in

18 Manfaat Daun Bawang Yang Baik Untuk Kesehatan Tubuh Manusia!

Sumber: https://www.pexels.com/search/leek/

Manfaat daun bawang – Daun bawang merupakan salah satu jenis tanaman yang banyak digunakan untuk pelengkap suatu masakan. Bahkan, tak jarang di setiap rumah juga ditemukan tanaman daun bawang ini.

Namun, siapa sangka daun bawang yang kerap digunakan untuk pelengkap masakan ini juga memiliki berbagai macam manfaat untuk kesehatan tubuh manusia. Nah, apakah kalian tahu manfaat daun bawang untuk kesehatan tubuh manusia?

Jika belum, maka penjelasan dalam artikel ini terkait dengan manfaat daun bawang bisa banget membantu kalian untuk lebih tahu lagi. Tak hanya manfaat dari daun bawang, tetapi artikel ini juga akan membahas semua hal yang berhubungan dengan daun bawang seperti kandungan yang ada di dalamnya.

Wah menarik sekali bukan pembahasan kita kali ini. Maka dari itu, simak penjelasan yang ada di bawah ini.

Kandungan Daun Bawang

Holiday Sale

manfaat daun bawang
Sumber: Pixabay

Seperti yang dijelaskan sebelumnya jika daun bawang tak hanya bisa digunakan untuk pelengkap masakan saja. Namun, daun bawang juga bisa memberikan banyak manfaat baik bagi tubuh. Pada abad 300 sebelum Masehi, masyarakat Mesir Kuno menggunakan daun bawang sebagai salah satu makanan yang bisa membantu menurunkan berat badan.

Hal tersebut tentunya menjadi salah satu bukti jika daun bawang memberikan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh manusia. Dimana sebenarnya dan bawang ternyata kaya akan vitamin C, K, dan A. Tak hanya itu saja, pasalnya daun bawang juga mengandung serat baik yang bisa menunjang kesehatan saluran pencernaan. Zat besi, mangan dan jenis mineral lainnya juga ada di dalam kandungan daun bawang.

Mafaat Daun Bawang

manfaat daun bawang
Sumber: Pixabay

Selain bisa membantu menurunkan berat badan. Daun bawang juga bisa memberikan manfaat lainnya. Nah untuk lebih jelasnya, berikut ini adalah beberapa manfaat daun bawang bagi kesehatan tubuh manusia.

1. Membantu Menurunkan Kadar Kolesterol

Kandungan serat yang ada di dalam daun bawang ternyata bisa membantu menurunkan kadar kolesterol jahat atau LDL dalam darah. Hal tersebut juga sudah terbukti dari adanya penelitian yang telah dilakukan pada tahun 2019.

Dimana penelitian tersebut menjelaskan jika kadar kolesterol LDL bisa turun jika Anda rutin mengkonsumsi makanan berserat, salah satunya adalah daun bawang. Tak hanya itu saja, pasalnya penggunaan daun bawang juga bisa membantu mengurangi dosis penggunaan obat statin sekaligus dengan efek samping penggunaannya.

2. Membantu Menjaga Kesehatan Jantung

Salah satu kandungan yang ada di dalam daun bawang adalah mineral, yang mana kandungan mineral pada daun bawang dipercaya mampu membantu menjaga kesehatan jantung. Selain itu, adanya kandungan seperti kalium, magnesium dan juga kalsium yang terdapat pada daun bawang juga bisa menjaga tekanan darah yang bisa mempengaruhi kesehatan jantung Anda.

Lalu, adanya kadar kalium yang mencukupi pada tubuh manusia juga begitu penting untuk membantu proses perpindahan sinyal listrik yang ada pada sistem saraf dan jantung. Ketika Anda rutin mengonsumsi makanan tinggi kalium seperti daun bawang juga bisa membantu melindungi dari adanya masalah detak jantung yang tak beraturan.

https://www.gramedia.com/products/conf-the-shun-lee-cookbook?utm_source=bestseller&utm_medium=bestsellerbuku&utm_campaign=seo&utm_content=BestSellerRekomendasi

https://www.gramedia.com/products/conf-the-shun-lee-cookbook?utm_source=bestseller&utm_medium=bestsellerbuku&utm_campaign=seo&utm_content=BestSellerRekomendasi

3. Membantu Mengontrol Kadar Gula Darah

Adanya kandungan vitamin C pada daun bawang juga terbukti berperan penting sebagai antioksidan dan bisa membantu untuk mengontrol kadar gula darah pada penderita penyakit diabetes. Ketika kadar gula darah tinggi secara terus menerus, maka bisa meningkatkan resiko terjadinya stress oksidatif.
Stress oksidatif merupakan suatu kondisi tubuh yang tak mampu melawan zat beracun seperti radikal bebas yang bisa mendorong perkembangan dari penyakit diabetes tersebut. Akan tetapi dengan bantuan mengkonsumsi daun bawang yang sudah terbukti kaya akan antioksidan.

