in

16 Merk Kulkas Terbaik dengan Fitur dan Teknologi Canggih

Sumber: Pexels

Merk kulkas terbaik – Memiliki rumah pribadi memang impian semua orang. ketika Anda sudah memiliki rumah pribadi. maka Anda akan lebih leluasa mengisi perabotan dalam rumah sesuai dengan keinginan. Salah satu peralatan wajib ada di dalam rumah saat ini adalah kulkas.

Dengan adanya kulkas, Anda bisa dengan mudah menyimpan makan atau bahan baku untuk dimasak agar tidak mudah busuk. Saat ini ada banyak sekali rekomendasi merk kulkas terbaik yang bisa Anda temukan di pasaran.

Bahkan setiap merk yang ditawarkan kepada calon pembeli akan memberikan fasilitas yang berbeda diluar fungsi utamanya. Selain itu setiap merk juga akan menawarkan harga yang cukup bervariasi.

Dari setiap harga yang berbeda biasanya juga akan memiliki fasilitas atau fitur unggulan yang berbeda pula. Nah untuk mempermudah Anda mendapatkan kulkas terbaik di pasaran. Maka beberapa daftar merk kulkas terbaik di bawah ini bisa membantu

Merk Kulkas Terbaik dengan Fitur dan Teknologi Canggih

Holiday Sale

1. Sanken SKV 231

merk kulkas terbaik
Sumber: rumah.com

Rekomendasi yang pertama adalah Sanken SKV 231. Kulkas merk Sanken SKV 231 hadir dengan kapasitas penyimpanan sebesar 230 L . Dengan ukuran kapasitas tersebut. Anda bisa dengan mudah menyimpan bahan makanan.

Menariknya lagi, kulkas merk Sanken SKV 231 diklaim mampu menghemat daya lho. pasalnya daya yang dibutuhkan oleh kulkas merk Sanken SKV 231 hanya sekitar 116 watt saja. Selain itu dari segi bobot juga terlihat begitu ringan sekitar 40 kg.

Tentunya dengan bobot tersebut, Anda bisa dengan mudah memindahkan kulkas Sanken SKV 231 ke segala tempat. Untuk kisaran harga yang dimiliki oleh kulkas Sanken SKV 231 adalah sekitar Rp2.850.000.

2. BEKO Inverter RDNT231I50VZWB

merk kulkas terbaik
Sumber: rumah.com

Mungkin kulkas merk BEKO akan begitu asing di telinga Anda. Namun sebenarnya kulkas merk BEKO merupakan salah satu merk yang menawarkan garansi kompresor yang terbilang cukup lama yaitu sekitar 12 bulan lamanya.

Tipe kulkas merk tersebut yang begitu direkomendasikan adalah BEKO Inverter RDNT231I50VZWB. Kulkas merk BEKO Inverter RDNT231I50VZWB ini sudah dibekali dengan penyimpanan yang cukup besar yaitu 230 L.

Dengan ukuran kapasitas tersebut, Anda bisa dengan mudah penyimpanan makanan dengan begitu leluasa. Selain itu kulkas BEKO Inverter RDNT231I50VZWB juga sudah dilengkapi dengan sistem anti bakteri yang tentunya bisa menghilangkan bau tidak sedap yang ada di dalam kulkas begitu cepat.

Kisaran harga yang dimiliki oleh kulkas merk BEKO Inverter RDNT231I50VZWB adalah sekitar Rp4.599.000.

3. Polytron Belleza 3 PRM-21QX

merk kulkas terbaik
Sumber: rumah.com

Polytron adalah salah satu merk yang akan sangat mudah Anda temukan di pasaran. Salah satu tipe merk tersebut yang bisa jadi pilihan adalah kulkas Polytron Belleza 3 PRM-21QX.

Dimana kulkas merk Polytron Belleza 3 PRM-21QX akan menawarkan tampilan yang begitu mewah. Pasalnya kulkas merk Polytron Belleza 3 PRM-21QX memiliki pintu yang terbuat dari tempered glass yang begitu mewah dan kuat.

Menariknya kulkas merk Polytron Belleza 3 PRM-21QX diklaim mampu menghemat daya. Hal ini dikarenakan kulkas merk Polytron Belleza 3 PRM-21QX memiliki kebutuhan daya hanya sekitar 110 watt saja.

