in

20 Arti Mimpi Selingkuh serta Faktor Penyebab Mimpi Tersebut!

pixabay.com

Mimpi Selingkuh – Grameds, apakah kamu pernah mengalami mimpi buruk? Mimpi buruk ada banyak macamnya tidak hanya bertemu hantu atau dikejar zombie atau monster, tapi mimpi buruk bisa juga berupa rumah kebakaran, terjadi pencurian, kecelakaan hingga mimpi selingkuh. Tentu bangun setelah kamu bermimpi pasangan selingkuh akan membuat perasaanmu menjadi sedih atau lebih cemas.

Selingkuh sendiri sering kali dikaitkan dengan adanya masalah yang terjadi dalam hubungan. Namun, mimpi selingkuh tidak sepatutnya membuat hubungan kamu menjadi rumit atau malah hingga berpisah. Hal ini karena mimpi yang terjadi tidak sepenuhnya menggambarkan keadaan kamu dan pasangan kamu.

Menurut psikolog, mimpi tidak bersumber dari masa depan, tetapi bersumber dari masa lalu. Jadi, mimpi tidak selalu menandakan apa yang sedang atau akan terjadi di masa depan namun terkadang merupakan hasil dari pengalaman masa lalu.

Mimpi selingkuh tidak memiliki makna yang selalu tertuju pada pasangan. Akan tetapi, bisa juga tertuju ada aspek kehidupan lain seperti keluarga, teman, bisnis atau hal lainnya.

Daripada kamu semakin penasaran dan malah menuduh pasanganmu karena mimpi selingkuh yang kamu alami, simak artikel dibawah ini mengenai arti mimpi selingkuh.

Arti Mimpi Selingkuh

Holiday Sale

Mimpi Selingkuh
pixabay.com

Mimpi selingkuh adalah mimpi yang sangat umum terjadi. Dalam sebuah studi yang melibatkan 1.000 orang wanita, hampir 60%-nya pernah bermimpi selingkuh dari pasangannya.

Setiap hal yang terjadi dalam mimpi juga bisa mengartikan sesuatu sebagai bentuk komunikasi alam bawah sadar. Dalam mimpi, kamu mungkin bisa berselingkuh dengan siapa saja, baik dengan orang kamu sudah kamu kenal bahkan orang yang kamu tidak tahu itu siapa.

Untuk lebih jelasnya, berikut ini adalah beberapa arti mimpi selingkuh yang perlu kamu ketahui.

1. Mimpi Selingkuh Secara Umum

Mimpi selingkuh secara umum bisa dikatakan bahwa kekasihmu sedang membutuhkan perhatian lebih darimu. Hal ini berkaitan dengan kamu dan pasangan yang terlalu sibuk dan tidak bisa meluangkan waktu untuk saling memberi perhatian.

Jika hal ini memang terjadi pada kondisi aslimu, sebaiknya kamu segera memikirkan kembali hubungan yang sedang dijalani dan mencari jalan keluar bersama pasanganmu, sehingga bisa saling meluangkan waktu untuk bersama.

2. Mimpi Selingkuh Menurut Primbon Jawa

Menurut Primbon Jawa, arti mimpi selingkuh bisa berkaitan dengan kehilangn. Tidak berpatok pada kehilangan pasanganmu dalam hubungan asmara, tetapi bisa terjadi dalam aspek kehidupan yang lain, seperti urusan pekerjaan hingga keuangan.

Jika kamu sedang mengalami masa itu, sebaiknya kamu bersiap dan tetap bekerja keras serta berdoa agar hal tersebut tidak terjadi. Berusaha sebaik mungkin dalam menjalani hidup bisa membuahkan hasil yang baik untuk kamu nantinya.

3. Mimpi Selingkuh Menandakan Rasa Tidak Puas Terhadap Pasangan

Jika kamu mimpi selingkuh, tandanya kamu memiliki rasa ketidakpuasan emosional pada pasangan. Kamu sedang merasa tidak ada hubungan emosional yang baik dengannya, sehingga merasa bosan, cemas, marah, cemburu, tidak nyaman atau hal lainnya. Emosi yang kamu alami dalam mimpi bahkan bisa saja terasa sangat nyata.

