in

5 Contoh Surat Keterangan Kerja Perusahaan dengan Struktur yang Tepat!

Contoh Surat Keterangan Kerja Perusahaan – Setiap individu pastinya menginginkan sebuah pekerjaan di tempat yang bisa memberikan kenyamanan, produktif serta adanya peningkatan karir untuk dirinya pribadi.

Oleh karena itu terkadang beberapa orang memutuskan untuk berpindah dari satu tempat ke tempat lain dengan tujuan agar beberapa hal tersebut bisa terwujud.

Selain skill yang mumpuni, ada beberapa syarat penting yang digunakan untuk melamar kerja seperti kelengkapan dokumen. Untuk kelengkapan dokumen setiap perusahaan akan memberikan persyaratan yang berbeda-beda.

Namun bagi kalian yang ingin lebih banyak dilirik oleh para HRD rekrutmen pekerjaan suatu perusahaan yang diincar. Tentunya menggunakan surat keterangan kerja dari tempat kerja dahulu adalah salah satu cara yang bisa digunakan.

Beberapa orang menggunakan surat keterangan kerja agar bisa lebih mendapatkan dukungan terhadap skill dan pengalaman dalam bidang yang sedang ingin mereka lamar.

Artikel ini akan memberikan penjelasan seputar surat keterangan pekerjaan agar kalian juga semakin tahu dan terhindar dari kesalahan yang merugikan. Selain itu artikel ini juga akan memberikan beberapa contoh surat keterangan kerja perusahaan agar bisa lebih mudah dalam proses pembuatannya.

Sebenarnya untuk mendapatkan sebuah surat keterangan kerja perusahaan, para karyawan tak perlu membuatnya secara pribadi. Sebab biasanya setiap perusahaan akan memberikan suatu pelayanan pemberian surat kertaran kerja melalui pihak HRD. Sehingga pihak HRD yang akan memberikan contoh dan juga membuatkan surat keterangan kerja perusahaan.

Secara mudahnya, surat keterangan kerja perusahaan adalah sebuah surat tertulis yang di dalamnya terdapat isi informasi atau keterangan bahwa pihak yang bersangkutan memang pernah bekerja di suatu perusahaan. Adanya surat keterangan kerja perusahaan juga bisa menjadi bukti jika pihak yang bersangkutan memang memiliki ikatan kerja dengan perusahaan tersebut.

Selain itu surat keterangan kerja perusahaan juga bisa memiliki peran sebagai surat pengalaman kerja atau paklaring. Tentunya surat keterangan tersebut bisa memberikan informasi bahwa pihak yang bersangkutan serta jabatan yang dimilikinya memang pernah bekerja di perusahaan tersebut.

Selanjutnya surat keterangan kerja perusahaan ini nantinya akan diberikan oleh pihak yang bersangkutan kepada pihak ketiga. Lalu pihak ketiga akan melakukan pengecekan untuk memastikan bahwa pihak yang bersangkutan memang pernah bekerja sebagai karyawan atau memiliki status sebagai karyawan di perusahaan tersebut.

Biasanya contoh surat keterangan kerja perusahaan dari berbagai sumber memang akan memberikan susunan yang terlihat cukup sederhana. Karena hal tersebutlah, contoh surat keterangan kerja perusahaan akan terasa begitu mudah untuk dibuat.

Akan tetapi jika ingin lebih meyakinkan dan berkualitas, sebaiknya meminta bantuan dari pihak HRD di perusahaan yang bersangkutan. Hal ini selain bisa memudahkan kalian, tentunya surat keterangan kerja yang dibuat oleh pihak HRD lebih berkualitas dan juga termasuk ke dalam surat yang resmi dan legal.

Apalagi jika surat keterangan kerja perusahaan tersebut memang membutuhkan pengesahan dari pihak HRD maupun pimpinan. Tentunya akan lebih memudahkan jika yang membuatkan adalah pihak HRD. Meski begitu sebenarnya pihak karyawan juga bisa menyusun secara pribadi draftnya. Namun tetap saja harus diajukan terhadap pihak HRD agar bisa cek kebenarannya.

contoh surat keterangan kerja

Apa Itu Surat Keterangan Kerja?

Holiday Sale

Surat keterangan kerja merupakan surat yang terbit dari Human Resource Department atau HRD sebuah perusahaan atau instansi. Surat ini berisi tentang pernyataan kerja dari karyawan yang dituju.

Namun terbitnya surat tergantung dari kebutuhan dari pembuatannya. Kamu dapat memanfaatkan surat satu ini untuk melamar pekerjaan di perusahaan lain. Ia dapat menjadi dokumen yang membuat recruiter lebih yakin untuk menerimamu di posisi yang kamu inginkan.

Selain itu, recruiter juga dapat melihat riwayat pekerjaan dan bagaimana performa yang kamu tunjukkan di perusahaan atau instansi dimana sebelumnya kamu bekerja.

Fungsi Surat Keterangan Kerja Perusahaan

Dari penjelasan tentang pengertian surat keterangan kerja perusahaan. Tentunya kalian juga befikir sebenarnya apa sih fungsi utama dari adanya surat keterangan kerja. Padahal jika dilihat secara lebih luas lagi, kegunaan atau fungsi dari surat keterangan kerja itu ada banyak sekali lho.

