Langit Goryeo adalah sebuah novel yang ditulis oleh Berliana Kimberly, seorang penulis multitalenta asal Indonesia. Selain menjadi penulis, Berliana Kimberly juga merupakan pembicara dan pengacara. Ia mulai aktif menulis sejak tahun 2017, melalui platform Wattpad. Kisah ini pun pada awalnya diunggah di akun Wattpad Berliana yang bernama @frasaberliana. Kisah ini sangat digemari oleh banyak orang, dibuktikan dengan sudah dibaca sebanyak 772 ribu kali dan mendapatkan 75.5 ribu votes.
Novel dengan 380 halaman yang diterbitkan oleh Penerbit Kawah Media pada 8 Agustus 2023 ini merupakan kisah spin off dari karya Berliana sebelumnya yang berjudul Laut Tengah. Novel Langit Goryeo akan menyajikan cerita perjalanan Haneul Choi memperjuangkan keyakinannya sebagai seorang minoritas.
Ketika Haneul Choi, seorang pria Korea yang baru saja memeluk agama Islam dengan tekad yang kuat, bertemu dengan Cahaya Pendar, seorang perempuan Muslim yang merasa jauh dari Allah karena pengalaman poligami yang dilakukan oleh Ayahnya, takdir mereka berdua saling terpaut dalam perjalanan hidup yang tidak dapat ditebak. Setelah menyelesaikan wajib militer, Haneul Choi memutuskan untuk pergi ke Jogja untuk mengikuti sebuah acara tabligh akbar. Namun, rencana perjalanannya berubah drastis karena kecerobohan Cahaya Pendar, pemandu wisatanya yang membenci takdir Allah melakukan kecerobohan yang berakibat fatal.
Peristiwa tragis ini mengubah hidup mereka secara mendalam. Meskipun cinta tumbuh di antara mereka, tampaknya takdir tidak sejalan dengan kedua pasangan ini. Mereka dihadapkan pada berbagai ujian dan rintangan yang sulit. Namun, dengan tekad dan kekuatan iman, apakah Haneul dan Pendar akan mampu melawan segala rintangan dan menjalani kisah cinta mereka? Seperti cahaya Islam yang kadang redup namun tetap bersinar di langit Korea, mungkin juga cinta mereka akan menemukan jalan untuk bersinar meskipun melalui kegelapan yang mengintai. Yuk kita lihat perjuangannya dengan membaca novel ini. Tapi sebelum itu, baca ulasan buku Langit Goryeo sampai selesai ya, Grameds!
Table of Contents
Profil Berliana Kimberly – Penulis Novel Langit Goryeo
Lahir pada tahun 1997, Berliana Kimberly, S.H. adalah seorang muslimah yang berdedikasi dalam bidang pembelajaran, praktisi hukum, dan juga asisten peneliti di bidang hukum Islam. Sebagai seorang profesional di bidang hukum, Berliana memiliki keahlian khusus dalam perancangan kontrak dagang, hubungan industrial, kepabeanan, dan hukum Islam. Selama menjalani pendidikan sarjana dan magister di Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada, penulis yang biasa disapa “Bee” telah menerbitkan artikel ilmiah baik dalam jurnal nasional maupun internasional, serta turut berkontribusi di konferensi internasional dan media massa.
Melalui berbagai kesempatan seperti kunjungan pelajar, pertemuan pemuda internasional, kompetisi mahasiswa, dan konferensi, dia telah mengunjungi delapan negara di Asia dan Australia. Dia juga pernah meraih beberapa penghargaan, termasuk Best Project Diplomacy di Korea Foundation Public Diplomacy Camp di Korea Selatan pada tahun 2019, serta Best Social Media Influencer di Korea International Culture and Education di Seoul pada tahun 2018.
Selain sebagai seorang penulis, Berliana Kimberly juga sering terlibat sebagai pembicara atau moderator dalam berbagai acara yang membahas topik kepemudaan, kemuslimahan, dan hukum keperdataan Islam. Pada tahun 2021, karier kepenulisannya dimulai melalui akun Wattpad dengan nama pengguna frasaberliana. Dia mulai menulis cerpen yang kemudian dimuat dalam antologi Pemuda Pejuang Palestina. Debut novelnya berjudul Laut Tengah diterbitkan oleh Penerbit Akad pada tahun 2022.
