Chuu Loona – Kim Ji Woo atau lebih dikenal dengan nama panggung Chuu adalah seorang idol Korea Selatan yang bergabung dengan girl group bernama Loona yang berada di bawah naungan agensi Blockberry Creative. Selama berkarir sebagai girl group di Loona, Chuu dikenal memiliki kepribadian bubbly atau cute dan visual imut. Selain itu, Chuu juga dikenal bertalenta karena memiliki suara emas dan kemampuan dance yang tidak kalah baik.
Chuu merupakan salah satu member dari group Loona yang cukup populer, namun pada tahun 2022 lalu, Chuu mengejutkan penggemar karena keluar dari grup Loona secara mendadak.
Hengkangnya Chuu dari group Loona ini disayangkan oleh beberapa pihak, apa yang menjadi penyebab hengkangnya Chuu dan bagaimana biografi dari sang idol? Simak penjelasannya dalam artikel berikut ya!
Table of Contents
Biodata dan Fakta Seputar Chuu Eks Loona
Chuu Loona dikenal sebagai salah satu member yang memiliki sifat ceria dan dapat menghidupkan suasana. Maka dari itu, Chuu kerap tampil dalam berbagai macam acara reality show Korea.
Keceriaan Chuu Loona menjadi salah satu faktor kenapa ia banyak digemari. Selain itu, talenta dari idol satu ini pun tidak diragukan lagi. Bagi Grameds yang penasaran dengan sosok Chuu, berikut biodatanya.
Nama lengkap : Kim Ji woo
Nama panggung : Chuu
Tempat, tanggal lahir : Cheongju, Chungcheong Utara, Korea, 20 Oktober 1999
Tinggi badan : 161 cm
Golongan darah : A
Grup : Loona
Pendidikan : Hanlim Multi Arts High School
Selain biodata di atas, ada beberapa fakta dari Chuu Loona yang menarik untuk diketahui. Berikut beberapa faktanya.
-
Dilahirkan dari Keluarga Musisi
Kim Ji Woo, atau yang lebih dikenal sebagai Chuu, lahir dari seorang ibu dengan profesi sebagai penyanyi klasik. Oleh karena itu, kemampuan Chuu dalam bidang tarik suara sudah terasah sejak kecil.
Bahkan, pada saat ia masih duduk di bangku sekolah, ia pernah menyanyikan lagu yang dinyanyikan oleh ibunya di acara Natal. Karena kemampuan menyanyi yang dimilikinya, Chuu ditunjuk sebagai vokalis utama di LOONA.
-
Serba Bisa
Selain memiliki kemampuan tarik suara yang bagus, kepribadian ceria Chuu juga membuatnya mudah diterima di dunia hiburan Korea. Ia pernah muncul di berbagai acara variety show Korea, salah satunya adalah “Running Girls”. Acara tersebut menampilkan Kpop idol yang berpartisipasi dalam sebuah tim lari, dan tayang di Mnet pada tahun 2020.
Selain itu, Chuu juga mencoba peruntungan di dunia akting dengan bermain dalam web drama “Dating Class” pada tahun 2019, di mana ia beradu akting dengan Jang Gyuri dari fromis_ 9.
-
Pemilik Akun YouTube “Chuu Can Do It”
Chuu memulai kanal YouTube dengan nama “Chuu Can Do It”. Melalui kanal tersebut, ia mempromosikan praktik ramah lingkungan dan mengajak orang untuk lebih peduli terhadap lingkungan. Sukses memiliki jumlah pelanggan yang banyak, ia akhirnya memberikan nama pada fandom-nya, yaitu “Chuukkumi”.
-
Terkenal dengan Aegyo
Pada tahun 2018, praktik aegyo yang merupakan gerakan menggemaskan dalam bentuk “gigi hati” populer di kalangan Kpop idol. Siapa sangka, Chuu LOONA adalah orang yang mempopulerkan aegyo tersebut. Ia sering melakukan gerakan menggemaskan tersebut, yang dikenal juga dengan “Chuu heart”. Sementara itu, Chuu menganggap bahwa pesonanya ada pada sikap cerianya yang sering kali ia tunjukan melalui perilaku aegyonya.
-
Mampu Melakukan High Note Luar Biasa
Chuu memang dikenal memiliki kemampuan dalam tarik suara yang baik. Oleh sebab itu, ia seringkali memiliki momen klimaks dari lagu-lagu Loona yang berhasil membuat pendengar merasa tercengang, terutama ketika ia melakukan high note panjang dan luar biasa.
-
Chuu Orang yang Feminim
Chuu adalah idol yang sangat feminim, ia lebih suka mengenakan rok dibandingkan celana dan warna kesukaannya adalah peach, sementara hewan simbolnya adalah penguin.
