in

Review Novel Setelah Putus Karya Isrina Sumia

`Rating: 3.53

 

Lagi-lagi novel best seller karya Isrina Sumia akan Gramin kupas tuntas dalam artikel ulasan ini! Setelah Putus merupakan karya fiksi terbaru Isrina Sumia yang mengangkat isu tentang hubungan pernikahan dan keluarga. Novel ini terdiri dari 462 halaman dan diterbitkan oleh MS Publishing pada 18 Mei 2022.

Apa yang bisa dilakukan oleh wanita paruh baya sepertiku setelah bercerai? Dulu aku merasa seperti ratu yang duduk di singgasana ternyamanku, tapi kini semuanya berubah. Aku merasa seperti seorang wanita yang terbuang, dibiarkan dalam kesunyian tanpa harapan. Ke mana lagi aku harus melangkah, sementara tubuh ini sudah kehilangan arah?

Setelah Putus

button cek gramedia com

Bagaimana bisa pria yang dulu begitu memohon-mohon agar aku menjadi ibu dari anak-anaknya kini tega bersikap seperti ini? Tega membiarkan aku tenggelam dalam kesepian, dibuang begitu saja tanpa alasan. Memutus hubungan hanya karena tubuh ini tak lagi seperti dulu. Tega sekali dia.

Novel best seller ini bisa membawa pembaca kepada perasaan roller coaster yang mendalam. Bagaimana kelanjutan kehidupan setelah perceraian? Jawabannya hanya ada di dalam novel Setelah Putus yang bisa kalian dapatkan hanya di Gramedia.com. Tapi, sebelum mendapatkannya, pastikan Grameds membaca artikel ini hingga selesai ya!

Profil Isrina Sumia – Penulis Novel Setelah Putus

Isrina Sumia, lahir di Jakarta pada tahun 1986, menempuh pendidikan S1 di Universitas Negeri Jakarta dengan beasiswa Fulbright yang diperoleh dari Departemen Pendidikan. Pengalaman bekerja sebagai penyiar radio, dubber, dan pengusaha turut melengkapi kemampuan menulisnya saat ini.

Sebagai ibu dari dua anak, Isrina kini fokus pada dunia penerbitan dan start-up. Dia mendirikan MS Publishing pada tahun 2018, yang telah berkembang menjadi aplikasi menulis dan membaca bernama MS Stories. Sejak Mei 2023, aplikasi ini sudah dapat diakses dan telah diunduh ribuan kali oleh penulis dan pembaca.

Isrina Sumia juga telah menerbitkan lebih dari lima belas buku dalam kurun waktu singkat, dari tahun 2018 hingga 2023. Buku-bukunya tersedia di toko buku Gramedia maupun melalui distributor daring di seluruh Indonesia. Beberapa judul bukunya antara lain:

  1. Menikah Dengan Setan (2018) – akan diadaptasi menjadi film oleh MD PICTURES.
  2. Cinta di Langit Aleppo (2018)
  3. Comblang Syari (2019)
  4. Seratus Koin Emas (2019)
  5. Catatan Ashita (2019)
  6. Catatan Azzahra (2019)
  7. Aku Bukan Madumu (2020)
  8. Alif (2020)
  9. Dok oh Dokter (2021)
  10. Rainbow in the Dark (2021)
  11. Khadijah (2021)
  12. Cinta Karena Luka (2022)
  13. Story of Dareen (2022)
  14. Separuh Asa buat Asya (2022)
  15. Setelah Putus (2022)
  16. Story of Daniyah (2022)
  17. I Think Im Ugly (2022)
  18. Sorry I’m Gorgeous (2022)
  19. Setelah Putus (2023)
  20. Cinta Tsuraya (2023)
  21. Cerai: Cinta yang Hilang (2023)

Deretan judul buku di atas mempertegas pesan yang ingin disampaikan oleh Isrina kepada para penggemarnya: “Menulis adalah sebuah upaya kecil untuk menciptakan sejarah.”

Sinopsis Novel Setelah Putus

Radit, anakku yang paling tua berkata “Kita kembali lagi ke tempat Mamah aja ya, Pah” ucapnya sambil menggenggam kedua adiknya di sebelah kanan dan kiri.

“Kenapa, Nak? Hari ini sampai satu minggu ke depan adalah waktu kalian bersama Papah,” kataku, “lagian, kita kan mau jalan-jalan!” lanjutku lagi merayu.

Mengungkap Rahasia Sukses Leonard Hartono dalam Buku A Book by Overpost: Business 101

“Kita bukan barang rental, Pah! Seminggu di sini seminggu di sana!” Radit menjawab dengan sedikit emosi. Radit memang sudah bukan anak-anak lagi. Tubuhnya sudah hampir sama tingginya denganku. Suaranya sudah seperti orang dewasa, bahunya pun lebar dan kokoh persis denganku.

