20 Rekomendasi Gaya Rambut Pria Korea Style – Siapa yang tidak tertarik dengan penyanyi dan atau aktor Korea? Selebriti dari Negeri Gingseng ini selalu bisa menarik perhatian dari para fansnya, terlebih lagi para fans wanita. Mulai dari pakaian hingga gaya rambut yang menjadi ciri khas para Selebriti Korea yang memberikan kesan tampan, manis, dan kharismatik.
Table of Contents
Gaya Rambut Pria Korea Style
Walaupun pada kenyataannya hampir semua Artis Pria di negara Korea Selatan memilih model rambut dengan poni yang memberikan kesan manis. Meski demikian, tidak bisa kita pungkiri apabila gaya rambut yang dimiliki oleh cowok Korea memang tampak keren.
Nah, sepertinya beberapa gaya rambut milik Artis Pria dari Korea berikut ini bisa dijadikan referensi untuk potongan rambut terbaru Grameds.
Berikut 20 rekomendasi gaya rambut pria korea style yang bisa Grameds coba!
1. Gaya Rambut Quiff Haircut
Gaya rambut pria korea style dengan tidak menggunakan poni serta penataan yang terkesan acak-acakan ini sebenarnya sudah ada sejak tahun 50-an. Apabila Grameds perhatikan dengan lebih detail, gaya quiff haircut ini mirip dengan potongan pompadour atau undercut. Akan tetapi, perbedaannya terletak pada jika model quiff mempunyai kesan lebih keren serta tampak messy.
Untuk mempunyai gaya rambut quiff haircut, Grameds bisa mencontoh gaya salah satu aktor Korea misalnya Lee Jong Suk. Rambut seperti ini bisa dicoba dengan memotong tipis bagian samping dan juga bagian belakang rambut.
Tujuan dari ditipiskannya bagian tersebut supaya rambut yang ada tampak lebih tebal dari biasanya. Jangan lupa untuk menggunakan minyak rambut atau pomade berjenis clay yang bisa membantu memudahkan untuk mengatur rambut.
2. Gaya Rambut Pria Korea Style Curtain Haircut
Gaya rambut pria korea style curtain haircut atau kerap kali disebut dengan potongan rambut belah tengah. Apalagi ketika Grameds menyukai drama Korea maka tak akan asing lagi dengan gaya rambut ini. Meski tampak simpel, tetapi untuk mendapatkan curtain haircut yang diinginkan Grameds harus menumbuhkan rambut hingga tebal. Kemudian bisa membentuk dengan merapikan bagian samping rambut, dan pastikan jambangmu tercukur dengan rapi ya!
Model rambut seperti ini memiliki kesan klasik dan tak pernah off the trend. Sehingga sangat cocok bagi Grameds yang menyukai gaya preppy look.
Grameds bisa mengikuti gaya aktor Korea Park Bo Gum yang kerap kali menggunakan model rambut yang tidak hanya memberikan tampilan manis tetapi juga tetap maskulin.
3. Gaya Rambut Pria Korea Style Crew Cut Berponi
Untuk Grameds yang tak ingin merasa ribet perihal urusan penataan gaya rambut, bisa mencoba gaya rambut model militer yang pendek, tidak memakai poni, dan tipis pada bagian samping serta belakang.
Apabila bosan dengan tampilan yang lurus seperti di gambar ini, Grameds juga bisa membentuk rambut menggunakan pomade untuk tampilan yang terkesan jantan.
Gaya rambut crew cut dengan poni bisa dilihat dari rapper boyband iKON, Bobby. Potongan rambut crew cut mempunyai potongan yang cenderung pendek. Gaya rambut model ini, bisa membuat Grameds tampak lebih segar, lho!
4. Gaya Rambut Potongan Caesar Cut
Gaya rambut pria korea style yang juga cocok untuk cowok di Indonesia yakni potongan caesar cut. Model seperti ini ialah gaya rambut dengan bagian poni yang cenderung pendek, dan daitur ke arah depan serta samping. Model rambut ini bisa diterapkan pada rambut lurus ataupun keriting bergelombang lembut.
Potongan rambut seperti ini sering kali digunakan oleh Jungkook BTS. Potongan seperti ini juga cocok diterapkan untuk mengakali rambut Grameds yang tipis, akan lebih keren apabila Grameds mengaplikasikan dengan pomade untuk mengatur rambut ke arah depan guna untuk menciptakan kesan yang tebal.
