in

Rekomendasi Buku Self Improvement

pixabay

Rekomendasi buku self improvement –  Setiap orang pasti menginginkan dirinya untuk berkembang setiap waktu. Pengembangan diri atau self improvement ini tentu hal yang yang sangat penting untuk diri kita sendiri. Dengan meningkatnya self improvement pada diri kita, artinya diri kita memiliki kemampuan lebih dan nilai lebih dari sebelumnya.

Untuk meningkatkan self improvement pada diri kita tentunya ada banyak cara, salah satunya adalah dengan membaca buku. Membaca buku artinya mempelajari hal baru yang sebelumnya belum pernah kamu tahu. Dengan membaca kamu, wawasanmu akan bertambah sesuai dengan apa yang kamu baca. Kamu dapat membaca buku sesuai dengan keinginanmu dan ilmu apa yang ingin kamu serap dari buku tersebut.

Kali ini, Gramedia ingin merekomendasikan buku tentang self improvement. Buku self improvement ini dapat membantu kamu untuk meningkatkan self improvement dalam diri setiap orang yang membacanya. Buku yang akan direkomendasikan ini tidak hanya berbentuk motivasi agar seseorang mengembangkan dirinya lebih baik lagi. Namun, rekomendasi buku self improvement ini juga memberikan ilmu lain seperti, komunikasi, gaya bahasa tubuh, kepemimpinan, dan tentunya hal agar kamu dapat mengembangkan diri kamu.

Untuk mengetahui lebih lengkap apa saja buku yang direkomendasikan oleh Gramedia mengenai self improvement, kamu bisa membaca ulasan ini lebih dalam lagi. Yuk Grameds, simak ulasan berkut!

1. Seni Mengubah Nasib – Agung Setiyo Wibowo dan Yudi Candra

beli sekarang

Uang yang kalian miliki dengan nilai yang begitu banyak bukanlah suatu hal yang dapat menentukan kebahagiaan kalian. Bahagia dapat diukur dan dilihat dari sebuah energi dalam mendapatkan uang tersebutlah yang dapat menentukan sebuah aliran emosi. Mungkin kebanyakan dari kita sangat membenci uang karena memiliki hubungan yang tidak sehat dengan uang.

Membenci uang juga memiliki penyebabnya, di mana diri kita kelelahan untuk mengkhawatirkan keadaan uang yang kita miliki dan kehabisan energi untuk mengurus kebutuhan hidup lainnya. Ada suatu hal yang membebani hidup kita sehingga membenci uang, yaitu terbebani oleh cicilan, tagihan, dan segala keinginan yang tidak mudah kita dapatkan dengan uang.

Masalah keuangan tidak hanya dialami oleh masyarakat miskin dan kelas menengah saja. Bagi masyarakat menegah ke atas dan juga orang kaya pun merasakan masalah keuangan, tentu memiliki permasalahan yang berbeda. Jika masyarakat menengah dan miskin tidak memiliki uang yang cukup maka permasalahan keuangan bagi orang kaya adalah sulitnya mengatur dan menikmati uang yang mereka miliki. Bahkan, sebagian dari mereka juga takut untuk kehilangan uangnya meski mereka termasuk masyarakat menengah atas dan orang kaya.

Uang yang kita miliki tidak hanya menimbulkan kebahagiaan dari seberapa banyak uang tersebut, namun tentang bagaimana kita dapat menggunakan dan mengatur uang yang kita miliki dengan baik. Semakin baik kita dalam mengendalikan dan mengatur uang maka tentu kita akan semakin bahagia. Semua kebutuhan dapat mudah terpenuhi dengan baik karena kita dapat mengatur uang yang kita miliki dengan baik.

Buku ini akan mengajak kalian untuk menghilangkan keyakinan negatif terhadap uang dan menguatkan keyakinan positif terhadap pemberdayaan atau mengatur uang yang kalian miliki dengan baik, tidak hanya mengenali keyakinan pada uang yang sebagian besar dapat dari warisan orang tua. Dengan adanya wawasan yang dimiliki untuk mengatur uang lebih baik maka akan menjadi hal yang makmur dan memperkaya kalian, serta menciptakan hubungan yang baik dengan uang yang kalian miliki.