Setelah Putus

button cek gramedia com

Kami baru saja merayakan kelulusannya dari SMP setahun yang lalu. Siapa sangka, setelah dia menginjak kelas dua SMA, aku justru berpisah dengan ibunya. Anak itu begitu keras, sama kerasnya denganku. Jika aku tidak mengindahkan permintaannya, dia pasti menjadi lebih marah denganku.

Pilihan sulit akhirnya harus dipilih Fatimah untuk berpisah karena perselingkuhan Wira dengan Risa rekan kerjanya. Meskipun Wira sudah mengucapkan seribu maaf, pernikahan yang sudah berlangsung selama sepuluh tahun itu sudah tidak bisa lagi dipertahankan. Jalan berliku serta semua kesulitan yang Fatimah hadapi setelah, sempat membuatnya putus asa dan menyesali perpisahannya.

Begitu banyak hal yang harus Fatimah relakan agar terlepas dari bayangan Wira. Ironinya, setelah Fatimah mendapatkan sedikit kekuatan untuk move on dirinya justru menemukan sejumlah fakta yang mencengangkan. Perempuan yang telah merebut suaminya ternyata adalah adik tirinya yang ingin membalas dendam karena ketidakadilan Ayahnya di masa lalu.

Kelebihan dan Kekurangan Novel Setelah Putus

Setelah Putus

button cek gramedia com

Pros & Cons

Pros
  • Pemilihan tema yang relevan tapi jarang dibahas.
  • Menggunakan beberapa sudut pandang berbeda.
  • Penggunaan bahasa yang santai dan mudah dimengerti
  • Pemilihan diksi yang indah dan puitis.
  • Penyelesain konflik yang memberikan pencerahan. 
Cons
  • Penyelesain konflik yang mungkin menuai kontroversi.

Kelebihan Novel Setelah Putus

Setelah Putus

button cek gramedia com

Novel Setelah Putus karya Isrina Sumia menonjolkan sejumlah kelebihan yang membuatnya layak untuk diapresiasi. Pemilihan tema yang relevan namun jarang dibahas, seperti pergulatan batin seorang wanita paruh baya setelah bercerai, memberikan sudut pandang baru untuk para pembaca.

Penulis juga cermat dalam menggunakan beberapa sudut pandang yang berbeda, terutama melalui dialog antara ayah dan anak yang memperlihatkan dinamika keluarga setelah perpisahan. Hal ini memberikan kedalaman emosi dan perspektif yang beragam, sehingga pembaca dapat memahami setiap tokoh dengan lebih mendalam.

Selain itu, penggunaan bahasa yang santai dan mudah dimengerti juga membuat cerita ini dapat dinikmati oleh berbagai kalangan. Penulis berhasil memilih diksi yang indah dan puitis, menjadikan setiap kalimat terasa mengalir dengan lembut tanpa kehilangan esensi dari pesan yang ingin disampaikan. Penyelesaian konflik yang memberikan pencerahan juga menjadi salah satu daya tarik utama novel ini, di mana penulis dengan bijak membawa pembaca menuju akhir cerita yang penuh dengan makna dan pemahaman baru, terutama mengenai arti dari keluarga.

Kekurangan Novel Setelah Putus

Setelah Putus

button cek gramedia com

Meskipun novel Setelah Putus memiliki banyak kelebihan, satu aspek yang mungkin dianggap sebagai kelemahan adalah penyelesaian konfliknya. Penulis menyajikan akhir yang penuh pencerahan, namun pendekatan ini dapat memicu kontroversi di kalangan pembaca dengan ekspektasi berbeda. Mereka yang menginginkan akhir yang lebih tegas atau dramatis mungkin merasa kurang puas dengan cara cerita ini ditutup.

Beberapa pembaca mungkin menganggap penyelesaian tersebut terlalu sederhana dan kurang menggugah. Bagi mereka yang mengharapkan konfrontasi yang lebih intens atau resolusi yang lebih kompleks, akhir cerita ini mungkin terasa kurang memuaskan. Meskipun begitu, bagi pembaca yang menghargai pendekatan reflektif dan pencerahan, akhir ini bisa dianggap sebagai pilihan yang tepat untuk melengkapi kisah yang telah dibangun.

Pesan Moral Novel Setelah Putus

Setelah Putus

button cek gramedia com

Novel Setelah Putus banyak memberikan pesan moral terkait hubungan pernikahan dan juga keluarga. Pernikahan adalah hal sakral yang harusnya sekali seumur hidup. Dalam pernikahan, seseorang bukan hanya ikrar kepada pasangan, tetapi juga kepada Tuhan. Pernikahan atas dasar cinta adalah ibadah yang harus dijaga ketaatannya sepanjang masa.

Jadi, jaga hubungan pernikahan dengan benar. Hargai, hormati, dan cintai pasangan yang sudah menemani perjalananmu sejak lama, yang sudah berjuang bersama. Apalagi sudah memiliki buah hati bersama. Jangan sampai keinginan duniawi menuntun pada rasa menyesal dan berdosa kepada banyak orang. Kepercayaan adalah suatu hal yang sulit untuk diraih, jangan menghancurkannya untuk hal yang sia-sia.