5. Gaya Rambut The Shadow Perm
Gaya rambut yang biasa membuat tampilan anti monoton pada cowok dengan rambut ikal lembut menjadi pr tersendiri. Salah satu cara gampang untuk mengakalinya, yakni dengan membiarkan rambut tumbuh hingga tebal, lalu potong dengan gaya the shadow perm.
Gaya ini mempunyai kesan yang akan membuat seakan tampak mempunyai volume yang seimbang dan tampilan yang lebih keren. Meski demikian, potongan rambut dengan gaya shadow perm memerlukan perhatian yang lebih. Hal ini dikarenakan rambut ikal cenderung tumbuh sangat cepat, dan pastika harus selalu rutin untuk merapikan rambut terutama pada bagian samping.
6. Gaya Rambut Slicked Back
Nah, bagi para cowok yang ingin tampil nakal tetapi tetap mendapatkan kesan yang rapi, maka bisa mencoba gaya rambut slicked back. Gaya rambut ini hampir sama dengan gaya rambut model crew cut, tetapi perbedaannyan terletak pada keseluruhan rambut datur ke belakang dengan menggunakan pomade atau gel.
Grameds bisa menjadikan referensi gaya rambut dari Penyanyi Korea Jay Park yang sering menggunakan model rambut slicked back yang selalu tampak kekinian.
7. Gaya Rambut Mullet
Selain gaya rambut highlight yang selalu menjadi tren, potongan rambut tahun 80-an ini juga kembali menjadi hits di berbagai kalangan.
Potongan ini masih mengandalkan poni yang berbentuk seperti curtain. Yang menjadi keunikan dari potongan rambut gaya ini yakni potongan rambutnya lurus, panjang ke belakang, dan biasanya pada bagian poni dibiarkan tampak berantakan tetapi tetap rapi dan teratur.
Gaya rambut ini semakin hits ketika Idol Korea Selatan seperti leader dari boyband NCT, Taeyong. Saat merilis single Sticker, dengan rambut yang diwarnai keabu-abuan. Gaya rambut seperti Taeyong dengan tambahan pomade yang teksturnya tak terlalu kaku sehingga mudah untuk diatur.
8. Gaya Rambut Crew Cut
Gaya rambut crew cut ini bisa didapatkan dengan cara memangkas rambut pada bagian samping kiri dan kanan. Sisakan rambut pada bagian tengah hingga menjadi cepak. Supaya dapat memberi efek yang lebih keren, bisa coba gunakan gel rambut tipis pada bagian rambut yang cepak atau area rambut atas yang lebih tebal.
Gaya rambut seperti ini bisa Grameds coba bagi yang mempunyai rambut cepak tentu bisa mencoba dengan mengaplikasikan potongan rambut ala aktor Korea kenamaan Yoo Ah In ini. Dijamin tampilanmu menjadi memiliki kesan lebih segar dan maskulin.
Tak rumit ketika mengaplikasikan model rambut crew cut yang biasanya diaplikasikan oleh pria yang bekerja di dunia militer ini. Hampir sama dengan gaya rambut dari Bobby iKon sebelumnya tetapi perbedaannya Yoo Ah In terlihat lebih keren tanpa adanya poni.
9. Gaya Rambut Dandy
Gaya rambut dandy mempunyai kesan yang sama seperti model rambut curtain haircut. Walau begitu, perbedaannya hanya terletak pada potongan rambut mengikuti garis kepala. Aksen poni pada bagian depan yang dibentuk menyamping juga memberikan kesan yang lebih bagus ketika menggunakan tampilan formal.
Sama halnya dengan salah satu vokalis EXO yaitu Kyungsoo atau D.O. yang kerap kali tampil memukau dengan menggunakna gaya rambut dandy.
10. Gaya Rambut Side Swept Pompadour
Seperti salah satu vokalis GOT7 yakni Jackson Wang yang kerap kali menggunakan potongan rambut gaya pompadour untuk menunjang penampilannya ketika berada di atas panggung. Model rambut seperti ini telah eksis sejak era 50-60’an ini dan kembali eksis tetapi dengan berbagai variasi penataan gaya yang menjadikannya lebih menarik.