Untuk kisaran harga yang ditawarkan oleh kulkas merk Polytron Belleza 3 PRM-21QX adalah sekitar Rp2.995.000.

https://www.gramedia.com/products/teknik-pendingin-acfreezer-kulkas?utm_source=bestseller&utm_medium=bestsellerbuku&utm_campaign=seo&utm_content=BestSellerRekomendasi

4. GEA RC-67WS

merk kulkas terbaik
Sumber: iprice.co.id

Jika memang Anda membutuhkan sebuah kulkas dengan ukuran besar. maka kulkas merk GEA RC-67WS adalah rekomendasi terbaik yang bisa Anda pilih. Kulkas merk GEA RC-67WS sudah dibekali dengan kapasitas freezer sebesar 117 L dengan kapasitas chiller adalah sebesar 339 L.

Dengan ukuran kapasitas tersebut, Anda akan mendapatkan ruang penyimpanan yang cukup banyak. meski memiliki kapasitas yang cukup besar. Namun untuk kebutuhan daya terbilang cukup terjangkau lho, hanya sekitar 160 watt.

Menariknya lagi kulkas merk GEA RC-67WS sudah dibekali dengan fitur alarm. Dimana fitur alarm ini akan berfungsi ketika pintu kulkas belum tertutup dengan rapat. Dengan begini Anda bisa lebih tenang ketika menyimpanan makan di dalam kulkas merk GEA RC-67WS.

Memiliki ukuran yang terbilang cukup besar dengan fitur yang cukup canggih menjadikan kulkas merk GEA RC-67WS memiliki kisaran harga sekitar Rp6.999.000.

5. Electrolux ETB4600B-A

merk kulkas terbaik
Sumber: Tokopedia

Jika Anda lebih suka dengan hal simpel atau tak terlalu lama. maka Anda bisa mencoba memilih kulkas dengan merk Electrolux ETB4600B-A. dimana dari segi desain, kulkas Electrolux ETB4600B-A sudah menawarkan gaya yang begitu minimalis serta tidak begitu ramai.

Kulkas Electrolux ETB4600B-A juga sudah dilengkapi dengan fitur nutrifresh inverter. Yang mana dengan fitur tersebut mampu mendinginkan suhu di dalam kulkas dengan begitu cepat. Tentunya hal tersebut bisa mencegah sayuran dan buah cepat layu.

Selain itu kulkas Electrolux ETB4600B-A juga sudah dilengkapi dengan kapasitas penyimpanan yang begitu besar yaitu 431 L. Lalu untuk harga yang ditawarkan adalah sekitar Rp8.998.000.

6. AQUA Sanyo D251

merk kulkas terbaik
Sumber: aquajapanid.com

Berikutnya ada kulkas merk AQUA Sanyo D251. Dimana kulkas AQUA Sanyo D251 sudah dilengkapi dengan tempered glass tray yang bisa membuat makanan berat tetap aman ketika dimasukkan ke dalam kulkas.

Menariknya kulkas merk AQUA Sanyo D251 juga hanya membutuhkan daya yang begitu terjangkau sekitar 65 watt. Memiliki fitur menarik sekaligus daya yang begitu hemat menjadikan kulkas AQUA Sanyo D251 begitu banyak dijadikan pilihan.

Sedangkan untuk kisaran harga dari kulkas merk AQUA Sanyo D251 adalah sekitar Rp8.449.000.

7. CHANGHONG CRF-680WPS Inverter

merk kulkas terbaik
Sumber: Tokopedia

CHANGHONG merupakan salah satu merek benda elektronik seperti kulkas yang berasal dari Tiongkok. Bahkan sampai saat ini brand CHANGHONG selalu diklaim bisa memberikan kualitas terbaiknya.

CHANGHONG CRF-680WPS Inverter merupakan salah satu tipe kulkas yang sudah dibekali dengan dua pintu elegant. Kulkas merk CHANGHONG CRF-680WPS Inverter juga sudah dibekali dengan kapasitas penyimpanan yang terbilang cukup besar yaitu sekitar 630 L.

