in

Review Buku Possessive Prince Karya Gigih Astania Rini

Rating 3,7/5

 

Apakah kamu penggemar novel romance dengan sentuhan metropop? Kalau iya, Possessive Prince bisa jadi pilihan yang tepat buat kamu. Buku ini akan mengajak kamu menyelami lika-liku cinta para mahasiswa yang penuh dengan drama dan gejolak emosi. Kamu mungkin akan senyum-senyum sendiri saat membaca, karena ceritanya begitu relatable dengan dinamika kehidupan percintaan yang mungkin pernah kamu alami. Seperti yang tergambar dari judulnya, novel ini menyoroti hubungan yang tidak sehat akibat sifat posesif, sesuatu yang mungkin juga pernah kamu rasakan atau saksikan di sekitarmu.

Possessive Prince

button cek gramedia com

Kalau Grameds pernah terjebak dalam hubungan posesif, novel ini bisa banget mengena di hati. Cerita yang dihadirkan begitu dekat dengan kehidupan nyata, membuat pembaca mudah terhubung dengan konflik yang dialami oleh tokoh-tokohnya. Kamu akan diajak melihat bagaimana sifat posesif mempengaruhi hubungan dua karakter utamanya, dari awal sampai akhir cerita. Setiap bab dipenuhi dengan emosi yang bikin penasaran, sehingga kamu akan sulit berhenti membaca!

Nah, kalau Grameds sudah penasaran dengan bagaimana kisah cinta kedua tokoh ini berkembang, kamu wajib membaca Possessive Prince. Sebelum kamu memutuskan untuk membeli atau membacanya, yuk simak dulu ulasan dan sinopsis singkat di artikel ini agar kamu bisa punya gambaran lebih jelas tentang cerita yang ditawarkan. Siap untuk larut dalam kisah cinta yang penuh emosi ini? Yuk, kita bahas bersama-sama!

Sinopsis Buku Possessive Prince

“karena kita belum saling mengenal, jadi ayo kita pacaran.”

Cerita bermula dari Citra yang berpacaran dengan alex, hidupnya berubah 180 derajat ketika Alex, cowok paling keren di kampus, mengajaknya berpacaran. Tentu saja perubahan itu bukan ke hal yang menyenangkan, melainkan sebaliknya. Alex itu terlalu posesif, kekanakan, egois, dan sering berlaku seenaknya.

Possessive Prince

button cek gramedia com

Setiap kali Citra ingin melakukan sesuatu, pasti harus memberitahu Alex dan mendapatkan izin cowok tersebut. Kalau tidak, Alex akan mengamuk dan marah-marah. Bahkan Citra yang ingin pergi bersama teman-teman cewenya saja sulit karena harus meminta ijin Alex bahMasalah makin pelik ketika Gio dan Nino, cowok yang pernah mengisi masa lalu Citra hadir kembali.Kehadiran mereka membingungkan perasaannya lebih lanjut dan menantang keyakinannya tentang hubungan dengan Alex. Alex semakin posesif. Citra merasa seperti tawanan yang hidupnya dikekang oleh aturan-aturan Alex. Citra sudah tidak tahan dan ingin segera mengakhiri hubungannya dengan Alex.

Namun, kenapa saat melihat Alex dicium wanita lain, hati Citra malah terbakar cemburu? Pertanda apakah ini? Sekarang Citra dihadapkan pada dilema menentukan pilihan hatinya, tetap bertahan di sisi Alex atau pergi meninggalkan cowok tersebut. Kelelahan Citra dan dilemanya, kejenuhan Alex hingga akhir yang membuat mereka berdua bisa menjadi yang lebih baik lagi.

Kelebihan dan Kekurangan Buku Possessive Prince

Possessive Prince

button cek gramedia com

Pros & Cons

Pros
  • Penggambaran situasi dan dinamika cerita yang baik, tidak berlebihan namun tetap seru
  • Menggunakan bahasa sederhana dan mudah dipahami serta selipan kata-kata gaul
  • Alur cerita yang mudah dipahami dan dialog yang nyata
  • Terdapat ilustrasi-ilustrasi gambar
  • Terdapat nilai-nilai yang diambil dalam buku ini untuk hubungan pacaran
Cons
  • cover buku yang kurang menarik
  • masih ditemukan beberapa kesalahan pengetikan dan pengulangan kata.

Kelebihan Buku Possessive Prince

Possessive Prince

button cek gramedia com

Penulisnya berhasil menggambarkan keadaan romansa mulai dari dinamika, dialog hingga segala situasi dengan baik. Buku ini tidak hanya sekedar menggambarkan drama percintaan yang berlebihan atau kurang greget namun dari segi alur, dialog hingga moment-moment dapat diceritakan dengan baik sehingga pembaca dapat merasakan dengan realistis dan merasa bahwa itu pengalaman yang dekat dengan kehidupan sehari-hari. Selain itu karena penulis berhasil menggambarkan cerita sebaik dan semirip mungkin, pembaca juga akan merasakan emosi-emosi mulai dari kekesalan dengan alex atau kagum dengan keputusan citra yang jarang perempuan lakukan.