2. Bicara Itu Ada Seninya – Oh Su Hyang

beli sekarang

Hal ini mungkin tidak banyak yang tahu bahwa berbicara juga ada seninya. Komunikasi adalah salah satu hal yang penting untuk bersaing di dunia. Dengan ini pakar komunikasi yaitu, Oh Su Hyang menulis buku ini yang tentunya sangat berguna untuk kalian untuk meningkatkan self improvement dalam hal komunikasi. Selain mengenai pengalaman dalam hal self improvement, di dalam buku ini juga menjelaskan mengenai teknik komunikasi, persuasi, dan negosiasi.

Berbicara tidak hanya soal artikulasi atau cara dalam mengambil nafas ketika berbicara. Namun, berbicara yang baik adalah ketika perkataan dari seseorang dapat menggetarkan hati pendengarnya. Ucapan seorang juara memiliki daya tariknya tersendiri terhadap penggemarnya. Ucapan seorang pemimpin dapat menghidupkan suasana dan juga memberi kekuatan dalam setiap kalimat yang diucapkannya.

Dengan ini, kalian harus pandai dalam berbicara agar dapat menunjukkan kepada orang lain bahwa kalian tahu bagaimana hidup bersosial. Orang yang pandai dalam berbicara tentunya akan lebih berhasil daripada orang yang tidak pandai dalam hal komunikasi.

Buku ini dapat menjelaskan materi di dalamnya yang mudah dimengerti oleh pembacanya. Buku ini akan mengajarkan metode dalam komunikasi yang efisien, sehingga dapat mencapai tujuan komunikasi, persuasi, dan negosiasi. Buku ini juga dilengkapi dengan episode dari orang-orang terkenal yang membicarakan mengenai rahasia dari inti komunikasi. Jika kalian mempelajarinya dengan serius maka seiring berjalannya waktu, kalian akan percaya diri dan pandai dalam berkomunikasi.

3. Sebuah Seni Untuk Bersikap Bodo Amat – Mark Manson

beli sekarang

Buku ini mengajarkan para pembaca untuk bersikap bodo amat. Kamu bisa mendapatkan 5 pelajaran dalam buku ini.

  • Berhak untuk bahagia. Artinya bahagia yang kamu dapatkan adalah bahagia secara lahir dan batin. Seseorang bisa saja memiliki banyak uang namun hidupnya tetap merasa hampa. Dengan ini, kamu dapat memilih kehidupanmu untuk bahagia sepenuhnya atau tidak. Bisa saja kebahagiaan yang kamu miliki terasa tidak lengkap karena hanya fokus pada hal yang tidak terlalu penting dalam hidupmu.
  • Terlalu fokus pada hal yang tidak penting. Manson pernah mengatakan di Psychologytoday.com bahwa, “Saat kita terlalu peduli pada hal-hal ini, kita menghabiskan banyak waktu untuk lari dari masalah kita daripada berdamai dengan masalah itu sendiri.” Hal tersebut dalam delapan poin yang disebutkan Manson di dalam buku yaitu, membuat orang kagum, selalu benar, menjadi sukses, menyenangkan serta sopan, senang, selalu merasa baik-baik saja, menjadi sempurna, dan semua aman juga pasti.
  • Mencari tahu apa yang diinginkan. Kamu harus tahu apa yang layak untuk kamu pedulikan dan kamu inginkan. Di dalam buku Manson ini, dijelaskan bahwa kamu akan selalu apa yang lebih berharga di hidupmu dari waktu ke waktu. Semua akan berubah secara perlahan. Dari setiap pilihan yang kamu tentukan itu dapat menjadi sebuah prioritas nantinya.
  • Fokus pada hal yang lebih penting. Contohnya, ketika ingin belanja, kamu harus mengabaikan sebuah diskon yang membuatmu tergoda. Hal tersebut dikarenakan ada hal lain yang lebih penting daripada diskon yang menggodamu itu. Lalu, langkah selanjutnya adalah membentuk kesadaran yang lebih baik dengan “seandainya”. Yaitu kamu perlu mempertimbangkan pilihanmu dengan pilihan lain yang lebih penting.
  • Semua akan baik-baik saja dengan sikap bodo amat. Pada akhirnya, kamu akan cepat menyadari bahwa semua hal yang selama ini kamu anggap penting ternyata bukanlah suatu hal yang benar-benar penting dalam hidup kalian. Hal tersebut akan muncul di luar kebiasaan kalian seiring berjalannya waktu  dan membuat kehidupan kalian menjadi memiliki nilai yang membuat ketenangan.