Jadi, hal tersebut bisa membantu Anda dalam mencegah terjadinya radikal bebas serta bisa mengontrol kadar gula dalam darah atau diabetes.

4. Mencegah Terjadinya Risiko Penyakit Kanker

Daun bawang juga memiliki kandungan quercetin dan flavonoid yang dipercaya bisa memberikan manfaat mencegah terjadinya risiko penyakit kanker. Hal ini juga telah diperkuat dari adanya penelitian yang dilakukan pada tahun 2017 oleh Curtin University.

Penelitian tersebut menjelaskan jika kandungan quercetin dan flavonoid pada daun bawang memiliki sifat anti inflamasi, antimikroba serta antikanker. Kandungan tersebutlah yang bisa membantu tubuh manusia melawan adanya pembentukan sel kanker.

Penggunaan ekstrak daun bawang juga dipercaya bisa memiliki efektifitas yang lebih tinggi ketika Anda ingin menggunakannya sebagai salah satu pencegahan adanya penyakit kanker.

5. Mencegah Terjadinya Peradangan

Kandungan quercetin yang terdapat di dalam daun bawang tak hanya bisa berfungsi sebagai melawan sel kanker saja. Namun kandungan tersebut juga bisa membantu mencegah terjadinya peradangan atau inflamasi.

Dalam penelitian yang dilakukan pada tahun 2020 menjelaskan jika kandungan quercetin bisa memiliki banyak sekali manfaat yang baik untuk tubuh secara menyeluruh. Selain itu, kandungan vitamin C yang terdapat di dalam daun bawang juga bisa memberikan manfaat sebagai antioksidan yang ternyata juga memiliki peran penting untuk bisa melawan terjadinya peradangan.

6. Membantu Menjaga Kesehatan Mata

Daun bawang juga memiliki kandungan vitamin A yang dipercaya bisa membantu menjaga kesehatan mata, yang mana vitamin A dalam daun bawang bisa memperlambat progress perkembangan penyakit miopi atau rabun jauh, khususnya bagi anak usia muda hingga remaja.

Kandungan lain seperti vitamin C pada daun bawang juga terbukti bisa membantu mencegah terjadinya kerusakan oksidatif yang bisa menyebabkan penyakit katarak pada mata. Dari penjelasan tersebut bisa disimpulkan jika mengkonsumsi daun bawang secara rutin dapat membantu menjaga kesehatan pada bagian mata.

7. Membantu Meningkatkan Kepadatan Tulang

Peningkatan kepadatan tulang. Tak hanya itu saja, adanya flavonoid pada daun bawang juga bisa membantu menjaga kesehatan tulang secara menyeluruh.

8. Membantu Mencegah Terjadinya Gangguan Pada Pencernaan

Kandungan serat yang terdapat pada daun bawang juga dipercaya mampu membantu mencegah terjadinya gangguan pencernaan seperti sembelit. Oleh karena itu ketika Anda rutin mengkonsumsi daun bawang, tentunya akan semakin mudah untuk mendapatkan kondisi sistem pencernaan yang lebih lancar.

9. Membantu Menurunkan Berat Badan

Sama dengan jenis sayuran lainnya, daun bawang ternyata juga efektif membantu program diet. Sekitar 100 gram daun bawang memiliki kalori sebesar 31 kalori. Sebuah studi juga menjelaskan jika daun bawang merupakan sumber air dan serat yang begitu baik digunakan untuk membantu mencegah munculnya rasa lapar dan justru bisa menambah rasa kenyang.

Selain itu, daun bawang juga memiliki serat larut yang bisa membentuk suatu gel di dalam usus. Hal ini juga terbukti efektif untuk membantu mengurangi nafsu makan secara alami. Sebuah studi lain juga menjelaskan tentang hubungan diet dengan mengonsumsi sayuran serta penurunan berat badan yang lebih konsisten dan stabil.

10. Sumber Vitamin

Banyak vitamin yang terkandung di dalam daun bawang. Ketika Anda mengkonsumsi daun bawang secara rutin. Tentunya Anda juga membantu ketersediaan asupan vitamin di dalam tubuh.

Manfaat jenis tumbuhan bunga penghias pekarangan

https://www.gramedia.com/products/manfaat-jenis-tumbuhan-bunga-penghias-pekarangan?utm_source=bestseller&utm_medium=bestsellerbuku&utm_campaign=seo&utm_content=BestSellerRekomendasi

11. Membantu Menjaga Fungsi Otak

Sebuah penelitian menjelaskan jika belerang yang ada di dalam daun bawang bisa membantu melindungi otak serta mencegah terjadinya penurunan fungsi otak. Meski begitu penelitian akan manfaat daun bawang yang satu ini juga masih membutuhkan penelitian yang lebih lanjut.

