in

Bagaimana Cara Membuat Bitly? SImak Ulasannya

Dunia digital terus mengalami perkembangan. Banyak sekali website ataupun aplikasi yang sangat berguna bagi kehidupan manusia. Anda pasti sering mendengar atau sesekali melihat link bit.ly. Dengan kehadiran bit.ly ini, maka seseorang atau bahkan suatu pemilik usaha akan lebih mudah dalam menyebarkan suatu link kepada orang banyak.

Pada dasarnya, penggunaan bit.ly ini sudah ada cukup lama dan sudah banyak digunakan oleh banyak orang. Apakah kamu salah satu pengguna bit.ly? Nah, untuk kamu yang ingin tahu lebih lanjut tentang bit.ly, maka bisa simak ulasan ini sampai selesai, Grameds.

Hal yang akan dibahas untuk pertama kali adalah pengertian bit.ly.

Pengertian Bitly

Holiday Sale

Sebenarnya, selain bit.ly, terdapat layanan shortener link lainnya, seperti goo.gl, adf.ly dan masih banyak lagi. Perusahaan bitly, inc., didirikan tahun 2008. Perusahaan ini merupakan perusahaan milik pribadi dan berbasis di kota New York.

Bitly mempersingkat 600 juta tautan setiap bulannya untuk digunakan pada jejaring sosial, SMS, dan email. Bitly dapat menghasilkan uang dengan mengenakan biaya pada akses ke data agregat yang dibuat sebagai hasil dari banyak orang dalam menggunakan URL yang dipersingkat.

Layanan dalam pemendekan URL Bitly menjadi semakin populer di kalangan pengguna Twitter setelah menjadi layanan default pemendekan URL di situs web pada tanggal 6 Mei 2009. Hal itu kemudian digantikan dengan layanan t.co Twitter.

Perusahaan yang berada di belakang Bitly meluncurkan layanan yang mirip, tetapi hanya untuk video online saja, dan untuk menentukan video apa saja yang paling populer di web. Perusahaan ini juga menawarkan solusi yang berbayar dan disebut Bitly Enterprise.

Bitly Enterprise menyediakan berbagai fitur branding sebagai tingkatan lanjut, intel audiens, pelacakan kampanye omnichannel, dan masih banyak lagi. Perusahaan bisa menggunakan domain kustom yang mereka miliki sendiri untuk membuat link yang dipersingkat. Misalnya seperti, The New York Times menggunakan nyti.ms dan Pepsi menggunakan pep.si.

Hal ini untuk memungkinkan suatu perusahaan dalam mendorong akan kesadaran sebuah merek pada layanan seperti Twitter, tetapi dalam menggunakan mesin Bitly untuk menghasilkan URL yang dipersingkat dan melacak pada metrik pemasaran.

Bitly Enterprise juga memiliki sebuah fitur analitik yang tidak kalah canggih dan menggunakan data Bitly sebagai penyedia pada alat wawasan sosial dalam tingkat lanjut untuk perusahaan dan sebuah merek. Perusahaan ini menggunakan HTTP 301 sebagai pengalihan tautannya.

Pintasan ini dimaksudkan untuk menjadi permanen dan tidak bisa diubah lagi setelah selesai dibuat. URL yang dipersingkat dengan layanan bitly menggunakan bit.ly domain atau disebut domain umum lainnya yang ditawarkan pada suatu layanan.

Pada tanggal 12 Oktober 2010, mulainya penggunaan yang bisa secara otomatis dengan membuat Kode QR. Ketika kode tersebut dipindai dengan pembaca Kode QR seluler, maka secara otomatis akan mengarah pada pengguna ke tautan yang dipersingkat. Hal ini kemudian akan dihapus.

Pada tanggal 29 Mei 2012, Bitly mengumumkan Bitmarks yang merupakan fitur pencarian baru. Fitur ini dengan memiliki profil publik dan aplikasi iPhone yang ditingkatkan.

Dengan menggunakan shortener link memiliki tujuan yang tidak lain adalah untuk membuat lebih link atau URL menjadi lebih pendek lagi. Sehingga hal tersebut akan lebih mudah untuk diingat. Dengan URL lebih pendek, kita tidak perlu membagikan link yang masih dalam bentuk aslinya, sulit diingat dan sangat panjang.

Selain itu, dengan menggunakan shortener link, memungkinkan untuk bisa melihat statistik data mengenai berapa kali, melalui apa, dan dari mana, link tersebut di klik atau diakses. Bahkan, semua orang juga bisa melihat statistik tanpa harus memiliki akun bitly.