Buku Possessive Prince ini juga dituliskan dengan bahasa yang sederhana dan ringan seperti bahasa sehari-hari dalam percakapan. Selain itu untuk semakin mendukung cerita kisah anak remaja penulis juga memasukan beberapa bahasa gaul yang akrab dengan mahasiswa masa kini yang modern sehingga pembaca akan semakin terhubung dengan karakter serta ceritanya. Penulis juga berhasil membuat percakapan antar tokoh senyata mungkin dengan percakapan kita sehari-hari seperti anak remaja.

Selain itu gaya penulisan Gigih juga ringan dan mudah dipahami, kamu akan merasa seperti tidak membaca novel melainkan seperti melihat pengalaman hidup seseorang. Gaya penulisannya yang baik membuat alurnya memiliki cerita yang mudah diikuti dengan pembacanya. Selain alurnya yang terasa hidup buku ini juga dapat dilihat dari dialog-dialognya yang juga dituliskan cukup nyata.

Kelebihan lain buku Possessive Prince ini yang membuatnya semakin menarik adalah terdapat beberapa ilustrasi gambar yang mendukung isi cerita seperti ilustrasi gambar room chat alex, yang membuat kamu benar-benar semakin merasakan bagaimana posesifnya alex ini. Selain itu juga pada setiap judul bab nya terdapat berbagai ilustrasi yang menarik dengan hiasan yang indah.

Cairan Ajaib yang Bisa Menjadi Padat! Non Newton Fluid #GramediaScienceDay

Meski merupakan novel dengan genre romantis yang menceritakan kisah anak remaja namun didalamnya terdapat berbagai nilai yang bisa kita ambil terutama mengenai hubungan pacaran. Buku ini mengajarkan kita untuk memiliki batasan dalam berpacaran batasan dalam hal ini dimaksud positif dimana jika masih berpacaran kita tidak memiliki hak penuh terhadap pasangan kita tidak seperti jika sudah menikah.

Dalam buku Possessive Prince ini sosok Citra menunjukkan bahwa cinta bukanlah sebuah alasan untuk membenarkan perilaku posesif dan kontrol dari pasangan dimana kita harus memahami lebih dahulu nilai yang kita miliki sehingga dapat memberikan batasan itu kepada pasangan. Dengan pesan-pesan yang ada membuat novel ini menjadi bacaan yang relevan dengan kehidupan remaja mahasiswa masa kini yang sedang mencari identitasnya.

Kekurangan Buku Possessive Prince

Possessive Prince

button cek gramedia com

Buku Possessive Prince ini secara keseluruhan sangat memuaskan dan hampir tidak memiliki kekurangan yang berarti. Namun, jika diperhatikan lebih lanjut, ada beberapa hal yang bisa diperbaiki untuk membuatnya lebih menarik. Salah satu aspek yang dapat ditingkatkan adalah desain sampul buku. Sampul yang ada saat ini kurang menggambarkan esensi karakter utama, Citra. Jika desainnya lebih mencerminkan sosok Citra, mungkin akan lebih menarik perhatian pembaca dan memberikan kesan awal yang lebih mendalam tentang cerita.

Selain sampul, ada juga beberapa kesalahan pengetikan atau typo yang masih ditemukan dalam buku Possessive Prince ini. Meskipun demikian, hal ini tidak terlalu mengganggu jalannya cerita. Alur cerita tetap seru dan mudah diikuti, sehingga kesalahan-kesalahan kecil ini masih bisa dimaklumi. Pembaca tetap bisa menikmati setiap bab tanpa merasa terganggu oleh typo yang ada.

Hal lain yang bisa diperbaiki adalah adanya pengulangan kata yang cukup sering muncul dalam dialog dan narasi. Pengulangan ini terkadang membuat beberapa bagian cerita terasa kurang efektif dan bisa sedikit mengurangi keasyikan dalam membaca. Jika hal ini diperbaiki, cerita akan menjadi lebih padat dan alurnya akan mengalir lebih lancar, sehingga pembaca dapat menikmati kisahnya dengan lebih maksimal.

Penutup

Possessive Prince

button cek gramedia com

Nah grameds itu dia adalah beberapa ulasan singkat mengenai Buku Possessive Prince. Buku ini sangat cocok untuk kamu yang ingin membaca bacaan yang ringan namun masih memiliki konflik yang dekat dengan kehidupan pembaca sehari-hari. Buku Possessive Prince sangat memiliki banyak nilai-nilai yang bisa kamu ambil dan terapkan untuk hubunganmu dengan pasangan.