Seperti halnya yang diaplikasikan oleh Jackson Wang, ia memilih untuk menggunakan gaya side-swept pompadour dengan volume rambut yang lebih banyak pada salah satu belahan rambut, bisa memilih bagian kiri atau bagian kanan.
Untuk membuat lengkungan dan memberikan volume, cobalah untuk menggunakan produk gel rambut, pomade, atau cream yang memberikan kesan sleek sekaligus maskulin.
11. Gaya Rambut Medium Undercut
Apabila Grameds mempunyai tipe rambut medium, coba pakai gaya medium length undercut seperti member boyband sekaligus aktor Cha Eun Woo ini. Dengan memangkas rambut pada bagian pelipis kiri dan kanan, lalu area atas kepala dipotong hingga rapi, dan disisir belah tengah.
Tampilan rambut maskulin, rapi, dan tetap dinamis akan terlihat dengan instan. Model potongan rambut ala Korea seperti ini yang rasanya sangat cocok untuk digunakan oleh gaya rambut cowok di Indonesia.
12. Gaya Rambut Slanted Sweep
Gaya rambut slanted sweep bisa memberikan kesan maskulin dan lebih segar dalam satu tampilan. Gaya rambut slanted sweep memberikan tampilan yang tampak gagah. Model rambut seperti ini mengutamakan area rambut pada bagian atas yang tebal sehingga akan membentuk poni.
Hanya bagian rambut bawah belakang saja yang dipotong dengan rapi. Supaya terkesan lebih dewasa, poni tak perlu disisir ke depan melainkan dibelah ke arah kiri dan kanan.
13. Gaya Rambut Layered Bowl Cut
Gaya rambut ini hampir serupa dengan gaya bowl cut yang memiliki karakteristik bentuk rambut yang menyerupai mangkuk. Meski demikian, perbedaannya terletak pada hasil akhir layer pada bagian rambut pelipis dan poni yang memberikan kesan lebih segar. Jangan lupa untuk mengaplikasikan hairs pray supaya bentuk layerednya menjadi lebih rapi.
Bagi cowok di Indonesia yang mempunyai rambut pendek juga bisa mencoba model rambut ala cowok Korea seperti gaya rambut aktor Nam Joo Hyuk. Terutama untuk Grameds yang masih menginginkan tampilan rambut yang memiliki volume, gaya layered bowl cut seperti ini bisa Grameds coba !
14. Gaya Rambut The Undercut Quiff
Ada lagi gaya rambut undercut yang bisa Grameds tiru dari model rambut cowok Korea yakni potongan rambut gaya undercut quiff. Pada dasarnya model rambut quiff ini adalah potongan rambut yang membuat pada bagian atas menjadi lebih tebal dibandingkan dengan bagian sisi kiri kanan dan belakang rambut.
Gaya rambut ini sering digunakan oleh aktor Korea Park Seo Joon untuk tampilkan kesan jantan pada sinema yang tengah ia bintangi. Cukup menata gaya pada bagian atas rambut dengan menggunakan pomade supaya tampak lebih simetris serta rapi.
15. Gaya Rambut Side-Swept Wavy
Grameds bisa juga meniru salah satu gaya rambut dari aktor Korea Selatan yakni Hyun Bin. Gaya rambut ini akan memberikan kesan yang terlihat kebih dewasa.
Gaya rambut quiff undercut yang dibentuk gelombang merata dari poni hingga ke bagian atas kepala. Untuk mendapatkan gaya side-swept wavy, Grameds memerlukan volume pada rambut bagian atas.
Grameds bisa juga mencoba penataan gaya dengan bantuan dari hair spray dan pomade supaya mempunyai tekstur rambut yang lebih berlayer serta bergelombang.
16. Gaya Rambut Two-Block
Gaya rambut two-block haircut merupakan potongan rambut ala cowok Korea yang mempunyai ciri khas tersenditi yakni potongan rambut pendek pada sisi kiri dan kanan rambut tetapi tetap dibiarkan panjang pada bagian poi dan atas rambut
Tampilan ini memiliki kesan rapi, klasik, dan mempesona.
17. Gaya Rambut Side Bangs
Kalau cowok Indonesia masih belum terbiasa dengan gaya curtain hair atau poni belah tengah, maka bisa dicoba mengaplikasikan side bags.