12. Membantu Menjaga Kesehatan Kulit

Adanya kandungan allicin pada daun bawang juga dipercaya bisa membantu peningkatan kesehatan kulit manusia. Selain itu senyawa tersebut juga mampu mencegah terjadinya kerutan serta tanda penuaan dini.

13. Membantu Mendapatkan Kondisi Kehamilan Sehat

Daun bawang juga memiliki kandungan folat yang ternyata cukup penting bagi kehamilan untuk lebih sehat lho. Pasalnya jumlah folat dapat membantu pembelahan sel serta penyerapan DNA. Hal ini juga bisa mencegah terjadinya cacat tabung saraf serta adanya kondisi keguguran.

Selain itu hal tersebut juga penting bagi ibu hamil dengan periode kehamilan 28 hingga 31 minggu. Dimana pada saat ini bayi sangat membutuhkan waktu yang cukup untuk bisa berkembang di dalam rahim agar bisa lahir dengan sehat dan aman.

Daun bawang juga bisa membantu pergerakan usus bayi secara lebih teratur. Lalu adanya penambahan daun bawang pada makanan ibu menyusui juga dipercaya mampu mencegah terjadinya sembelit pada bayi yang baru saja lahir.

14. Mencegah Terjadinya Infeksi

Daun bawang juga bisa membantu penyembuhan serta mencegah terjadinya infeksi seperti demam, flu, pilek hingga infeksi pada bagian saluran kemih karena adanya antiseptic serta tindakan penangannya. Kandungan vitamin A pada daun bawang bisa membantu pengembangan sel darah merah dan sel darah putih yang bisa mengangkut oksigen ke seluruh tubuh serta melawan terjadinya infeksi.

15. Membantu Mengobati Anemia

Rendahnya kadar hemoglobin dalam sel darah merah juga bisa menyebabkan suatu kondisi anemia. Hal tersebut juga bisa disebabkan oleh rendahnya jumlah oksigen yang masuk ke dalam tubuh manusia.

Kondisi ini bisa juga menyebabkan tingkat energi menjadi rendah, kekebalan tubuh menurun hingga fungsi otak perlahan menjadi buruk. WHO menilai jika separuh kasus anemia pada 1,62 miliar kasus disebabkan adanya kekurangan zat besi serta disebabkan oleh faktor genetik.

16. Membantu Penanganan Kerusakan Akibat Radikal Bebas

Vitamin C yang terkandung di dalam daun bawang juga merupakan salah satu bentuk antioksidan yang bisa mencegah terjadinya suatu kerusakan akibat radikal bebas, polutan seperti asap, asap rokok dan bahan kimia beracun.

Penumpukan radikal bebas yang ada di dalam tubuh manusia berkontribusi pada masalah kesehatan. Mulai dari radang sendi, penyakit jantung dan juga kanker. Selama proses penguraiannya, makanan dalam tubuh dan saat terpapar tembakau, asar ataupun radiasi hingga radikal bebas yang berkembang di dalam tubuh manusia.

https://www.gramedia.com/products/panduan-praktis-budidaya-bawang-putih?utm_source=bestseller&utm_medium=bestsellerbuku&utm_campaign=seo&utm_content=BestSellerRekomendasi

https://www.gramedia.com/products/panduan-praktis-budidaya-bawang-putih?utm_source=bestseller&utm_medium=bestsellerbuku&utm_campaign=seo&utm_content=BestSellerRekomendasi

17. Mencegah Terjadinya Stroke

Sebuah penelitian menunjukkan hasil jika orang yang mengkonsumsi vitamin C dalam jumlah tinggi akan memiliki penurunan risiko stroke hingga 42 persen dibandingkan mereka yang memiliki asupan rendah. Pembahasan sayuran seperti daun bawang dan buah-buahan ke dalam makanan bisa membantu peningkatan ketersediaan vitamin C dalam darah.

18. Antioksidan

Adanya kandungan polifenol dan senyawa sulfur menjadikan daun bawang kaya akan antioksidan. Dimana antioksidan ini memiliki fungsi untuk melawan oksidasi yang bisa merusak sel beserta bisa menyebabkan penyakit seperti diabetes, kanker dan penyakit jantung.

Selain itu, daun bawang juga menjadi salah satu tumbuhan yang menjadi sumber kaempferol yang begitu bagus untuk kesehatan. Daun bawang juga memiliki kandungan allicin yang begitu baik serta memiliki sifat antimikroba yang terbukti ampuh menurunkan kadar kolesterol hingga antikanker.
Nah itulah beberapa manfaat daun bawang yang mungkin belum Anda ketahui. Dari banyaknya manfaat yang diberikan, tentunya Anda juga bisa mulai rutin mengonsumsi daun bawang tersebut.

