Film Shahrukh Khan – Film Bollywood atau bisa juga disebut dengan film India ini bisa dibilang memiliki penggemarnya masing-masing atau bahkan kamu salah satu penggemarnya? Salah satu pemeran film Bollywood yang namanya sudah sangat terkenal, yaitu Shahrukh Khan. Lalu, apakah kamu rekomendasi film Shahrukh Khan? Jika belum, kamu bisa simak artikel ini sampai selesai, Grameds.
Table of Contents
Biografi Shahrukh Khan
Shahrukh Khan atau biasa dikenal sebagai SRK merupakan seorang aktor film, produser dan pembawa acara televisi asal India. Lahir pada tanggal 2 November 1965. Disebut dalam media sebagai “Baadshah of Bollywood”, “King of Bollywood” atau “King Khan”. Shahrukh Khan tampil dalam lebih dari 80 film Bollywood dan raih sejumlah penghargaan, termasuk 14 Penghargaan Filmfare.
Shahrukh Khan memiliki penggemar berjumlah signifikan di Asia dan diaspora India di seluruh dunia. Dalam hal jumlah audien dan pemasukan, ia disebut sebagai salah satu bintang film paling sukses di dunia.
Shahrukh Khan lahir dalam sebuah keluarga Muslim di New Delhi. Ia menjalani lima tahun pertama hidupnya di Mangalore, dimana kakek pihak ibunya, Iftikhar Ahmed, menjabat sebagai kepala insinyur pelabuhan pada 1960 an. Menurut Khan, kakek pihak ayahnya, Jan Muhammad, seorang etnis Pathan berasal dari Afghanistan.
Shahrukh Khan juga berkata dalam wawancara-wawancaranya bahwa ia adalah seorang Pathan dari Peshawar, Pakistan, dan seluruh keluarganya memakai bahasa Hindko untuk berbicara di rumah. Ayah Khan, Meer Taj Mohammed Khan, adalah seorang aktivis kemerdekaan India di Peshawar, India Britania (sekarang Pakistan).
Pada tahun 2010, keluarga pihak ayah Khan masih tinggal di kawasan Shah Wali Qataal, Bazar Qissa Khawani, Peshawar. Meer adalah pengikut dari Khan Abdul Ghaffar Khan dan berafiliasi dengan Kongres Nasional Seluruh India. Ia pindah ke New Delhi pada 1948 setelah pemisahan India. Ibu Khan, Lateef Fatima, adalah putri teknisi pemerintahan senior.
Orangtuanya menikah pada 1959. Khan dibesarkan di kawasan Rajendra Nagar, Delhi. Ayahnya memiliki beberapa pabean usaha yang meliputi sebuah restoran, dan keluarganya tinggal dalam kehidupan kelas menengah di rumah susun sewaan.
Pada masa mudanya, ia berakting dalam drama-drama panggung dan meraih pujian atas penipuannya dari para pemeran Bollywood, dimana orang-orang favoritnya adalah Dilip Kumar, Amitabh Bachchan dan Mumtaz. Salah satu teman masa kecil dan mitra aktingnya adalah Amrita Singh, yang menjadi seorang aktris Bollywood.
Shahrukh Khan menikahi Gauri Chibber, seorang Hindu Punjabi, dalam sebuah upacara perkawinan Hindu tradisional pada 25 Oktober 1991, setelah menjalin hubungan selama enam tahun. Mereka memiliki seorang putra bernama Aryan (kelahiran tahun 1997) dan seorang putri bernama Suhana (kelahiran tahun 2000).
Pada 2013, mereka mendapatkan seorang anak ketiga bernama Abram, yang lahir melalui seorang ibu surogasi. Menurut Khan, meskipun ia sangat meyakini Islam, ia juga menghargai agama istrinya. Anak-anaknya mengikuti kedua agama tersebut; di rumah, sebuah Al-Qur’an diletakkan bersebelahan dengan patung-patung dewa Hindu.
Film yang Diperankan Shahrukh Khan
Nama Shahrukh Khan tentunya tidak asing di telinga para pecinta Bollywood. Paling tidak setiap orang pasti pernah menonton salah satu filmnya melalui media apa saja. Julukannya sebagai “King of Bollywood” sangatlah tepat jika melihat deretan film-filmnya yang sukses komersial dan juga membuat dirinya berkali-kali meraih penghargaan Best Actor dari Filmfare Awards.
Tercatat sudah 8 piala yang didapatkannya di kategori tersebut. Memulai karir lewat beberapa serial televisi membuat dirinya bisa dibilang terlambat ketika merambah ke layar lebar. Film layar lebar perdananya di tahun 1992, Deewana, melakukan syuting ketika usianya sudah 27 tahun dan telah memiliki istri. Tidak ada kata terlambat untuk memulai.