Meski memiliki kapasitas penyimpanan yang cukup besar. namun kulkas CHANGHONG CRF-680WPS Inverter hanya membutuhkan daya sebesar 120 watt saja. Dengan kisaran harga sekitar Rp8.499.000, Anda sudah bisa membawa pulang kulkas CHANGHONG CRF-680WPS Inverter.

https://www.gramedia.com/products/cerita-kulkas?utm_source=bestseller&utm_medium=bestsellerbuku&utm_campaign=seo&utm_content=BestSellerRekomendasi

8. Panasonic Inverter BV320QS

merk kulkas terbaik
Sumber: rumah.com

Kulkas Panasonic Inverter BV320QS hadir dengan segudang kelebihan. Beberapa kelebihan yang dimiliki oleh kulkas ini adalah pada penggunaan daya yang begitu hemat yaitu sekitar 130 watt saja. Tak hanya itu saja, kulkas merk Panasonic Inverter BV320QS sudah dibekali dengan fitur AG Clean.

Dimana fitur AG Clean yang tersedia di dalam kulkas merk Panasonic Inverter BV320QS bisa dengan mudah dan cepat menghilangkan bau tak sedap yang ada di dalam kulkas. Kulkas Panasonic Inverter BV320QS memiliki kisaran harga sekitar Rp7.699.000.

9. Hitachi R-V48PGD8 BBK

merk kulkas terbaik
Sumber: hitachi-homeappliances.com

Mungkin Anda juga sudah begitu kerap mendengar brand Hitachi. Ya benar, Hitachi merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang produsen barang elektronik seperti kulkas. M
Hitachi R-V48PGD8 BBK menjadi salah satu tipe kulkas dari perusahaan Hitachi yang tentunya mampu memberikan banyak sekali kelebihan. Kulkas merk Hitachi R-V48PGD8 BBK mengadopsi desain yang begitu simpel dan elegan.

Dengan tampilan simpel dan elegan tersebut menjadikan kulkas Hitachi R-V48PGD8 BBK begitu cocok digunakan untuk rumah dengan desain minimalis. Memiliki sistem dual fan cooling menjadikan kulkas Hitachi R-V48PGD8 BBK bisa melakukan proses pendinginan yang begitu cepat.
Selain lebih cepat dalam proses pendinginan, kulkas Hitachi R-V48PGD8 BBK juga diklaim mampu menghemat daya. Sedangkan untuk kisaran harga dari kulkas merk Hitachi R-V48PGD8 BBK adalah sekitar Rp7.650.000.

10. Samsung RT19M300BGS

merk kulkas terbaik
Sumber: samsung.com

Kulkas merk Samsung RT19M300BGS menawarkan sisi elegant yang tentunya bisa Anda jadikan pilihan. Memiliki dua pintu dengan kapasitas penyimpanan sebesar 216 L menjadikan kulkas Samsung RT19M300BGS selalu dijadikan pilihan banyak orang.

Menariknya lagi Samsung juga memberikan garansi selama 1 tahun untuk penggantian suku cadang dan juga garansi 7 tahun untuk penggantian kompresor. Dengan berbagai kelebihan yang ditawarkan, Anda bisa mendapatkan kulkas Samsung RT19M300BGS dengan kisaran harga sekitar Rp3.699.000.

11. LG Smart Inverter Kompresor GN-B195SQMT

merk kulkas terbaik
Sumber: lg.com

Bagi Anda yang ingin memiliki kulkas hemat daya bisa banget nih gunakan LG Smart Inverter Kompresor GN-B195SQMT sebagai pilihan. Pasalnya LG Smart Inverter Kompresor GN-B195SQMT diklaim mampu menghemat penggunaan daya sekaligus tanpa mengurangi kinerjanya.

Kulkas merk LG Smart Inverter Kompresor GN-B195SQMT juga sudah dilengkapi dengan teknologi Moist Balance Crisper. Yang mana dengan adanya teknologi tersebut mampu membuat sayuran dan buah tetap bisa segar sepanjang waktu.

Kulkas LG Smart Inverter Kompresor GN-B195SQMT memiliki kisaran harga sekitar Rp3.650.000.

