlalu terlihat, tetap mampu menjadi hebat dan berprestasi.

8. Sebagai Pendengar Yang Baik

Mungkin kita jarang menemukan orang yang bisa mendengerkan kita dengan baik saat kita berbicara. Dalam hal ini, orang yang pendiam cenderung mendengarkan dan memperhatikan orang lain yang sedang berbicara. Orang yang pendiam adalah pendengar yang baik. Dia mendengarkan detail kalimat yang diucapkan lawan bicaranya.

Bisa dikatakan bahwa mereka dapat menjadi tempat untuk mencurahkan isi hati. Kamu bisa menceritakan hal yang sebelumnya sulit untuk kamu katakan kepada siapa pun. Dengan bercerita kepada orang yang pendiam, mungkin mereka juga bisa memberikan saran yang baik karena telah memperhatikan ceritamu dengan baik juga.

9. Seorang Pengamat yang Baik

Orang yang pendiam menghabiskan lebih sedikit waktu untuk berbicara, tetapi lebih banyak energi yang dikeluarkannya untuk mengamati situasi. Tanyakan kepada orang yang pendiam apa pendapat tentang situasi tersebut. Kamu akan kagum dengan tanggapan yang sangat reflektif dan menyeluruh.

Dengan pengamatannya yang baik ini tentu dia dapat menjadi seorang yang sangat perhatian dengan orang terdekatnya. Jika kamu memiliki kekasih atau pun sahabat yang memiliki karakter seperti ini, bisa dikatakan kamu adalah orang yang beruntung. Karena mereka yang pendiam juga bisa sangat perhatian dengan orang terdekatnya.

10. Tidak Akan Mengintimidasi Orang Lain

Fakta selanjutnya adalah orang pendiam tidak akan mengintimidasi orang lain. Mereka yang diam justru selalu menjauhkan diri dari masalah yang ada, bahkan masalah sepele seperti bertengkar dengan orang lain hingga mengintimidasi orang lain. Mereka selalu membuat diri mereka merasa aman dan nyaman, mereka tidak ingin membuat masalah yang ada menjadi panjang. Oleh karena itu mereka juga akan membuat orang di sekitarnya menjadi nyaman juga karena sikapnya ini.

 11. Memiliki Kemampuan yang Baik Dalam Bekerja

Orang yang pendiam memiliki keterampilan yang luar biasa dalam pekerjaannya. Biasanya dia membuat sesuatu dari ide-ide kreatifnya yang tentu saja akan mendapat perhatian khusus dari atasannya. Karena dia selalu menggerakkan kepalanya untuk menciptakan hal-hal baru yang belum terpikirkan oleh orang lain.

Mereka mendapatkan ide-ide kreatif ini karena mereka selalu fokus dengan apa yang ingin mereka kerjakan. Dengan perilakunya yang banyak menyendiri, ia memikirkan sesuatu hal melalui imajinasinya untuk membentuk suatu ide yang menarik untuk pekerjaannya.

12. Orang Pendiam Adalah Orang yang Tulus

Orang yang pendiam memiliki rasa dan sikap yang tulus terhadap segala sesuatu. Bantuan yang diberikan kepada orang lain suka membantu tanpa mengharapkan imbalan. Sikap tulus adalah kualitas mendasar dari orang yang pendiam yang jarang terlihat oleh orang kebanyakan.

Mereka diam bukan berarti mereka tidak peduli dengan orang lain. Sudah dikatakan bahwa mereka adalah pengamat yang baik maka saat orang pendiam ini melihat ada seseorang yang sedang kesusahan, ia tidak akan segan untuk membantu. Mereka akan melakukannya dengan tulus tanpa adanya imbalan yang diharapkan.

13. Tingkat Kesabarannya Tinggi

Fakta selanjutnya adalah orang yang pendiam memiliki tingkat kesabaran yang lebih tinggi daripada orang dengan karakter lain. Mereka akan menunggu pada waktu yang tepat untuk membicarakan sebuah masalah yang terjadi antara dirinya dengan orang lain. Bahkan, ketika ada masalah lain yang membuat dirinya kesal ia pun juga dapat menahan diri untuk meluapkan emosinya. Ia dapat mengatur emosinya dan tidak akan meluapkan emosinya secara sembarangan.

14. Menjadi Pusat Perhatian Bagi Lawan Jenisnya

Orang pendiam memiliki fakta bahwa ia biasanya menjadi pusat perhatian oleh lawan jenisnya. Orang pendiam dengan sikapnya yang dingin dan terlihat cuek membuat lawan jenisnya menganggap bahwa orang pendiam itu misterius.

Oleh karena itu, lawan jenisnya menjadi semakin penasaran dengan orang yang pendiam dan berusaha untuk dekat dengan mereka yang pendiam. Sikapnya ini juga mengundang sikap yang menghanyutkan bagi orang lain.

15. Tidak Mudah Berbagi Cerita

Fakta berikutnya mengenai orang yang pendiam adalah mereka tidak mudah untuk berbagi cerita dengan orang lain. Hal ini membuatnya menjadi pemegang rahasia yang baik juga jika mereka dijadikan sebagai tempat bercerita.

Orang yang pendiam biasanya memiliki kepribadian introvert maka dari itu ia tidak mudah untuk berbagi cerita. Ia hanya bercerita kepada orang-orang terdekatnya saja atau orang yang telah ia percayai sebelumnya. Ia tidak mudah bercerita karena ia juga memikirkan terlebih dahulu apakah ia menceritakan kisahnya kepada seorang yang tepat atau bukan maka dari itu ia berjaga-jaga sebelumnya.

Demikianlah Grameds mengenai artikel fakta orang pendiam. Mungkin salah satu dari kalian memiliki teman yang pendiam, atau bahkan kalian sendiri adalah orang yang pendiam. Lalu, apakah fakta-fakta di atas akurat dengan yang kalian lihat dan alami?

Jika kalian ingin mengetahui ilmu mengenai kepribadian, orang yang pendiam, atau pun ilmu lainnya, kalian bisa mengunjungi Gramedia dan membeli buku yang ada. Gramedia sebagai #SahabatTanpaBatas menyediakan berbagi buku yang mungkin penting untuk kalian. Yuk Grameds, beli bukunya sekarang juga!

beli sekarang

Novel ini bercerita ihwal dunia kaum introver. Membacanya, kita diajak menyelami alam pikiran dan kejiwaan seorang introver yang senantiasa gelisah, resah, dan gundah; juga konflik batin yang menyiksanya, dan bagaimana ia menemukan “teman” untuk mengisi kesendiriannya dan membuat kehidupannya menjadi bermakna. Tak hanya itu, dalam novel ini,

Sang Introver seolah curhat bernada menggugat atas dunia kaum ekstrovert yang dianggap sia-sia, membuang waktu, tak bermutu, dan tidak efektif.

Baca Juga: 

ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."

logo eperpus

  • Custom log
  • Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
  • Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
  • Tersedia dalam platform Android dan IOS
  • Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
  • Laporan statistik lengkap
  • Aplikasi aman, praktis, dan efisien

Written by Arum Rifda

Menulis adalah cara terbaik untuk menyampaikan isi pemikiran, sekalipun dalam bentuk tulisan, bukan verbal.
Ada banyak hal yang bisa disampaikan kepada pembaca, terutama hal-hal yang saya sukai, seperti K-Pop, rekomendasi film, rekomendasi musik sedih mendayu-dayu, dan lain sebagainya.