Sinopsis Novel Langit Goryeo
Setelah menyelesaikan masa baktinya dalam wajib militer, Haneul Choi memiliki cita-cita untuk menjadi seorang muslim yang taat. Namun, menjalani kehidupan yang berbeda di tanah kelahirannya bukanlah hal yang mudah baginya. Ia terusik dengan kehadiran soju, pergaulan dengan teman perempuan, dan tradisi penyembahan leluhur pada hari-hari besar. Tidak hanya itu, setiap sudut Kota Seoul juga terus mengingatkannya pada Haia, seorang muslimah asal Indonesia yang dulu telah membuatnya patah hati.
Haneul memutuskan untuk pergi berlibur dan menghadiri tabligh akbar di Jogja. Namun, rencana perjalanannya berubah drastis karena kecerobohan Cahaya Pendar, pemandu wisatanya. Alih-alih menghadiri pengajian, Haneul terpaksa menginap di sebuah motel terpencil bersama Pendar. Di tengah malam, Haneul terkejut melihat Pendar berusaha melompat dari balkon kamar. Kejadian itu kemudian menjadi titik balik besar dalam hidup mereka. Rasa penasaran, perhatian, dan hasrat untuk melindungi perempuan yang telah mengalami banyak penderitaan tidak bisa mereka tahan. Begitu juga dengan Pendar, yang merasa Haneul datang bagaikan cahaya di tengah kegelapan yang menghimpitnya, membawa perubahan besar dalam hidupnya.
Haneul merasa khawatir bahwa perasaannya yang tumbuh terhadap Pendar bisa dianggap sebagai dosa, tapi dia memiliki niat untuk menikahinya. Namun, kenyataannya tidaklah sesederhana harapan. Mereka dihadapkan pada berbagai ujian, terutama ketika mendekati masa lamaran. Haneul mengalami musibah yang membuatnya ingin menyerah, bahkan menggoyahkan keimanan pada kasih Allah. Apakah Haneul dan Pendar akan mampu bertahan dan memperjuangkan cinta mereka?
Kelebihan dan Kekurangan Novel Langit Goryeo
Kelebihan Novel Langit Goryeo
Novel Langit Goryeo karya Berliana Kimberly memiliki banyak kelebihan yang menjadikannya bisa diadaptasi menjadi novel dan best seller. Buku ini memiliki premis cerita yang menarik, tentang memperjuangkan keyakinan meskipun sebagai minoritas. Didukung juga oleh pemilihan latar belakang yang menarik.
Perkembangan karakter yang sangat baik juga memberikan kedalaman yang sangat signifikan pada cerita di mana pembaca akan terlibat dalam perjalanan emosional antara dua karakter utama, Haneul dan Pendar, yang dihadapkan pada berbagai ujian dalam mencari jalan mereka dalam agama dan cinta, memungkinkan pembaca untuk benar-benar terhubung dengan perjuangan dan pertumbuhan mereka.
Pemilihan tema novel Langit Goryeo berhasil memikat hati para pembaca, khususnya dengan penggambaran yang kuat tentang dilema spiritual dan perjalanan keagamaan. Terlebih lagi, buku Langit Goryeo menghadirkan pelajaran hidup dan syariat Islam yang disampaikan dengan halus dan menyentuh, memberikan nilai tambah bagi pembaca yang mencari kedalaman dalam bacaan mereka.
Kekurangan Novel Langit Goryeo
Meskipun buku Langit Goryeo berhasil menyajikan tema agama Islam dengan kedalaman yang sangat menyentuh hati pembaca, namun hal ini bisa menjadi kekurangan karena terlalu tersegmentasi untuk pembaca yang beragam latar belakang keagamaan. Pendekatan yang sangat khusus pada aspek keislaman dalam cerita mungkin membuat pembaca non-Muslim merasa sulit untuk menghubungkannya dengan pengalaman atau kehidupan pribadi.
Selain itu, naratif yang fokus pada perjalanan spiritual dan pertumbuhan karakter dalam konteks Islam mungkin kurang menarik bagi pembaca non-Muslim yang mencari cerita yang lebih universal dan dapat dihubungkan dengan pengalaman hidup mereka sendiri. Sehingga buku Langit Goryeo mungkin tidak sepenuhnya cocok untuk audiens yang beragam dari berbagai latar belakang keagamaan.