Seiring dengan kesuksesan film perdananya, di mana dia baru muncul di pertengahan film, membuat dirinya mulai dipercaya untuk berperan sebagai aktor utama di film-film yang kemudian sangat sukses bukan hanya di India tetapi juga ke seluruh dunia.
Berikut ini beberapa film yang diperankan oleh Shahrukh Khan, yaitu:
1. Baazigar
Baazigar rilis pada tahun Rilis 1993 bergenre thriller, Musical. Film ini disutradarai Abbas Alibhai Burmawalla, Mastan Alibhai Burmawalla. Pada film pertama ini Shahrukh Khan pertama kali meraih Best Actor karena aktingnya yang gemilang adalah sebagai tokoh anti-hero. Pemeran ini Shahrukh Khan, Kajol.
Pada tahun yang sama juga, dia berperan dengan karakter yang hampir serupa di film Darr, yang juga banyak menuai pujian dari kritikus film. Di film Baazigar ini, untuk pertama kalinya, Shahrukh Khan dipertemukan dengan Kajol yang nantinya mereka akan menuai kesuksesan bersama lewat film-film yang memasang mereka sebagai kekasih.
2. Kabhi Haan Kabhi Naa
Film yang satu ini dirilis pada tahun 1994 dengan genre comedy, drama, music. Film ini disutradarai oleh Kundan Shah dan diperankan oleh Shahrukh Khan, Suchitra Krishnamoorthi, Deepak Tijori. Jika biasanya tokoh utama film-film India memiliki karakter yang baik, gagah dan hal-hal bagus lainnya, maka berbeda dengan karakter Shahrukh Khan di sini.
Sebagai Sunil, dia memiliki sifat pembohong yang akut dan suka mengada-ada dalam setiap kondisi dan pembicaraan. Meski teman-temannya sudah terbiasa dengan hal ini, tetapi lama-lama mereka jenuh juga, begitu juga dengan wanita yang dicintai Sunil.
Setelah dia menyadari sifat pembuatnya itu merugikan, kemudian dia berubah ke arah yang lebih baik dan berhasil sukses bersama bandnya. Lewat film ini, Shahrukh Khan masuk sebagai nominasi Best Actor.
3. Dil To Pagal Hai
Salah satu karya terbaik sutradara dan produser Yash Chopra ini memasangkan Shahrukh Khan dengan 2 artis cantik dan populer saat itu, Madhuri Dixit dan Karisma Kapoor. Film ini dirilis pada tahun 1997 dengan genre comedy, drama, musical. Bisa dibilang, Dil To Pagal Hai mengawali film-film drama-komedi-romantis tanpa ada satupun karakter antagonis.
Formula ini kemudian diteruskan oleh Kuch Kuch Hota Hai dan film-film setelahnya yang mendulang sukses serupa. Semua lagu pengisi soundtrack film ini sangat bagus dan enak untuk didengar serta dinikmati.
Karakter yang diperankan oleh Shahrukh Khan serupa tapi tak sama dengan karakternya di Dilwale Dulhania Le Jayenge ataupun Kuch Kuch Hota Hai. Hal ini dikarenakan usianya sudah menginjak kepala 3 tetapi masih pantas memerankan karakter mahasiswa atau yang seumuran dengan itu.
4. Kabhi Khushi Kabhie Gham
Untuk menonton film yang dibintangi oleh pasangan 3 generasi karya Karan Johar ini, persiapkan tisu atau sapu tangan di sebelah Anda. Karena sudah pasti cerita dan mood film ini akan mengundang genangan bahkan tetesan air mata berkali-kali. Film ini dirilis pada tahun 2001 dengan genre drama, musical, romance.
Karan Johar bersama para aktor-aktrisnya sangat mampu membawa perasaan penonton. Kita bisa tersenyum dan tertawa, sesaat kemudian kita dibuatnya menangis. Mengisahkan cerita pasangan dengan perbedaan tingkat kehidupan, eratnya pertalian hati sang ibu dengan anaknya, dan pencarian sang adik akan kakaknya adalah sajian utama film yang lebih banyak melakukan syuting di Inggris ini.
5. Devdas
Setelah sukses dengan film-film komersilnya, kali ini Shahrukh Khan hadir dalam film dengan nilai seni yang tinggi karya sutradara Sanjay Leela Bhansali. Film yang satu ini merupakan adaptasi dari novel karya Sharat Chandra Chattopadhyay yang diterbitkan di tahun 1917. Film ini dirilis pada tahun 2001 dan Shahrukh Khan kembali dipertemukan dengan Madhuri Dixit ditambah lagi dengan wanita tercantik India, Aishwarya Rai.
Adegan tari-tariannya dikemas secara artistik, seolah-olah kita melihatnya di dalam sebuah pertunjukan teater. Devdas terpilih menjadi perwakilan film berbahasa asing terbaik untuk BAFTA Awards dan Academy Awards dari India.