Mesin Pendingin

12. Sharp Shine Glass Door Series SJ-246XG-MS

merk kulkas terbaik
Sumber: id.sharp

Kulkas merk Sharp Shine Glass Door Series SJ-246XG-MS menawarkan desain yang begitu unik dan elegan. Tak hanya dari desain saja yang terlihat indah, namun kulkas Sharp Shine Glass Door Series SJ-246XG-MS juga sudah mampu menghemat penggunaan daya.

Pasalnya daya listrik yang dibutuhkan oleh kulkas Sharp Shine Glass Door Series SJ-246XG-MS adalah sekitar 100 watt saja. Sedangkan untuk total kapasitas penyimpanan dalam kulkas ini adalah sekitar 182 L.

Tentunya Anda bisa menyimpan makanan dengan jumlah banyak tanpa perlu khawatir kehabisan ruang penyimpanan. Di sisi lain kulkas Sharp Shine Glass Door Series SJ-246XG-MS juga menawarkan bobot yang begitu ringan sekitar 37 kg.

Dengan bobot ringan tersebut, Anda bisa memindahkan kulkas Sharp Shine Glass Door Series SJ-246XG-MS dengan begitu mudah. Harga yang ditawarkan oleh kulkas Sharp Shine Glass Door Series SJ-246XG-MS adalah berkisar Rp3.416.000.

13. Panasonic NR-AF17AN-SS

merk kulkas terbaik
Sumber: panasonic.com

Panasonic merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang produsen barang elektronik seperti kulkas. Panasonic NR-AF17AN-SS adalah salah satu produk besutan Panasonic yang memiliki banyak fitur menarik.

Salah satu fitur yang ditawarkan oleh kulkas merk Panasonic NR-AF17AN-SS fitur fast and efficient cooling. Dimana fitur tersebut dipercaya mampu membuat ikan dan daging tetap dalam kondisi segar dalam waktu yang cukup lama.

Selain itu kulkas merk Panasonic NR-AF17AN-SS juga memiliki fitur yang bernama jumbo vegetable case dengan ukuran kompartemen yang lebih besar. tak hanya itu saja, pasalnya kulkas Panasonic NR-AF17AN-SS juga sudah memiliki metal door design yang membuat pintu kulkas tersebut lebih tahan lama.

Kisaran harga yang ditawarkan oleh kulkas merk Panasonic NR-AF17AN-SS adalah sekitar Rp. 1.700.000.

14. Aqua Japan AQR-D50F

merk kulkas terbaik
Sumber: aquajapanid.com

Aqua Japan AQR-D50F merupakan salah satu kulkas portable yang tentunya bisa Anda jadikan pilihan. Pasalnya kulkas ini cocok banget bagi Anda yang ingin memiliki kulkas dengan ukuran simpel dan praktis.

Selain itu Aqua Japan AQR-D50F juga sudah memiliki teknologi yang bisa menghemat daya listrik. Dimana untuk kebutuhan daya yang dibutuhkan hanya sekitar 60 watt saja.

Menariknya lagi kulkas merk Aqua Japan AQR-D50F juga menawarkan garansi selama 7 tahun lamanya. Sedangkan untuk kisaran harga yang dibutuhkan oleh kulkas merk Aqua Japan AQR-D50F adalah sekitar Rp1.400.000.

15. Polytron PR16BGR

merk kulkas terbaik
Sumber: blibli.com

Tak hanya memiliki fitur yang begitu canggih. Namun kulkas merk Polytron PR16BGR juga sudah dibekali dengan tempered glass yang membuat kulkas tidak mudah tergores maupun rusak. Selain itu kulkas ini juga sudah memiliki fitur fast cooling yang dipercaya mampu mempercepat proses pendinginan dan pengawetan makanan.

Hanya membutuhkan daya sekitar 65 watt saja, kulkas merk Polytron PR16BGR diklaim selalu bisa menghemat penggunaan daya listrik. Kulkas Polytron PR16BGR ditawarkan dengan harga kisaran sekitar Rp1.800.000.

16. LG GN-B185SQBB Silver

merk kulkas terbaik
Sumber: lg.com

LG GN-B185SQBB Silver bisa Anda jadikan pilihan kulkas terbaik. kulkas ini sudah hadir dengan dua pintu yang juga diklaim mampu menghemat penggunaan daya listrik.

