Buku Belajar Microsoft Office
Jelajahi Buku Belajar Microsoft Office dari Gramedia yang disusun berdasarkan rekomendasi Gramedia
Berlangganan Gramedia Digital
Baca majalah, buku, dan koran dengan mudah di perangkat Anda di mana saja dan kapan saja. Unduh sekarang di platform iOS dan Android
- Tersedia 10000++ buku & majalah
- Koran terbaru
- Buku Best Seller
- Berbagai macam kategori bukuĀ seperti buku anak, novel,religi, memasak, dan lainnya
- Baca tanpa koneksi internet
Rp. 89.000 / Bulan
Berlangganan Gramedia Digital
Baca majalah, buku, dan koran dengan mudah di perangkat Anda di mana saja dan kapan saja. Unduh sekarang di platform iOS dan Android
- Tersedia 10000++ buku & majalah
- Koran terbaru
- Buku Best Seller
- Berbagai macam kategori bukuĀ seperti buku anak, novel,religi, memasak, dan lainnya
- Baca tanpa koneksi internet
Rp. 89.000 / Bulan
Tetang Buku Belajar Microsoft Office
Jelajahi Buku Belajar Microsoft Office dari Gramedia. Buku disusun berdasarkan rekomendasi Gramedia.
Komputer saat ini menjadi perangkat keras yang banyak digunakan untuk mendukung berbagai pekerjaan, seperti mengolah data. Dalam melakukan pekerjaan tersebut, komputer membutuhkan sebuah perangkat lunak atau aplikasi yang mendukung proses pengolahan data. Perangkat lunak atau aplikasi akan menjadikan proses pengolahan data dalam komputer dapat berjalan dengan baik sehingga akan diperoleh hasil yang baik pula.
Microsoft Office menjadi perangkat lunak atau aplikasi pengolah data yang sangat populer dan sangat banyak digunakan oleh masyarakat. Microsoft Office saat ini tidak hanya dapat dioperasikan pada perangkat komputer, tetapi juga dapat dioperasikan pada gawai. Hal tersebut semakin memudahkan masyarakat untuk dapat mengoperasikan aplikasi ini. Namun, hasilnya tentu tidak seoptimal saat dioperasikan pada perangkat komputer.
Microsoft Office memiliki fungsi yang sangat penting dalam mendukung berbagai bidang pekerjaan. Selain dapat berperan dalam bidang pekerjaan, Microsoft Office juga berperan dalam bidang pendidikan. Microsoft Office banyak digunakan oleh siswa maupun mahasiswa dalam mengerjakan berbagai tugas. Berikut adalah penjelasan lebih lanjut mengenai Microsoft Office.
Pengertian Microsoft Office
Microsoft Office adalah paket aplikasi pengolah data yang dikembangkan oleh Microsoft untuk menunjang berbagai pekerjaan. Microsoft Office merupakan perangkat lunak atau aplikasi yang digunakan untuk mengetik, mengolah, menyimpan, dan mengombinasikan data dalam bentuk dokumen. Microsoft Office dapat dijalankan dalam berbagai sistem operasi, seperti Linux, Mac OS X, dan Microsoft Windows.
Microsoft Office merupakan paket aplikasi client, server, dan service dari Microsoft yang pertama kali diperkenalkan ke publik pada bulan Agustus 1988 pada acara COMDEX di Las Vegas. Aplikasi ini kemudian semakin berkembang dengan dilengkapi berbagai fitur yang semakin canggih. Berbagai fitur yang disediakan Microsoft Office sangat membantu pengguna dalam mengerjakan hal yang berhubungan dengan data.
Microsoft Office menjadi perangkat lunak atau aplikasi yang sangat produktif dalam mengolah dan menghasilkan data. Microsoft Office dapat digunakan untuk mengolah data dalam bentuk huruf, gambar, dan angka. Perangkat lunak atau aplikasi ini banyak digunakan dalam berbagai bidang. Microsoft office memiliki peran khusus dalam bidang perkantoran. Microsoft office dapat mengerjakan dan menyimpan berbagai data perkantoran secara singkat dan detail. Bidang bisnis dan bidang pendidikan juga banyak memanfaatkan aplikasi ini karena dapat memudahkan berbagai proses pengolahan data.
Microsoft Office memiliki berbagai aplikasi dengan fungsi yang berbeda. Masing-masing aplikasi dapat berguna bagi berbagai pekerjaan. Tiga aplikasi utama dari Microsoft Office, yaitu Microsoft Word, Microsoft Excel, dan Microsoft PowerPoint, menjadi aplikasi yang paling banyak digunakan di seluruh dunia. Meskipun muncul berbagai aplikasi pengolah data yang menyerupainya, popularitas Microsoft Office terus meningkat seiring dengan perkembangan teknologi.
Microsoft Office saat ini memiliki beberapa versi yang ditujukan untuk memenuhi berbagai kebutuhan pengguna. Microsoft Office memiliki versi dekstop, sebagai versi yang paling banyak digunakan saat ini, serta versi online yang dikenal dengan Microsoft Office 365. Microsoft Office 365 dapat dioperasikan pada sebuah web browser. Selain itu, Microsoft Office versi ini juga dapat dioperasikan pada sistem operasi Android dan iOS yang dapat diunduh di Google Play Store atau Apple Store.