Caranya cukup mudah, hanya dengan menambahkan karakter “+” setelah bit.ly-nya. Kegunaan lainnya yaitu biasanya digunakan oleh marketer untuk membantu menyamarkan atau menyembunyikan link affiliate dari para pelanggan.

Alasan Harus  Menggunakan Bitly

Tentu terdapat beberapa alasan mengapa harus memakai bit.ly. Jika memiliki tujuan untuk mempermudah penggunaan saja, maka lebih baik atau dianjurkan menggunakan bit.ly.

Selain gratis dalam penggunaanya, para pengguna juga tidak akan terganggu oleh adanya iklan-iklan yang muncul. Tentu berbeda jika untuk mencari uang, maka Anda dapat menggunakan Adf.ly atau yang lainnya.

Kelebihan Menggunakan Bitly

Selain itu, terdapat beberapa kelebihan dalam penggunaan bitly, berikut kelebihan dari penggunaan bit.ly:

1. Dapat Dibuat Secara Gratis

Kelebihan yang paling membahagiakan adalah Anda bisa mulai menggunakan Bitly secara gratis. Fitur-fitur pada paket gratis dan sudah cukup untuk kebutuhan memperpendek tautan.

2. Kustomisasi Link

Langkah dalam penggunaan bitly akan secara otomatis  menyingkat tautan Anda dan menjadi beberapa karakter yang acak. Selain itu, juga dapat mengubah sesuai keinginan Anda.

Contohnya, jika link Anda berisi daftar produk yang sedang didiskon, maka Anda bisa mengubah link bitly menjadi bit.ly/AgustusFullDiskon.

3. Memantau Dalam Performa Link

Bitly tentu menyediakan fitur analytics guna membantu Anda dalam memantau performa link. Jadi, Anda dapat mengetahui dengan mudah berapa kali link dibagikan, di klik, serta lokasi orang-orang yang melakukannya.

4. Lebih Mudah Diintegrasikan

Dengan bitly, Anda bisa dengan mudah untuk menghubungkan Bitly dengan layanan lain. Seperti halnya media sosial atau tools marketing, melalui API. Dengan melakukan API, Anda dapat menyingkat link dengan Bitly melalui platform yang dihubungkan tanpa harus mengakses dashboard Bitly.

API sendiri merupakan singkatan dari Application Programming Interface. API merupakan interface yang bisa menghubungkan satu aplikasi dengan aplikasi lainnya. Keberadaan API sangat berguna. Selain itu, API memiliki fungsi yang penting dalam suatu aplikasi, karena dapat membantu berkomunikasi suatu produk maupun suatu layanan tanpa harus mengimplementasikan dari nol.

5. Akan Lebih Aman

Link yang Anda ringkas dengan Bitly akan dienkripsi atau diamankan dengan protokol HTTPS. Dengan begitu, link yang Anda miliki akan lebih aman dari usaha pencurian informasi yang dilakukan oleh peretas.

Fitur Apa Saja Yang Ada Pada Bitly?

  • Dapat Memperpendek Link

Fitur utama yang dimiliki Bitly adalah dapat mempersingkat atau memperpendek link. Hal ini juga dapat dilakukan dengan cepat, hanya perlu beberapa langkah.

  • Membuat Suatu Branded Melalui Link

Banyak sekali orang yang lebih memilih untuk klik link yang mereka percaya. Dengan adanya Bitly, maka Anda dapat membagikan dan membuat tautan atau branded link seperti brand sendiri. Hal ini bisa menambah kepercayaan Anda pada audiens serta dapat meningkatkan click through rate sampai 34%, lho!

  • Mengubah URL Tujuan atau Redirect Link

Dengan memperbarui URL tujuan maupun untuk mengakhiri link yang expired bisa dilakukan secara manual dengan Bitly.

Anda bisa dengan mudah mengubah URL atau link tujuan, dan link Kode QR. Bitly dapat menetapkan URL baru ke salah satu link yang Anda miliki.

  • Memberikan Insights Melalui Klik Link

Anda bisa dengan mudah mengetahui performa link yang Anda bagikan. Bitly juga menyediakan berbagai data seperti halnya lokasi geografis, referring link channels dan lainnya. Hal ini supaya Anda dapat mengambil keputusan yang tepat dalam menginvestasikan sumber daya untuk bisnis online.