Dengan cetakan yang pas dan tulisan yang mudah dibaca buku ini sangat menghibur dan cocok untuk mengisi waktu luangmu. Buku Possessive Prince yang memiliki 199 halaman ini akan lengkap membuat kamu senyum-senyum dengan tingkah Alex dan Citra namun sekaligus kesal dan ingin memisahkan hubungan keduanya.

Jika Grameds tertarik membaca buku Possessive Prince, Grameds bisa mendapatkannya di Gramedia.com atau toko buku Gramedia terdekat di kotamu. Gramedia senantiasa menjadi #SahabatTanpaBatas untuk mendukung Grameds dalam menambah wawasan, Gramedia selalu menyediakan buku yang berkualitas dan original agar Grameds memiliki informasi #LebihDenganMembaca

Penulis: Devina

 

Rekomendasi Buku terkait

Gong Nyai Gandrung

Gong Nyai Gandrung

button cek gramedia com

Sebagai pengantin baru, Waru dan Kintan, mulai berburu rumah untuk mereka tempati berdua. Pilihan mereka pun jatuh pada sebuah rumah di daerah Magelang. Saat melihat foto-foto rumah itu dari sang broker, seketika mereka jatuh cinta dengan penampakan setiap ruangannya. Pertama tiba di rumah itu, mereka disambut Pak Wage dan Mbok Jum, sang penjaga rumah, yang begitu ramah dan siap sedia membantu mereka. Semakin menelusuri rumah besar itu, mereka mulai menemukan ruangan-ruangan baru yang menimbulkan banyak pertanyaan. Apalagi pendopo di halaman belakang, yang tak ditunjukkan sang broker dalam foto-fotonya; ruang bawah tanah, tempat koleksi buku-buku tua berbahasa Jawa dan Belanda, serta lukisan-lukisan sosok kuda; dan peralatan gamelan beserta gongnya yang menumpuk debu di gudang. Setelah menemukan gong itu, Waru dan Kintan mulai dihantui mimpi buruk, bahkan terbangun tengah malam, mendengar suara kuda, dan melihat sosok yang kemudian menghilang. Sebenarnya ada apa di rumah itu?

Midnight in December

Midnight in December

button cek gramedia com

Beradaptasi dengan sesuatu yang baru memang menjadi tantangan bagi sebagian orang, termasuk untuk sepasang kekasih bernama, Kalisa dan Malik. Banyaknya perbedaan yang tumbuh di hubungan mereka, kadang membuat keduanya kesulitan memahami satu sama lain. Apalagi, ketika mereka dipaksa oleh semesta untuk saling beradaptasi dengan kebiasaan baru. Salah satunya, hubungan Long Distance Relationship yang tak pernah mereka duga sebelumnya. Ketika kepala dan hati Kalisa dipenuhi oleh berbagai pertanyaan tentang hubungannya dengan Malik yang tak mampu ia temukan jawabannya, Bareska hadir bagai hujan di musim kemarau. Sosok lelaki sederhana dan berhati tulus, yang menjadi rekan siaran Kalisa di sebuah stasiun radio kampus bernama, Radioku. Kehadiran Bareska seolah meneduhkan, sekaligus menghangatkan hati Kalisa di waktu yang bersamaan. Lantas, masihkah Malik menjadi rumah yang akan Kalisa selalu tuju? Atau, justru rumahnya kini berpindah pada Bareska, sosok yang mampu memberikan kesejukan dan banyak warna baru di hidupnya itu?

Jika Lukamu Sedalam Laut : Ikhlasmu Harus Seluas Langit

Jika Lukamu Sedalam Laut : Ikhlasmu Harus Seluas Langit

button cek gramedia com

Apa pun itu, perihal patah hati selalu menjadi bagian kehidupan yang paling rumit untuk diselesaikan. Tentang kehilangan yang sulit menemukan pengganti, tentang perasaan yang masih tertinggal pada tubuh seseorang yang sudah lama beranjak, tentang berusaha mengumpulkan rasa percaya yang sudah hancur berkeping-keping, tentang bertahan dari rindu-rindu yang menyerang setiap malam, serta tentang berjuang menemukan keikhlasan yang paling dalam. Kamu akan tetap kebasahan bila kamu tak menghindar dari derasnya hujan dan mencari tempat berteduh. Kamu akan tetap kedinginan bila kamu tak berpindah dari bawah langit malam dan menghangatkan diri di dekat perapian. Demikian pun luka, kamu akan tetap merasa kesakitan bila kamu tak pernah meneteskan obat dan membalutnya perlahan.Jangan menunggu orang lain datang membawakanmu penawar, tapi raciklah penawarmu sendiri. Jangan menunggu orang lain datang membawakanmu kebahagiaan, tapi jemputlah kebahagiaanmu sendiri. Kamu tak boleh terpuruk selamanya hanya karena seseorang yang selintas menyentuh hidupmu.

Written by Adila V M