in

Rekomendasi Film Kolosal Terbaik dari Luar Negeri dan Indonesia

Pluggedin.com

Film Kolosal Terbaik – Dari sekian banyak genre film yang ada, salah satu genre film yang hampir pasti dibikin dengan sangat megah adalah film kolosal. Film kolosal diketahui memiliki ciri khasnya tersendiri yakni anggaran yang besar. Tidak hanya itu, genre film ini juga terkenal dengan ceritanya yang kompleks sekaligus melibatkan banyak orang dalam penggarapannya.

Sementara itu, film kolosal biasanya mengangkat tema yang memiliki keterkaitan dengan pertempuran atau perebutan kekuasaan. Kedua hal tersebut hampir selalu ada pada latar klasik maupun modern.

Maka, tak heran apabila hampir setiap tahun, banyak rumah produksi yang membuat film kolosal terbaiknya masing-masing. Semakin ke sini, cerita yang diangkat juga semakin beragam, baik itu dari kisah nyata, terinspirasi dari legenda, hingga yang murni dari cerita fiksi belaka.

Nah, berikut ini adalah deretan film kolosal terbaik yang wajib kamu tonton. Ada banyak film kolosal yang telah diproduksi, dan Gramedia.com telah berhasil merangkum 17 film kolosal terbaik di dunia. Yuk simak ulasannya!

Rekomendasi Film Kolosal Terbaik

Holiday Sale

1. Braveheart (1995)

Film Kolosal Terbaik

Membahas tentang film kolosal, rasanya akan sulit untuk tidak menampilkan Braveheart sebagai film kolosal terbaik sepanjang masa. Film yang digarap Mell Gibson ini mampu membawa pulang lima piala Oscar sekaligus. Yang mana dua dari lima piala tersebut merupakan kategori bergengsi di ajang penghargaan film dunia tersebut, yaitu Best Picture dan Best Director.

Braveheart menceritakan tentang seorang pemuda yang bernama Randall Wallace (Mel Gibson) yang harus meninggalkan rumahnya sendiri di Skotlandia. Hal ini dikarenakan Inggris telah berhasil melakukan invasi ke negerinya melalui kendali Lord Edward “Longshanks.” Setelah pergi dan melalang buana ke berbagai penjuru Eropa, Wallace akhirnya memutuskan kembali ke Skotlandia untuk melawan kolonialisme Inggris.

Melalui jalan perang yang sangat luar biasa tersebut, Wallace pada akhirnya menjadi simbol dari perjuangan bangsa Skotlandia dalam menumpas penjajahan kolonial Inggris. Ada banyak sekali taktik dan gaya tempur yang bisa dikatakan revolusioner. Hal ini pun sangat merepotkan para tentara Inggris. Meskipun akhirnya tertangkap dan dihukum mati, Wallace tetap menjadi simbol semangat juang bangsa Skotlandia untuk dapat merdeka sepenuhnya.

2. The Lord of the Rings Trilogy (2001, 2002, 2003)

Film Kolosal Terbaik

Selanjutnya, film kolosal terbaik yang kedua adalah trilogi dari film The Lord of the Rings. Apabila film Braveheart terinspirasi dari suatu kisah sejarah yang pernah ada, maka film trilogi ini berangkat dari sebuah novel yang berjudul sama karya J.R.R Tolkien. Berkat tangan dingin Peter Jackson, The Lord of The Rings berhasil diangkat ke layar lebar dengan status sebagai salah satu film trilogi terbaik sepanjang masa.

Cerita The Lord of the Rings merupakan sebuah kisah hitam dan putih antara golongan baik dan golongan jahat, hanya saja disertai dengan berbagai hal yang sangat kompleks. Dengan gelontoran dana yang cukup besar, film ini berhasil menyihir mata penonton di seluruh dunia dengan permainan efek visual dan plot cerita yang sangat mengagumkan.

