in

Review Novel Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak Karya Ragiel JP

Rating: 4.24

 

Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak merupakan novel karya Ragiel JP yang cetakan terbarunya diterbitkan oleh Elex Media Komputindo pada 7 April 2024, yang terdiri dari 272 halaman. Novel ini menjadi karya terbaru Ragiel JP, setelah sebelumnya sukses menerbitkan 3 novel.

Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak

button cek gramedia com

Novel karya Ragiel JP ini menggaungkan kisah misteri dan ilmu astronomi astrologi. Hal ini menjadi sebuah ide yang cerdas dan unik. Ditambah dengan karakter yang kuat, dan banyaknya plot twist, akan membuat pembaca menebak-nebak sang Pemburu Zodiak. Sebelum akhirnya diterbitkan secara cetak, kisah ini lebih dahulu diunggah secara digital di platform gwp.id. Adapun novel cetak ini menjadi versi matang dari versi sebelumnya, sehingga pembaca bisa lebih nyaman menikmati alur cerita yang disajikan.

Novel Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak ini sangat direkomendasikan bagi kamu yang menyukai kisah misteri. Cerita yang ditampilkan pastinya menegangkan dan penuh teka-teki. Gramin sudah merangkum informasi dan ulasan lengkap dari novel Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak di bawah ini. Jadi, pastikan kamu membaca artikel ini sampai selesai ya!

Profil Ragiel JP – Penulis Novel Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak

Holiday Sale

Ragiel Jaya Pradipta, atau yang dikenal dengan nama Ragiel JP, adalah penulis baru yang produktif melahirkan karya-karya baru. Namanya mulai dikenal luas melalui novel Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak, yang berhasil menarik perhatian banyak pembaca. Selain novel tersebut, Ragiel JP juga telah menerbitkan beberapa karya lainnya yang tidak kalah menarik, yaitu Respati, Malaikat dari Bintang, dan Aksara Kematian. Setiap karyanya menunjukkan kepiawaiannya dalam mengolah cerita dan karakter, sehingga mampu membangun dunia yang memikat bagi para pembacanya.

Meskipun produktif dalam berkarya, Ragiel JP dikenal sebagai sosok yang menjaga privasinya. Informasi pribadi mengenai dirinya jarang dibagikan di media digital, membuat banyak penggemarnya penasaran akan kehidupan pribadinya. Namun, hal ini tidak mengurangi antusiasme para pembaca untuk terus mengikuti perkembangan karyanya. Ketertarikan pada sosok misterius ini justru menambah daya tarik Ragiel JP di mata para penggemar literasi.

Bagi Grameds yang ingin mengenal lebih dekat sosok Ragiel JP, media sosial menjadi jembatan utama. Kamu bisa mengikuti update keseharian dan karya-karya terbaru Ragiel melalui akun Instagramnya dengan nama pengguna @Ragiel_j.p. Di sana, Ragiel JP kerap membagikan informasi terkini tentang proyek-proyek yang sedang digarap, serta sedikit kilasan dari kehidupan sehari-harinya. Melalui akun tersebut, para penggemar dapat merasakan kedekatan dengan sang penulis, meskipun hanya secara virtual.

Sinopsis Novel Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak

Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak

button cek gramedia com

Kasus pembunuhan berantai oleh Pemburu Zodiak sedang ramai dibicarakan di Jakarta. Tubuh para korban ditemukan dalam keadaan mengenaskan, ada yang digantung di pohon atau tergeletak di tanah dengan luka sayatan. Nakula, seorang polisi muda, merasa kasus ini sangat unik karena selalu ada lambang zodiak di sekitar tubuh korban.

Bersama dua remaja SMA, Andro dan Mega, yang juga tertarik pada kasus ini, Nakula menyadari bahwa lambang-lambang zodiak tersebut mengacu pada empat unsur kosmik yang digunakan Pemburu Zodiak untuk mengeksekusi para korban. Mereka merasa tertantang dan berpacu dengan waktu untuk mencegah korban berikutnya.

Media kembali heboh dengan kasus Pemburu Zodiak, kali ini terjadi di Grogol, Jakarta, setelah sebelumnya terjadi di Yogyakarta dan Tangerang. Kasus ini menjadi sorotan karena pelaku selalu meninggalkan gambar zodiak di tubuh atau di sekitar tubuh korban. Mega, seorang siswi SMA yang terobsesi dengan cerita detektif, memutuskan untuk mengusut kasus ini bersama temannya, Andro.

Mega tertarik karena pelaku yang misterius dan ketertarikannya pada astronomi yang terkait dengan zodiak. Seorang pemuda yang baru pulang merantau dicurigai sebagai Pemburu Zodiak karena sejak kepulangannya, kasus pembunuhan semakin banyak terjadi dan dia selalu punya hubungan dengan para korban. Meskipun penyelidikan mereka tidak selalu mulus, Andro dan Mega harus segera menemukan Pemburu Zodiak sebelum lebih banyak korban berjatuhan.