4. Joyful – Inggrid Fetell Lee

beli sekarang

Pernahkah kamu bertanya-tanya mengapa kamu menyaksikan warna jingga di langit sebelum matahari terbenam dan melihat bunga sakura di musim semi? Beberapa orang mengatakan bahwa semua itu tidak ada alasan, baik dari gender, usia, latar belakang budaya, atau suku. Semua akan mudah terpesona jika melihat bayi binatang atau pun semburan kertas dari kertas warna-warni pada sebuah perayaan.

Para ahli mengatakan bahwa kita harus melihat ke dalam diri kita untuk menemukan sebuah kedamaian dan ketenangan. Walaupun kita sering merasa bahwa dunia fisik tidak memilik peran dalam kebahagiaan batin. Namun, bagaimana jika dunia luar merupakan sumber dari kebahagiaan yang kita cari selama ini?

Buku ini menggali dan menjelaskan ruang yang membosankan, yang sepertinya berinteraksi dengan kita akan menjadi sebuah kejutan untuk membangkitkan suasana hati kita. Dalam sudut pandang ilmu psikologi juga dijelaskan mengenai suatu hal yang membuat kita merasa lelah dan penuh persaingan, sementara sisi lain menjadi hal yang sebaliknya. Inggrid mengungkapkan bagaimana kita bisa mempertegas kekuatan lingkungan kita untuk menjalani hidup yang lebih penuh, sehat, dan benar-benar diliputi kegembiraan.

5. Gesture – Zaka Putra Ramadani

beli sekarang

Dalam kehidupan, kita disarankan untuk selalu berhati-hati ketika berkomunikasi dengan lawan bicara kita karena bisa saja menimbulkan kesalahpahaman. Selain itu, kita juga harus memperhatikan pilihan kata yang akan diucapkan kepada lawan bicara. Bahasa tubuh juga penting dalam komunikasi. Bahasa tubuh biasanya digunakan untuk menyesuaikan arah komunikasi agar terhindar dari kesalahpahaman.

Cara untuk terhindar dari kesalahpahaman saat berkomunikasi adalah dengan memperhatikan gesture atau bahasa tubuh dari lawan bicara kita. Contohnya, kita harus bisa melihat apakah perkataan lawan bicara kita sesuai dengan gesture yang ia berikan. Jika lawan bicaramu berkata ia namun kamu melihat gesture yang berbeda maka bisa dikatakan bahwa lawan bicaramu berbohong kepadamu.

Buku ini mengajarkan kita bagaimana cara membaca bahasa tubuh dari lawan bicara. Di dalam buku ini juga terdapat teori komunikasi nonverbal yang digabungkan dengan ilmu psikologi self improvement.  Bahkan buku ini juga mengajarkan mengenai haptics communication, intuisi, paralinguistik, dan kecerdasan emosi dalam berkomunikasi. Kita juga bisa mengetahui karakter lawan bicara melalui golongan darah, tulisan, dan tanda tangan.

6. Unboss – Lars Kolind dan Jacob Botter

beli sekarang

Waktu terus berubah. Perubahan generasi, transformasi digital, media sosial, model bisnis baru, AI, gejolak pandemi. Kami merasakan denyut perubahan setiap hari. Konsep kerja lama yang sudah terbukti dengan sendirinya terus dikalahkan oleh berbagai perubahan mendalam.