Berangkat dari novel terbaik, digarap oleh sutradara jenius, dan didukung oleh dana yang besar membuat The Lord of The Rings banyak mendapatkan penghargaan. Dalam kurun waktu tiga tahun, film ini berhasil masuk dan membawa pulang piala untuk kategori Best Picture dalam The Lord of the Rings: The Return of the King.

3. Star Wars

Film kolosal tidak selalu menceritakan tentang masa lalu, Star Wars karangan George Lucas memberikan inovasi bahwa cerita kolosal bisa menggunakan latar belakang masa depan. Star Wars sendiri sebetulnya memiliki cerita yang sederhana, namun bisa disulap dengan sangat luar biasa hingga bisa dikatakan film kolosal terbaik sepanjang masa.

Cerita Star Wars sendiri berawal dari sebuah film tentang pertikaian keluarga Skywalker. Hanya saja, ide cerita tersebut mampu disulap dan dikemas menjadi lebih kompleks karena memasukkan pertempuran antar galaksi.

Trilogi pertama yang diproduksi pada tahun 1977, 1980, dan 1983 menjadi trilogi terbaik Star Wars hingga sekarang. Melalui trilogi ini kamu akan mendapatkan cerita tentang bagaimana terbentuknya seorang ksatria Jedi baru yang bernama Luke Skywalker. Menariknya, Luke Skywalker ini memiliki takdir yang mengharuskannya melawan Darth Vader atau ayahnya sendiri.

Dalam mengembangkan cerita Star Wars, Lucas Film menggunakan trilogi kedua yang merupakan prekuel dari trilogi pertama. Dalam trilogi yang kedua, cerita lebih berfokus tentang bagaimana Darth Vader terbentuk dari seorang anak kecil yang bernama Anakin Skywalker. Padahal Anakin tidak bisa menahan force berkekuatan jahat di dalam dirinya.

4. The Last Samurai (2003)

Film Kolosal Terbaik

Film kolosal terbaik selanjutnya yang tidak boleh dilewatkan adalah The Last Samurai. Meskipun mendapatkan banyak kritikan terkait alur cerita sejarahnya, film ini mampu menggambarkan sejarah hilangnya samurai di Jepang. Pada era itu, kekaisaran Jepang tengah melakukan modernisasi di segala unsur kehidupan, termasuk mengganti samurai dengan senjata perang yang lebih canggih dan efektif.

Dalam film ini, Tom Cruise berperan sebagai Nathan Algren, seorang komandan perang dari Amerika yang mendapat tugas untuk menumpas para samurai yang tersisa. Namun, Algren malah tertangkap oleh para samurai. Pada saat menjadi tawanan tersebut, Algren merasa bersimpati kepada para samurai hingga malah mempelajari berbagai teknik tempurnya. Di bagian akhir film, Algren akan ikut bertempur para samurai untuk melawan pasukan kekaisaran Jepang.

5. Red Cliff (2008)

Red Cliff menjadi film kolosal terbaik berikutnya yang berangkat dari kisah nyata. Digarap oleh John Woo, film ini berhasil menyajikan pertempuran klasik di akhir masa kekuasaan Dinasti Han di China. Meskipun bersumber dari kisah Battle of Red Cliff, John Woo mengakui bahwa film ini memiliki tingkat keakuratan hanya setengah daripada kisah aslinya.

Red Cliff sangat sukses menampilkan pertempuran klasik menjadi lebih modern, tentu dengan berbagai teknik ciri khasnya. Para penonton akan dipastikan mendapatkan aksi visual yang sangat mengagumkan dari ribuan orang yang terlibat dalam penggarapan film pertempuran klasik ini.

6. Gladiator

Film Kolosal Terbaik

Film Gladiator yang disutradarai oleh Ridley Scott dan diproduseri oleh Douglas Wick, David Franzoni dan Branko Lustig bisa dikatakan sebagai salah satu film kolosal terbaik sepanjang masa. Film ini menceritakan tentang sejarah para petarung terbaik pada masa Kekaisaran Romawi. Para penonton akan disajikan banyak sekali aksi pertarungan dan pertempuran yang sangat mengasikkan.