Sejarah dan Versi Microsoft Office
Microsoft Office merupakan paket aplikasi perkantoran yang diciptakan oleh perusahaan besar dunia, yaitu Microsoft.inc. Aplikasi yang awalnya dirancang untuk sistem operasi Windows ini pada awalnya hanya terdiri dari tiga program aplikasi saja, yaitu Microsoft Word, Microsoft Excel, dan Microsoft PowerPoint.
Microsoft Office pertama kali diperkenalkan untuk sistem operasi Windows pada bulan Oktober 1990, tetapi dirilis secara resmi pada pada tanggal 19 November 1990. Microsoft merilis tiga aplikasi dari Microsoft Office dalam satu paket, yaitu Microsoft Word untuk Windows 1.1, Microsoft Excel untuk Windows 2.0, dan Microsoft PowerPoint untuk Windows 2.0.
Kemudian pada bulan Agustus 1992, Microsoft merilis versi Microsoft Office 3.0 atau disebut juga Microsoft Office 92. Terdapat empat paket aplikasi dalam versi ini, yaitu Microsoft Word 2.0, Microsoft Excel 2.0, Microsoft PowerPoint 3.0, dan Microsoft Mail 3.0. Versi Microsoft Office ini dirilis dengan menggunakan media CD-ROM.
Pada tahun 1993, Microsoft merilis The Microsoft Office Professional dengan tambahan paket aplikasi baru, yaitu Microsoft Access 1.1.
Microsoft selanjutnya merilis Microsoft Office 4.0, 4.1, dan 4.2 yang dapat digunakan pada sistem operasi Mac OS. Versi ini juga mendapatkan pembaruan paket, yaitu Microsoft Word versi 6.0.
Pada tanggal 24 Agustus 1995 dirilis Microsoft Office 95. Microsoft Office versi ini dirancang dengan versi 32 bit yang sangat cocok untuk Windows 95. Microsoft Office 95 tersedia dalam dua versi, yaitu Microsoft Office 95 Standard dan Microsoft Office 95 Professional. Microsoft Office 95 Standard terdiri dari aplikasi Microsoft Word 7.0, Microsoft Excel 7.0, Microsoft PowerPoint 7.0, serta ditambah dengan aplikasi baru, yaitu Schedule +7.0. Sementara itu, Microsoft Office 95 Professional terdiri dari paket aplikasi Microsoft Office 95 Standard yang ditambah dengan aplikasi Microsoft Access 7.0. Versi ini tersedia dalam bentuk CD-ROM dan termasuk Bookshelf.
Pada tahun 1997 dirilis Microsoft Office 97 yang memiliki banyak pembaruan dan perbaikan fitur dari versi Microsoft Office sebelumnya. Beberapa fitur yang diperbarui dan diperkenalkan dalam versi ini, yaitu command bar, menu dan toolbar baru dengan desain visual, natural language system, sophisticated grammar checking, serta Office assistant.
Pada tahun 2000 dirilis Microsoft Office 2000 atau Microsoft Office 9.0. Dalam versi ini, Microsoft memperkenalkan tampilan menu yang adaptif yang jarang dipakai disembunyikan dari pengguna. Microsoft Office 2000 menjadi versi terakhir yang tidak menggunakan product activation atau fitur aktivasi paket untuk mencegah tindakan pembajakan.
Pada tahun 2002 dirilis Microsoft Office XP atau Microsoft Office 2002 dengan berbagai pembaruan dan perubahan pada versi sebelumnya. Beberapa fitur baru yang diperkenalkan dalam versi ini, yaitu safe mode, tag smart, dan product activation.
Pada tahun selanjutnya, dirilis Microsoft Office 2003 atau Microsoft Office 11.0 yang menjadi versi terakhir pada sistem Windows 2000. Microsoft Office 2003 dilengkapi dengan logo baru serta memiliki aplikasi baru, yaitu Microsoft InfoPath dan Microsoft OneNote.
Empat tahun setelahnya, tepatnya pada tahun 2007, Microsoft merilis Microsoft Office 2007 atau Microsoft Office 12.0. Versi ini dilengkapi fitur graphical user interface (GUI) atau tampilan antarmuka grafis dengan konsep Fluent User Interface. Beberapa fitur lain yang terdapat dalam Microsoft Office 2007, yaitu posting blog, equation, add-on, dan groove.
Microsoft Office 2010 atau Microsoft Office 14.0 dipublikasikan pada tanggal 15 April 2010 di acara Ed Tech dan dirilis untuk konsumen pada tanggal 15 Juni 2010. Microsoft Office 2010 dilengkapi dengan berbagai kelebihan dan fitur baru, yaitu simpan dokumen ke akun Windows Live SkyDrive dan akses dari komputer lain, membuat dokumen dalam bentuk PDF, distribusi slides sebagai video, built-in screen capture, quick step di Outlook, broadcast slideshow di PowerPoint, editing video di PowerPoint, outlook gets social, dan beberapa fitur lainnya.
