Insidious 5 – Bagi sebagian orang, menonton film bergenre horror memang menjadi tantangan tersendiri dan bahkan seolah dapat membentuk keberanian dari dalam diri.
Nyatanya, sebagian orang tersebut selalu berhasil menamatkan film maupun serial berbau horor besutan dari negara manapun, tidak harus dari Indonesia. Salah satu film horor yang populer di kalangan muda-mudi dan bahkan hingga detik ini masih menjadi favorit adalah Insidious.
Film Insidious telah menjadi sekuel yang berawal dari tahun 2010 dan sejauh ini memiliki 4 season dengan plot horor tentunya. Kabar gembira bagi penggemar Insidious nih karena pada tahun 2023 ini tepatnya besok 7 Juli akan dirilis Insidious 5: The Red Door yang masih berfokus dengan keluarga Lambert.
Apakah Grameds bersiap untuk bertemu kembali dengan sosok setan berwarna merah api yang selalu muncul di belakang Lambert? Trailer dari film Insidious 5: The Red Door ini sudah dirilis kok oleh pihak rumah produksi Sony Pictures Releasing pada 19 April 2023 silam. Sesuai dengan judulnya, pasti film Insidious 5 ini akan berkaitan dengan apa yang ada dibalik sebuah pintu berwarna merah.
Lantas, siapa saja sih pemain dari Insidious 5 ini? Bagaimana alur cerita dari Insidious 5: The Red Door yang digadang-gadang memiliki premis seapik musim sebelumnya? Yuk, segera simak ulasannya berikut ini!
Table of Contents
Profil Karakter Insidious 5: The Red Door
1. Josh Lambert diperankan oleh Patrick Wilson
Pada Insidious 5: The Red Door kali ini, tentu saja karakter Josh Lambert yang diperankan oleh aktor populer Patrick Wilson. Josh Lambert adalah kepala keluarga Lambert yang sejak awal memang telah memiliki konflik dengan roh dari dunia lain.
Jadi, dapat dikatakan bahwa Josh Lambert adalah tokoh utama dari semua season Insidious. Sejak kecil, Josh memang telah memiliki kemampuan untuk melakukan perjalanan astral sama seperti anaknya, Dalton Lambert.
Di masa lalu, tepatnya saat Insidious 1 menjadi kisah awal bagaimana keluarga Lambert diganggu dan diikuti oleh hantu wanita tua yang membuat mereka ketakutan. Alhasil, Josh pun memanggil seorang paranormal terkenal supaya menekan ingatan Josh dan menghentikan perjalanan astral tersebut.
Karakter Josh Lambert ini berhasil dibawakan oleh aktor Patrick Wilson secara apik. Buktinya, season pertama hingga keempat dari film Insidious ini tidak sekalipun mengganti karakter Josh dengan aktor lain.
Patrick tidak hanya dipercaya untuk memerankan karakter dalam Insidious saja, tetapi juga pada film horor The Conjuring sebagai pengusir setan Ed Warren. Apakah Grameds menyadarinya?
2. Dalton Lambert diperankan oleh Ty Simpkins
Dalton Lambert adalah anak pertama dari keluarga Lambert yang telah diganggu oleh hantu dan kisahnya dipertontonkan dalam Insidious 1. Tentu saja pada Insidious 5: The Red Door ini, Dalton akan turut andil berperan karena dirinya telah memiliki hubungan khusus dengan dunia spiritual, terutama dengan hantu Lip-Stick Face yang berwajah merah dan selalu berada di belakangnya.
Dapat dikatakan bahwa keberadaan Dalton menjadi hal yang menarik bagi para hantu dari dunia lain. Tidak hanya hantu Lip-Stick Face saja, tetapi juga seorang hantu berwujud wanita tua turut tertarik dengan keberadaannya yang diperlihatkan dalam Insidious: Chapter 2.
Melalui bantuan Carl yang merupakan seorang paranormal sekaligus teman lama Elise, akhirnya Dalton dan ayahnya harus dihipnotis sementara waktu supaya melupakan hal-hal yang berkaitan dengan dunia lain.