6. Kal Ho Naa Ho
Film ini dirilis pada tahun 2003, bergenre comedy, drama, romance. Shahrukh Khan kembali ke zona amannya dengan karakter yang sangat dikuasai yaitu peluluh hati para wanita, termasuk ibu-ibu. Dia mampu membuat semua orang gembira karena sifat, sikap dan kejutan-kejutan yang dibuatnya, yang sebenarnya dimaksudkan hanya untuk seorang wanita yang dicintainya.
Seiring berjalannya film, sang wanita ini kemudian mulai mencintainya juga, tetapi kemudian Shahrukh Khan menolak untuk terus mencintai. Karena dirinya mengidap penyakit yang membuat hidupnya tidak akan lama lagi. Oleh karena itu, dia menjodohkan sang wanita dengan temannya.
7. Veer-Zaara
Film besutan sineas legendaris Yash Chopra ini ditulis cerita dan dialognya oleh putranya, Aditya Chopra yang pernah menyutradarai Shahrukh Khan di film Dilwale Dulhania Le Jayenge dan Mohabbatein. Veer-Zaara adalah kisah cinta terlarang antara prajurit India dengan wanita Pakistan.
Keduanya tidak bisa disatukan karena permusuhan antara kedua negara yang sudah berkecamuk sejak lama bahkan sebelum mereka lahir. Dengan dialog yang sedikit puitis dan pengambilan gambar yang sedikit artistik membuat film yang satu ini banyak mendapatkan pujian dari kritikus dan penikmat film, terutama karena akting dan chemistry menawan dari Shahrukh Khan dan Preity Zinta.
8. Swades
Film yang kembali mengantarkan Shahrukh Khan sebagai Best Actor ini mengangkat tema kehidupan di pedalaman India yang penuh dengan kemiskinan dan tidak adanya perubahan untuk hidup yang lebih baik. Sisi cerita yang cukup dalam ditambah dengan akting maksimal dari Shahrukh Khan, membuat film ini dianggap sebagai film Bollywood terbaik di dekade 2000-an.
Melalui film ini, Shahrukh Khan berhasil menyabet Best Actor dari dirinya sendiri yang juga masuk sebagai nominasi lewat Veer-Zaara dan Main Hoon Na di tahun yang sama. Hal ini membuktikan kualitasnya sebagai aktor no. 1 Bollywood.
9. Don
Film remake berjudul sama produksi 1978 ini menampilkan Shahrukh Khan dalam 2 peran, sebagai sosok protagonist dan antagonist. Don rilis pada tahun 2006 dengan genre action, crime dan thriller. Don menampilkan adegan action beroktan tinggi untuk kadar film Bollywood dengan bertabur bintang, seperti Priyanka Chopra, Arjun Rampal dan Om Puri.
Kesuksesan film Shahrukh Khan ini kemudian dilanjutkan dengan sekuel-nya produksi 2011 yang lebih sukses secara komersial. Lewat kedua film ini, Shahrukh Khan masuk sebagai nominator untuk kategori Best Actor.
10. Chak De! India
Film bertema olahraga selalu identik dengan pembangunan teamwork. Sama halnya dengan film ini, dimana Shahrukh Khan berperan sebagai head coach timnas hockey wanita. Tim yang terdiri dari beberapa wanita yang berasal dari daerah berbeda, dengan latar belakang yang saling bertentangan, harus bersatu untuk bisa memenangi kejuaraan dunia di Australia.
Melalui berbagai proses dan kisah yang terjalin dengan sangat menarik, akhirnya timnas wanita ini berhasil menjuarai World Cup dan membawa pulang kebanggaan serta harga diri bangsa di mata masyarakatnya yang awalnya memandang sebelah mata terhadap mereka. Sekali lagi Shahrukh Khan terpilih sebagai Best Actor dan film ini mewakili India di Academy Awards.
11. Paheli
Paheli adalah film Shahrukh Khan yang merupakan remake dari film berjudul Duvidha, yang tayang di tahun 1973. Film Paheli memuat cerita tentang seorang wanita yang sedang sedih akibat ditinggalkan suaminya selama lima tahun. Wanita tersebut kemudian bertemu dengan hantu yang mengaku sebagai suaminya. Tak disangka, si hantu malah membuatnya mengandung.
Lima tahun kemudian sang suami kembali pulang ke rumah dan terkejut karena mendapati sang istri yang sedang hamil, dan yang menghamilinya adalah hantu. Apakah yang akan terjadi pada pasangan suami-istri ini?
12. Kabhi Alvida Naa Kehna
Film ini dirilis pada tahun 2006. Film ini menceritakan tentang perselingkuhan dua pasangan suami istri yang menyebabkan hubungan rumah tangga mereka retak. Dev (Shahrukh Khan) adalah suami sah dari Rhea (Preity Zinta). Sementara Rishi (Abhishek Bachchan) adalah calon suami Maya (Rani Mukherji). Dev yang lumpuh akibat tertabrak, jatuh hati pada Maya.
