in

15+ Makanan Khas Maluku yang Kaya Akan Rempah, Harus Coba!

Makanan Khas Maluku – Negara kita memang terkenal akan makanan khas yang kaya akan rempah-rempahnya. Terbukti, di suatu wilayah provinsi atau kota saja, pasti terdapat makanan khas yang penuh dengan filosofi masyarakat setempat, tak terkecuali di wilayah Pulau Maluku.

Yap, wilayah Maluku terutama Maluku Utara memang dikenal sebagai pusat rempah-rempah, khususnya cengkeh dan pala. Dari zaman penjajahan bangsa asing hingga sekarang, wilayah Maluku Utara pun dijuluki sebagai Kota Rempah alias The Spice Island. Itulah mengapa, makanan khas dari Maluku pun pastinya kaya akan bumbu-bumbu Nusantara sehingga rasanya akan begitu “berani” dan enak di lidah.

Memangnya, apa saja sih makanan khas Maluku yang sering dicari oleh wisatawan baik domestik maupun mancanegara? Yuk, simak ulasan berikut ini, siapa tahu Grameds hendak berwisata ke Maluku dan mencoba hidangan khas dari The Spice Island tersebut.

1. Woku Komo-Komo

Makanan Khas Maluku
https://traveldiva.id/

Makanan khas Maluku yang pertama adalah Woku Komo-Komo yang hingga saat ini masih menjadi primadona bagi para wisatawan domestik maupun mancanegara untuk dicicipi. Makanan Woku Komo-Komo ini terbuat dari sagu yang mana memang merupakan salah satu makanan pokok masyarakat Maluku. Ingat bahwa di negara kita ini memiliki beragam makanan pokok selain nasi?

Cara pembuatan makanan khas Woku Komo-Komo ini pun sederhana, yakni sagu yang diperoleh dari pelepah pohon sagu akan direndam selama kurang lebih satu jam. Lalu, diberikan bumbu yang tentunya penuh dengan rempah-rempah, mulai dari bawang putih, bawang merah, merica, jahe, santan, dan lainnya. Pemberian bumbu rempah-rempah inilah yang menciptakan cita rasa khas pada makanan Woku Komo-Komo. Tak jarang, jeroan ikan yang dipotong dadu akan ditambahkan ke makanan khas ini.

2. Ikan Kuah Pala Banda

Makanan Khas Maluku
https://rasasayange.co.id/

Makanan khas Maluku yang kedua adalah Ikan Kuah Pala Banda yang tentunya memiliki cita rasa khas karena rempah-rempah yang digunakan. Mulai dari pala, lada, cabai, dan rempah lainnya akan turut hadir pada makanan khas ini. Dulu ketika masih zaman penjajahan, makanan khas ini sering dijadikan sebagai sajian khusus untuk para pejabat Belanda. Untuk memakannya, biasanya akan disantap dengan nasi putih biasa.

3. Ikan Asap

Makanan Khas Maluku
https://www.halmaheranesia.com/

Sesuai dengan namanya, makanan khas ini berupa ikan laut yang diolah dengan cara diasap supaya memiliki rasa yang khas dan tetap awet bahkan hingga 7 hari. Ikan laut yang akan diasap ini ada beragam, mulai dari ikan cakalang, ikan tongkol, ikan haring, ikan tuna dan lainnya. Meskipun terlihat sederhana, tetapi rasa ikan asap ini sangatlah khas dan enak. Biasanya, makanan ikan asap akan disantap dengan nasi putih, sambal colo-colo, dan kerupuk.

Saat ini, ikan asap sudah banyak dijual di beberapa daerah di luar Pulau Maluku. Coba saja Grameds menuju pasar terdekat, pasti sudah ada penjual yang tengah mengasapi ikan-ikan laut ini.

Cek di Balik Pena : Beby Chaesara

4. Papeda

Makanan Khas Maluku
https://www.tasteatlas.com/

Untuk makanan khas Maluku yang satu ini, pasti Grameds tidak asing lagi karena saat ini sudah banyak yang menjualnya. Yap, papeda yang merupakan salah satu makanan tradisional Indonesia ini sering disebut sebagai variasi bubur lokal. Pada umumnya, papeda terbuat dari tepung sagu yang kemudian dicampur dengan air, garam, dan gula. Tekstur akhir dari papeda adalah kental, lengket, hampir mirip bubur hanya saja lebih padat.

Papeda dijadikan sebagai makanan pokok pengganti nasi bagi masyarakat Indonesia Bagian Timur sejak zaman dahulu. Masyarakat setempat pun jarang menyantapnya secara langsung, sehingga sering “disandingkan” dengan ikan tongkol maupun kuah mubara. Uniknya, makanan ini tidak dikunyah seperti nasi putih, tetapi diseruput langsung dari mangkok. Namun juga bisa kok disantap dengan menggunakan sumpit dan sendok.