Semua itu dilakukan agar hidupnya kembali normal. Karakter Dalton Lambert ini berhasil dibawakan oleh aktor muda Ty Simpkins hingga akhirnya dirinya pun turut serta dalam proyek film lain.
Yap, sejak penampilannya dalam Insidious 1, banyak sutradara tertarik dengan kemampuan aktingnya sehingga mengikutsertakannya dalam beberapa proyek film populer, salah satunya adalah Jurassic World.
3. Renai Lambert diperankan oleh Rose Byrne
Renai Lambert adalah istri dari Josh sekaligus ibu dari Dalton dan adik-adiknya. Melihat bagaimana anak pertamanya, Dalton, dan suaminya sering diganggu oleh makhluk astral dari dunia lain, tentu saja membuat Renai turut serta melindungi anggota keluarganya yang lain dari kehadiran roh di rumah mereka.
Karakternya adalah lembut dan selalu berusaha menjadi sosok ibu sekaligus teman yang baik bagi anak-anaknya. Pada saat Insidious 1, Renai memang selalu melihat dan mendengar hal-hal aneh di rumahnya, sedangkan Josh sendiri tidak pernah mempercayai apa yang dikatakan Renai.
Renai kemudian meminta bantuan paranormal untuk mengetahui apa yang terjadi di rumahnya dan ternyata malah membuat Dalton sempat koma beberapa bulan. Keberadaan Renai juga sering menjadi sasaran para hantu tetapi dalam wujud Josh yang kerasukan.
Yap, pada Insidious: Chapter 2, Renai pernah hampir mati karena dicekik oleh suaminya yang tengah kerasukan sebelum akhirnya diselamatkan oleh Dalton. Karakter Renai Lambert yang menjadi sosok ibu lemah lembut ini berhasil diperankan oleh Rose Byrne.
Karakter tersebut akan terus ada hingga Insidious 5: The Red Door yang akan tayang pada Juli 2023 besok. FYI, Rose Byrne ternyata mendapatkan popularitasnya berkat perannya yang kocak di film Get Him to The Greek.
4. Elise Rainier diperankan oleh Lin Shaye
Sebenarnya, kehadiran karakter Elise Rainier dalam film Insidious 5: The Red Door ini masih simpang-siur walaupun muncul di trailer. Hal tersebut karena karakter Elise telah meninggal dunia pada Insidious: Chapter 2 dengan dicekik oleh Josh Lambert yang ternyata kerasukan oleh hantu wanita tua.
Lho, bukankah Elise muncul juga di Insidious 3 dan Insidious 4: The Last Key? Betul! Namun perlu diingat kembali bahwa Insidious 3 dan Insidious 4: The Last Key itu menceritakan masa-masa sebelum Elise bertemu dengan keluarga Lambert. Jadi dapat dikatakan bahwa film 3 dan Insidious 4: The Last Key ini adalah kilas balik dari film pertama dan kedua.
Di industri film Hollywood, film-film berkonsep flashback dan prekuel itu wajar adanya kok. Secara tidak langsung, konsep tersebut justru membuat penonton mau tidak mau harus mengikuti sejak awal sehingga tentu saja berpengaruh pada popularitas film.
Nah, dilansir dari screenrant.com, Elise yang merupakan seorang paranormal akan muncul kembali dalam Insidious 5: The Red Door tetapi dari dunia supernatural. Mengingat bahwa Elise telah meninggal dunia, sehingga kemungkinan besar alurnya akan seperti itu.
Karakter Elise Rainier ini sukses diperankan oleh aktris senior Lin Shaye yang sejak lama membintangi film-film bergenre horror. Mulai dari Alone In The Dark (1982), Amityville: A New Generation (1993), Ouija (2014), The Final Wish (2018), The Grudge (2020), dan tentu saja sekuel Insidious (2010-2023).