Bekerja dari rumah, kantor di rumah, KPI kuno, bekerja dengan bos dan bisnis/organisasi yang ketat, ingin mendapat untung tanpa memperbarui diri, atau bekerja seperti kuda kering yang liar. Bagaimana Anda bisa menangani semua tantangan baru ini dengan cara lama?

Buku ini adalah jawaban dari segala keresahan di atas. Buku Unboss adalah cara berpikir baru tentang bekerja dan memimpin di era yang baru. Persiapkan adrenalin baru, ide baru, manajemen, bisnis, organisasi, pemerintah, dan pemahaman baru tentang dunia yang lebih baik dengan buku inovatif ini, yang ditulis bersama oleh 100 visioner di seluruh dunia.

Republika sempat memberikan ulasan kepada buku ini bahwa, “Buku ini layak dibaca siapa pun yang menginginkan perubahan dan kemajuan. Sangat bermanfaat untuk mendapatkan penyegaran pola manajerial dan kepemimpinan, baik di sektor swasta maupun negara.”

Buku yang ditulis secara kolaboratif dengan 100 visioner di dunia ini sangat cocok bagi para visioner, pemimpin dan calon pemimpin, para penggerak perubahan, para direktur, dan manajer perusahaan.

7. Komunikasi Bebas Konflik – Hiromi Yamasaki

beli sekarang

Apakah ada orang di tempat kerja kamu yang merasa sulit untuk kamu hadapi? Jika kamu kesulitan menghadapi orang tersebut, bukankah kata-kata dan tindakan mereka akan membuat kamu semakin gelisah? Otak kita mengumpulkan informasi yang kita ketahui. Kita akan mulai menyadari bahwa ada seseorang yang tidak menyenangkan ketika kita berinteraksi dengan orang tersebut.

Misalkan ada satu sekelompok yang berjumlah 10 orang di dalamnya. Tentunya, kita tidak mungkin bisa bergaul dengan semua orang tersebut. Umumnya, sekitar 20% akan cocok berteman dengan mereka, lalu kategori biasa saja 60%, dan kurang dari 20% akan merasa tidak cocok. Di mana pun kamu berada, beberapa orang akan merasa sulit atau tidak pantas untuk dihadapi. Hiromi menyebutnya “hukum alam semesta”.

Singkatnya, ini adalah angka universal yang ada pada tingkatan alam semesta. Katakanlah kamu berhenti dari pekerjaanmu karena beberapa orang tidak menyukainya. Lalu, apakah ada yang membenci kita juga tempat kerja baru? Tentu saja, pasti ada beberapa orang yang sulit untuk dihadapi. Di sekolah, kamu bisa menghabiskan waktu bersama teman-teman yang menurutmu cocok denganmu. Sayangnya, Anda tidak bisa memilih atasan, rekan kerja, atau bawahan di tempat kerja.

Lalu, bagaimana jika ada orang yang sulit kita hadapi di lingkungan kita? Buku ini akan menjawab pertanyaan kalian. Dengan hadirnya buku ini maka kalian akan belajar bagaimana cara menghadapi atau menjalin hubungan dengan orang lain tanpa adanya hal-hal yang menimbulkan keributan karena kurang cocok dengan kalian.

Grameds, demikianlah rekomendasi buku tentang self improvement yang diberikan oleh Gramedia. Kamu bisa memilihnya sesuai dengan keinginan kamu. Diharapkan setelah membaca buku-buku rekomendasi tersebut dapat menambah wawasan kalian mengenai self improvement dan tentunya kamu dapat mengembangkan dirimu sebaik mungkin dan memiliki nilai yang berbeda dari yang sekarang.

Jika kalian ingin mempelajari ilmu-ilmu lainnya, kalian juga bisa membeli dan membaca buku lain yang ada di Gramedia. Gramedia sebagai #SahabatTanpaBatas menyediakan buku-buku berkualitas dan juga bermanfaat untuk kamu. Yuk Grameds, beli bukunya sekarang juga!