in

19 Rekomendasi Serial Netflix yang Wajib Ditonton

Berbagai rekomendasi serial Netflix yang memiliki rating tinggi dapat menjadi salah satu acuan pilihan tontonan dikala senggang. Ada banyak sekali pilihan serial Netflix yang bisa Anda pilih untuk menghabiskan waktu luang di akhir pekan. Untuk lebih lengkapnya, yuk

Rekomendasi Serial Netflix Dengan Rating Tinggi

Berikut ini adalah beberapa serial Netflix yang memiliki rating tertinggi yang wajib Anda tonton, antara lain:

1. Squid Game

serial netflix squid game

Rekomendasi serial Netflix yang pertama adalah Squid Game. Squid Game ini mengusung tema survival yang mana semua peserta yang ada di dalamnya harus bertahan hidup untuk mendapatkan sejumlah uang yang dapat membuat pemenangnya menjadi kaya raya.

Dikisahkan, Ki Hoon yang diperankan oleh Lee Jung Jae yakni seorang pengangguran, akan berhadapan dengan Sang Woo yang diperankan oleh Park Hae Soo, yaitu pria yang menggelapkan dana perusahaannya. Keduanya merupakan teman baik. Namun, apakah keduanya akan bersaing demi uang?

2. Sex Education

serial netflix sex education

Sex education adalah salah satu rekomendasi serial Netflix dengan rating yang cukup tinggi. Serial yang satu ini menceritakan tentang Atis (Asa Butterfield), yakni seorang remaja introvert yang mempunyai seorang ibu psikiater dan juga terapis seks. Otis ini mempunyai pengetahuan yang cukup tentang seks di usianya yang masih tergolong remaja. Ia pun membantu permasalah seks yang dialami oleh teman-temannya. Sehingga Ia membuka praktik konsultasi seks di sekolah.

3. Hometown Cha Cha Cha

Hometown Cha-Cha-Cha - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Hometown Cha Cha Cha merupakan sebuah drama Korea yang diangkat dari sebuah film yang berjudul Mr. Hong. Drama yang satu ini dibintangi oleh Shin Min Ah dan Kim Seon Ho. Serial Hometown Cha Cha Cha menceritakan tentang Hye Jin yang diperankan oleh Shin Min Ah berprofesi sebagai dokter gigi yang baru saja pindah ke desa.

Ia kemudian bertemu dengan Hong Du Shik yang diperankan oleh Kim Seon Ho, dimana Ia bekerja serabutan. Kisah cinta mereka berdua akan didukung dengan indahnya pemandangan desa dan juga pantai Gongjin. Tidak hanya itu saja, kisah para pemeran pendukungnya juga tidak kalah menarik untuk disimak.

4. The Queen’s Gambit

Serial The Queen's Gambit Melenceng dari Sejarah, Netflix Kena Tuntut  Miliaran Rupiah - ShowBiz Liputan6.com

The Queen’s Gambit menjadi salah satu drama Netflix yang membuat Anya Taylor menjadi semakin populer. Rekomendasi serial Netflix ini memiliki rating yang tinggi. Dimana serial ini menceritakan tentang perjalanan Beth Harmon yang diperankan oleh Anya Taylor Joy yang menjadi seorang pemain catur yang sangat jenius.

Beth sendiri merupakan seorang anak yatim piatu yang dirawat di panti asuhan sampai akhirnya diadopsi oleh keluarga baru. Berbekal pengetahuan catur saat berada di panti asuhan, Ia mulai mengikuti berbagai turnamen catur dan bercita-cita menjadi pemain catur terbaik dunia.

5. Bridgerton

Jadi Serial Terpopuler Netflix, Ini Fakta-fakta Bridgerton

Rekomendasi serial Netflix selanjutnya yaitu Bridgerton. Dimana serial yang satu ini dibuat dari adaptasi Novel yang berjudul Julia Queen dengan latar tahun 1800-an. Bridgerton menceritakan tentang keluarga bangsawan London yang mengikuti tradisi perjodohan antar anak bangsawan., Yakni Daphne Bridgerton (Phoebe Dynevor) yang jatuh cinta dengan Duke of Hasting (Rege-Jean Page). Walaupun sang Duke cukup tampan, Ia tidak tertarik dengan pernikahan. Lalu, apakah Duke of Hasting akan membuka hati untuk Daphne?