Selain itu, mimpi selingkuh juga bisa menandakan bahwa kamu tidak merasa tidak puas secara seksual dengan pasangan. Hal ini bisa membuat alam bawah sadar kamu memberi gambaran tentang apa yang diinginkan.

4. Mimpi Selingkuh dengan Orang yang Dikenal

Jika kamu pernah mengalami mimpi berselingkuh dengan orang yang dikenal, maka artinya alam bawah sadar kamu sedang mengirimkan pesan kalau kamu memang memiliki perasaan dengan orang tersebut. Hal ini bisa terjadi karena mungkin orang tersebut memiliki keunikan dan kepribadian yang tidak dimiliki oleh pasanganmu.

Selain itu, bisa juga karena orang itu adalah orang yang sering menghabiskan waktu bersamamu, seperti rekan kerja, rekan nongkrong, sehingga kamu akan lebih sering memikirkannya.

5. Mimpi Selingkuh dengan Mantan

Apakah kamu pernah bermimpi selingkuh dengan mantan? Pastinya mimpi selingkuh dengan mantan akan membuat kamu tidak bisa tidur dengan baik. Mimpi selingkuh dengan mantan memiliki tanda bahwa kamu masih terikat dengan masa lalu kamu. Namun, hal ini tidak menjamin dan membuat kamu bisa balikan dengan mantan, ya, tetapi kamu masih bisa melakukan kebiasaan lama yang kamu lakukan dengan mantanmu.

6. Mimpi Selingkuh dengan Sahabat Pasangan

Pernahkah kamu bermimpi selingkuh dengan sahabat pasangan? Jika pernah bermimpi seperti itu, maka tandanya adalah kedekatan pasanganmu dengan sahabatnya ternyata mempengaruhi perasaanmu. Hal ini bisa menandakan bahwa kamu menginginkan lebih dekat juga dengan sahabat pasanganmu.

7. Mimpi Selingkuh dengan Orang Asing

Jika kamu pernah bermimpi selingkuh dengan orang yang tidak kamu kenal, maka mimpi itu memiliki arti bahwa kamu saat ini sedang senang memperhatikan orang lain. Hal ini bisa saja disebabkan karena kamu melihat seseorang kemudian memperhatikannya secara dalam-dalam hingga akhirnya dia bisa hadir dalam mimpimu di malam hari.

8. Mimpi Selingkuh dengan Bertukar Pasangan

Mungkin mimpi bertukar pasangan bisa dibilang cukup unik ya, Grameds. Namun, mimpi itu ternyata ada maknanya. Mimpi bertukar pasangan memiliki arti bahwa kamu sedang ingin menjalin hubungan secara terbuka dengan pasanganmu. Kamu bisa mencoba untuk mengomunikasikan hubunganmu saat ini dengan pasanganmu, agar hubunganmu bisa berjalan sesuai dengan keinginan bersama dan lebih sehat.

Selain itu, mimpi selingkuh dan bertukar pasangan juga bisa saja menjadi pertanda buruk untuk hubunganmu. Hal ini artinya kamu sedang jenuh dengan pasangan bahkan perasaan cinta kepada pasanganmu berkurang. Hal ini bisa saja terjadi karena berbagai faktor seperti kepribadian pasanganmu yang ternyata tidak sesuai dengan apa yang kamu harapkan.

9. Mimpi Selingkuh dengan Banyak Orang

Jika kamu pernah bermimpi selingkuh dengan banyak orang, maka mimpi itu memiliki makna yang kurang baik. Mimpi ini menandakan bahwa kamu mungkin saat ini sedang bosan menjalin hubungan dengan pasangan dan kamu sedang menginginkan sesuatu yang baru dalam hidupmu. Hal ini bisa saja menandakan kalau kamu sedang mencari berbagai macam hal yang bisa membuatmu bahagia atau sedang terjebak dalam banyak masalah.