Bagi anak-anak yang mengalami perceraian orang tua, harus dipahami bahwa orang tua juga tidak sempurna. Memang perpisahan orang tua adalah hal yang berat, tetapi mungkin banyak faktor yang tidak bisa dipaksakan, yang akan lebih sulit jika dilanjutkan. Maafkan orang tuamu, tetap jalin hubungan baik dengan kedua pihak, karena emosi tidak akan mengubah apa-apa.

Bagi Grameds yang ingin membaca buku Setelah Putus karya Isrina Sumia, kalian bisa dapatkan hanya di Gramedia.com ya! Gramin juga sudah menyediakan rekomendasi buku-buku karya Isrina Sumia yang tak kalah seru di bawah ini. Yuk langsung saja dapatkan buku-buku terbaik hanya di Gramedia.com! Sebagai #SahabatTanpaBatas, kami selalu siap memberikan informasi dan produk terbaik untuk kamu.

Penulis: Gabriel

 

Rekomendasi Buku

Khadijah 1

Khadijah 1

button cek gramedia com

Seyra Citra Anandya rela mengorbankan waktu untuk bekerja demi menghidupi Ibu dan adik-adiknya, sampai lupa untuk menikah. Sebutan perawan tua kerap kali datang, hingga akhirnya dia pasrah dan merasa jika pernikahan tak berhak dia dapatkan. Sebagai usaha terakhir dia memberanikan diri melamar seorang mubaligh llham Qaidu Muktafi.

Namun, sebelum jawaban dia dapat lelaki lain asal Jiran Malaysia tiba-tiba saja datang melamar. Kedatangan Ben Hazaq begitu tak disangka, hingga menjadikan dirinya seorang wanita patuh, taat dan pasrah.

Belajar dari istri Baginda Nabi Khadijah, Seyra ikhlas menerima jodoh yang datang untuknya tanpa penolakan. Juga pasrah menjalani pernikahan yang berliku demi syariat, hingga dirinya diberkahi kekayaan sampai berakhir ikhlas melepas segalanya demi lelaki yang mau mengajaknya dalam jalan dakwah.

Dia Yang Haram

Dia Yang Haram

button cek gramedia com

Bu, Haram itu bukannya babi ya? tanyaku pada ibu. saat itu usiaku baru enam tahun. pertanyaanku kala itu dan rentetan kejadian setelahnya masih kuingat sampai sekarang. Hmmmm bukannya menjawab ibu hanya berdehem sementara tangannya sibuk mengiris bawang di dapur warteg tempat ibu bekerja.

“Kenapa aku dipanggil anak haram? Apa aku anak babi? tanyaku lagi tak sabar.

Ibu menghentikan gerakan tangannya mengiris bawang, memandangku dengan sorot mata tajam dan rahang yang mengeras, tangannya mengepal.

“Kamu tuh bisa diam enggak sih!” bentak Ibu.

Bentakan Ibu seketika membuat napasku berhenti beberapa detik. Kakiku gemetar. Tatapan ibu membuatku langsung melengos takut.

“Main sana! Nanya yang enggak-enggak!”

Berlari aku keluar, kemudian duduk di pelataran warteg dengan napas terhimpit. Tubuhku menyelorot di balik dinding. Hingga beberapa lama aku hanya bisa duduk diam tanpa tahu harus melakukan apa.

Ibu tak paham, bukannya aku tak ingin bermain. Tapi mereka yang tak mau berteman denganku. Anak-anak di lingkungan tempatku tinggal selalu saja mengejekku dengan sebutan anak haram. Mereka jijik bermain denganku. Tetapi Ibu tak pernah mau tahu dan peduli. Yang kutahu, haram adalah babi dan babi haram untuk dimakan karena wajahnya yang jelek. Jadi di usiaku saat itu, aku mengira, aku adalah anak haram karena wajahku jelek….

I Think I Am Ugly

I Think I Am Ugly

button cek gramedia com

Dunia seharusnya tak terburu-buru untuk memberikan label pada gadis bertubuh sintal itu dengan sebutan buntelan kentut, gendut bahkan jelek sekali pun. Karena seharusnya mereka tahu, bahwa sesungguhnya keindahan yang Tuhan ciptakan bukan serta merta hanya yang dilihat. Namun, yang terpenting bisa dirasakan. Khanza Mia Amelia, gadis yang cukup lama menahan diri akibat perundungan yang selalu dialaminya sejak dirinya duduk di bangku SMA. Wajar, jika dirinya tumbuh menjadi manusia insecure yang tak pernah percaya dengan dirinya sendiri, tak pernah yakin jika dirinya pantas dicintai dan dipuja. Selalu saja pasrah dengan keadaan dan berharap Tuhan sendiri yang akan menemukan jalan menuju cinta sejatinya.

Sumber:

  • https://mspublishing.co.id/product_author/isrina-sumia/
  • https://kbm.id/book/detail/f393e2e1-db6c-9741-27de-d9817ae9b86c#

Written by Adila V M