Supaya lebih tampak jantan, maka Grameds bisa menyisir rambut dengan model side part serta berikan sedikit pomade dengan tekstur yang ringan pada poni bagian samping.
Model poni side bangs atau poni belah samping seperti aktor Korea Selatan, Lee Do Hyuk dapat memberikan kesan yang rapi, segar, serta tetap tampak maskulin.
Dengan begitu, rambut Grameds yang berada pada bagian atas pun akan tampak lebih memiliki tekstur serta semakin bervolume.
18. Gaya Rambut Middle-Parted Mohawk
Grameds bisa tampil maskulin sekaligus memiliki kesan keren dengan pilihan gaya rambut mohawk ala penyanyi Korea yakni Key SHINee. Perbedaannya ialah gaya rambut mohawk pada gaya ini tetap mempertahankan potongan rambut belah tengah sebagai ciri khas utamanya.
Middle-parted mohawk untuk cowok bisa ditiru dengan menggunakan pomade atau gel yang berbahan dasar air untuk memberikan ketahanan tekstur mohawk pada posisi rambut belah tengah. Tampilan rambut ini akan memberikan tampilan keren dengan cepat tetapi tetap simpel.
19. Gaya Rambut Choppy Medium
Apabila Grameds menyukai gaya rambut undercut yang mempunyai kesan lebih segar, maka bisa mencoba gaya rambut ala penyanyi Korea yaitu Minho SHINee.
Pilih model rambut undercut yang mempunyai gaya potongan medium pada sisi bawah kanan dan kiri rambut, sehingga tak terlalu tipis seperti model undercut pada umumnya.
Untuk memberikan kesan yang menyegarkan, maka bisa menambahkan choppy bangs atau poni pada depan yang bertekstur. Caranya cukup mudah yaitu rapikan pada bagian poni dengan jari atau menggunakan sisir kecil.
Gaya rambut cowok Korea yang satu ini juga cocok digunakan oleh Grameds yang ingin terlihat lebih awet muda.
20. Gaya Rambut Wet Curly
Selanjutnya ialah potongan rambut cowok Korea dari personil boy band BTS memang menjadi salah satu gaya rambut andalan pilihan cowok Indonesia. Apabila Grameds lebih memilih gaya kasual, Grameds bisa mencoba gaya rambut messy curly seperti Jung Kook BTS. Gaya rambut ini hampir serupa dengan two-block haircut, perbedaannya terletak pada terdapat tambahan pomade atau wax yang dapat memberikan kesan maskulin tetapi tetap segar.
Baca juga :
- Bentuk Wajah pada Pria
- Cara Cepat Memanjangkan Rambut
- Cara Memanjangkan Rambut dengan Cepat
- Cara Meluruskan Rambut Secara Alami
- Cara Sederhana Merawat Rambut
- Cara Menghilangkan Ketombe
- Fade
- Gaya Rambut Anak Cowok
- Model Jenggot Keren untuk Pria
- Model Jenggot Tipis Pria
- Model Rambut Wanita Korea
- Gaya Rambut Pria Korea Style
- Gaya Rambut Wolf Cut
- Gaya Rambut Mullet
- Gaya Rambut Mohawk
- Model Rambut Cepak Tentara
- Gaya Rambut Pria Korea
- Gaya Rambut Pria Kebelakang
- Manfaat Minyak Kelapa Untuk Rambut
- Model Rambut Bob Polwan
- Model Rambut Pendek Bob
- Model Rambut Pendek Bob Wanita
- Model Rambut Layer Sebahu
- Model Rambut Pendek Wanita Korea
- Model Rambut Pria
- Model Rambut Pria Panjang
- Model Rambut Ikal Pria
- Model Rambut Sebahu
- Produk Kondisioner untuk Anak
- Potongan Rambut Keriting Pria
- Potongan Rambut yang Cocok Untuk Rambut Ikal
- Potongan Rambut Pendek Rapi
- Potongan Rambut Segi
- Undercut Gaya Rambut Pria
- Warna untuk Rambut Pendek
- Warna Rambut untuk Kulit Hitam Manis
ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."
- Custom log
- Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
- Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
- Tersedia dalam platform Android dan IOS
- Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
- Laporan statistik lengkap
- Aplikasi aman, praktis, dan efisien