10. Mimpi Selingkuh Saat Pasangan Hamil

Apakah kamu pernah mengalami kamu selingkuh padahal saat itu pasanganmu sedang hamil? Tentunya jika terjadi di dunia nyata, maka hal ini sangat membuat sakit hati pasanganmu. Jika kamu pernah mengalami mimpi ini menandakan bahwa pasanganmu sedang memiliki kesibukan lain.

Hal ini memang membuat kamu tidak menghabiskan banyak waktu bersama pasanganmu ya. Namun, kamu harus bisa memahaminya dan mencari jalan keluar atas masalah itu. Misalnya, mengatur waktu sebaik mungkin untuk bersama pasanganmu pada saat yang tepat.

11. Mimpi Ketahuan Selingkuh

Arti mimpi ketahuan selingkuh menandakan bahwa kamu sedang memendam rasa bersalah. Mimpi ini bisa jadi peringatan untuk kamu agar segera menyelesaikan masalah tersebut dengan secepat mungkin. Alangkah baiknya, ungkapkan perasaan bersalahmu ini dan terima segala konsekuensinya, sehingga masalah yang terjadi bisa segera berlalu.

12. Mimpi Selingkuh dengan Orang yang Masih Memiliki Pasangan Juga

Jika kamu pernah mengalami mimpi selingkuh dengan orang yang memiliki pasangan juga, misalkan pasangan tetangga rumah, pasangan temanmu. Mimpi ini mungkin menandakan bahwa adanya beberapa kualitas dari pasangan kenalanmu yang ingin kamu cari dalam pasanganmu atau ingin kamu rasakan di pasanganmu.

Arti Mimpi Pasangan Selingkuh

Mimpi Selingkuh
pixabay.com

Selain bermimpi kamu selingkuh dari pasangan, kamu juga mungkin pernah bermimpi bahwa pasanganmu berselingkuh. Nah, ternyata mimpi itu ada artinya, berikut adalah penjelasan mengenai arti mimpi pasangan selingkuh.

1. Mimpi Pasangan Selingkuh dengan Orang Asing

Pernah bermimpi bahwa pasangan kamu selingkuh dengan orang asing? Jangan khawatir dan jangan overthinking ya, karena hal ini tidak selalu menjadi pertanda buruk. Ada kemungkinan mimpi ini merupakan tanda kalau kamu merasa waktu bersama pasangan kualitasnya masih kurang.

2. Mimpi Pasangan Selingkuh dengan Mantan

Jika kamu pernah bermimpi pasangan selingkuh dengan mantannya, hal ini bisa menandakan bahwa kamu memiliki rasa cemburu pada orang tersebut atau terhadap apa yang dimiliki oleh mantan pasanganmu. Misalkan, kamu tidak suka karena mantan pasanganmu lebih mengenal pasanganmu karena sudah pernah bersama lebih lama.

3. Mimpi Pasangan Selingkuh Bersama Orang yang Dekat dengan Kamu

Apakah kamu pernah bermimpi bahwa pasangan kamu berselingkuh dengan orang yang dekat dengan kamu? Seperti teman kamu atau sahabat kamu? Jika kamu pernah bermimpi bahwa pasangan kamu berselingkuh dengan orang terdekat, maka hal ini bisa menandakan bahwa kamu menginginkan mereka memiliki hubungan yang akur atau orang tersebut memiliki apa yang kamu inginkan.

4. Mimpi Pasangan Selingkuh dengan Orang yang Kamu Kenal

Jika kamu pernah bermimpi bahwa pasangan kamu selingkuh dengan orang yang kamu kenal, mungkin bisa saja hal itu tidak ada hubungannya dengan pasangan kamu. Sebaliknya, hal ini bisa menjadi tanda jika kamu merasa orang tersebut memiliki sesuatu yang tidak kamu punya.

5. Mimpi Pasangan Selingkuh dengan Adik

Pernahkah kamu bermimpi bahwa pasangan yang kamu percaya dan cintai ternyata berselingkuh dengan saudara kandungmu atau adikmu sendiri? Mimpi ini ternyata memiliki arti bahwa kamu telah mengalami kecemburuan yang berlebihan dan membuat kalian merasa tidak nyaman.

6. Mimpi Pasangan Selingkuh dengan Rekan Kerja

Kita tidak akan pernah tahu apa yang akan dilakukan oleh pasangan kita setiap jamnya saat mereka sedang bekerja. Bisa saja pasangan kita diam-diam menyimpan perasaan dengan orang satu kantor atau rekan kerja divisinya.

Jika kamu pernah bermimpi seperti ini ternyata memiliki makna yang kurang baik dalam urusan karier kamu. Bisa saja kamu akan memiliki musuh di kantor atau hal yang tidak diinginkan terjadi. Jadi, ada baiknya kamu untuk selalu berwaspada.

7. Mimpi Pasangan Selingkuh dengan Atasan

Seharusnya hubungan antara pasangan kamu dengan atasannya di kantor berjalan secara profesional. Namun, semua keadaan bisa saja terjadi bahkan perselingkuhan bisa saja terjadi di dalamnya. Nah, apakah kamu pernah bermimpi tentang hal ini?

Jika kamu sudah pernah bermimpi pasangan selingkuh dengan atasan, maka mimpi ini akan memberikan tanda bahwa kamu sedang melakukan pekerjaan yang baik saat ini.

Bahkan, dalam waktu dekat, kamu akan mendapatkan jabatan yang kamu inginkan dan bahkan disegani oleh semua orang. Hal ini disebabkan karena atasan sangat senang dengan kinerja yang kamu lakukan saat ini. Selain itu, kamu akan diberikan kelancaran dalam hubungan bersama dengan pasangan mu.

8. Mimpi Pasangan Selingkuh dengan Asisten Rumah Tangga

Grameds, jika hal ini terjadi di dunia nyata pasti akan membuat kamu merasa emosi dan sangat jengkel ya. Namun, apakah kamu pernah bermimpi tentang hal ini? Meski begitu, ternyata ada arti dibalik mimpi yang terjadi pada kamu.

Hal ini bisa kamu jadikan peringatan agar memiliki komunikasi yang baik dengan pasanganmu. Jadi, sebaiknya kamu bisa meluangkan waktu untuk menikmati kebersamaan dengan pasangan agar hubungan kamu menjadi semakin romantis dan hangat.

Faktor Kamu Bisa Mimpi Selingkuh

Mimpi Selingkuh
pixabay.com

Nah, grameds ada beberapa hal yang bisa menjadi faktor kamu mimpi selingkuh, antara lain:

1. Pengalaman Traumatis

Pengalaman yang bisa membuat kamu bermimpi bahwa pasanganmu selingkuh adalah biasanya karena ada pengalaman traumatis di masa lalu. Pengalaman ini terpendam menjadi luka yang sangat sulit dihilangkan, bahkan tanpa di sadari oleh kamu. Jika kamu bermimpi pasangan kamu selingkuh bisa jadi kamu masih mengingat pengalaman yang tidak menyenangkan dan rasa tidak percaya diri yang kuat.

2. Pengalaman Pernah Diselingkuhi

Jika bermimpi bahwa pasanganmu berselingkuh bisa saja terjadi karena adanya pengalaman buruk yang pernah kamu lalui seperti kamu pernah diselingkuhi oleh mantanmu. Memori ini bisa saja muncul kembali dan menjelma dalam mimpi. Tentu saja hal ini termasuk pengalaman traumatis dan butuh waktu yang lama untuk menyembuhkannya apalagi kamu lebih dari satu kali diselingkuhi.

3. Komunikasi yang Buruk dengan Pasangan

Jika bermimpi bahwa pasanganmu berselingkuh belum tentu itu adalah salah pasanganmu, karena bisa saja terjadi sebagai pertanda bahwa komunikasi yang terjadi di antara kamu dan pasanganmu sedang buruk. Jika komunikasi kamu dengan pasang buruk, maka konflik sekecil apapun akan sangat sulit untuk diselesaikan.

Namun, jika konflik kecil ini dibiarkan terpendam, maka akan menumpuk dan menjadi emosi yang akan meluap nantinya, tentu hal ini tidaka akan baik dan bisa saja menghambat keharmonisan kehidupan hubunganmu di masa depan.

4. Khawatir diselingkuhi Lagi

Jika bermimpi bahwa pasanganmu berselingkuh. bisa disebabkan karena adanya perasaan khawatir bahwa pasangan kamu akan meninggalkan kamu dan menyelingkuhi kamu. Meskipun sudah pernah memaafkan kesalahan pasanganmu di masa lalu, tetapi jika kamu pernah diselingkuhi, maka memori itu akan bisa datang kapan saja dan membuat kamu memiliki pengalaman traumatis yang berdampak pada mimpimu.

5. Tidak Percaya dengan Pasangan

Jika kamu bermimpi bahwa pasangan kamu berselingkuh bisa saja terjadi karena kamu tidak percaya dengan pasangan kamu. Tandanya kamu butuh lebih banyak usaha dan komitmen untuk memperbaiki kepercayaan yang rusak karena perselingkuhan.

6. Kurang Perhatian

Kurangnya perhatian dari pasanganmu juga akan membuat kamu bisa mengalami mimpi bahwa pasanganmu selingkuh. Hal ini bisa terjadi karena kamu selalu menduga-duga apa yang terjadi pada pasanganmu, apakah pasanganmu selingkuh, sehingga perhatian yang diberikan kurang. Hal ini akan terbawa dalam pikiranmu hingga alam bawah sadar.

7. Jarang Berhubungan Intim

Kesibukan yang kamu lakukan dan yang pasangan kamu lakukan bisa saja menjadi penyebab kalian jarang melakukan hubungan intim. Padahal dengan berhubungan seks bisa meningkatkan kepercayaan dan keharmonisan sebuah hubungan. Jika kamu jarang berhubungan intim dengan pasangan, maka bisa jadi muncul pikiran buruk yang bisa diingat otak dan menjadi mimpi pasangan selingkuh.

Nah, grameds itu dia adalah beberapa arti dari mimpi selingkuh dan juga faktor-faktor yang bisa saja mendorong kamu bermimpi selingkuh. Mimpi tidak bisa kita jadikan sebagai patokan dalam hidup kita sehari-hari namun kita pun tetap harus percaya pada pasangan kita dan menjalin hubungan yang baik dengannya.

Membaca banyak buku dan artikel tidak akan pernah merugikan kalian, karena Grameds akan mendapatkan informasi dan pengetahuan #LebihDenganMembaca.

Jika grameds ingin membaca mengenai buku tentang tentang mimpi atau buku lainnya, maka grameds bisa membaca dan membeli bukunya di Gramedia.com. Untuk mendukung Grameds dalam menambah wawasan, Gramedia selalu menyediakan buku-buku berkualitas dan original agar Grameds memiliki informasi #LebihDenganMembaca.

Penulis: Christin Devina

BACA JUGA:

  1. 17 Arti Mimpi yang Sering Terjadi Beserta Penjelasannya
  2. Daftar Best Seller Buku Tafsir Mimpi 2022 di Gramedia
  3. 10+ Arti Mimpi Dikejar Orang dan Analisis Mimpi Menurut Freud
  4. 13 Arti Mimpi Hamil yang Perlu Diketahui dari Pertanda Baik hingga Buruk
  5. 16 Arti Mimpi Menikah dan Sebab Kejadian Tersebut
  6. 6 Arti Mimpi Kehilangan Uang Bisa Jadi Pertanda Baik, Apa Itu?
  7. 33 Arti Mimpi Orang Gila Tak Terduga, Pertanda Baik atau Buruk?
  8. Ketahui Tafsir Mimpi Angka: Mulai dari Angka Satu Sampai Sembilan
  9. 13 Arti Mimpi Ketemu Artis, Ternyata Memiliki Makna Terpendam! 
ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."

logo eperpus

  • Custom log
  • Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
  • Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
  • Tersedia dalam platform Android dan IOS
  • Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
  • Laporan statistik lengkap
  • Aplikasi aman, praktis, dan efisien

Written by Novi

Saya senang dengan dunia tulis menulis karena membuat saya semakin bisa mengembangkan ide dan kreativitas, serta menyalurkan hobi saya ini. Saya suka menulis tema-tema trivia terutama tentang dunia mimpi.