6. Stranger Things

Stranger Things (musim 4) - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Salah satu rekomendasi serial Netflix selanjutnya yaitu Stranger Things. Stranger Things ini menceritakan tentang kisah horor dan juga fiksi. Serial yang satu ini menceritakan mengenai dunia paralel yang mempunyai monster sangat mengerikan. Dunia tersebut diberi istilah upside down. Dimana tempat tersebut dapat membuat anak-anak menjadi korban.

7. Emily in Paris

Emily in Paris (TV Series 2020– ) - IMDb

Emily in Paris termasuk salah satu serial yang masuk ke dalam daftar rekomendasi serial Netflix dengan rating tinggi. Serial ini juga baru saja mengeluarkan series keduanya. Dimana Emily in Paris ini menceritakan tentang Emily yang diperankan oleh Lily Collins, yakni seorang warga Amerika yang bekerja di tim marketing di sebuah agensi yang ada di Prancis.

Emily sendiri tidak fasih berbahasa Prancis dan mengalami berbagai kesulitan untuk berkomunikasi dengan rekan sejawatnya. Sementara rekannya juga tidak fasih berbahasa Inggris. Ceritanya semakin rumit saat kekasih Emily mengakhiri hubungan LDR mereka.

8. My Name

My Name (seri televisi) - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

My Name merupakan salah satu rekomendasi serial Netflix dengan rating tinggi yang harus Anda tonton. Diceritakan Yoon Ji Woo yang diperankan oleh Han Soo Hee yang mana menjadi penyamar. Ia merupakan anggota dari geng jahat yang menyusup ke departemen kepolisian. Penyamaran Ji Woo ini didasari dendam dan ingin membalaskan dendam atas kematian ayahnya.

9. Into the Night

Into the Night (TV Series 2020– ) - IMDb

Rekomendasi serial Netflix selanjutnya yaitu berjudul Into The Night. Drama yang satu ini diadaptasi dari novel dengan judul The Old xolotl. Di musim pertama, serial yang satu ini mengisahkan tentang manusia yang melakukan perjalanan dengan pesawat terbang dan harus menghindari cahaya matahari. Cahaya matahari tersebut dapat merusak dan juga mematikan semua objek yang disinarinya. Into The Night sendiri sekarang telah mempunyai 2 series.

10. Money Heist

4 Fakta Menarik dari Serial Money Heist, Neymar Ikut Syuting hingga  Mengenang Salvador Dali - Utara Times

Money Heist merupakan salah satu rekomendasi serial Netflix yang wajib ditonton. Serial ini telah memiliki 5 season. Dimana Money Heist ini menceritakan tentang sekelompok perampok bank yang dipimpin oleh seorang profesor. Kemudian profesor ini merancang detail perampokan dengan sempurna dan berencana untuk mengeluarkan anggota perampoknya dengan cara yang aman. Akan tetapi, di tengah jalan aksi dan juga rencana mereka tidak berjalan dengan mulus. Para anggota professor juga berseteru dan membuat kekompakan mereka diuji.

11. Lupin

Mengenal Arsene Lupin Si Pencuri Cerdik di Serial "Lupin" Halaman 2 -  Kompasiana.com

Apabila Anda tahu Sherlock Holmes, maka mungkin saja Anda sudah tidak asing lagi dengan nama Lupin. Akan tetapi, kali ini tidak ada kaitannya langsung dengan Sherlock Holmes. Lupin disini mengisahkan tentang trik pencurian yang dilakukan oleh satu orang. Menceritakan tentang Assane Diop yang diperankan oleh Omar SY, yakni seorang anak imigran asal Senegal yang kehilangan ayahnya.

Ayahnya bunuh diri karena dijebak mencuri kalung berlian milik majikannya. Sebelum meninggal dunia, ayahnya sempat memberikan sebuah buku kisah pencurian Arsene Lupin karya Maurice LeBlanc. Ia juga akhirnya meniru semua strategi penyamaran dan juga teknik sulap dari buku itu 25 tahun kemudian.