Pada 30 Januari 2012 dirilis Microsoft Office 2013 yang memiliki beberapa fitur utama, yaitu Cloud Service, Touch Control, dan Utilising Social Media. Beberapa kelebihan dan fitur lain yang dimiliki oleh Microsoft Office 2013, yaitu start screen, interface baru, fitur shades, fitur opsi image, integrasi dengan SkyDrive, cloud service, sinkronisasi dengan perangkat lain, edit PDF dengan lebih mudah, fitur touch control, dan lainnya.
Pada tahun 2013 Microsoft mulai mempromosikan Microsoft Office 365. Microsoft Office 365 menjadi produk andalan yang didukung teknologi cloud-computing. Versi ini dikenal sebagai versi Microsoft Office berbasis cloud yang bisa dijalankan pada sistem operasi Android dan iOS. Hingga saat ini, Microsoft Office 365 masih terus dikembangkan.
Microsoft office 2016 dirilis pada tanggal 22 September 2015 dengan dilengkapi pembaruan dan pengembangan dari versi sebelumnya. Beberapa kelebihan dan fitur baru yang dimiliki oleh Microsoft Office 2016, yaitu fitur tell me, fitur share and invite, Microsoft Excel yang powerful, tampilan yang lebih menarik, serta dapat digunakan dalam berbagai perangkat.
Pada tanggal 24 September 2019 dirilis Microsoft Office 2019. Versi Microsoft Office ini cenderung mirip dengan versi sebelumnya, tetapi dengan penambahan berbagai fitur baru. Beberapa fitur baru yang terdapat dalam Microsoft Office 2019, yaitu transisi morph, zoom, inking, insert icon SVG, translator, latex equation, navigasi dari pen, check accessibility, audio feedback, chart baru, fungsi baru pada excel, template diagram baru, template website baru, serta label di timeline.
Jenis Microsoft Office
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa Microsoft Office terdiri dari berbagai jenis aplikasi yang memiliki fungsi berbeda. Berikut adalah beberapa jenis aplikasi dari Microsoft Office.
1. Microsoft Word
Microsoft Word merupakan sebuah program aplikasi atau perangkat lunak dari paket instalasi Microsoft Office yang memiliki fungsi utama sebagai aplikasi pengolah data berupa kata. Microsoft Word dapat berguna untuk membuat, mengedit, memformat, dan mencetak dokumen, baik dalam bentuk softcopy atau berupa file maupun hardcopy atau berupa hasil print. Microsoft Word menjadi aplikasi yang banyak digunakan untuk keperluan bisnis, pekerjaan, dan pendidikan, seperti untuk membuat surat, buku, makalah, poster, laporan, skripsi, brosur, sertifikat, undangan, kartu ucapan, artikel, dan kartu nama.
2. Microsoft Excel
Microsoft Excel merupakan sebuah program aplikasi atau perangkat lunak dari paket instalasi Microsoft Office yang memiliki fungsi untuk mengolah data berupa teks dan angka. Microsoft Office dapat mengolah berbagai data dengan menggunakan rumus yang sudah disediakan. Aplikasi Microsoft yang satu ini memiliki tampilan berupa lembaran yang sudah diberikan tabel-tabel sehingga pengguna dapat mengelompokkan data dengan mudah.
3. Microsoft PowerPoint
Microsoft PowerPoint merupakan sebuah program aplikasi atau perangkat lunak dari paket instalasi Microsoft Office yang memiliki fungsi untuk kegiatan presentasi. Microsoft PowerPoint dapat menampilkan animasi, video, audio, dan gambar sehingga akan membantu pengguna dalam mempresentasikan suatu ide atau gagasan. Desain presentasi dalam Microsoft PowerPoint dapat dibuat dengan berbagai variasi yang menarik.
4. Microsoft Access
Microsoft Access merupakan sebuah program aplikasi atau perangkat lunak dari paket instalasi Microsoft Office yang memiliki fungsi sebagai pengolah basis data atau dikenal dengan database. Microsoft Access menjadi sebuah program aplikasi basis data atau database yang dapat dimanfaatkan oleh kalangan rumahan dan perusahaan, mulai dari perusahaan kecil hingga menengah. Microsoft Access dapat digunakan untuk merancang, membuat, dan mengolah berbagai jenis data yang memiliki kapasitas berukuran besar. Microsoft Access akan memudahkan proses sortir pengaturan data, pembuatan tabel data, serta pembuatan laporan data kegiatan sehari-hari, seperti menampung daftar pelanggan, pendataan data karyawan, dan lain sebagainya.
5. Microsoft Outlook
Microsoft Outlook merupakan sebuah program aplikasi atau perangkat lunak dari paket instalasi Microsoft Office yang memiliki fungsi untuk mengirim, menerima, dan membaca pesan elektronik atau email yang masuk. Microsoft Outlook dapat menyimpan file dari email yang dikirim atau diterima pada perangkat yang digunakan. Selain itu, Microsoft Outlook juga dapat digunakan untuk membuat kalender, catatan, jadwal, dan jurnal.