Pesan Moral Novel Langit Goryeo
Dari novel Langit Goryeo ini, pembaca bisa memetik pesan moral yang dapat dijadikan landasan untuk menjalani kehidupan. Pentingnya berpegang teguh pada keyakinan diri sendiri, bahkan ketika dihadapkan pada tekanan dari mayoritas atau norma sosial yang berbeda. Dengan tekad yang kuat dan keimanan yang teguh, Haneul dan Pendar memperlihatkan bahwa setiap rintangan dapat diatasi, dan kebenaran akan selalu memunculkan kekuatan untuk menanggulangi segala kesulitan yang muncul.
Selain itu, novel Langit Goryeo menyoroti pentingnya persahabatan dan solidaritas. Haneul dan Pendar tidak bisa menghadapi semua rintangan sendirian; mereka membutuhkan dukungan satu sama lain dan dari orang-orang di sekitar mereka. Ini menggambarkan betapa pentingnya memiliki hubungan yang kuat dan saling mendukung dalam menghadapi cobaan hidup. Langit Goryeo mengingatkan kita bahwa perjalanan menuju kebenaran dan keadilan sering kali panjang dan penuh liku, namun dengan kesabaran dan dedikasi, segala sesuatu yang tampak mustahil pada awalnya bisa terwujud. Pesan moral ini memberikan inspirasi dan kekuatan bagi siapa saja yang membacanya, mendorong mereka untuk selalu berusaha menjadi versi terbaik dari diri mereka sendiri, apapun tantangan yang dihadapi.
Nah Grameds, itu dia sinopsis, ulasan, dan pesan moral dari novel Langit Goryeo karya Berliana Kimberly. Yuk kita lihat perjuangan oppa Korea ini dengan membaca buku Langit Goryeo yang bisa kamu dapatkan hanya di Gramedia.com! Sebagai #SahabatTanpaBatas, kami selalu siap memberikan informasi dan produk terbaik untuk kamu.
Penulis: Gabriel
Rekomendasi Buku
Laut Tengah
Tidak pernah terpikir dalam hidup Haia kalau dia harus mengalami kekerasan fisik dan verbal dari bibinya, bahkan dilecehkan oleh kakak sepupunya. Lebih parahnya, Haia dipaksa bekerja di tempat yang banyak hidung belangnya. Tidak tahan dengan perlakuan buruk mereka, Haia mencoba mengejar mimpinya mendapatkan beasiswa S-2 ke Korea Selatan. Sayangnya, beasiswa yang diperolehnya dicabut pemerintah. Namun, profesor tempat ia bekerja, menawarkan Haia menjadi istri kedua dari keponakannya yang tinggal di Korea karena alasan tertentu dengan imbalan S-2 Haia dibiayai sampai lulus.
Sayangnya, alih-alih mendapatkan perlakuan baik, justru Haia tidak diterima oleh suaminya sendiri. Sampai, seorang pria asal Korea, Haneul, membuatnya kembali mengingat masa lalu yang kelam. Apakah Haia bisa menamatkan S-2 dan meraih kebahagiaannya? Bagaimana nasib pernikahannya dengan suaminya, Bhumi Syam?
Hold On, It Hurts – Happy Version
Anindia sama sekali tidak menyangka kalau setelah bertahun-tahun berpisah dari Jeandra, keduanya akan kembali dipertemukan melalui perjodohan yang mengharuskan mereka bersatu dalam ikatan pernikahan. Anin kira, dirinya akan baik-baik saja. Namun ternyata, melibatkan diri dengan Jeandra membuat kehidupannya semakin hancur dan membuatnya sadar kalau sejak dulu, harusnya Anindia memilih untuk kabur. Akankah ada kesempatan kedua untuk hubungan keduanya?
Bagi seorang wanita cerdas yang berprofesi sebagai dokter profesional, Anindia mengharapkan sebuah pernikahan yang akan berlangsung seumur hidup. Namun, ketika kenyataan mengatakan bahwa Laksamana Jeandra Galuhpati, sang mantan kekasih yang akan menjadi suaminya, Anindia seharusnya sudah paham bahwa kehidupan pernikahannya tidak akan berjalan dengan baik-baik saja. Apakah bisa Anindia bertahan sampai akhir dengan segala sifat buruk yang diberikan Jenadra untuknya? Apakah penyesalan adalah sebuah kenyataan yang harus Jeandra terima? Atau, kesempatan kedua akan hadir di tengah mereka untuk mengubah segalanya?