12. You

Netflix Bakal Merilis Film Thriller You, dan Debut Para Pemain Bintang Baru  - Gowapos

You juga termasuk ke dalam rekomendasi serial Netflix yang wajib Anda tonton. Dimana serial ini sudah merilis season ke 3 nya. Serial psikopat ini mengisahkan tentang Joe Goldberg yang diperankan oleh Penn Badgley yang mana mempunyai sebuah obsesi. Saat Ia terobsesi, maka dirinya harus mendapatkan yang Ia inginkan. Ia pun kemudian dianggap sebagai seorang psikopat.

13. Hospital Playlist

Hospital Playlist - AsianWiki

Hospital Playlist juga menjadi salah satu rekomendasi serial Netflix dengan rating tinggi selanjutnya. Serial ini resmi merilis musim keduanya pada bulan Juni 2021. Drama inipun menyelesaikan kisahnya dengan cukup baik. Hospital Playlist ini menceritakan tentang lima orang dokter yaitu Lee Ik Joon, Ahn Jeong Won, Kim Jun Wan, Yang Seok Hyeong, dan juga Chae Song Ha. Tak hanya itu saja, cerita kehidupan dan juga hubungan asmara juga muncul di antara mereka. Drama yang satu ini diperankan oleh Jo Jung Suk, Jeon Mi Do, Yoo Yeon Seok, Jung Kyung Ho dan Kim Dae Myung.

14. The Crown

Ratu Elizabeth II Mangkat, Serial The Crown akan Berakhir di Season 6

The Crown merupakan pilihan yang tepat apabila Anda menyukai kisah kerajaan. Terlebih jika Anda merupakan salah satu dari royal fans. Salah satu rekomendasi serial Netflix dengan rating tinggi ini terdiri dari 4 season yang berbeda. Dimana setiap season dari serial ini menceritakan tentang kehidupan Ratu Elizabeth II dari masa ke masa, sekaligus juga berbagai macam konflik yang ada di sekitarnya.

15. The Silent Sea

The Silent Sea - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

The Silent Sea masuk ke dalam daftar rekomendasi serial Netflix dengan rating tinggi. Mempunyai genre thriller, horor, dan Sci-Fi, drama yang satu ini menceritakan tentang planet yang telah kekurangan air dan juga sumber makanan. Han Yoon Ae yang diperankan oleh Gong Yoo merupakan seorang tentara yang bekerja untuk badan antariksa. Ia pun dipilih untuk melakukan perjalanan ke bulan bersama dengan Ji An Bae yang diperankan oleh Bae Doo Na.

16. “Ozark” Season 4

Ozark - Rotten Tomatoes

Ozark merupakan salah satu drama kriminal Amerika yang sudah dirilis sejak tahun 2017 lalu. Di tahun 2022 ini, perjalanan Ozark akan berakhir dengan season 4 yang dibagi menjadi 2 bagian. Bagian yang pertama terdiri dari 7 episode yang dirilis pada tanggal 21 Januari 2022.

Sedangkan bagian kedua juga terdiri dari 7 episode yang tanggal rilisnya belum diumumkan oleh Netflix. Untuk Anda yang suka dengan serial tentang mafia seperti Vincenzo, Peaky Blinders, atau Narcos, maka serial ini pasti akan Anda sukai. Setelah proses cuci uang untuk kartel narkoba Meksiko akhirnya gagal, Martin Byrde, yakni seorang penasihat finansial, terpaksa menawarkan jalan keluar supaya bisa tetap selamat.

Ia menawarkan operasi cuci uang yang lebih besar lagi di sebuah danau yang berada di area Ozark, Missouri tengah. Kemudian Ia memindahkan keluarganya kesana. Tidak disangka, mereka justru terpaksa berurusan dengan para penjahat lokal dan juga mafia Kansas city yang berbahaya.

Season terakhir ini pastinya akan menjadi penutup yang dinantikan untuk kisah keluarga Byrde. Mereka akan berusaha untuk meraih kebebasan dari para penjahat itu. Apakah mereka bisa melakukannya?