  • Mengintegrasikan Link

Bitly bisa membuat link yang dapat mengintegrasikan platform ke platform lainnya dengan mudah dan efisien. Karena dengan menggunakan Bitly API sudah terpercaya dan dengan 700+ aplikasi integrasi Bitly.

  • Membuat Link  Aman dan Terpercaya

Link yang dibuat dengan Bitly tentunya sangat aman. Jadi, setiap link akan dienkripsi dengan HTTPS sebagai bentuk pencegahan akan penyadapan maupun gangguan dari pihak yang tidak diinginkan.

Cara Membuat Bitly

Bitly sudah semakin dikenal dan dipergunakan oleh banyak orang. Bitly juga dapat membantu dan mempersingkat link yang dimiliki. Caranya pun cukup mudah dan cepat. Setelah Anda mengetahui apa itu Bitly serta keunggulannya. Maka kali ini, Anda bisa belajar bagaimana cara membuat Bitly dengan mudah.

Dengan Bitly, upaya dalam pemasaran yang Anda lakukan secara online, terutama melalui sosial media marketing akan semakin efektif. Link promosi Anda juga terlihat lebih rapi untuk ditempatkan pada postingan maupun pada informasi profil. Berikut cara membuat Bitly:

  1. Pertama, Anda harus mengakses Bitly dan klik Sign Up Free pada pojok kanan atas di halaman utama.
  2. Selanjutnya, klik Get Started pada paket yang Anda inginkan. Contoh, paket gratis.
  3. Kemudian, Anda memasukkan username, alamat email dan password Anda. Anda juga dapat Sign Up dengan akun Google yang Anda miliki.
  4. Lalu, verifikasi akun yang sudah didaftarkan agar pengguna bisa masuk ke halaman dashboard.
  5. Klik Create yang ada pada pojok kanan atas untuk menyingkat link.
  6. Di bagian kanan atas akan terlihat sidebar dan juga beberapa kolom. Lalu,  Anda bisa masukkan link yang akan digunakan.
  7. Saat muncul popup sidebar lagi, maka isi informasi berikut:
  • Judul link
  • Kustomisasi bagian belakang link
  • Tag

8. Dengan memberi judul dan tag, maka akan mempermudah Anda dalam mencari dan menyaring tautan-tautan Anda nantinya.

9. Jika sudah, Anda dapat membagikan link dengan klik tombol Copy atau Share yang ada pada atas teks Edit Lini. Anda juga dapat membagikan QR Code, tetapi Anda harus berlangganan paket berbayar Bitly terlebih dahulu.

Jenis-Jenis API

API itu sendiri terbagi menjadi beberapa jenis, antara lain:

1. Public API

Public API merupakan API jenis yang membolehkan untuk dipergunakan bagi siapa saja pada berbagai platform. Public API juga sering disebut dengan Open API, dan merupakan jenis API yang paling sering digunakan.

Jika Anda merupakan developer, mungkin Anda dapat secara langsung memanfaatkan atau daftar pada aplikasi Anda.

2. Private API

Sesuai dengan namanya, private API bertolak belakang dengan Public API yang dapat digunakan oleh siapa saja. Private API tidak boleh digunakan secara umum, dan biasanya jenis private API ini digunakan hanya untuk keperluan pribadi saja atau internal dalam pengembangan aplikasi tertentu.

3. Partner API

Partner API dapat digunakan secara umum dengan syarat hanya bagi pihak yang bekerja sama dan telah memiliki izin dalam penggunaannya.

Proses pendaftaran partner API sama halnya dengan Public API, yaitu kepada penyedia API harus dilakukan lebih dulu. Lalu, pengguna juga diperbolehkan hanya untuk aplikasi tertentu sesuai perjanjian yang telah disepakati.

4. Composite API

Jenis API ini dapat menguntungkan user dan sangat membantu user karena sangat mempersingkat pekerjaan, yaitu hanya dengan satu kali akses saja untuk memperoleh sejumlah data.

Dari pembahasan di atas dapat dikatakan bahwa bit.ly merupakan salah satu shortlink yang sering digunakan oleh banyak orang karena kemudahannya dalam membuatnya. Itulah pembahasan tentang cara membuat bit.ly. Semoga semua pembahasan di atas bermanfaat untuk kamu.

Jika ingin mencari buku tentang internet atau teknologi, maka kamu bisa mendapatkannya di gramedia.com. Untuk mendukung Grameds dalam menambah wawasan, Gramedia selalu menyediakan buku-buku berkualitas dan original agar Grameds memiliki informasi #LebihDenganMembaca.

