Manfaat beras merah sangat terkenal untuk mengatasi diabetes. Banyak penderita diabetes beralih mengonsumsi beras merah ketimbang beras putih. Akan tetapi, manfaat beras merah tidak hanya itu saja.
Beras merah memiliki banyak kandungan yang baik untuk kesehatan tubuh. Tiap 100 gram beras merah terdapat kandungan nutrisi, yaitu:
- Air: 64 gram
- Energi: 149 kal
- Protein: 2,8 gram
- Lemak: 0,4 gram
- Karbohidrat: 32,5 gram
- Serat: 0,3 gram
- Kalsium: 6 mg
- Fosfor: 63 mg
- Zat besi: 0,8 mg
- Natrium: 5 mg
- Kalium: 91,4 mg
- Magnesium: 43 mg
- Seng: 0,9 mg
- Tembaga: 0,20 mikrogram
- Vitamin B3: 1,6 mg
- Vitamin B1: 0,06 mg
Selain zat-zat gizi di atas, beras merah juga mengandung beberapa kandungan baik lainnya. Kandungan tersebut si antaranya adalah antioksidan flavonoid, seperti myricetin, anthocyanin (antosianin) apigenin dan quercetin. Antosianin adalah kelompok senyawa fenolik, yang membuat warna ungu dan merah seperti pada bawang merah, kol, dan lain-lain. Artikel ini akan membahas mengenai 15 manfaat beras merah untuk tubuh.
Table of Contents
Manfaat Besar Merah
1. Mengatasi diabetes
Manfaat beras merah yang pertama ini sudah menjadi rahasia umum. Beras merah dapat membantu mengatasi diabetes. Umumnya, penderita diabetes akan mengganti beras mereka ke beras merah.
Selain penderita diabetes, beras merah juga banyak dikonsumsi oleh mereka yang hiperglikemik. Hal ini karena kandungan gula di dalam beras merah tidak setinggi beras biasa. Inilah alasan yang sangat utama bagi penderita diabetes mengonsumsinya.
Indeks glikemik dalam beras merah terbilang rendah. Ini akan membantu seseorang dalam mengurangi lonjakan insulin. Selain itu, beras merah juga akan membantu dalam proses stabilisasi kadar gula darah di dalam tubuh.
Ada sebuah studi yang membagikan tentang hal ini. Studi yang dilakukan serta dipublikasikan di dalam International Journal of Food Sciences and Nutrition. Studi tersebut mengungkapkan bahwa beras merah adalah makanan yang kaya akan asam fitat dan serat.
Tidak hanya itu saja, di dalam beras merah juga terdapat polifenol esensial yang banyak. Beras merah sangat bermanfaat karena ada peran karbohidrat kompleks di dalamnya. Karbohidrat kompleks ini akan membantu pelepasan terhadap gula.Pelepasan yang dilakukan juga lebih lambat daripada beras putih.
Asosiasi Diabetes Amerika menyarankan penderita diabetes untuk beralih mengonsumsi beras merah. Hal ini karena beras merah padat nutrisi, dibanding beras putih. Beras merah akan memenuhi serat, vitamin esensial serta mineral.
2. Meningkatkan fungsi sistem saraf
Manfaat beras merah juga dapat meningkatkan fungsi dari sistem saraf. Mengonsumsi beras merah dapat mempercepat metabolisme pada otak. Hal ini karena adanya vitamin B dan mineral yang penting, seperti magnesium dan mangan di dalam beras merah.
Mineral esensial akan menyeimbangkan aktivitas kalsium di dalam tubuh. Selain itu, akan membantu dalam pengaturan saraf serta tonus otot. Beras merah akan mencegah terjadinya lonjakan kalsium yang terjadi secara tiba-tiba.
Lonjakan tiba-tiba dapat terjadi ke dalam sel saraf dan aktivitas dari saraf tersebut. Maka beras merah akan membantu menjaga sarah dan otot agar tetap rileks. Sehingga akan mencegah terjadinya kontraksi secara berlebihan.
Di lain sisi, beras merah juga mengandung vitamin E. Vitamin E ini memiliki peran penting dalam mencegah banyak penyakit otak. Beras merah akan mencegah penyakit otak yang penyebabnya adalah kerusakan oksidatif.
3. Mencegah terjadinya obesitas
Tidak hanya baik untuk menurunkan kadar gula di dalam darah. Manfaat beras merah juga dapat mencegah seseorang terkena obesitas. Beras merah akan memerangi obesitas, dengan cara mengendalikan berat badan.