5. Foster Lambert diperankan oleh Andrew Astor
Foster Lambert adalah anak kedua dari keluarga Lambert yang mana karakternya jarang dimunculkan. Pada Insidious 1 dan Insidious: Chapter 2, memang karakternya masih minor. Namun pada Insidious 5: The Red Door ini, kemungkinan besar Foster akan mendapatkan peran yang lebih penting karena dirinya telah beranjak dewasa.
Pada Insidious 1, kemunculan Foster adalah ketika dirinya mengkhawatirkan kakaknya, Dalton, yang koma karena bersinggungan dengan dunia lain. Foster yang saat itu masih kecil, mengaku bahwa dirinya tidak suka saat Dalton ‘berjalan-jalan’ di malam hari. Lalu pada Insidious: Chapter 2, karakter Foster juga muncul tetapi tidak begitu banyak.
Saat ayahnya kerasukan dan mencoba membunuh ibunya, Dalton mencoba menyelamatkan sang ibu dengan memukul kepala ayahnya dengan tongkat baseball. Setelah itu, Dalton mengajak ibunya pulang ke rumah bersama Foster dan bersembunyi di ruang bawah tanah.
6. Cali Lambert diperankan oleh Julianna Davies
Cali Lambert adalah putri bungsu di keluarga Lambert yang telah beranjak dewasa. Sama halnya dengan Foster, Cali pun juga tidak terlalu terlibat dengan peristiwa supernatural yang mengancam orang tua dan kakaknya Dalton.
Namun pada Insidious 5: The Red Door, ada peluang bahwa karakter Cali Lambert akan mendapatkan banyak screentime karena dirinya telah menyadari hal-hal yang terjadi kepada keluarganya. Pada Insidious 1, Cali juga turut menjadi korban teror oleh Iblis Berambut Panjang sekalipun saat siang hari.
Cali tentu saja menangis saat diganggu oleh iblis tersebut di kamarnya. Namun iblis tersebut langsung hilang saat Josh datang. Lalu pada Insidious: Chapter 2, Cali juga diganggu oleh hantu berbaju putih saat pagi hari.
Karakter Cali Lambert ini telah diperankan oleh si kembar Madison dan Brunn Bowie. Namun pada Insidious 5: The Red Door kali ini, karakter Cali akan diperankan oleh Julianna Davies sebagai perwujudan bahwa Cali telah beranjak dewasa.
7. Karakter Lain Pada Insidious 5 Yang Belum Dikonfirmasi
Dilansir dari screenrant.com dan wikipedia, ada beberapa pemain yang dikonfirmasi akan bergabung dengan Insidious 5: The Red Door kali ini yakni Hiam Abbas, Sinclair Daniel, Peter Dager, dan Jarquez McClendon. Namun beberapa pemeran tersebut belum diketahui apa karakternya dalam film Insidious 5 ini.
Alur Cerita Insidious 5: The Red Door
- Tahun Rilis: 2023
- Genre: Horror, Thriller, Mystery, Supernatural
- Sutradara: Patrick Wilson
- Rumah Produksi: Screen Gems
- Distributor: Sony Pictures Releasing
- Durasi: –
- Platform: –
Film Insidious 5: The Red Door akhirnya dikonfirmasi tayang pada pertengahan tahun 2023 ini. Secara keseluruhan, alur cerita pada Insidious 5: The Red Door ini berlatarkan waktu 10 tahun kemudian, tepatnya saat Dalton Lambert bersiap masuk kuliah di universitas.
Keluarga Lambert bersiap mengantarkan Dalton ke universitasnya tetapi ternyata para iblis turut datang mengganggu Dalton. Yap, para iblis di masa lalu yang pernah mengganggu keluarga Lambert datang kembali. Untuk menghentikan para iblis itu selamanya, Josh dan Dalton pun sepakat untuk kembali sekali lagi ke The Further, sama ketika Insidious 1.
FYI, The Further adalah dunia supernatural yang pernah dimasuki Dalton saat masih kecil hingga menyebabkan dirinya koma untuk beberapa bulan. Upaya ini harus dilakukan lagi oleh Josh dan Dalton untuk menghentikan teror mengerikan yang mengancam keluarga Lambert selamanya.