17. “All Of Us Are Dead”

Wajib Tahu! Ini 5 Fakta Menarik Drama All of Us Are Dead

Pastinya, Anda sudah pernah mendengar tentang serial Netflix yang berjudul “All of Us Are Dead”. Drama Korea terbaru tahun 2022 ini sempat viral di media sosial. Series yang satu ini diadaptasi dari Webtoon yang berjudul “Now at Our School”, karya Joo Dong Geun.

Semuanya berawal dari eksperimen sains yang gagal. Ternyata, virus yang dihasilkan dari eksperimen tersebut justru tersebar ke murid-murid yang ada di sekolahan tersebut. Alhasil, SMA tersebut menjadi zona awal dari penyebaran virus zombie. Banyak orang yang terinfeksi namun masih ada yang berusaha untuk menyelamatkan diri.

Para siswa tersebut harus berjuang untuk bisa bertahan hidup supaya tidak menjadi zombie. Sedangkan kondisi semakin buruk, tanpa air dan juga makanan, serta semua komunikasi terputus. Ada satu hal yang unik dari serial “All of Us Are Dead”, yakni cerita yang diangkat tidak hanya tentang bagaimana cara selamat dari zombie saja, namun juga tentang kemanusiaan dan pendewasaan pada remaja. Jadi, Anda juga dapat menantikan drama antar manusianya yang sangat menguras emosi.

18. “After Life” Season 3

Afterlife' Season 3 Review- A Glimpse Into One Of The Most Realistic  Portrayal Of Grief | by Pankhuri Bhutani | Medium

After Life merupakan salah satu drama komedi gelap yang menceritakan tentang Tony Johnson yang diperankan oleh Ricky Gervais, yang mana Ia berperan menjadi seorang penulis yang hidupnya hancur setelah istrinya meninggal dunia karena kanker.

Kemudian Ia merasa marah kepada dunia dan hampir melakukan bunuh diri. Untungnya, Ia tidak melakukannya. Hingga pada akhirnya, Ia berusaha untuk balas dendam dengan dunia atas kematian istrinya dengan cara melakukan dan mengatakan apa saja yang Ia inginkan. Tanpa peduli perasaan orang yang ada disekitarnya.

Season ketiga ini sekaligus menjadi season yang terakhir dari kisah Tony. Anda akan melihat betapa Tony masih sangat berduka, hidupnya tidak seperti hidup seutuhnya setelah istrinya meninggal dunia.

Ia berusaha untuk mencari alasan untuk bisa hidup, dibantu oleh teman-temannya dan keluarga yang sangat menyayanginya. Akan tetapi tentu saja, Anda tetap bisa menantikan elemen komedi gelas khas dua season sebelumnya. Dimana perasaan Anda akan diombang-ambing, mulai dari senang, sedih, depresi, tertawa, dan menangis.

19. “The Woman in the House Across the Street from the Girl in the Window”

The Woman in the House Across the Street from the Girl in the Window -  Wikipedia

Serial yang satu ini termasuk ke dalam serial Netflix yang ceritanya seru dan wajib Anda tonton. Dimana serial ini sangat cocok untuk Anda penggemar cerita misteri dan juga thriller namun dengan selipan komedi yang ngaco. The Woman in the House Across the Street from the Girl in the Window menceritakan tentang seorang wanita yang bernama Anna yang sedang berduka karena kematian anaknya yang masih berusia 8 tahun.

Ia depresi dan sering minum alkohol yang dicampur dengan obat dari terapisnya. Akibatnya, Anna menjadi sering mengalami halusinasi dan takut terhadap hujan. Suatu ketika, Anna merasa bahwa Ia melihat pembunuhan yang terjadi di rumah yang ada di seberang jalan. Ia sangat yakin bahwa itu pembunuhan namun sayangnya Ia tidak meyakinkan orang-orang yang ada disekitarnya termasuk juga polisi. Jadi, apa benar yang dilihat oleh Anna adalah pembunuhan atau hanya halusinasi saja?

Rekomendasi Buku & Artikel Terkait Rekomendasi Serial Netflix

Written by Lely Azizah