5. Nasi Lapola

Makanan Khas Maluku
https://indonesia.postsen.com/

Makanan khas Maluku selanjutnya adalah Nasi Lapola. Masyarakat Maluku selain mengkonsumsi sagu dan papeda sebagai makanan pokok, juga menyantap nasi lapola di setiap harinya. Biasanya, nasi lapola akan disantap bersamaan dengan olahan ikan teri, sayur mentah, ikan tongkol basah, dan lauk pauk lainnya. Cara membuatnya pun cukup mudah, yakni beras biasa ditambahkan parutan kelapa muda dan kacang-kacangan.

6. Kasbi Komplet

Makanan Khas Maluku
https://seringjalan.com/

Sebenarnya, Kasbi ini adalah nama lain dari singkong yang juga dimanfaatkan sebagai makanan pokok bagi masyarakat Maluku. Tidak hanya dapat membantu mengendalikan kadar gula darah saja, tetapi singkong ini memang mengandung karbohidrat tinggi sehingga cocok dijadikan sebagai makanan pokok pengganti nasi. Untuk membuat makanan khas Maluku ini, kasbi alias singkong cukup direbus saja sampai matang. Setelah itu, tambahkan aneka sayuran seperti jantung pisang, tumis bunga pepaya, tumis kangkung, dan ikan bakar rica.

7. Kohu-Kohu

Makanan Khas Maluku
https://www.cnnindonesia.com/

Sekilas, makanan khas Maluku ini memang terlihat seperti makanan urap ya… Bedanya, makanan Kohu-Kohu ini menggunakan ikan laut seperti ikan tongkol, ikan tuna, ikan cakalang, bahkan ikan teri sebagai tambahannya. Sementara itu, sayur-sayuran yang digunakan adalah kacang panjang, buncis, bayam, dan kangkung. Jangan lupakan daun kemangi karena itulah yang membuat aroma makanan Kohu-Kohu ini menjadi lebih khas. Untuk menyantapnya, masyarakat Maluku jarang menggunakan nasi, sehingga memilih dengan singkong rebus atau kukus.

Makanan Khas Maluku

8. Ikan Gohu

https://jalurrempah.kemdikbud.go.id/

Makanan khas Maluku selanjutnya adalah Ikan Gohu yang sebenarnya berbahan dasar daging ikan tuna atau cakalang. Yap, Ikan Gohu hanyalah nama makanan khasnya saja, bukan nama ikan. Sesuai dengan namanya, “gohu” dalam bahasa Maluku berarti ‘mengunyah sesuatu yang mentah’, sehingga cara menyantapnya pun secara mentah.

Cara membuatnya pun sederhana, yakni daging ikan tuna maupun ikan cakalang segar akan dipotong dadu, kemudian dilumuri dengan jeruk nipis dan garam. Setelah itu, campurkan dengan kemangi dan kenari. Rasanya memang akan terasa unik terutama bagi para wisatawan yang baru mencicipinya. Ada rasa asam segar, gurih, dan sedikit manis dengan daging ikan yang kenyal. Makanan khas ini tidak hanya enak saja, tetapi juga sehat untuk tubuh karena 100% berbahan dasar alami.

9. Buah Cempedak Goreng

https://resipiland.web.app/

Jika Grameds berkunjung ke Pantai Natsepa, jangan lupa untuk mencicipi makanan khas Maluku berupa buah cempedak goreng. Di Maluku, buah nangka disebut dengan buah cempedak yang kemudian dikreasikan menjadi camilan lokal berupa cempedak goreng. Cara pembuatannya pun cukup mudah, yakni buah cempedak alias buah nangka diiris kemudian dicelupkan ke dalam adonan tepung dan digoreng. Adonan tepung yang komposisinya tepat dapat menurunkan bau khas dari buah cempedak tersebut.

10. Acar Kuning

https://www.tasteatlas.com/

Sekilas, makanan khas Maluku bernama acar kuning ini terlihat seperti makanan yang biasa disajikan di tempat pesta pernikahan di daerah Jawa ya. Yap, acar kuning memang menjadi makanan khas Kepulauan maluku yang sangat populer. Berbahan utama mentimun dan wortel yang dicacah kecil, kemudian ditambahkan rempah-rempah berupa bawang putih, bawang merah, bubuk kunyit, kemiri, garam, gula, minyak, cabai rawit, air, dan tentu saja cuka supaya terasa seperti acar. Makanan khas ini biasanya akan disajikan bersamaan dengan nasi kuning khas Maluku.

11. Ikan Woku Belanga

Makanan Khas Maluku
https://endeus.tv/

Sebenarnya, makanan khas Maluku ini telah mendapatkan pengaruh dari wilayah Sumatera Utara. Yap, Ikan Woku Belanga ini menjadi makanan khas daerah Minahasa dan Manado sehingga rasanya pun akan sama tetapi berbeda. Bumbu rempah yang digunakan dalam makanan khas Maluku ini adalah bawang merah, bawang putih, jahe, serai, kunyit, tomat, jeruk nipis, dan cabai.

12. Sambal Tappa

https://www.tasteatlas.com/

Sambal Tappa ini selain menjadi makanan khas Maluku juga menjadi salad tradisional khas kota Ambon yang berbahan dasar ikan tuna segar. Yap, sambal tappa ini memang dibuat dengan kombinasi ikan tuna, mangga mentah, bawang merah, santan, garam, dan lada putih.