-
Mendapatkan Support dari Keluarga Terutama Ayah
Selama berproses untuk menjadi seorang girl group, Chuu mendapatkan banyak dukungan terutama dari keluarganya yaitu sang ayah. Meskipun sempat gagal audisi di dua agensi, Chuu tetap berusaha dan akhirnya diterima di agensi Blockberry Creative.
Ayahnya selalu memberikan dukungan pada Chuu, bahkan sang ayah selalu membeli 50 album setiap Loona merilis album baru. Dukungan dari sang ayah lah yang menjadi alasan Chuu tetap berjuang di dunia entertainment.
Fakta Kontroversi Chuu dengan Agensi
Dikutip melalui laman mainmain.id, berikut adalah fakta-fakta dan timeline seputar hengkangnya Chuu dari Loona dan kontroversi dengan agensinya yaitu Blockberry Creative.
- 29 Maret 2022
Chuu dilaporkan mengajukan gugatan pada Blockberry Creative agensi yang menaunginya guna dapat menangguhkan kontrak eksklusifnya dengan pihak agensi.
Menurut laporan eksklusif yang diunggah di Wikitree via Koreaboo, Chuu mengajukan gugatan pada agensi pada bulan Desember 2021 untuk menangguhkan kontrak eksklusif.
- 3 Juni 2022
Pada tanggal 3 Juni 2022, BlockBerry mengumumkan bahwa Chuu tidak akan hadir dalam tur dunia pertama LOONA di tahun itu.
Ini bukan kali pertama Chuu absen dari konser LOONA, karena pada Februari 2022, dia juga tidak hadir di acara LOONAVERSE: FROM di Jangchung Arena, Seoul.
Blockberry Creative menyatakan pada kesempatan tersebut bahwa Chuu sedang mengalami masalah kesehatan, sehingga tidak dapat hadir.
- 22 Juni 2022
Kemudian pada tanggal 22 Juni 2022, muncul kabar bahwa Chuu telah meninggalkan Blockberry Creative dan menandatangani kontrak dengan BY4M Studio, sebuah label hiburan yang fokus pada SNS dan pemasaran digital.
Rumor ini tidak mendapatkan konfirmasi dari pihak Blockberry Creative, namun salah satu penggemar yang selalu mengikuti idolanya ke manapun atau disebut dengan fansite master membongkar perilaku buruk yang dilakukan oleh pihak agensi pada Chuu dan hal tersebutlah yang melatarbelakangi hengkangnya Chuu dari Blockberry Creative.
Konflik ini juga diwarnai oleh berseliwerannya kabar buruk tentang LOONA, terkait dengan insiden di mana saat anggota-anggota mereka pulang dari syuting variety show dengan van, Chuu justru keluar lebih dulu dan menggunakan Kakao Taxi untuk pergi.
Fansite master mengungkapkan bahwa Chuu selalu menggunakan taksi setiap kali seperti itu karena ada keperluan pribadi, meskipun ia tidak memberikan rincian lebih lanjut. Namun, hal ini terjadi terus-menerus dan manajer terlihat kurang memperhatikan.
- 9 Oktober 2022
Chuu LOONA mengungkapkan bahwa dirinya tidak mendapatkan penghasilan pada tahun 2021. Pada acara Dr. Oh’s Golden Clinic pada Oktober tahun lalu, Chuu membicarakan pengalaman pribadinya dalam mengatasi gangguan makan berlebihan yang dialaminya.
Menurut Chuu, satu-satunya cara untuk meredakan stresnya adalah dengan makan makanan pedas dalam jumlah besar. Namun, kebiasaan tersebut berdampak buruk pada kesehatannya dan membuatnya harus beberapa kali masuk ke UGD antara Juli 2021 hingga Mei 2022 karena masalah pencernaan.
Ketika menjelaskan kebiasaannya yang tidak sehat, Chuu juga mengakui bahwa dirinya tidak memiliki penghasilan pada tahun lalu. Menurut Chuu, masalah makanannya terjadi karena tidak memiliki uang untuk membeli makanan yang ia inginkan.
Chuu mengatakan, “Sejujurnya, saya tidak mendapatkan penghasilan apapun pada tahun lalu. Bahkan jika saya ingin makan sesuatu yang berbeda, harganya terlalu mahal dan itu menimbulkan stres untuk saya.
Akhirnya, saya memesan makanan pedas yang besar dan memakannya semua sekaligus. Kebiasaan ini pun menjadi berulang. Saya memberi tahu teman-teman saya bahwa itu adalah cara saya untuk ‘meredakan stres secara instan’.”
- 25 November 2022
Pada tanggal 25 November 2022, BlockBerry Creative mengumumkan pemecatan Chuu dari LOONA karena alasan penggunaan bahasa kasar dan penyalahgunaan kekuasaan terhadap staf.