Di dalam beras merah, terdapat kandungan yang akan bekerja melawan obesitas. Beras merah mengandung mangan, yang berfungsi untuk membantu mensintesis lemak di dalam tubuh. Hal ini akan membuat tubuh terhindar dari obesitas.
Ada sebuah studi menanggapi persoalan ini. Studi tersebut mengungkapkan bahwa biji-bijian yang utuh memiliki efek yang positif pada tubuh. Biji-bijian tersebut seperti beras hitam dan beras merah.
Beras merah akan mengurangi indeks massa yang ada pada tubuh dan lemak. Selain itu, beras merah juga dapat meningkatkan aktivitas glutathione peroxidase dan enzim antioksidan. Kedua aktivitas tersebut dapat meningkatkan kadar kolesterol HDL pada orang yang sedang mengalami obesitas.
4. Menurunkan kadar stres ketika menyusui
Seorang ibu yang sedang menyusui tidak boleh stress. Hal itu akan mempengaruhi ke hal lain. Seperti mempengaruhi produksi asi, merusak pola makan, membuat bayi menjadi stress, mempengaruhi berat badan si bayi dan membuat bayi menjadi rewel.
Maka dari itu, ibu yang sedang menyusui harus menjaga suasana hatinya supaya tetap baik. Salah satu cara untuk menurunkan stress pada ibu menyusui adalah dengan mengonsumsi beras merah. Manfaat beras merah dapat menurunkan kadar stress pada ibu yang sedang menyusui.
Menurut sebuah studi investigasi di dalam European Journal of Nutrition membuktikan manfaat beras merah. Diketahui bahwa ibu yang sedang stress ketika menyusui akan mengalami gangguan mood, kelelahan bahkan depresi. Dalam studi tersebut, beras merah dapat menunjukan sebuah hasil positif pada ibu yang sedang menyusui.
Tidak hanya itu, mengonsumsi beras merah ketika menyusui akan membuat tubuh lebih baik dalam melawan stress. Beras merah juga akan meningkatkan pertahanan tubuh secara keseluruhan. Hal ini membuat kekebalan tubuh menjadi lebih baik ketika menyusui.
5. Membantu mengontrol kadar kolesterol
Manfaat beras merah juga dapat membantu mengontrol kadar kolesterol. Banyak orang yang menggunakan beras merah untuk menjaga kadar kolesterol sehatnya. Hal ini karena adanya minyak alami di dalam beras merah.
Ada sebuah studi yang menginvestigasi manfaat beras merah. Beras merah mempunyai kualitas hiperkolesterolemia. Inilah yang membuat beras merah dapat mengatur katabolisme kolesterol.
Selain itu, ada kandungan lain di dalam beras merah yang bagus untuk tubuh. beras merah adalah makanan yang mengandung banyak nutrisi. Sehingga beras merah bermanfaat untuk membantu metabolisme glukosa dan lemak.
Buku ini mengupas persoalan klasik beras, seperti perubahan teknologi, stabilisasi harga, kontroversi impor, perbaikan data produksi, rantai nilai, perubahan subsidi menjadi bantuan nontunai, antisipasi kekeringan, dan ekosistem inovasi. Data baru produksi beras menghasilkan harapan baru pada akurasi kebijakan, tapi sekaligus tantangan baru bagi perekonomian seputar beras. Pada masa mendatang, kebijakan beras perlu mengintegrasikan sisi penawaran dan permintaan untuk memberikan ekspektasi baru, penghasilan tinggi, dan manfaat yang lebih baik bagi petani dan masyarakat luas.
6. Membantu meningkatkan kesehatan jantung
Manfaat beras merah selanjutnya adalah dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung. Di dalam beras merah, ada kandungan yang baik untuk jantung. Kandungan tersebut adalah selenium.
Selenium adalah kandungan yang baik untuk kesehatan jantung. Inilah yang membuat beras merah dapat membantu menjaga kesehatan jantung. Maka beras merah adalah makanan yang tepat dikonsumsi untuk penderita sakit jantung atau untuk mencegah.
Mengonsumsi biji-bijian yang utuh dapat membantu mengurangi penyumbatan arteri. Beras merah dapat membantu mengurangi penumpukan plak didalam arteri jantung. Sehingga risiko gangguan pada jantung akan menurun.
Salah satu gangguan yang biasa terjadi pada jantung adalah penyakit pembuluh darah dan hipertensi. Kedua penyakit ini cukup sering ditemui di masyarakat. Penyebabnya juga beragam.
Sebuah studi menunjukan bahwa jaringan yang ada di sekitar butiran beras merah memiliki komponen. Kandungan komponen tersebut akan bertindak melawan protein endokrin angiotensin II. Protein ini adalah peran utama ketika mengembangkan tekanan darah tinggi serta aterosklerosis.