Kelebihan dan Kekurangan Novel Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak

Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak

button cek gramedia com

Pros & Cons

Pros
  • Sampul buku yang menarik.
  • Ide cerita yang menarik.
  • Memberikan pengetahuan yang baru.
  • Cerita ringan dan pengunaan bahasa yang ringan.
  • Keahlian penulis dalam menyembunyikan petunjuk.
  • Cerita yang seru.
  • Penulisan karakter yang terasa nyata dan hidup.
  • Banyak twist cerita yang terus bermunculan.
Cons
  • Cerita yang kurang realistis.
  • Penggambaran latar tempat yang membingungkan.
  • Banyak plot hole.

Kelebihan Novel Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak

Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak

button cek gramedia com

Novel Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak karya Ragiel JP Memiliki banyak sekalian kelebihan dimulai dari sampul bukunya yang sangat menarik dengan ilustrasi dua orang siswa-siswi bersama detektif dan lambang-lambang zodiak membuat pembaca penasaran dengan buku ini hanya dengan sekali lihat sampul bukunya saja. Ide cerita tentang pembunuhan berantai oleh Pemburu Zodiak juga unik dan menarik karena menggabungkan elemen misteri dengan astrologi yang jarang ditemukan dalam novel detektif.

Setiap halaman membawa pembaca lebih dalam ke dalam dunia investigasi yang penuh teka-teki, sambil memberikan pengetahuan baru tentang zodiak dan unsur-unsur kosmik yang berkaitan dengan setiap kasus pembunuhan. Selain itu, cerita ini juga ditulis dengan bahasa yang ringan dan mudah dipahami, sehingga cocok untuk berbagai kalangan pembaca.

Cara penulis dengan cerdik menyembunyikan petunjuk-petunjuk penting di sepanjang cerita merupakan salah satu kelebihan buku ini, lewat hal ini penulis menantang pembaca untuk terus ikut serta dalam penyelidikan dan menebak siapa pelaku sebenarnya. Cerita ini tidak hanya seru tetapi juga penuh dengan kejutan yang tak terduga, membuat pembaca terus berada di tepi kursi mereka.

Karakter-karakter seperti Nakula, Andro, dan Mega digambarkan dengan begitu hidup dan nyata, sehingga pembaca dapat merasakan ketegangan dan semangat mereka dalam memecahkan kasus ini. Keberhasilan penulis dalam menciptakan banyak twist yang terus bermunculan juga menambah keseruan dan ketegangan cerita, membuat buku ini sulit untuk diletakkan sebelum selesai dibaca.

Kekurangan Novel Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak

Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak

button cek gramedia com

Meskipun memiliki banyak kelebihan, buku ini tetap tidak luput dari beberapa kekurangan. Cerita yang disajikan terkadang terasa kurang realistis, terutama dalam hal bagaimana dua anak SMA dapat terjun langsung dan ikut terlibat dalam penyelidikan seorang pembunuh berantai, bahkan sampai dibiarkan berkeliaran di TKP, hal ini terkesan sangat tidak realistis dan mungkin akan membuat beberapa pembaca merasa tidak nyaman.

Selain itu, penggambaran latar tempat dalam cerita ini juga membuat bingung pembaca, cerita ini mengambil tempat di Jakarta, alih-alih dibuat seperti kota yang padat penduduk penggambaran latar tempat disini malah seperti pedesaan. Ada beberapa plot hole yang cukup mengganggu, di mana beberapa elemen cerita tidak dijelaskan dengan baik. Hal ini mungkin bisa membuat pembaca merasa bingung dan mengurangi kepuasan dalam menikmati keseluruhan cerita.

Pesan Moral Novel Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak

Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak

button cek gramedia com

Dari novel Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak, pembaca bisa mengambil pesan moral yang sangat berharga. Salah satu pesan utama dari cerita ini adalah pentingnya pantang menyerah dalam mencapai tujuan. Dalam perjalanan penyelidikan Nakula, Andro, dan Mega, meskipun mereka menghadapi berbagai rintangan dan kesulitan, mereka tidak pernah menyerah dalam usaha mereka untuk memburu Pembunuh Zodiak. Ketahanan mereka dalam menghadapi tantangan ini menggambarkan betapa pentingnya tekad dan keberanian untuk terus berjuang meskipun segala sesuatunya tidak berjalan sesuai harapan.