Terkait statement dari pihak agensi tersebut, ada staf dari Blockberry Creative yang ikut memberikan keterangan serta memberi pembelaan terhadap Chuu Loona.
Menurutnya, pada saat itu Chuu sedang mengalami kesulitan sendiri, meskipun begitu ia tetap merasa khawatir apabila ada staf yang tidak mendapatkan bayaran.
Staf tersebut juga mengklaim bahwa Chuu adalah seseorang yang selalu bersikap baik pada orang-orang yang ada di sekelilingnya.
- 28 November 2022
Pada tanggal 28 November, agensi memberikan pernyataan tambahan melalui fancafe resmi milik LOONA, menjelaskan bahwa pengumuman sebelumnya bukanlah untuk “exposing” tetapi untuk melindungi staf yang dirugikan dengan memberikan kebenaran atau bukti tentang hal ini.
Kemudian di malam hari tanggal 28 November, Chuu untuk pertama kalinya berbicara melalui akun Instagram pribadinya sejak dia dikeluarkan dari LOONA.
Dia menyatakan bahwa dia belum menerima kontak mengenai situasi ini atau mengetahui informasi tentang hal tersebut, tetapi dia percaya bahwa dia tidak melakukan sesuatu yang memalukan bagi penggemarnya.
Dia berjanji akan memberikan pernyataan lebih lanjut di masa mendatang saat posisinya diputuskan dan mengucapkan terima kasih atas perhatian dan kepercayaan yang diberikan kepadanya.
- 1 Februari 2023
Pada tanggal 1 Februari 2023, dikabarkan bahwa Blockberry Creative telah mengajukan petisi untuk melarang aktivitas beberapa anggota LOONA, termasuk Chuu, Heejin, Kim Lip, JinSoul, dan Choerry. Agensi tersebut telah mengkonfirmasi berita tersebut.
- 2 Februari 2023
Chuu akhirnya memberikan pernyataan secara pribadi mengenai laporan media tentang tindakan yang diambil oleh BlockBerry Creative terhadap dirinya dan beberapa anggota LOONA yang lain.
Melalui akun Instagram pribadinya, ia mengungkapkan bahwa situasi ini sangat melelahkan dan menyedihkan, dan banyak artikel fitnah yang didasarkan pada laporan palsu yang sudah terlalu berlebihan.
Chuu juga menegaskan bahwa pada bulan Desember 2021, dia bahkan tidak terlalu mengenal perusahaan BY4M, dan sangat tidak tahan bahwa mereka mencoba melibatkan tidak hanya dirinya, tetapi juga anggota LOONA lainnya dalam kebohongan. Dia akan memperjelas posisinya dan merespons secepat mungkin.
Perjalanan Karir Chuu Eks Loona
Berita terkait pemecatan dan kontroversi yang terjadi antara Chuu dengan agensi sebelumnya tentu membuat fans Loona cukup kaget, bahkan publik juga ikut menjadikan hal tersebut sebagai perhatian.
Chuu Loona sendiri adalah salah satu anggota Loona yang populer, sehingga namanya memang dikenal oleh publik. Bahkan, sebelum menjadi anggota LOONA pada tahun 2018, Chuu telah aktif sebagai idol.
Nah bagaimana, perjalanan kariernya? Simak perjalanan karir dari Chuu Loona berikut ini.
Sebelum menjadi trainee di Blockberry Creative, Chuu tercatat tergabung dalam FNC Academy dan kemudian mengikuti audisi di YG dan JYP Entertainment, namun ia tidak lolos dari kedua audisi tersebut. Chuu kemudian menjadi trainee di Blockberry Creative selama satu bulan hingga akhirnya ia bergabung dengan grup Loona.
Sebelum LOONA debut, para anggota diperkenalkan satu per satu sebagai solois atau anggota unit. Chuu diperkenalkan sebagai anggota ke-10 pada tanggal 14 Desember 2017 dan merilis lagu “Heart Attack”. Lagu tersebut sukses menduduki peringkat 8 di chart Gaon.
Setelah beberapa bulan, Chuu bergabung dengan sub-unit ketiga dan terakhir LOONA yyyxy yang memiliki arti Gadis Bulan Ini bersama dengan Yves, Gowon, dan Olivia Hye. pada sub unit Loone tersebut, Chuu memiliki posisi sebagai vokalis dan rapper.
Pada bulan Mei 2018, mereka merilis album “Beauty & the Beat” yang berhasil mencapai peringkat keempat di chart album Gaon.
Chuu dan Kim Lip lulus dari Hanlim Multi Art School pada tahun 2018. Kemudian pada bulan Agustus di tahun yang sama, LOONA debut dengan album “[+ +]” yang membuat mereka menjadi girl group dengan penjualan terbaik kedua.