7. Mengontrol nafsu makan
Salah satu kandungan di dalam beras merah adalah karbohidrat yang kompleks. Jenis karbohidrat ini memerlukan waktu yang lebih lama dalam proses pencernaannya. Inilah alasan beras merah akan membuat kenyang lebih lama.
Manfaat beras merah dapat dijadikan untuk mengontrol nafsu makan. Beras merah adalah pilihan makanan yang tepat dikonsumsi ketika sedang menjalani proses penurunan berat badan. Mengonsumsi beras merah sama saja makan kurang dari 320 kalori per harinya.
Manfaat Besar Merah
BACA JUGA: 20 Manfaat Jeruk Nipis Bagi Tubuh
8. Meningkatkan kekebalan tubuh
Ada banyak kandungan baik di dalam beras merah. Seperti mineral, vitamin dan komponen fenolik yang penting. Kandungan-kandungan tersebut dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Manfaat beras merah dalam hal ini adalah untuk membantu meningkatkan kekebalan tubuh. Mengonsumsi beras merah secara teratur akan membantu menguatkan sistem imun di dalam tubuh. Salah satu kandungan lain di dalam beras merah yang bermanfaat untuk tubuh adalah zinc.
Menurut National Institutes of Health, zinc adalah nutrisi yang dapat melawan bakteri. Selain itu, zinc juga dapat melawan virus yang ada di dalam tubuh. Zinc akan membantu mempercepat luka untuk sembuh.
Indra penciuman dan indera pengecap juga akan lebih kuat karena adanya zinc. Manfaat beras merah untuk kekebalan tubuh adalah dapat memelihara tubuh. Beras merah dapat mempercepat proses penyembuhan. Selain itu,beras merah juga dapat meningkatkan kemampuan tubuh dalam melawan infeksi.
9. Membantu mencegah kanker
Kanker adalah sebuah penyakit yang disebabkan karena adanya pertumbuhan sel abnormal. Sel abnormal tersebut tumbuh secara tidak terkendali di dalam tubuh. sehingga pertumbuhannya akan merusak sel normal di sekitar dan bagian lainnya.
Kanker adalah penyebab kematian nomor dua terbanyak di dunia. Hal ini terjadi karena pada awal perkembangannya, penyakit ini tidak menunjukan gejala yang signifikasn. Gejala baru terdeteksi pada stadium lanjut.
Inilah yang membuat kanker disebut sebagai penyakit yang mematikan. Manfaat beras merah kali ini adalah dapat membantu mencegah kanker. Di dalam beras merah, terdapat kandungan antosianin. Zat antosianin ini adalah zat yang mengandung antioksidan alami.
Seperti yang diketahui, zat antioksidan alami dapat berfungsi untuk menangkal radikal bebas di dalam tubuh. Inilah alasan mengapa beras merah dapat membantu mencegah penyakit kanker. Beras merah juga dapat membantu menghambat pembentukan sel-sel tumor.
Kandungan serat yang ada di dalam beras merah dapat mengikatkan diri pada racun. Racun ini adalah salah satu penyebab timbulnya kanker yang berbahaya pada tubuh. Beras merah akan mencegah racun menempel di dinding usus besar. Kemudian, racun akan dikeluarkan dari dalam tubuh.
Buku ini akan membahas mengenai jenis-jenis kanker. Seperti diketahui, kanker adalah salah satu penyebab kematian yang sangat besar di dunia. Oleh sebab itu, kita harus selalu mencegah diri agar tidak terkena penyakit kanker.
10. Meningkatkan kesehatan tulang
Manfaat beras merah selanjutnya adalah dapat meningkatkan kesehatan tulang. Beras merah dapat memelihara tulang, sehingga tulang menjadi lebih sehat. Oleh karena itu, beras merah adalah makanan yang tepat untuk masa pertumbuhan anak.
Hal ini karena adanya zat magnesium di dalam beras merah. Zat magnesium di dalamnya terbilang cukup tinggi. Sebesar 43 mg, pada setiap 100 gram beras merah.
Bagi orang dewasa, mengonsumsi beras merah dapat membantu mencegah demineralisasi tulang. Selain itu, beras merah juga bermanfaat untuk kondisi medis. Seperti osteoporosis dan radang sendi.
11. Membantu mengatasi insomnia
Insomnia adalah keadaan sulit untuk tidur. Penyebab dari insomnia bisa karena banyak hal. Mulai dari stress, adanya perasaan yang tak terlupakan, jet lag dan lain-lain. Jika dibiarkan, insomnia akan mempengaruhi kesehatan.