Setelah keberhasilannya dalam memimpin pasukan Romawi melawan bangsa Jermanik, Jenderal Maximus (Russell Crowe) diminta Kaisar Romawi Marcus Aurelius (Richard Harris) untuk menggantikannya sebagai kaisar. Commodus (Joaquin Phoenix) pun menolak dan berhasil membunuh ayahnya sehingga berhasil menjadi kaisar baru Romawi. Mengetahui apa yang terjadi sebenarnya, Maximus pun menolak dan tidak akan tunduk dengan Commodus.

7. Drupadi

Dari sekian film kolosal terbaik di atas, ada satu film kolosal dari Indonesia yang wajib kamu tonton. Meskipun tidak ditayangkan secara serentak di seluruh bioskop Indonesia, Drupadi banyak tayang di berbagai ajang festival film. Film ini sendiri mengangkat tentang kisah Mahabarata yang mewariskan banyak nilai budaya di Indonesia.

Diperankan dan diproduseri langsung oleh Dian Sastrowardoyo, Drupadi menceritakan tentang perjuangan seorang perempuan yang menjadi komoditas bagi para suami atau laki-laki. Disutradarai oleh sutradara ternama Riri Reza, Drupadi berhasil melakukan perlawan yang lembut dan cerdas kepada pandawa. Bersama Nicholas Saputra yang berperan sebagai Arjuna, film ini sangat kental dengan kiasan dan sindiran terhadap dunia modern.

8. Mongol: The Rise of Genghis Khan

Kekaisaran Mongolia pernah berhasil menaklukan berbagai wilayah di Asia. Keberhasilan tersebut dilatarbelakangi oleh seorang kaisar Mongol yang bernama Genghis Khan. Dalam film Mongol: The Rise of Genghis Khan, para penonton akan disaksikan kisah revolusioner dari Genghis Khan.

Selain itu, film yang disutradarai oleh Sergei Bodrov atau orang yang pernah menjadi Presiden Juri di Festival Film Internasional Moskow ke-25 ini lebih fokus pada kehidupan pribadi dari Genghis Khan, termasuk pertemuannya dengan Borte yang menjadi istri sekaligus penasihat pribadinya.

9. Kingdom of Heaven

Film Kolosal Terbaik

Setelah mengalami kesuksesan yang besar dari film kolosal, Gladiator, Ridley Scott kembali tertarik untuk menggarap film kolosal berlatar kerajaan yakni Kingdom of Heaven. Kingdom of Heaven sendiri memiliki kisah Balian (Orlando Bloom) dari Perancis yang sedang menuju Yerusalem untuk mendapatkan pengampunan dari Tuhan.

Dalam perjalanan tersebut, Balian mengalami perubahan yang besar dalam hidupnya. Hanya saja, ia tetap masuk dalam pertempuran untuk membantu Raja Baldwin IV dalam mempertahankan Yerusalem dari para penjajah.

Dalam Kingdom of Heaven, Balian ditampilkan sebagai salah satu karakter fiksi yang memiliki peran yang sangat penting dalam sejarah Perang Salib. Karakter Balian pada dasarnya disajikan dengan cukup berbeda, namun para penonton akan tetap nyaman dan menikmati alur cerita film ini.

10. Centurion

Centurion merupakan salah satu film kolosal terbaik yang bercerita tentang kisah heroik perwira kerajaan Romawi. Centurion pada dasarnya bukanlah cerita yang terkenal, namun kisah heroik Legion Sembilan dari kerajaan Romawi ini patut untuk ditonton.

Berbeda dengan Leonidas dalam film 300 dan kisah jenderal Romawi dalam film Gladiator, Centurion akan lebih berfokus perna perwira Romawi dan anak dari para gladiator legendaris dalam menyelamatkan seorang jenderal yang tertangkap oleh suku pict, Skotlandia.