4 Masa 1 Mimpi
Sore itu, Agam menggendong Humeyra, anak semata wayangnya di beranda vila minimalis, di antara rinai hujan yang mengeluarkan aroma petrichor tanah Mataqu. Lokasi yang jauh dari keramaian membuat suasana terlihat damai dan tenteram. Terlebih, awan mendung yang mendukung untuk menidurkan dirinya dan sang buah hati Namun, bayangan masa lalu Agam seakan-akan hadir menyertai keheningan yang hanya diisi suara gemuruh hujan. Ketika ia melempar tatapan sendu ke langit, ia teringat dengan hal-hal yang tak pernah bisa dilupakan. Masa-masa sulit yang tak banyak orang tahu, bahkan Aisyah sekalipun.
“Prinsipku, hadiah terbaik adalah apa yang aku miliki dan takdir terbaik adalah apa yang aku jalani.” Siapa yang tak kenal dengan Agam? Pernikahannya sempat ramai di lini masa berbagai media sosial. Siapa yang menyangka saat masih kecil, ia sempat ingin dibeli orang? Dan saat sekolah, Agam juga cukup dikenal sebagai anak yang nakal. Namun perjalanan demi perjalanan yang dilewati menjadi kisah yang berhasil membuat Agam meraih mimpi; cita-cita dan cinta.
Sumber:
https://www.wattpad.com/story/275123291-langit-goryeo
- 4 Masa 1 Mimpi
- 5th of December
- 172 Days
- A Good Girl Guide To Murder
- Aku Purple Kamu
- Alice's Adventures in Wonderland
- All Out of Love
- Akasha: Monster 02
- Anggara Kasih
- Bandara, Stasiun, dan Tahun-Tahun Setelahnya
- Bebas Tanggungan
- Belok Kiri Langsing
- Better Than This
- Before We Were Strangers
- Bu Tidak Ada Teman Menangis Malam Ini
- Buddha 2
- Ca Bau Kan
- Cake Shop
- Captivated Me
- City Lite: Secangkir Kopi dan Pencakar Langit
- Classics : Kisah Dokter Dolittle
- Clover
- Daisy
- Dawai-Dawai Ajaib Frankie
- Di Balik Jendela
- Dompet Ayah Sepatu Ibu
- Duo Tulalit
- Eccedentesiast
- Episode Hujan
- Exit West
- Fairish
- From Pesantren With Laugh
- Five Survive
- Five Nights At Freddy's Graphic Novel #1: The Silver Eyes
- Gadis-Gadis Somerset
- Gentayangan
- Guys Read: The Warlords of Recess
- Hello
- Happy Ending Machine
- Heaven
- Hold On, It Hurts
- Hopeless
- Holy Mother
- If We Make It Through December
- In The First Circle
- Jejak Balak
- Jevgar The Story of Sheana
- Jubah Kristus
- Kang Liu
- Kemuning: Cinta Tanpa Bicara
- Kota Bandung dan Biru Karya Niawida
- Kwaidan
- Laiqa : Mengejar Restu Bunda
- Larutan Senja
- Lalu, Baton Diserahkan
- Langit Goryeo
- Little Gray
- Love Eve
- Laut Pasang
- Laut Pasang 2
- Lemonade Granny
- Lofarsa
- Mada
- Merayakan Kesedihan
- Marveluna
- Menua dengan Gembira
- Meniti Bianglala
- Minotaur
- Ode To The Stars
- Oh My Baby Blue
- Oi Abang Oi
- One, Two, Buckle My Shoe
- Panggil Aku Kartini Saja
- Pengantin Setan
- Pingkan Melipat Jarak
- Pukul Setengah Lima
- Rintik Terakhir
- Risol Mas Marvel
- Rumah Untuk Alie
- Rumus Musim Panas
- Sang Penyihir dari Portobello
- Salt To The Sea
- Sang Pemanah
- Saga Dari Samudra
- Sekotak Senja Untuk Nirbita
- Senja Di Alaska
- Selamat Datang di Toko Buku Hyunam-Dong
- Sherlock Holmes - Short Stories #2
- Shadow
- Sincerpity
- Si Anak Pohon
- Si Jago Pahlawan Pembela Penampilan
- Tanah Tabu
- The Life We Lead
- Tingka
- Tiga Putri Anuspati
- Toko Jajanan Ajaib Zenitendo 2
- Tragedi Pedang Keadilan
- The Ink Black Heart
- The Martyr
- The Spanish Love Deception
- Yellowface
- Wish Me Luck
- White Wedding: Malaikat juga Bisa... Jatuh Cinta