Kesehatan akan terganggu karena insomnia. Maka dari itu, insomnia harus diatasi. Manfaat beras merah ternyata dapat membantu mengatasi insomnia. Mengonsumsi beras merah secara rutin dapat membantu kamu untuk mengatasi insomnia. Di dalam beras merah, terdapat kandungan yang bisa dijadikan sumber alami hormon tidur melatonin.
Hormon tersebut dapat meningkatkan kualitas dalam tidur. Selain itu, hormon tersebut juga akan mengendurkan saraf. Maka siklus tidur akan meningkat.
12.Melancarkan sistem pencernaan
Kebalikan dari beras putih, beras merah memiliki kandungan serat yang lebih tinggi. Kandungan serat ini dapat membantu melancarkan sistem pencernaan. Sehingga manfaat beras merah dapat membantu melancarkan sistem pencernaan. Selain itu, beras merah akan membuat tubuh lebih cepat kenyang.
13. Menghindari asma
Manfaat beras merah juga dapat menghindari asma. Beras merah adalah salah satu makanan yang memiliki kandungan baik untuk tubuh. Beras merah kaya akan kandungan mineralnya.
Salah satunya adalah kandungan magnesium. Magnesium adalah salah satu kandungan yang baik untuk mengatasi asma. Baik untuk orang dewasa maupun untuk anak-anak.
14. Melancarkan peredaran darah
Grameds, tahukah kamu bahwa beberapa penyakit kronis dimulai dari penyumbatan aliran tubuh? Maka dari itu, kita harus memastikan bahwa aliran atau peredaran darah di dalam tubuh selalu lancar. Sehingga akan terhindar dari penyakit kronis.
Manfaat beras merah rupanya dapat membantu melancarkan peredaran darah. Beras merah cukup penting untuk sirkulasi darah di dalam tubuh. kandungan zat besi di dalam beras merah dapat membawa oksigen. Oksigen yang ada di dalam sel darah dapat mengoptimalkan peredaran darah di dalam tubuh.
15. Menjaga kesehatan kulit
Ada sebuah penelitian mengenai beras merah dan kulit. Penelitian tersebut ada di dalam
jurnal yang diterbitkan Brazilian Society of Dermatology. Penelitian tersebut menyebutkan bahwa antioksidan dapat menjaga kesehatan kulit. Salah satu makanan yang memiliki kandungan antioksidan adalah beras merah. Sehingga beras merah akan mendapatkan manfaat tersebut.
Temukan artikel menarik lainnya di www.gramedia.com. Gramedia sebagai #SahabatTanpaBatas akanselalu menampilkan artikel menarik dan rekomendasi buku-buku terbaik untuk para Grameds.
Sumber: dari berbagai sumber
Buku ini memuat resep berbagai makanan yang berbahan dasar beras. Beras tidak hanya disajikan sebagai nasi, tetapi juga sebagai lontong, bubur, bacang, arem-arem,dll.
Rekomendasi Buku & Artikel Terkait
- Apa Itu Spirulina
- Apa Itu Gula Batu
- Cara Minum Akar Bajakah
- Manfaat Yogurt
- Kandungan Gizi Bayam
- Manfaat Cengkih
- Manfaat Petai
- Manfaat Kacang Pistachio
- Manfaat Kacang Almond
- Manfaat Kacang Hijau Untuk Ibu Hamil
- Manfaat Kolang Kaling
- Manfaat Beras Merah
- Manfaat Air Putih
- Manfaat Daun Salam untuk Tubuh
- Manfaat Vitamin E
- Manfaat Kangkung
- Manfaat Kayu Secang
- Manfaat Temulawak
- Manfaat Kacang Tanah
- Manfaat Kayu Bajakah
- Manfaat Jagung
- Manfaat Jagung Rebus
- Manfaat Jeruk Nipis
- Manfaat Kangkung
- Manfaat Kopi
- Manfaat Air Kelapa Muda
- Manfaat Manjakani
- Manfaat Wortel
- Manfaat Teh Hijau
- Manfaat Madu
- Manfaat Habbatussauda
- Manfaat Kencur
- Manfaat Susu Kedelai
- Manfaat Sarang Burung Walet
- Manfaat Serai
- Manfaat Coklat
- Manfaat Pare
- Manfaat Daun Seledri
- Manfaat Wedang Jahe
- Manfaat Udang
- Manfaat Wedang Uwuh
- Pewarna Alami Karmin
ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."
- Custom log
- Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
- Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
- Tersedia dalam platform Android dan IOS
- Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
- Laporan statistik lengkap
- Aplikasi aman, praktis, dan efisien