11. Shadow

Sebagai sebuah peradaban yang besar, banyak sekali sejarah tentang kerajaan di Tiongkok yang selalu menarik untuk disimak. Shadow bisa dikatakan sebagai salah satu film kolosal terbaik yang menceritakan tentang kerajaan Pie yang selalu kalah bertempur melawan kerajaan Yang. Shadow akan menyajikan aksi pertarungan yang detail dan elegan sekaligus proses penyusunan strategi dan persiapan teknik bertempur tingkat tinggi.

12. 300

Film Kolosal Terbaik

Film yang berjudul 300 ini dianggap sebagai salah satu film kolosal paling ikonik yang pernah diproduksi dalam industri perfilman dunia. Banyak orang yang meyakini bahwa film ini merupakan salah satu film paling legendaris. Selain itu, 300 juga dianggap akan relevan dalam waktu yang lama.

300 sendiri bercerita tentang kisah pertarungan jutaan tentara persia melawan tentara 300 prajurit Sparta yang dipimpin langsung oleh Raja Leonidas (Gerard Butler). Pertarungan ini digambarkan mengambil setting waktu sekitar tahun 480 sebelum masehi dengan lokasi Thermopylae.

Sebetulnya, alur cerita film 300 berangkat dari sebuah kisah nyata yang dikenal dengan Thermopylae. Pertempuran di Celah Thermopylae ini sendiri menyuguhkan pewarnaan dan efek visualnya yang khas sehingga mampu membawa para penonton ikut hadir di masa itu. Maka tak heran, banyak orang yang mengaku bahwa film ini mampu menghadirkan pertempuran yang seperti ada di dunia nyata.

13. Master and Commander: The Far Side of the World

Pada saat Napoleon berhasil menguasai Eropa pada tahun 1805, terjadi konflik di lepas pantai Amerika Serikat. Dalam konflik tersebut, Kapten Jack Aubrey memerintahkan para krunya untuk menenggelamkan atau menangkap kapal perang Prancis yang dipimpin oleh Acheron. Namun, setelah kapalnya rusak berat akibat gelombang, Aubrey menyadari bahwa tugas tersebut tak akan berjalan dengan mudah.

Bersama Stephen Maturin yang menjadi mekanik kapal, ia dihadapkan pada dua pilihan, yaitu kembali ke Inggris atau mengaku kalah. Namun, Aubrey akan melakukan hal mustahil, yakni memperbaiki kapal secepatnya untuk mengejar dan mengalahkan Acheron.

14. Pirates of The Caribbean Series

Film Kolosal Terbaik

Pirates of The Caribbean merupakan salah satu film kolosal terbaik yang sangat terkenal dengan sosok ikonik kapten bajak lautnya, yakni Jack Sparrow. Jack Sparrow sendiri diperankan oleh aktor ternama Johnny Depp. Hal ini tentu saja menjadi tokoh Kapten Jack Sparrow dianggap sebagai salah satu tokoh film yang paling ikonik sepanjang masa.

Pirates of The Caribbean sendiri mengusung cerita tentang petualangan Kapten Jack Sparrow dalam mengarungi lautan sebagai bajak laut. Dalam petualangannya ini, kalian akan disuguhkan berbagai konflik yang sangat menarik dan menegangkan serta tentu saja lucu. Tak heran apabila kalian wajib untuk menonton series ini dari awal sampai akhir.

15. The Hobbit Trilogy

Selain The Lord of The Rings, The Hobbit Trilogi yang berangkat dari karya J. R. R. Tolkien berhasil masuk dalam daftar film kolosal terbaik sepanjang masa. The Hobbit sebenarnya banyak memiliki kesamaan dengan The Lord of The Rings, baik itu dari latar cerita yang mengambil Middle earth maupun jalan cerita yang masih menggunakan beberapa tokoh yang sama. Hanya saja, The Hobbit merupakan cerita sebelum The Lord of The Rings atau lebih tepatnya 60 tahun sebelumnya.