Saat ini, LOONA masih aktif merilis album dan tetap populer. Meskipun terdapat rumor tentang kebangkrutan agensi mereka, girl group beranggotakan 12 orang ini berhasil mencuri hati publik dengan comeback terbaru mereka “Paint the Town” dan berhasil menang di acara musik serta mencapai peringkat 9 di Billboard World Digital Song Sales.
Chuu memiliki banyak kegiatan selain bergabung dengan LOONA. Ia memulai debut aktingnya dengan web drama “Dating Class” pada 10 Mei 2019 dan juga menjadi pembawa acara di “Insane Quiz Show” bersama MJ Astro dan Ilhoon BTOB. Ia juga tampil di “King of Masked Singer” dengan nama samaran “Spring Girl”.
Pada tahun 2021, Chuu menjadi panelis reguler di acara “Steel Troops” dan juga berpartisipasi di reality show “Law of the Jungle”. Selain itu, ia juga memiliki banyak kontrak iklan mulai dari makanan dan minuman hingga produk elektronik Samsung.
Tidak hanya sibuk dengan karir di industri hiburan, Chuu juga memiliki saluran YouTube sendiri dengan judul “Chuu Can Do It”. Di program ini, ia membahas pentingnya menjaga lingkungan hidup dengan mengadopsi gaya hidup yang ramah lingkungan.
Grup LOONA juga ikut berkompetisi dalam reality show “Queendom” Season 2 yang akan tayang pada 31 Maret. Namun, sayangnya mereka harus absen dari ronde pertama kompetisi karena ada anggota yang terinfeksi COVID-19 pada hari syuting.
Demikianlah fakta dan biodata seputar Chuu eks Loona dan kontroversinya dengan agensi Blockberry Creative.
Tertarik dengan hal-hal tentang K-pop seperti fakta tentang Loona dan grup lainnya? Bagi Grameds yang tertarik dengan K-Pop, gramedia.com sebagai #SahabatTanpaBatas menyediakan beberapa buku tentang K-Pop.
Buku seperti “K-Pop Dictionary Gaul 2” akan membuat Grameds mengerti istilah yang biasa digunakan oleh para K-popers.
Sementara buku “K-Pop Attack” akan membuat Grameds mengertian siapa sih grup-grup senior yang cukup populer sebelum Loona dan kawan-kawannya.
Sedangkan buku seperti “The Big 3 New Lords in K-Pop” menjelaskan pada Grameds tentang Hallyu Wave dan awal mula K-Pop menyebar.
Ketiga buku tersebut dapat Grameds beli di gramedia.com atau mengunjungi gerai-gerai Gramedia terdekat yang ada di kota Grameds. Untuk mendukung Grameds dalam menambah wawasan, Gramedia selalu menyediakan buku-buku berkualitas dan original agar Grameds memiliki informasi #LebihDenganMembaca.
Penulis: Khansa
Rujukan:
- https://buddyku.com/luxury/TlBMAc/dibalik-fakta-chuu-loona-yang-didepak-agensinya-karena-berlaku-buruk
- https://www.orami.co.id/magazine/chuu-loona#biodata-chuu-loona
- https://www.mainmain.id/r/21525/memanas-begini-timeline-permasalahan-blockberry-creative-dan-chuu-loona#:~:text=Menurut%20laporan%20eksklusif%20dari%20Wikitree,kontrak%20eksklusifnya%20dengan%20perusahaan%20tersebut.&text=BlockBerry%20mengumumkan%20bahwa%20Chuu%20akan,pertama%20LOONA%20di%20tahun%202022.
- https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00419826.html
- https://kpopkuy.com/biodata-profil-dan-fakta-chuu/
- Anggota Twice
- Biodata Le Sserafim
- Chaeyoung Twice
- Eric The Boyz
- Fakta BTS
- Felix Lee
- Han Jisung
- Biografi Kim Hee Sun
- Simak Profil Won Jin Ah
- Heejin Loona
- Hyunjin Loona
- Isa STAYC
- Jake ENHYPEN
- Jeongyeon TWICE
- Jinny Secret Number
- Jung Da Eun
- Jungwon ENHYPEN
- Niki ENHYPEN
- Karina Aespa
- Chuu Loona
- Kim Seon Ho
- Lee Ji Han
- Lee Haechan NCT
- Lia ITZY
- Member NCT
- Member BTS
- Momo TWICE
- Profil Member BTS
- Member SNSD
- Member Red Velvet
- Ningning Aespa
- Park Jeong Woo TREASURE
- Park Bo Young
- Pemain Goblin
- Pemain Hwarang
- Pemain Reply 1988
- Soodam Secret Number
- Profil Stray Kids Member
- Ryujin ITZY
- Tiffany SNSD
- Top 10 Lagu BTS
ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."
- Custom log
- Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
- Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
- Tersedia dalam platform Android dan IOS
- Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
- Laporan statistik lengkap
- Aplikasi aman, praktis, dan efisien