Insidious 5: The Red Door Akan Tayang Pada 7 Juli 2023!
Film Insidious 5: The Red Door ini dikonfirmasi akan tayang pada 7 Juli 2023. Belum diketahui juga apakah film ini akan ditayangkan secara streaming di platform tertentu atau tidak.
Namun mengingat pada film Insidious musim sebelumnya dapat ditonton secara streaming di HBO Max dan Apple TV, maka ada kemungkinan besar bahwa Insidious 5 ini akan hadir di HBO Max.
Bagi Grameds yang selalu mengikuti film Insidious, pasti tidak akan mau ketinggalan film kelima ini. Sejak Oktober 2020, memang pihak Sony Pictures Releasing telah mengkonfirmasi bahwa musim kelima dari Insidious akan dirilis.
Patrick Wilson selaku pemeran Josh Lambert pun akan debut penyutradaraannya dalam film ini. Untuk mendukung Grameds dalam menambah wawasan, Gramedia selalu menyediakan buku-buku berkualitas dan original agar Grameds memiliki informasi #LebihDenganMembaca. Ingin mencari buku-buku bertemakan horor? Kamu bisa dengan mudah mendapatkannya di gramedia.com.
5 Rekomendasi Buku Terkait Insidious 5
1. Guys Read: Thriller
The world’s worst private detective. The second volume in the Guys Read Library of Great Reading is chock-full of mystery, intrigue, and nefarious activity. Featuring some of the best writers around, and compiled by certified guy Jon Scieszka, is a pulse-pounding collection of brand-new short stories, each one guaranteed to keep you riveted until the final page.
2. Goosebumps: Manusia Serigala Rawa Demam (Werewolf of Fever Swamp)
Berikut cuplikan isi dari buku ini, kala bulan purnama tiba. Sesuatu yang mengerikan terjadi di Rawa Demam. Sesuatu yang benar-benar menakutkan. Mulanya terdengar lolongan aneh di malam hari. Lalu seekor bangkai kelinci ditemukan hancur terkoyak. Semua mengira biang keladinya adalah anjing baru Grady, yang memang mirip serigala dan kelihatan agak liar. Namun Grady tahu Wolf hanyalah anjing biasa. Dan kebanyakan anjing tak pernah melolong. Atau menghilang di tengah malam. Atau berubah menjadi makhluk mengerikan di kala bulan purnama. Atau, itu mungkin saja terjadi? Goosebumps Ya! Dijamin kalian pasti ber-goosebumps-ria alias merinding ketakutan kalau membaca seri ini. Soalnya, seri Goosebumps memang menyajikan kisah-kisah horor super seram dan mengerikan! Tidak percaya? Baca saja sendiri, kalau berani!!
3. The Cursed Hand
Ashley terlahir dengan sebelah tangan berkulit merah, dengan urat-urat yang menonjol dan kuku-kuku hitam yang menakutkan. Setelah dua puluh dua tahun ia dan keluarganya menutup diri dari dunia yang menolaknya, Ashley berkali-kali menyaksikan penampakan yang datang seperti mimpi buruk. Suatu hari ia bertemu Christine, gadis yang hampir identik dengannya. Ia terusik ketika mengetahui Christine terobsesi melukis hal-hal yang sering dilihatnya dalam mimpi. Terlebih lagi saat ia melihat foto mendiang ibu Christine yang memiliki tato misterius di leher, dan sebuah buku bertuliskan kata-kata yang juga sering didengar dalam mimpi. Ashley yakin ada sesuatu yang bisa menjawab tanda tanya besar di benaknya selama ini. Dan Christine bisa jadi jawabannya. [IT_EPOLL_VOTING id=”84466″][/IT_EPOLL_VOTING]
4. Mayat Dalam Perpustakaan (The Body In Library)
Saat itu masih pukul tujuh pagi ketika pasangan suami-istri Bantry menemukan mayat seorang wanita muda di perpustakaan mereka. Wanita muda itu mengenakan gaun pesta dan riasan tebal yang kini terlihat acak-acakan. Tapi siapa dia? Bagaimana dia bisa berakhir di perpustakaan itu padahal pasangan Bantry sama sekali tidak mengenalnya? Dan apa hubungannya dengan mayat seorang gadis lain, yang ditemukan hangus terbakar di tambang terbengkalai? Pasangan Bantry memohon Miss Marple membongkar misteri ini sebelum orang-orang mulai bergunjing. Ini adalah novel klasik Christie dan yang kedua setelah The Murder at the Vicarage. Seperti biasa, Christie memanfaatkan latar dengan hotel yang menampung banyak tersangka, termasuk penari cacat, penari profesional, dan pelatih tenis yang kaya. Ada juga Basil Blake yang menyebabkan banyak gosip di St Mary Mead. Miss Marple berhasil memecahkan kejahatan dan menempatkan semua penilaian cerdas dan akal sehat yang mengagumkan.