16. Apocalypto

Film ini mengambil setting tempat di Meksiko, lebih tepatnya di semenanjung Yucatan. Apocalypto sendiri merupakan film yang mengisahkan tentang peradaban bangsa Maya. Para penggemar film pun sepakat bahwa Apocalypto merupakan salah satu film terbaik karya Mel Gibson. Hal ini dikarenakan penggambaran film ini dianggap banyak memiliki kesamaan dengan kehidupan asli suku Maya kuno, salah satu bahasanya. Film ini digarap dengan memakai bahasa Maya dengan riset yang cukup panjang.

Apocalypto bercerita tentang Jaguar Paw (Rudy Youngblood) dan keluarganya hidup dengan damai pada tahun 1502. Namun, semua itu berubah setelah sukunya mendapatkan serangan dari suku Maya yang dipimpin oleh Zero Wolf. Perjalanan Jaguar Paw dalam menyelamatkan keluarganya sangat wajib untuk kamu tonton sebelum meninggal.

17. Troy

Film kolosal terbaik yang terakhir adalah Troy. Film ini menceritakan tentang perang antara bangsa Troy dengan bangsa Sparta. Perang ini sendiri telah memakan banyak waktu dan korban jiwa dari kedua belah pihak. Setelah perang tak kunjung usai, kedua belah pihak akhirnya pun memutuskan untuk berdamai.

Hanya saja, perdamaian tersebut tak berlangsung lama. Pasalnya, Paris yang merupakan putra dari raja bangsa Troy jatuh cinta kepada Helen, istri dari raja bangsa Sparta. Paris pun pada akhirnya memberanikan diri untuk membawa kabur Helen. Tentu Grameds bisa membayangkan kemarahan apa yang terjadi kan?

Film kolosal-kolosal di atas sangat layak untuk ditonton. Ada banyak sekali pengetahuan dan imajinasi yang akan melebihi ekspektasi kita semua. Hal ini dikarenakan film kolosal digarap dengan dana yang besar. Tak heran, apabila hasilnya sangat memuaskan. Nah, bagi kamu yang ingin mengetahui kisah sejarah yang pernah benar-benar terjadi maupun fiksi, berikut beberapa rekomendasi buku yang bisa kamu baca.

Rekomendasi Buku Terkait Sejarah dan Kisah Kolosal

Berikut ini adalah beberapa buku yang berisi sejarah dan kisah terkait kerajaan juga perebutan kekuasaan. Tentunya genre ini dekat dengan film kolosal yang selama ini telah ada.

1. Collapse

Film Kolosal Terbaik

2. Sejarah Lengkap Perang Dunia I 1914-1918

Film Kolosal Terbaik

3. The Viking Warrior

Film Kolosal Terbaik

4. Romawi Kuno

Film Kolosal Terbaik

Grameds, itulah beberapa rekomendasi film kolosal terbaik yang wajib kamu tonton. Kamu juga bisa mendapatkan buku-buku terkait sejarah dan kekuasaan besar di dunia dengan mengunjungi gramedia.com. Sebagai #SahabatTanpaBatas, Gramedia selalu memberikan produk terbaik agar kamu memiliki informasi #LebihDenganMembaca.

Penulis: Humam

ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."

logo eperpus

  • Custom log
  • Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
  • Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
  • Tersedia dalam platform Android dan IOS
  • Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
  • Laporan statistik lengkap
  • Aplikasi aman, praktis, dan efisien

Written by Fiska Rahma

Saya Fiska Rahma Rianda dan saya suka dunia menulis dan membaca memang menjadi hobi yang ingin disalurkan melalui sastra. Saya juga senang mereview buku dan tentang rekomendasi.

Kontak media sosial Linkedin saya Fiska Rahma