Sementara itu, Rishi dan Rhea mencoba untuk mempertahankan pernikahan masing-masing. Sayangnya, perselingkuhan antara Dev dan Maya terus berlanjut, meski mereka tahu hal tersebut bukanlah hal yang terpuji. Film ini mampu mencapai kesuksesan besar pada masanya. Kabhi Alvida Naa Kehna bahkan meraih box office sebesar USD 37 juta. Sudah menonton filmnya?
13. Raees
Film Raees terinspirasi dari kisah hidup seorang kriminal asal Gujarat bernama Abdul Latif. Filmnya mengisahkan tentang seorang pria yang sedari kecil sudah berbisnis alkohol, padahal, alkohol dilarang di wilayahnya. Saat ia tumbuh dewasa pun, dirinya tetap lekat dengan bisnis haram tersebut.
Meski diincar polisi, ia bahkan tak peduli dan mencari cara agar bisnisnya tetap berjalan. Perannya sebagai Raees di film besutan sutradara Rahul Dholakia ini membawa Shahrukh Khan meraih penghargaan sebagai aktor terbaik di ajang Filmfare Awards.
14. Dear Zindagi
Kaira (Alia Bhatt) adalah seorang sineas yang hidupnya terbilang berantakan. Sejak kecil sampai ia dewasa, orangtuanya tak begitu peduli padanya. Ia bahkan menyaksikan sang mantan bertunangan dengan orang lain. Intinya, Kaira merasa hidupnya tak bahagia. Ia yang setiap hari kesulitan untuk tertidur, akhirnya memutuskan untuk menjalani terapi dengan seorang terapis bernama Dr Jug (Shahrukh Khan).
Ternyata, pertemuan dengan sang terapis membuat benih-benih cinta tumbuh dihati Kaira. Sayangnya, sang terapis tak memiliki perasaan yang sama dengannya. Lagi-lagi ia merasa tertolak, namun tetap berusaha melanjutkan hidupnya. Akankah ia menemukan cinta sejatinya?
14. Jab Harry Met Sejal
Pertemuannya dengan seorang klien bernama Sejal (Anushka Sharma) membuat Harry (Shahrukh Khan) jatuh cinta padanya. Harry yang seorang tour guide bahkan rela menemani Sejal berkeliling Eropa untuk menemukan cincin tunangannya yang hilang.
Cinta Harry pada Sejal tetap berbunga, walau ia tahu Sejal sudah bertunangan dengan orang lain. Kisah romansa yang sederhana tersaji dalam film yang disutradarai Imtiaz Ali ini. Meski mendapat respons negatif di negaranya, film Jab Harry Met Sejal malah menuai respons positif dari penonton di seluruh dunia. Tertarik untuk memasukkan film ini ke dalam daftar tontonan kamu?
15. Dilwale
Film ini merupakan film ketujuh Shahrukh Khan dan Kajol yang dirilis pada tahun 2015. Serupa dengan Jab Harry Met Sejal, film Dilwale malah mendapat respons kurang baik di India, namun berhasil sukses di luar negara tersebut.
Film Dilwale membawa Shahrukh Khan dan Kajol meraih nominasi untuk pemeran wanita dan pria terbaik, namun sayang, kali ini keduanya tak memenangkan kategori nominasinya. Meski begitu, film Dilwale tetap layak untuk dimasukkan ke dalam list tontonan kamu.
16. Happy New Year
Film ini mengisahkan tentang permusuhan dan persaingan dua pria yang rela melakukan apa saja demi menjatuhkan nama masing-masing. Sang tokoh utama, Charlie (Shahrukh Khan) bahkan merencanakan sebuah pencurian besar untuk menjatuhkan musuh bebuyutannya, Charan (Jackie Shroff).
Happy New Year adalah satu dari sekian banyak film India yang meraih box office mencapai USD 57 juta. Alhasil, skrip film ini sampai disimpan di perpustakaan salah satu organisasi film bergengsi di dunia, yakni AMPAS.
Demikian pembahasan tentang rekomendasi film Shahrukh Khan. Dari semua rekomendasi film di atas, adakah yang sudah kamu tonton? Jika ingin mencari buku tentang India, maka kamu bisa mendapatkannya di gramedia.com.
Sebagai #SahabatTanpaBatas kami selalu berusaha untuk memberikan yang terbaik. Membaca banyak buku dan artikel tidak akan pernah merugikan kalian, karena Grameds akan mendapatkan informasi dan pengetahuan #LebihDenganMembaca.
Penulis: Yufi Cantika Sukma Ilahiah
BACA JUGA: