Rekomendasi Buku SBMPTN – Agar bisa menjadi salah satu mahasiswa universitas negeri ada beberapa cara lho. Salah satunya adalah SBMPTN. Dimana jalur ini memang sampai saat ini masih cukup banyak diminati. Karena memang peluang masuk dari jalur SBMPTN juga masih cukup besar.
Namun diperlukan sebuah persiapan khusus nih agar kalian juga bisa mendapatkan peluang masuk ke universitas negeri incaranmu. Sebab seperti yang dijelaskan jika banyak peserta yang turut andil mengikuti jalur tersebut dengan berbagai macam tingkat kemampuan.
Selain bisa mengikuti program pembelajaran intensif dari lembaga kursus persiapan SBMPTN. Kalian juga bisa lho belajar secara mandiri menggunakan beberapa buku persiapan SBMPTN.
Di toko buku Gramedia tersedia banyak sekali pilihan buku persiapan SBMPTN. Namun tentunya kalian akan merasa bingung dihadapkan banyak sekali judul buku yang berjejer di rak etalase Gramedia. Nah agar kalian tak bingung, artikel ini akan memberikan penjelasan seputar rekomendasi buku SBMPTN yang bisa kalian gunakan nih.
Gag Cuma itu saja lho, artikel ini akan menjelaskan hal lain yang berhubungan dengan SBMPTN. Jadi jangan sampai dilewatkan informasi dalam artikel ini.
Table of Contents
Apa itu SBMPTN dan SNMPTN
Bicara tentang perguruan tinggi negeri tentunya kalian juga tahu jika untuk menjadi salah satu mahasiswa jurusan tertentu di dalamnya membutuhkan beberapa metode. Metode disini adalah jalur masuk yang sampai saat ini masih banyak dijadikan pilihan.
Setidaknya ada SNMPTN dan juga SBMPTN. Sebenarnya diluar dua jalur tersebut masih ada jalur lain untuk memasuki perguruan tinggi negeri seperti UM. Namun tingkat peminatan terbanyak biasanya memang jatuh pada jalur SNMPTN dan SBMPTN.
SNMPTN merupakan sebuah jalur penerimaan calon mahasiswa perguruan tinggi negeri di Indonesia. Janur SNMPTN biasa disebut dengan jalur undangan. Dimana jalur ini akan mempertimbangkan beberapa hal penting.
Mulai dari nilai rapor selama di SMA, prestasi non akademik yang pernah diraih dan juga akreditasi dari asal sekolah. Kebanyakan waktu penerimaan jalur SBMPTN ini adalah pada bulan Januari hingga Februari.
Selain SNMPTN, ada jalur penerimaan mahasiswa di perguruan tinggi negeri adalah SBMPTN. Jalur ini bisanya dimanfaatkan bagi mereka yang tidak bisa mendapatkan jalur SNMPTN atau memang benar-benar ingin mencoba jalur SBMPTN.
Dalam prosesnya ujian SBMPTN biasanya akan menggunakan sistem UTBK atau ujian tertulis berbasis komputer. Nantinya akan ada skor yang bisa dijadikan sebuah acuan untuk pertimbangan seorang calon mahasiswa bisa jadi salah satu keluarga besar perguruan tinggi negeri tersebut.
Pelaksanaan ujian SBMPTN biasanya akan dimulai sekitar bulan Mei hingga Juni.
Seperti yang dijelaskan sebelumnya jika artikel ini juga akan membahas terkait dengan rekomendasi buku SBMPTN. Sebab memang sudah banyak sekali buku SBMPTN dari tahun ke tahun yang terus bermunculan.
Wajar saja, sebab peminat jalur SBMPTN universitas negeri masih banyak diminati. Namun dari sekian banyaknya buku yang dijual bebas dipasaran. Pada poin ini hanya ada 10 rekomendasi buku SBMPTN yang bisa membantu kalian dalam belajar persiapan tes jalur tersebut.
Nah tak perlu berlama-lama, berikut merupakan beberapa rekomendasi buku SBMPTN yang wajib banget kalian miliki.
Update Rekomendasi Buku SBMPTN Agustus 2022
Paket Paten Best Drilling Soal Utbk Soshum 2023 – Sati Mey
Deskripsi Buku:
– Drilling Soal yang pernah keluar
– Prediksi Soal
– Kunci jawaban & Pembahasan
Fokus TKA Soshum
– Sejarah
– Ekonomi
– Geografi
– sosiologi
UTBK adalah Ujian Tulis Berbasis Komputer yang hasilnya akan digunakan untuk mengikuti SBMPTN atau Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri. Jadi, bisa dikatakan bahwa UTBK adalah nama ujiannya, sedangkan SBMPTN adalah proses seleksinya.
salah satu jenis tes dalam UTBK adalah TKA atau Tes Kompetensi Akademik. Buku yang fokus pada Tes Kompetensi Akademik Soshum ini mencakup soal-soal yang keluar pada tahun-tahun sebelumnya untuk dibedah, soal-soal prediksi UTBK tahun ini, serta kunci jawaban dan pembahasan paten.
Paket Paten Best Drilling Soal Utbk Saintek 2023 – Ibnu Shohib, S.Pd.Si., Rea Sava Kinanti Sianturi
Deskripsi Buku:
– Drilling Soal yang pernah keluar
– Prediksi Soal
– Kunci Jawaban & Pembahasan
Fokus TKA Saintek
– Matematika
– Fisika
– Biologi
– Kimia
UTBK adalah Ujian Tulis Berbasis Komputer yang hasilnya akan digunakan untuk mengikuti SBMPTN atau Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri. Jadi, bisa dikatakan bahwa UTBK adalah nama ujiannya, sedangkan SBMPTN adalah proses seleksinya.
salah satu jenis tes dalam UTBK adalah TKA atau Tes Kompetensi Akademik. Buku yang fokus pada Tes Kompetensi Akademik Saintek ini mencakup soal-soal yang keluar pada tahun-tahun sebelumnya untuk dibedah, soal-soal prediksi UTBK tahun ini, serta kunci jawaban dan pembahasan paten.
Grand Master Utbk Sbmptn+Um Mandiri Soshum 2023 – Bayu Navara Ramadhan, S.Pd.
Deskripsi Buku
Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) merupakan tes masuk ke perguruan tinggi yang dilaksanakan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT). Keikutsertaan dalam UTBK merupakan syarat utama untuk mengikuti Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN), Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) dan politeknik negeri.
Materi tes UTBK saat ini terdiri atas TES Potensi Skolastik (TPS), Tes Kemampuan Bahasa Inggris, dan Tes Kompetensi Akademik (TKA).
MATERI DAN CONTOH SOAL
– TPS
– Penalaran Umum
– Pemahaman Bacaan dan Menulis
– Pengetahuan dan Pemahaman Umum
– Pengetahuan Kuantitatif
– TKA SOSHUM
– Matematika Soshum
– Ekonomi
– Geografi
– Sosiologi
PAKET SOAL DAN PEMBAHASAN
– 1 Paket Prediksi SBMPTN
– 1 Paket Tryout SBMPTN
– 8 Paket SIMAK UI
– 1 Paket UTUL UGM
GRATIS DOWNLOAD
– Video Grand Master Soal-Bahas SBMPTN
– Simulasi UTBK SBMPTN Android
– Simulasi UTBK SBMPTN Windows PC
– Simulasi Tes Buta Warna Android
– Simulasi CBT Psikotes dan TOEFL + Audio listening
– Daftar PTN Peserta SBMPTN & Cara Sukses Memilih Jurusan
– Info SBMPTN
– Bank Soal SBMPTN 29 Tahun
– Bank Soal SIMAK UI 41 Paket
– Bank Soal UTUL UGM 11 Tahun
– Bank Soal UM UNDIP 11 Tahun
– Bank Soal STAN 16 Tahun
– Bank Soal STIS 9 Tahun
Kategori Level Soal
Full Pembahasan disertai trik dan petunjuk letak pembahasan
Soal-soal yang sering keluar dalam UTBK
Berdasarkan FR Peserta UTBK
Grand Master Utbk Sbmptn+Um Mandiri Saintek 2023 – Farahayu Siwi Evitasari, S.Pd dan TIM
Deskripsi Buku
Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) merupakan tes masuk ke perguruan tinggi yang dilaksanakan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT). Keikutsertaan dalam UTBK merupakan syarat utama untuk mengikuti Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN), Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) dan Politeknik Negeri. Materi tes UTBK saat ini terdiri atas Tes Potensi Skolastik (TPS), Tes Kemampuan Bahasa Inggris, dan Tes Kompetensi Akademik (TKA).
Isi Buku: Materi + Contoh Soal dan Pembahasan
* TPS (Tes Potensi Skolastik)
– Penalaran Umum
– Pemahaman Bacaan dan Menulis
– Pengetahuan dan Pemahaman Umum
– Pengetahuan Kuantitatif
* Tes Kemampuan Bahasa Inggris
* TKA (Tes Kompetensi Akademik)
– Matematika Saintek
– Fisika
– Kimia
– Biologi
The Master Key Utbk Sbmptn Tps-Tka Soshum 2023 – Tim Widya Gamma, Tim Quantum
Deskripsi Buku
MATERI UTBK-SBMPTN 2023
• Tes Potensi Skolastik (TPS) Mengukur kemompuan kognitif untuk keberhasilan di sekolah formal, khususnyo pendidikan tinggi. Materi yang diujikan adalah Kemampuan Penalaran Umum, Kemampuan Kuantitatif (pengetahuan dan penguosaan matematika dasor), Pengetahuan dan Pemahaman Umum, serta Kemampuan Memahami Bacaan dan Menulis.
• Tes Kemampuan Bahasa Inggris Mengukur kemampuan Bahasa Inggris yang diperlukan untuk mendukung pembelajaran di perguruan tinggi. Tes Kemampuan Akademik (TKA) Mengukur pengetahuan dan pemahaman keilmuan yang diajarkan di sekolah dan diperlukan untuk berhasil dalam menempuh pendidikan tinggi. TKA juga mengukur kemampuan kognitif terkait konten mota pelajaran yang dipelajari di sekolah. Soal-soal yang muncul ditekankan pada soal HOTS (Higher Order Thinking Skills).
Update Rekomendasi Buku SBMPTN Juli 2022
1. Mega Bank UTBK SBMPTN Soshum 2023
Mega Bank UTBK SBMPTN Soshum 2023 hadir sebagai solusi terbaik bagi pembaca agar dapat sukses meraih nilai maksimal dalam UTBK SBMPTN Soshum 2023. Pembaca akan mendapatkan:
Kisi-kisi terbaru UTBK SBMPTN Soshum 2023.
Ringkasan materi superlengkap (TPS dan TKA Soshum) UTBK SBMPTN Soshum 2023.
Dua paket soal dan pembahasan SBMPTN Soshum terkini.
Enam paket prediksi jitu dan pembahasan UTBK SBMPTN Soshum 2023.
Spoiler UTBK SBMPTN Soshum 2023 lengkap dengan pembahasannya.
Bonus CD: Software UTBK SBMPTN Soshum 2023, aplikasi android, e-book, dan video pembelajaran.
Mega Bank UTBK SBMPTN Soshum 2023 memiliki poin-poin penting sebagai nilai lebih dibandingkan dengan buku-buku sejenis yang ada di pasaran sebagai berikut.
Kisi-kisi yang disajikan disusun berdasarkan soal aktual dan terkini UTBK SBMPTN, bukan informasi palsu dari jejaring sosial.
Memuat 5 komponen TPS, yaitu Pemahaman Bacaan dan Menulis, Pengetahuan dan Pemahaman Umum, Pengetahuan Kuantitatif, Penalaran Umum, serta Bahasa Inggris yang tidak semua diajarkan di sekolah, lengkap dengan contoh soal HOTS dan pembahasannya.
Ringkasan materi yang disajikan disusun berdasarkan soal aktual dan terkini yang diujikan di UTBK SBMPTN, bukan dari ujian nasional seperti di buku lain.
Paket prediksi jitu dan Spoiler yang diberikan paling banyak dibandingkan dengan buku lain. Disusun berdasarkan soal aktual dan terkini UTBK SBMPTN Saintek dengan fokus pada soal-soal HOTS, lengkap dengan tip dan trik untuk menyelesaikannya.
Semua soal di buku ini dibahas tuntas dengan solusi cerdas sehingga lebih menarik pembaca untuk belajar, tidak ada satu pun soal yang hanya ada kunci jawabannya saja.
Satu buku ini memuat semua subtes (TPS dan TKA Soshum) yang diujikan di SBMPTN Soshum 2023, tidak perlu membeli setiap buku yang berbeda untuk setiap subtes.
2. Mega Bank UTBK SBMPTN Saintek 2023
Mega Bank UTBK SBMPTN Saintek 2023 hadir sebagai solusi tepat bagi pembaca agar dapat sukses meraih nilai maksimal dalam UTBK SBMPTN Saintek 2023. Pembaca akan mendapatkan:
Kisi-kisi terbaru UTBK SBMPTN Saintek 2023.
Ringkasan materi superlengkap (TPS dan TKA Saintek) UTBK SBMPTN Saintek 2023.
Dua paket soal dan pembahasan SBMPTN Saintek terkini.
Enam paket prediksi jitu dan pembahasan UTBK SBMPTN Saintek 2023.
Spoiler UTBK SBMPTN Soshum 2023 lengkap dengan pembahasannya.
Bonus CD: Software UTBK SBMPTN Saintek 2023, aplikasi android, e-book, dan video pembelajaran.
Mega Bank UTBK SBMPTN Saintek 2023 memiliki poin-poin penting sebagai nilai lebih dibandingkan dengan buku-buku sejenis yang ada di pasaran sebagai berikut.
Kisi-kisi yang disajikan disusun berdasarkan soal aktual dan terkini UTBK SBMPTN, bukan informasi palsu dari jejaring sosial.
Memuat 5 komponen TPS, yaitu Pemahaman Bacaan dan Menulis, Pengetahuan dan Pemahaman Umum, Pengetahuan Kuantitatif, Penalaran Umum, serta Bahasa Inggris yang tidak semua diajarkan di sekolah, lengkap dengan contoh soal HOTS dan pembahasannya.
Ringkasan materi yang disajikan disusun berdasarkan soal aktual dan terkini yang diujikan di UTBK SBMPTN, bukan dari ujian nasional seperti di buku lain.
Paket prediksi jitu dan Spoiler yang diberikan paling banyak dibandingkan dengan buku lain. Disusun berdasarkan soal aktual dan terkini UTBK SBMPTN Saintek dengan fokus pada soal-soal HOTS, lengkap dengan tip dan trik untuk menyelesaikannya.
Semua soal di buku ini dibahas tuntas dengan solusi cerdas sehingga lebih menarik pembaca untuk belajar, tidak ada satu pun soal yang hanya ada kunci jawabannya saja.
Satu buku ini memuat semua subtes (TPS dan TKA Saintek) yang diujikan di SBMPTN Saintek 2023.
3. Strategi Sukses Utbk Sbmptn Saintek 2023
Strategi Penguasaan Materi Ujian, Pedalaman Materi, Evaluaasi Belajar, Perhitungan Skor Ujian, Pemilihan Ptn, Pemilihan Jurusan, Format Tepat Memilih Jurusan.
4. Wangsit Hots Sbmptn Saintek 2023
Penerimaan Mahasiswa baru perguruan tinggi dilaksanakan melalui tiga jalur, yaitu SNMPTN, SBMPTN, dan Seleksi Mandiri. Lembaga pemerintah yang menyelenggarakan seleksi masuk perguruan tinggi adalah LTMPT (Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi). Selain itu, pemerintah mengeluarkan kebijakan SSO (Single Sign On) yang artinya seluruh peserta harus membuat akun LTMPT dengan melakukan registrasi.
Seleksi penerimaan mahasiswa baru di lingkungan Perguruan Tinggi Negeri menggunakan pola ujian tertulis berbasis komputer (UTBK). Soal UTBK memiliki tingkat kesusahan lebih tinggi yang menerapkan jenis soal penalaran tingkat tinggi atau Higher Order Thinking Skill (HOTS) dengan cakupan materi yang luas dan saling berhubungan dengan materi satu dan yang lainnya, sehingga menuntut siswa untuk berpikir kreatif dalam menyelesaikan persoalan baru. Soal yang diujikan juga dirancang untuk mengukur kemampuan umum dalam menentukan keberhasilan calon mahasiswa pada semua program studi.
Jadi, dititik inilah siswa dituntut dalam belajarnya agar lebih ditingkatkan dan jangan lupa tetap berdoa agar diberikan kemudahan untuk mewujudkan mimpi siswa tembus UTBK SBMPTN. Buku WANGSIT (Pawang Soal Sulit) HOTS SBMPTN Saintek 2023 ini hadir untuk membekali siswa dalam persiapan ujian masuk perguruan tinggi negeri. Materi dalam buku ini bahas secara mendalam ditambah dengan drilling soal per topik bahasan dan pembahasan yang mudah dipahami.
Selain itu, buku ini juga dilengkapi dengan soal prediksi dan try out SBMPTN yang akurat sehingga dapat memberikan gambaran kepada siswa tentang soal yang akan diujikan. Menjadi mahasiswa di PTN ternama memang bukan hal yang mudah dan bukan hal yang perlu dikhawatirkan, yang terpenting adalah usaha dan doa untuk menggapai impian tersebut.
5. Wangsit Hots Sbmptn Soshum 2023
Penerimaan Mahasiswa baru perguruan tinggi dilaksanakan melalui tiga jalur, yaitu SNMPTN, SBMPTN, dan Seleksi Mandiri. Lembaga pemerintah yang menyelenggarakan seleksi masuk perguruan tinggi adalah LTMPT (Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi). Selain itu, pemerintah mengeluarkan kebijakan SSO (Single Sign On) yang artinya seluruh peserta harus membuat akun LTMPT dengan melakukan registrasi. Seleksi penerimaan mahasiswa baru di lingkungan Perguruan Tinggi Negeri menggunakan pola ujian tertulis berbasis komputer (UTBK).
Soal UTBK memiliki tingkat kesusahan lebih tinggi yang menerapkan jenis soal penalaran tingkat tinggi atau Higher Order Thinking Skill (HOTS) dengan cakupan materi yang luas dan saling berhubungan dengan materi satu dan yang lainnya, sehingga menuntut siswa untuk berpikir kreatif dalam menyelesaikan persoalan baru. Soal yang diujikan juga dirancang untuk mengukur kemampuan umum dalam menentukan keberhasilan calon mahasiswa pada semua program studi.
Jadi, dititik inilah siswa dituntut dalam belajarnya agar lebih ditingkatkan dan jangan lupa tetap berdoa agar diberikan kemudahan untuk mewujudkan mimpi siswa tembus UTBK SBMPTN. Buku WANGSIT (Pawang Soal Sulit) HOTS SBMPTN Soshum 2023 ini hadir untuk membekali siswa dalam persiapan ujian masuk perguruan tinggi negeri. Materi dalam buku ini bahas secara mendalam ditambah dengan drilling soal per topik bahasan dan pembahasan yang mudah dipahami.
Selain itu, buku ini juga dilengkapi dengan soal prediksi dan try out SBMPTN yang akurat sehingga dapat memberikan gambaran kepada siswa tentang soal yang akan diujikan. Menjadi mahasiswa di PTN ternama memang bukan hal yang mudah dan bukan hal yang perlu dikhawatirkan, yang terpenting adalah usaha dan doa untuk menggapai impian tersebut.
6. Top Rank Sbmptn & Um Mandiri Soshum 2023
Keunggulan Buku TOP RANK SBMPTN SAINTEK 2023 untuk raih TOP RANK UTBK 750++
1. 1.000++ Soal Asli UTBK + UM Mandiri
Buku ini berisi soal-soal ASLI UTBK tahun-tahun sebelumnya dan dibahas secara sistematis agar mudah dimengerti. Ditambah juga dengan soal-soal UM Mandiri, seperti SIMAK UI dan UM UGM.
2. TO Online No. 1
Tryout online merupakan wadah bagi para siswa untuk mengetahui kemampuan dan kesiapan siswa dalam menghadapi UTBK.
3. Bedah Konsep UTBK & UM Mandiri
Materi disajikan super lengkap beserta rumus-rumus pentin ala Bimbingan Belajar untuk menyelesaikan soal-soal UTBK & UM Mandiri secara cepat dan tepat.
4. Tips & Trik Solusi Ala Bimbel
Selain itu, dalam buku ini disertai Tips & Trik penyelesaian soal, agar dapat menghemat waktu untuk mengerjakan soal-soal sulit.
5. Paket Tryout UTBK + Pembahasan
Tryout merupakan tolak ukur kesiapan siswa dalam menghadapi UTBK. Tryout dalam buku ini dibuat berdasarkan kisi-kisi soal UTBK tahun-tahun sebelumnya sehingga sangat akurat dan hampir sama dengan aslinya.
6. Free CD Simulasi
Di dalam CD Simulasi berisi:
• Aplikasi UTBK + Passing Grade
• Ebook Bank Soal UTBK
• Ebook Bank Soal SIMAK UI
• Ebook Bank Soal UTBK
• 2 Paket Tryout SIMAK UI + Pembahasan
7. Free 5 TOP APP
• Aplikasi UTBK SBMPTN
• Aplikasi TOEFL
• Aplikasi TPA
• Aplikasi Psikotes
• Aplikasi TPS
8. Free Video Tutorial
Video tutorial berisi penjabaran materi + kupas tuntas soal-soal UTBK secara lugas agar mudah dipahami. Mungkin jika hanya membaca buku kurang paham maka dengan adanya video tutorial, isi buku menjadi lebih mudah dipahami.
Rekomendasi Buku SBMPTN
1. Wangsit (Pawang Soal Sulit) HOTS SBMPTN Soshum 2022
Dalam jalur SBMPTN biasanya dibagi menjadi dua tipe yaitu soshum dan saintek. Nah keduanya sama-sama banyak peminatnya. Namun bagi kalian yang mau mencoba masuk ke universitas negeri dengan jalur SBMPTN tipe soshum, maka bisa banget nih gunain buku dengan judul “Wangsit (Pawang Soal Sulit) HOTS SBMPTN Soshum 2022”.
Buku ini akan lebih membantu kalian memahami soal dan bisa dijadikan persiapan sebelum ujian SBMPTN. Buku “Wangsit (Pawang Soal Sulit) HOTS SBMPTN Soshum 2022” sudah dilengkapi dengan berbagai macam prediksi soal SBMPTN paling baru.
Tak hanya itu saja, tryout SBMPTN juga bisa kalian dapatkan lewat buku ini lho. Buku “Wangsit (Pawang Soal Sulit) HOTS SBMPTN Soshum 2022” dibuat oleh Tim Tentor Master dan diterbitkan oleh penerbit Gramedia Widiasarana Indonesia.
Kalian bisa mendapatkan soft cover buku “Wangsit (Pawang Soal Sulit) Hots SBMPTN Soshum 2022” hanya dengan harga Rp. 188.000 di website resmi Gramedia.com.
2. Bedah Kisi-Kisi 2022 Saintek SBMPTN & UM Mandiri
Berikutnya ada buku dengan judul “Bedah Kisi-Kisi 2022 Saintek SBMPTN & Um Mandiri”. Buku ini wajib banget digunakan bagi kalian yang ingin mengambil jalur SBMPTN atau UM dengan tipe saintek.
Buku “Bedah Kisi2 2022 Saintek SBMPTN & UM Mandiri” akan memberikan banyak sekali dukungan seperti kumpulan bank soal yang sudah lengkap dengan pembahasannya. Bahkan rumus-rumus cepat dalam mengerjakan soal perhitungan juga bisa kalian dapatkan dibuku ini.
Tak hanya itu saja lho, bagi kalian yang belum bisa begitu tahu mau mengambil jurusan apa. Buku dengan judul “Bedah Kisi-Kisi 2022 Saintek SBMPTN &UM Mandiri” bisa membantu. Sebab buku ini sudah tersedia beberapa tips memilih jurusan terbaik untuk dirimu.
Buku dengan total halaman sebanyak 912 lembar ini dibuat oleh Forum Tentor Indonesia dan diterbitkan oleh penerbit Forum Edukasi. Dapatkan soft cover pada website resmi Gramedia.com dengan harga mulai Rp. 245.000.
3. Bedah Kisi-Kisi 2022 Soshum SBMPTN & UM Mandiri
Buku dengan judul “Bedah Kisi-Kisi 2022 Soshum SBMPTN & UM Mandiri” bisa kalian jadikan media pembelajaran mudah sebelum menghadapi SBMPTN dan UM. Dimana buku ini menjadi salah satu modal bagi kalian yang akan mengambil jalur SBMPTN atau UM tipe soshum.
Tak hanya membahas seputar TKA saja. Namun buku “Bedah Kisi-Kisi 2022 Soshum SBMPTN & UM Mandiri” juga memberikan materi tentang TPS.
Untuk materi yang ada di TKA adalah seperti matematika soshum, sejarah, geografi, sosiologi, ekonomi. Sedangkan untuk TPS meliputi beberapa materi seperti penalaran umum, pemahaman bacaan dan menulis, pengetahuan dan pemahaman, penalaran kuantitatif.
Dengan beberapa materi tersebut, kalian bisa lebih tahu apa saja prediksi soal yang ada pada tes SBMPTN atau UM tipe soshum. Buku “Bedah Kisi-Kisi 2022 Soshum SBMPTN & UM Mandiri” dibuat oleh Forum Tentor Indonesia yang diterbitkan oleh penerbit Forum Edukasi.
Total halaman dari buku “Bedah Kisi2 2022 Soshum SBMPTN & UM Mandiri” adalah 944 lembar. Dapatkan buku ini melalui website resmi Gramedia.com untuk soft covernya dengan harga mulai Rp. 245.000.
4. Bank Soal UTBK SBMPTN SOSHUM 2022
Nggak semua buku SBMPTN dijual dengan harga tinggi lho. Contohnya adalah buku dengan judul “Bank Soal UTBK SBMPTN SOSHUM 2022” yang dijual dengan harga terjangkau. Soft cover dari buku ini memiliki harga mulai dari Rp. 135 ribu yang bisa kalian dapatkan melalui website resmi Gramedia.com.
Buku dengan judul “Bank Soal UTBK SBMPTN SOSHUM 2022” memiliki materi berupa bank soal yang bisa banget nih bantu kalian untuk persiapan memasuki ujian SBMPTN tipe soshum. Kumpulan bank soal dari buku ini setidaknya ada 500 lebih contoh soal lengkap dengan cara menjawabnya.
Kumpulan soal ini tak bisa dianggap remeh. Pasalnya setiap soal yang ada di dalam buku “Bank Soal UTBK SBMPTN SOSHUM 2022” adalah soal yang kerap muncul di ujian SBMPTN tahun-tahun sebelumnya.
Buku dengan judul “Bank Soal UTBK SBMPTN SOSHUM 2022” dibuat oleh Tim Tentor kreatif dan diterbitkan oleh penerbit Yrama Widya tahun 2021. Dengan total halaman 480 lembar kalian sudah bisa memiliki panduan pembelajaran contoh soal yang diprediksi akan keluar di SBMPTN tipe soshum.
5. The Master Key UTBK SBMPTN TPS-TKA Saintek 2022
Buku dengan judul “The Master Key UTBK SBMPTN TPS-TKA Saintek 2022” menjadi salah satu buku persiapan SBMPTN dengan harga terjangkau selanjutnya. Dengan harga soft cover mulai dengan Rp. 140.000 di website gramedia.com, kalian sudah bisa memilikinya lho.
Dalam buku ini akan disediakan berbagai macam materi dukungan sebagai persiapan sebelum menghadapi soal TPS dan TKA pada ujian SBMPTN tipe saintek. TPS atau Tes Potensi Skolastik yang bertujuan untuk mengukur kemampuan kognitif yang dimiliki oleh seseorang.
Sedangkan untuk TKA atau Tes Kompetensi Akademik merupakan sebuah soal yang bertujuan untuk mengukur ilmu pengetahuan atau penguasaan materi yang didapatkan di sekolah sebelumnya dan tentunya yang berhubungan dengan perguruan tinggi.
Kedua jenis soal tersebut sangat mempengaruhi keberhasilan seseorang yang mengikuti ujian jalur SBMPTN tipe saintek. Maka dari itu adanya buku “The Master Key UTBK SBMPTN TPS-TKA Saintek 2022” diharapkan bisa memberikan bantuan yang cukup signifikan bagi kalian.
Buku ini dibuat oleh Tim Widya Gamma & Tim Quantum dan diterbitkan oleh penerbit Yrama Widya pada tahun 2021. Sedangkan untuk total halaman yang dimiliki oleh buku ini adalah 536 lembar. Meski halaman buku ini cukup tebal, namun harga yang diberikan cukup bersahabat bagi kantong siswa.
6. Super Modul TPS UTBK SBMPTN 2022 (Plus CD)
Berikutnya ada buku dengan judul “Super Modul TPS UTBK SBMPTN 2022”. Buku ini bisa membantu kalian dalam menghadapi soal TPS ujian SBMPTN.
Tak hanya itu saja, pasalnya buku ini juga memiliki 12 paket soal dan pembahasan yang bisa banget kalian pelajari. Bagi kalian yang memang tak bisa belajar di dalam rumah. Maka buku ini menyediakan fasilitas tambahan menarik lainnya.
Mulai dari cd dan juga beberapa aplikasi yang bisa digunakan pada smartphone kalian. Dengan begini kapanpun dan dimanapun, kalian tetap bisa melakukan pembelajaran persiapan ujian SBMPTN untuk soal PTS.
Buku “Super Modul TPS UTBK SBMPTN 2022” dibuat oleh The King Eduka dan diterbitkan oleh Kawah Media Pustaka pada tahun 2021 lalu. Jumlah total halaman yang dimiliki oleh buku ini adalah sebanyak 416 lembar.
Meski memiliki jumlah halaman yang cukup tebal, namun harga yang ditawarkan juga terbilang cukup terjangkau lho. Harga soft cover buku ini adalah mulai dari Rp. 150.000. Dengan harga tersebut kalian bisa mendapatkan buku ini melalui website resmi Gramedia.com.
7. Grand Master UTBK SBMPTN Soshum 2022
Buku dengan judul “Grand Master UTBK SBMPTN Soshum 2022” juga bisa kalian jadikan media pembelajaran sebelum mengikuti tes SBMPTN soshum. Buku ini awal dirilis pada tahun 2021 kemari dengan penerbit Kompas Ilmu dan diciptakan oleh Tim Kompas Ilmu.
Buku “Grand Master UTBK SBMPTN Soshum 2022” memiliki total halaman yang cukup tebal yaitu 800 lembar. Meski begitu harga yang ditawarkan terbilang sangat terjangkau. Kalian bisa dapatkan buku ini dalam bentuk soft cover di website Gramedia.com mulai dari harga Rp. 220.000. Dengan bantuan buku “Grand Master UTBK SBMPTN Soshum 2022” kalian bisa mendapatkan prediksi soal SBMPTN soshum, bedah soal lengkap dengan pembahasan dan bank soal yang kerap keluar pada tahun-tahun sebelumnya.
8. Paten Bahas Kisi-Kisi SBMPTN TPS UTBK Saintek 2022
Berikutnya ada buku dengan judul “Paten Bahas Kisi-Kisi SBMPTN TPS UTBK Saintek 2022” ciptaan Tim Tentor Anak Bangksa. Buku ini memang bisa membantu kalian untuk menghadapi ujian SBMPTN dengan soal TPS untuk saintek.
Buku ini memiliki jumlah halaman 540 lembar. Meski terbilang cukup banyak, namun di dalam buku ini juga terdapat banyak banget materi yang bisa dipelajari.
Beberapa hal yang ada di dalam buku “Paten Bahas Kisi-Kisi SBMPTN TPS UTBK Saintek 2022” adalah seperti ringkasan materi TKA SBMPTN saintek, paket drilling soal TKA SBMPTN saintek, SNMPTN 2022 dan masih banyak lagi.
Nggak cuma bisa memberikan bantuan kalian seputar SBMPTN saja. Namun buku “Paten Bahas Kisi-Kisi SBMPTN TPS UTBK Saintek 2022” juga memberikan banyak bonus menarik lho.
Bonus dari buku ini mulai dari free e-book TOEFL, free video tutorial, free bedah soal, free App Android, free e-book TPA.
Menariknya lagi, buku yang diterbitkan oleh penerbit Arruzz Media pada tahun 2021 ini memiliki harga yang cukup terjangkau. Kalian bisa mendapatkan soft cover buku “Paten Bahas Kisi-Kisi SBMPTN TPS UTBK Saintek 2022” dengan harga mulai dari Rp. 170.000 hanya di website resmi Gramedia.com.
9. Paten Bahas Kisi-Kisi SBMPTN TPS UTBK Soshum 2022
Masih sama dengan buku sebelumnya, buku dengan judul “Paten Bahas Kisi-Kisi SBMPTN TPS UTBK Soshum 2022” juga ciptaan dari Tentor Anak Bangsa. Buku dengan harga soft cover mulai dari Rp. 175.000 bisa membantu kalian untuk menyelesaikan soal SBMPTN soshum.
Banyak banget lho yang diberikan oleh buku ini, mulai dari materi soal latihan, tryout hingga pembahasan soal HOST. Nggak Cuma itu saja, buku ini juga memberikan bantuan kalian berupa materi tentang TKA soshum dan TPS.
Menariknya lagi, dengan harga yang terbilang cukup terjangkau. Kalian masih bisa mendapatkan banyak bonus di dalamnya. Mulai dari Free e-book TOEFL, Free video tutorial, free bedah soal, free App Android dan free e-book TPA.
Buku “Paten Bahas Kisi-Kisi SBMPTN Tps UTBK Soshum 2022” pertama kali diterbitkan pada tahun 2021 melalui penerbit Arruzz Media. Dan sampai saat ini bisa kalian jadikan metode pembelajaran sebelum menghadapi ujian SBMPTN soshum.
10. Strategi Sukses UTBK SBMPTN Soshum 2022
Rekomendasi buku terakhir adalah “Strategi Sukses UTBK SBMPTN Soshum 2022”. Dimana buku ini memiliki jumlah halaman sekitar 696 lembar. Meski terbilang cukup tebal, namun harga yang diberikan cukup terjangkau.
Soft cover yang bisa kalian dapatkan di website Gramedia.com hanya mematok harga mulai dari Rp. 200.000. Menariknya buku “Strategi Sukses UNBK SBMPTN Soshum 2022” memberikan banyak sekali pola soal terbaru khusus TPS dan TKA ujian SBMPTN soshum.
Itulah beberapa rekomendasi 10 buku SBMPTN yang bisa kalian gunakan untuk persiapan sebelum ujian. Setiap buku di atas bisa kalian dapatkan di toko buku Gramedia terdekat maupun melalui website resmi Gramedia.com.