Penulis: Yufi Cantika Sukma Ilahiah

Sumber:

  • https://idmarimo.com/2019/05/apa-itu-bitly-dan-apa-manfaat.html
  • https://www.softwareseni.co.id/blog/apa-itu-bitly-pengertian-manfaat-dan-tutorial-penggunaan-bitly
  • https://id.m.wikipedia.org/wiki/Bitly
  • https://faq.kemkes.go.id/faq/apa-itu-api
  • https://pastinet.com/apa-itu-bitly-dan-cara-memendekkan-link-menggunakan-bitly.html
  • https://idmarimo.com/2019/05/apa-itu-bitly-dan-apa-manfaat.html
  • https://dewabiz.com/mengenal-api-manfaat-jenis-serta-cara-kerjanya/
  • https://www.hostinger.co.id/tutorial/api-adalah/
  • https://www.niagahoster.co.id/blog/cara-membuat-bitly/
  • https://www.dewaweb.com/blog/cara-membuat-bitly/
  • https://www.softwareseni.co.id/blog/apa-itu-bitly-pengertian-manfaat-dan-tutorial-penggunaan-bitly

Rekomendasi Buku Terkait 

6 Langkah pake Joomla bikin Website Keren

Joomla! merupakan sebuah Content Management System yang bisa kita gunakan untuk pembuatan website, mulai dari website yang sederhana sampai dengan website yang sangat kompleks. Dalam pembuatan website dengan Joomla! ini hanya membutuhkan waktu yang sangat singkat tapi dengan hasil yang maksimal, sehingga waktu, tenaga, dan pikiran kita tidak banyak yang terbuang.

Untuk kamu yang ingin membuat website dengan Joomla!, maka bisa membaca buku 6 Langkah pake Joomla bikin Website Keren. Dalam buku ini pun sudah disediakan CD yang berisi installer Joomla! versi terbaru, paket aplikasi XAMPP versi terbaru, component, modul, plugin, dan berbagai macam template yang siap Anda pakai langsung untuk membuat website.

 

Mahir Membuat Website Dengan Adobe Dreamweaver CS6, CSS, Dan Jquery

Perkembangan teknologi informasi yang kian pesat memacu munculnya situs baru yang dapat diakses melalui jaringan internet. Data survei menunjukkan bahwa jumlah situs baru saat telah mencapai lebih dari 60 juta situs baru.

Perkembangan jumlah situs ini tidaklah mengherankan karena semakin banyak orang yang melakukan blogging baik melalui Google, Blogspot ataupun MySpace. Perkembangan jumlah situs yang booming ini menuntut para pemrogram web (web programmer), pendesain web (web designer) maupun pembangun web (web developer).

Bagi kamu yang ingin membuat dan mengembangak website yang cantik, maka bisa membaca buku  Mahir Membuat Website Dengan Adobe Dreamweaver CS6, CSS, Dan Jquery.

Buku ini akan memberikan panduan total pengenalan website, pembuatan website interaktif, mempercantik tampilan website serta pengelolaan website interaktif. Selain itu, buku ini secara lengkap membahas pengenalan Adobe Dreamweaver CS6, fitur Adobe Dreamweaver CS6, area kerja Adobe Dreamweaver CS6, perangkat tambahan, pengenalan website, pembuatan website.

 

Panduan Membangun E-Learning Platform

Dalam menyongsong industri 4.0, pendidikan dan pelatihan memegang peranan yang sangat penting. Teknologi informasi yang semakin canggih menyediakan metode pembelajaran yang sangat populer di dunia, yaitu e-learning. Jarak dan waktu sudah tidak menjadi kendala dalam pembelajaran dan pengelolaan pengetahuan.

Lalu, apa yang dimaksud dengan e-learning? Temukan jawabannya pada buku Panduan Membangun E-Learning Platform. Di dalam buku ini akan dijelaskan lebih jauh apa yang dimaksud dengan e-learning hingga cara membuatnya.

 

ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."

logo eperpus

  • Custom log
  • Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
  • Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
  • Tersedia dalam platform Android dan IOS
  • Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
  • Laporan statistik lengkap
  • Aplikasi aman, praktis, dan efisien

Written by Nuryanto H

Memiliki latar belakang yang berhubungan dengan dunia teknologi, tentunya menulis mengenai kemajuan teknologi selalu menjadi salah satu hal yang digemarinya. Mulai dari review HP, laptop hingga perangkat teknologi lainnya.