5. Catatan Harian Sang Pembunuh (Diary Of A Murderer)
Seorang pembunuh berantai yang telah ‘pensiunan’ dan menua didiagnosis menderita Alzheimer, dan tindakan pembunuhannya dimainkan di hadapannya dengan cara yang retak. Ia pun mulai kehilangan seluruh dorongan membunuhnya. Putri yang ia asuh pun sebenarnya adalah putri dari salah satu korbannya, yang dibesarkan sendiri, dan dia peduli padanya sama seperti dia peduli tentang apapun, itulah sebabnya dia marah ketika putrinya mulai terlihat bersama pria yang dicurigai adalah saingannya sebagai sesama pembunuh berantai yang tengah tinggal di kota yang sama dan yang kini tengah mengincar wanita-wanita di desa tempat tinggal mereka. Ketika serangkaian pembunuhan terjadi di dekat kotanya, Byung-su khawatir apakah pembunuhan itu dilakukan selama ingatannya hilang. Byung-su mencoba menemukan bukti kuat bahwa Tae-ju adalah seorang psikopat, tetapi kecurigaannya itu hanya meningkatkan minat Tae-ju pada dirinya dan putrinya, Eun-hee. Dengan panik, dia mulai menuliskan pemikirannya di jurnal, dan merekam instruksi untuk dirinya sendiri di perangkat yang dia pakai di lehernya. Dia harus menyelamatkan putrinya dengan mengalahkan si pembunuh di permainannya sendiri, sebelum dia melupakan siapa ia sebenarnya dan apa misi yang sedang ia emban. [IT_EPOLL_VOTING id=”84466″][/IT_EPOLL_VOTING]
Sumber:
https://insidious.fandom.com/wiki/Insidious_Wiki https://en.wikipedia.org/wiki/Insidious:_The_Red_Door
https://screenrant.com/insidious-the-red-door-cast-character-guide/
https://screenrant.com/insidious-5-movie-updates-release-date-story-cast/
https://collider.com/the-conjuring-4-in-development-david-leslie-johnson-mcgoldrick-writing/
Baca Juga!
- Rekomendasi Film Horor Indonesia
- 10 Rekomendasi Film Thailand, Mulai Dari Horor hingga Romantis
- Rekomendasi Film Action Korea yang Bikin Jantung Berdebar
- 13 Film Islami Indonesia yang Cocok Ditonton Pada Akhir Pekan
- 16 Rekomendasi Film Hantu Indonesia
- Rekomendasi Film Zombie Korea yang Seru dan Menegangkan
- Urutan Film X-Men Menurut Cerita dan Tahun Rilisnya
- Rekomendasi Film Hacker Terbaik
- 25 Urutan Film Marvel Menurut Ceritanya
- Rekomendasi Film Disney yang Cocok Ditonton Bersama Keluarga
- 11 Biografi Pemeran Film Harry Potter
- 10 Rekomendasi Film Sniper Terbaik yang Wajib Ditonton
- 37 Rekomendasi Film yang Cocok Ditonton Anak-Anak dan Remaja
ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."
- Custom log
- Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
- Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
- Tersedia dalam platform Android dan IOS
- Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
- Laporan statistik lengkap
- Aplikasi aman, praktis, dan efisien