Cara membuatnya adalah mangga mentah diiris kecil-kecil kemudian ditaburi garam terlebih dahulu supaya mengeluarkan air sari. Setelah itu barulah dicampur dengan suwiran ikan tuna dan bumbu-bumbu rempahnya. Umumnya, sambal tappa ini akan disajikan dalam keadaan dingin.

13. Sambal Colo-Colo

https://id.tastemade.com/

Satu lagi sambal yang menjadi makanan khas Maluku adalah sambal colo-colo yang berasal dari kota Ambon. Makanan khas ini merupakan kombinasi dari cabai, tomat, bawang merah, gula, garam, jeruk kalamansi, kacang kenari, kemangi lemon, dan ampas minyak kelapa. Jika ampas minyak kelapa ini tidak ada, dapat juga kok diganti dengan minyak biasa atau kecap manis yang dicampur dengan margarin.

Sambal colo-colo biasanya akan disajikan sebagai pendamping lauk ikan bakar, ikan goreng, cumi, ikan cakalang, ikan baronang, maupun ikan kakap merah.

14. Lapis Palaro

Makanan Khas Maluku
https://sajiansedap.grid.id/

Jika Grameds ingin menyantap makanan khas Maluku yang berbahan dasar daging sapi, dapat mencoba Lapis Palaro ini. Meskipun namanya sekilas seperti makanan manis, tetapi ternyata makanan khas ini dapat dikategorikan sebagai lauk pauk ya. Hidangan Lapis Palaro ini merupakan kombinasi dari daging sapi dan beberapa rempah-rempah yang dibuat dalam bentuk pasta. Sebut saja ada bawang merah, bawang putih, jahe, lengkuas, ketumbar, pala, jinten, cabai, garam, dan gula. Setelah itu dimasak bersama tepung jagung dan minyak.

Cara membuatnya cukup rumit tetapi juga sederhana bagi yang sudah pernah memasaknya. Pertama, daging sapi dipotong-potong kemudian dimasukkan ke dalam panci yang sudah berisikan pasta bumbu rempah dan air. Daging sapi tersebut harus dimasak dengan api sedang hingga empuk. Setelah itu, digoreng dengan minyak hingga berwarna coklat keemasan. Selagi menunggu daging digoreng, tepung jagung dicampurkan pada sisa kaldu rebusan daging tadi. Masak menjadi saus dan jangan lupa tambahkan garam dan gula. Tuangkan saus tersebut ke atas irisan daging sapi goreng. Nah, Lapis Palaro pun siap disajikan!

15. Nasi Jaha

Makanan Khas Maluku
https://www.tasteatlas.com/

Sekilas, makanan khas Maluku bernama Nasi Jaha ini terlihat seperti lontong ya karena berbentuk lonjong. Bedanya, nasi jaha ini bukan berbahan dasar beras, melainkan beras ketan sehingga hasil akhirnya akan berupa kue ketan. Bahan pembuatannya adalah beras ketan, beras, santan, serai, daun jeruk purut, dan tentunya akan ada rempah-rempah seperti bawang merah, jahe, garam, dan gula.

Cara pembuatannya pun sederhana, beras biasa dan beras ketan harus dikukus terlebih dahulu kemudian dicampur dengan santan dan rempah-rempah tadi. Setelah itu, adonan akan dikukus dengan digulung dalam lembaran daun pisang. Lalu, panggang juga di atas bara panas. Nah, nasi jaha pun siap disantap!

16. Kopi Sibu-Sibu

https://budaya-indonesia.org/

Setelah menyimak makanan khas Maluku, rasa tak afdol jika tidak mengetahui minuman khas dari Pulau Rempah tersebut. Yap, Kopi Sibu-Sibu yang merupakan minuman hangat asal Maluku memiliki perpaduan biji ketapang dan bubuk cengkeh halus. Dalam bahasa Maluku, kata “Sibu-Sibu” berarti angin sepoi-sepoi sehingga seolah cocok disajikan ketika tengah bersantai ria.

Nah, itulah ulasan mengenai apa saja makanan khas Maluku yang patut Grameds cicipi ketika menguji The Spices Island tersebut. Apakah Grameds berniat untuk memasak sendiri makanan khas tersebut atau langsung mencoba dari asalnya?

Sumber:

https://traveldiva.id/

https://allindonesiatourism.com/

https://www.tasteatlas.com/

https://budaya-indonesia.org/

Pangestu, Madeline Chloe Amabell. (2022). North Maluku Food/Beverages. (https://www.slideshare.net/)

Baca Juga!



ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."

logo eperpus

  • Custom log
  • Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
  • Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
  • Tersedia dalam platform Android dan IOS
  • Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
  • Laporan statistik lengkap
  • Aplikasi aman, praktis, dan efisien

Written by Fiska Rahma

Saya Fiska Rahma Rianda dan saya suka dunia menulis dan membaca memang menjadi hobi yang ingin disalurkan melalui sastra. Saya juga senang mereview buku dan tentang rekomendasi.

Kontak media sosial Linkedin saya Fiska Rahma