Tak hanya itu saja, pasalnya kulkas merk LG GN-B185SQBB Silver juga memiliki fitur moist balance crisper yang bisa menyegarkan buah maupun sayuran dengan lebih cepat. Kisaran harga dari kulkas merk LG GN-B185SQBB Silver adalah sekitar Rp2.800.000.

Itulah beberapa merk kulkas terbaik yang bisa Anda jadikan pilihan. sebagai catatan jika kisaran harga di atas bisa berubah sesuai kebijakan yang berlaku dari produsen merk kulkas tersebut. Jadi sebelum membeli, pastikan terlebih dahulu harga di toko-toko elektronik terdekat.

Tips Memilih Kulkas Terbaik

Kulkas adalah salah satu barang elektronik yang sampai saat ini masih terus dibutuhkan. Meski sudah banyak merk yang mudah Anda temukan di pasaran. Namun apakah semua merk tersebut bisa benar-benar memberikan kinerja terbaiknya.

Nah agar Anda juga tidak bingung bagaimana cara memilih kulkas terbaik. Maka Anda bisa mencoba untuk membaca beberapa tips memilih merk kulkas terbaik seperti yang ada di bawah ini.

1. Perhatikan Kapasitas Ruang Kulkas

Akan lebih baik jika Anda menyesuaikan ukuran kulkas dengan kapasitas ruang yang ada. Artinya setiap rumah memiliki ukuran yang berbeda-beda. Anda bisa menyesuaikan besar kecilnya ukuran kulkas dengan ketersediaan ruang peletakan kulkas tersebut. Dengan begitu Anda bisa mendapatkan kulkas sesuai dengan ketersediaan ruang.

2. Dimensi

Berikutnya adalah dari segi dimensi kulkas. Semakin besar dimensi kulkas maka kapasitas penyimpanan makanan di dalam kulkas juga akan semakin besar. Hal ini juga bisa Anda sesuaikan dengan ketersediaan ruang peletakan kulkas.

Ketika Anda membutuhkan kulkas dengan dimensi penyimpanan makanan yang terbilang cukup besar. Maka Anda harus menyiapkan ruang meletakkan kulkas tersebut dengan ukuran yang besar pula.

3. Desain

Dari segi desain sebenarnya bisa disesuaikan dengan selera pribadi. Tak ada salahnya untuk ditentukan bersama dengan keluarga agar lebih mudah mendapatkan sesuai selera keluarga.

4. Fitur dan Teknologi

Setiap merk kulkas pasti memiliki fitur dan teknologi yang berbeda-beda. Setiap fitur dan teknologi yang berbeda ini juga akan mempengaruhi perbedaan harga yang ditawarkan. Khususnya perhatikan bagaimana fitur dan teknologi pendingin yang ditawarkan. Sebab fitur maupun teknologi pendingin begitu penting dalam kulkas.

5. Daya

Beberapa kulkas memang menawarkan fitur hemat daya. Anda bisa mencoba memilih kulkas yang memiliki teknologi pendingin hemat daya. Karena semakin hemat daya yang dibutuhkan. Maka semakin hemat pengeluaran yang dilakukan.

6. Garansi

Pastikan jika merk kulkas yang Anda beli memiliki jaminan garansi. Beberapa merk kulkas saat ini sudah menawarkan garansi lebih dari satu tahun lamanya.

Itulah beberapa tips mudah memilih merk kulkas terbaik yang bisa Anda lakukan. Grameds juga bisa membaca buku-buku terkait teknologi dan perawatan kulkas yang bisa didapatkan di Gramedia.com. Sebagai #SahabatTanpaBatas Gramedia selalu memberikan produk terbaik untuk Grameds.

Penulis: Hendrik

Baca juga:

ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."

logo eperpus

  • Custom log
  • Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
  • Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
  • Tersedia dalam platform Android dan IOS
  • Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
  • Laporan statistik lengkap
  • Aplikasi aman, praktis, dan efisien

Written by Nuryanto

Saya Hendrik Nuryanto dan biasa dipanggil dengan nama Hendrik. Salah satu hobi saya adalah menulis berbagai macam tema, seperti teknologi dan elektronik.

Kontak media sosial Linkedin Hendrik Nuryanto