4 Jenis Daun Bawang

Setelah kita tahu apa saja manfaat yang diberikan oleh daun bawang. Berikutnya kita akan mempelajari bersama tentang apa saja jenis-jenis daun bawang. Sebab beberapa orang masih mengetahui satu jenis daun bawang yang digunakan untuk pelengkap masakan.
Untuk lebih jelasnya, berikut ini merupakan beberapa jenis dari daun bawang.

1. Daun Bawang (Spring Onion Atau Scallion)

manfaat daun bawang
Sumber: id.wikipedia.org

Daun bawang adalah salah satu jenis sayuran yang masuk ke dalam keluarga allium. Daun bawang jenis ini memiliki warna daun hijau terang yang begitu halus dan untuk bagian akan akan memiliki warna putih serta berserabut.

Ada dua bagian dari daun bawang yang biasa digunakan untuk memasak yaitu bagian batang dengan warna putih serta bagian daun dengan warna hijau. Bagian batang daun bawang memiliki rasa lebih manis dan untuk bagian daun memiliki rasa yang lebih lembut, segar serta tidak berbau menyengat. Jenis daun bawang yang satu ini lebih kerap digunakan sebagai campuran sayur sup, aneka tumisan, gorengan dan juga jajanan martabak telur.

2. Bawang Prei (Leek)

manfaat daun bawang
Sumber: Kompas.com

Bawang prei adalah salah satu jenis daun bawang. Bentuk dari jenis daun bawang ini menyerupai daun bawang busa atau spring onion. Akan tetapi kedua jenis daun bawang ini berbeda dari segi penggunaan dan karakteristik rasanya.

Rasa daun bawang prei sedikit lebih manis hampir menyerupai bawang bombay. Lalu untuk aroma yang dimilikinya tidak terlalu menyengat. Walaupun dari segi ukuran, bawang prei lebih besar. Namun sayuran jenis ini banyak digunakan pada bagian batang putihnya saja. Kebanyakan orang menggunakan daun bawang jenis ini untuk membuat kaldu atau disantap mentah sebagai campuran salad.

3. Kucai (Chinese Chives)

manfaat daun bawang
Sumber: Kompas.com

Kucai memiliki bentuk daun yang berukuran kecil memanjang serta berwarna hijau terang. Sayuran kucai tidak memiliki umbi walaupun masih masuk ke dalam golongan Allium tuberosum.
Dibandingkan dengan bawang prei, kucai memang sedikit lebih tajam serta lebih kuat soal rasa. Rasa daun kucai lebih cenderung mirip dengan bawang putih. Biasanya bawang kucai akan digunakan untuk campuran masakan China seperti tumisan. Namun seiring berjalannya waktu, jenis daun bawang yang satu ini juga kerap digunakan sebagai campuran masakan jepang.

4. Lokio (Fresh Chives)

manfaat daun bawang
Sumber: Kompas.com

Bentuk dari lokio terlihat mirip dengan bawang kucai, namun untuk kucai memiliki dua daun bawang yang berbeda. Lokio ini memiliki bagian bonggol yang lebih mungkin dengan warna putih serta berbentuk mirip dengan bawang merah.

Selain itu daun bawang lokio terlihat memiliki bentuk memanjang dan juga berukuran kecil seperti kucai. Dibandingkan dengan kucai, rasa daun lokio sedikit lebih ringan dan tak menyengat. Biasanya lokio digunakan sebagai hiasan atau penambah warna pada menu makanan seperti sup dan dressing.
Nah, itulah beberapa penjelasan mengenai daun bawang, mulai dari kandungan, manfaat daun bawang hingga jenis dari daun bawang sudah dijelaskan lebih dalam di artikel ini. Tentunya informasi tersebut dapat membantu Anda untuk lebih tahu seputar daun bawang.

Jika ingin mencari berbagai macam buku resep masakan, maka kamu bisa mendapatkannya di Gramedia.com. Untuk mendukung Grameds dalam menambah wawasan, Gramedia selalu menyediakan buku-buku berkualitas dan original agar Grameds memiliki informasi #LebihDenganMembaca.

Penulis: Hendrik

Baca juga:

ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."

logo eperpus

  • Custom log
  • Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
  • Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
  • Tersedia dalam platform Android dan IOS
  • Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
  • Laporan statistik lengkap
  • Aplikasi aman, praktis, dan efisien

Written by Siti M

Bagi saya, menulis merupakan suatu hal yang sangat menyenangkan karena selain bisa berbagai informasi, saya juga bisa menambah wawasan. Tema yang sangat suka dalam menulis adalah seputar ilmu pengetahuan serta pemerintahan.