Pesan ini memberikan inspirasi yang dapat kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Seperti halnya tokoh-tokoh dalam novel yang terus berjuang meskipun banyak rintangan, kita juga harus memiliki semangat yang sama dalam menghadapi berbagai tantangan dalam hidup kita. Meskipun rencana dan harapan kita mungkin tidak selalu berjalan lancar, penting untuk tetap berusaha dan tidak menyerah. Dengan tekad yang kuat dan ketahanan, kita dapat mencapai tujuan kita dan meraih apa yang kita impikan.

Grameds, itu dia profil penulis, sinopsis, ulasan, dan pesan moral dari novel Konstelasi Andro dan Mega: Dunia Tanpa Zodiak karya Ragiel JP. Yuk kita langsung cari tahu kelanjutan kisahnya dengan membaca buku ini yang bisa kamu dapatkan hanya di Gramedia.com! Selain novel ini, di bawah ini sudah Gramin siapkan rekomendasi novel best seller yang direkomendasikan untuk kamu. Sebagai #SahabatTanpaBatas, kami selalu siap memberikan informasi dan produk terbaik untuk kamu.

Penulis: Gabriel

 

Rekomendasi Buku

Respati

Respati

button cek gramedia com

Buku novel yang berjudul Respati ini merupakan karya Ragiel JP. Novel ini dapat dinikmati oleh pembaca baik dari kalangan remaja maupun orang dewasa. Buku ini menceritakan tentang kisah Respati. Sejak mengalami kecelakaan di umur 14 tahun, Respati tiba-tiba memiliki kemampuan aneh, ia bisa melihat mimpi orang lain bahkan memasuki mimpi itu. Ia bisa melihat mimpi orang yang sedang tertidur secara jelas dan ketika ia menyentuh orang itu ia akan masuk ke dalam mimpi orang tersebut.

Hingga suatu hari ia mulai bermimpi hal-hal aneh. Ia mulai memimpikan mengenai korban-korban yang tewas dalam posisi tergantung terbalik. Tak hanya itu, ia bahkan melihat mimpi itu di orang-orang terdekatnya seperti Tirta, Pamannya bahkan orang asing yang ia temui di jalan. Memperparah keadaan yang ada, kini Respati juga merasa selalu diikuti oleh sesosok berjubah hitam yang ia lihat di mimpinya dan bahkan ia lihat saat ia terjaga. Yuk ikuti kelanjutan cerita Respati ini di dalam novelnya!

Lit: Left Unsaid

Lit: Left Unsaid

button cek gramedia com

SATU SEKOLAH BODOH SEMUA! Namanya itu Bening, bukan Butek! Bercak merah besar di muka kanannya itu port-wine stain birthmark, alias tanda lahir. Bukan koreng, panu, atau kurap. Dia bukan wabah menjijikkan yang harus dijauhi! Bening juga nggak kalah bodoh. Gelarnya doang langganan juara olimpiade sains. Hobi nyumbang piala buat sekolah. Sumber sontekan satu kelas. Masih mau-maunya dia noleh setiap dipanggil Butek! Aku kira karena badannya mini, makanya dia nggak berani melawan, tapi pas aku mau hajar anak-anak bodoh itu, dia menghentikanku. Sepanjang jalan pulang, dia marah-marah atas tindakanku yang menurutnya nggak berfaedah dan sok heroik. Lah, kenapa jadi aku yang salah?!

Konstelasi Emosi

Konstelasi Emosi

button cek gramedia com

Pengkhianatan, fitnah, dan ancaman mantan suami membuat Anjani terpaksa membawa buah hatinya, Dirandra, untuk hengkang dari tanah kelahirannya. Ia memilih untuk memulai kehidupan baru di St. Petersburg, Florida, kota di mana dahulu ia pernah menjalani pertukaran pelajar saat SMA dan tinggal bersama sebuah keluarga Swedia-Amerika, bermarga Lind.

Anjani yang baru saja pulih dari depresi akibat fitnah yang dilakukan mantan suaminya, dipaksa untuk segera mengatasi semua gejolak emosinya dan menghadapi tantangan baru di negeri Paman Sam. Sifat submisif yang kuat pada diri Anjani menghambatnya untuk mengekspresikan pendapat dan emosi secara terbuka. Kondisi ini menjadi masalah besar saat ia menjalin asmara dengan Erik Lind yang selalu berkonflik dengan kakaknya, Alexander Lind, atasan Anjani yang dominan, dingin, dan penuntut. Bagaimana Anjani menjalani lembaran hidup baru? Mampukah ia menemukan cinta yang dirindu atau hanya mengulang kisah sendu?

 

Sumber:

https://books.google.co.id/books?id=QBwFEQAAQBAJ&pg=PA1&source=kp_read_button&hl=en&newbks=1&newbks_redir=0&gboemv=1&redir_esc=y#v=onepage&q&f=false

Written by Adila V M

A half-time writer, a full-time dreamer.