Nah jika kalian masih mengetahui hanya satu atau dua fungsi dari surat keterangan kerja. Tetunya penjelasan tentang fungsi surat keterangan kerja yang ada di dalam artikel ini akan lebih membantu.

1. Persyaratan Pengajuan Beasiswa

Pada dasarnya fungsi dari sebuah surat keterangan kerja yang memiliki isi tentang status yang bersangkutan pernah menjadi seorang karyawan dalam suatu perusahaan ada tiga. Fungsi perama adalah sebagai persyaratan pengajuan beasiswa, sebagai persyaratan pendaftaran mahasiswa dan persyaratan kredit di bank.

Fungsi yang pertama adalah sebagai syarat pemenuhan persyaratan administrasi ketika akan mengikuti suatu program beasiswa. Umumnya beasiswa ini akan ditujukan secara khusus untuk karyawan maupun dosen. Sehingga pihak yang bersangkutan wajib untuk melampirkan surat keterangan kerja perusahaan dimana ia bekerja.

Apalagi jika beasiswa tersebut memang ditujukan bagi para karyawan, tentunya diperlukan sebagai bentuk bukti jika yang bersangkutan pernah menjadi atau masih menjadi karyawan di perusahaan ia bekerja.

Tak hanya itu saja, pasalnya beberapa kondisi program beasiswa juga memberikan persyaratan dukungan dokumen pengalaman kerja. Karena kondisi tersebut adanya surat keterangan kerja perusahaan juga memiliki fungsi sebagai surat informasi pengalaman kerja bagi pihak yang bersangkutan.

2. Persyaratan Pengajuan Beasiswa

Sebagai karyawan mungkin kalian ingin melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi dengan mengambil kelas karyawan di suatu perguruan tinggi. Baik itu kelas sore atau kelas malam maupun kelas akhir pekan.

Ada beberapa perguruan tinggi yang memberikan syarat tentang surat keterangan kerja perusahaan dari tempat kerja pihak yang bersangkutan. Secara otomatis kalian harus mengajukan permohonan surat keterangan kerja kepada pihak HRD.

Sehingga karena adanya proses tersebut, kalian tak perlu repot lagu untuk mencari contoh surat keterangan kerja dari perusahaan dari berbagai sumber.

3. Persyaratan Pengajuan Kredit Atau KPR di Bank

Ketika akan melakukan pengajuan kredit atau suatu pinjaman ke pihak bank dan saat itu status kalian adalah sebagai karyawan suatu perusahaan. Surat keterangan kerja perusahaan biasanya akan diminta oleh pihak bank sebagai salah satu dukungan kelengkapan dokumen persyaratan.

Dengan adanya surat keterangan kerja perusahaan yang dikeluarkan oleh pihak HRD akan lebih mempermudah pihak bank dalam memastikan jika yang bersangkutan memang benar-benar bekerja di suatu perusahaan tersebut. Hal ini memang begitu penting sebagai suatu bahan pertimbangan bank untuk menentukan kelayakan calon kreditur dalam mendapatkan persetujuan kredit.

Hal ini tak lain karena pihak bank tidak akan bisa memberikan atau mencairkan kredit kepada mereka yang tidak bekerja. Maka dari itu keberadaan surat keterangan kerja perusahaan di sini memang begitu penting sekali sebagai bentuk dokumen dukungan yang bisa membuktikan bahwa pihak yang bersangkutan memang bekerja dalam perusahaan tersebut.

Selain itu biasanya pihak bank juga akan meminta pihak yang bersangkutan untuk memberikan slip gaji selama tiga bulan terakhir atau sesuai dengan ketentuan yang berlaku di setiap bank masing-masing.

4. Persyaratan Melamar Pekerjaan

Ketika suatu surat keterangan kerja yang diajukan kepada pihak HRD memiliki sebuah isi tentang keterangan jika yang bersangkutan memang pernah bekerja dalam perusahaan tersebut. Maka bisa dikatakan jika surat keterangan kerja tersebut bisa dijadikan sebagai surat pengalaman kerja.

Fungsi dari adanya surat keterangan kerja yang memiliki isi bahwa yang bersangkutan pernah bekerja dalam perusahaan tersebut begitu beragam, salah satunya adalah sebagai dukungan dokumen melamar pekerjaan di suatu perusahaan lain.

Sehingga adanya surat keterangan kerja ini bisa menjadikan pihak yang bersangkutan memiliki bukti adanya pengalaman kerja dan tentunya bisa dijadikan sebagai bahan pertimbangan bagi HRD suatu perusahaan yang dilamar.

Perlu diketahui juga jika surat keterangan kerja dapat menjadi wajib ketika perusahaan hanya akan memberikan surat tersebut hanya bagi pereka yang memiliki pengalaman kerja di bidang yang sama dengan kualifikasi yang begitu bagus. Tentunya surat keterangan kerja tersebut akan mencantumkan suatu posisi yang pernah dijabat oleh pihak yang bersangkutan selama masa kerja di perusahaan tersebut.

Dengan adanya surat keterangan kerja tersebut tentunya peluang untuk mendapatkan pekerjaan yang sama dengan bidang yang tertera dalam surat tersebut menjadi lebih besar dibandingkan mereka yang tak memiliki surat keterangan kerja.

5. Penarikan Dana BPJS

Beberapa perusahaan juga ada yang memberikan fasilitas BPJS kepada karyawannya. Untuk bisa membuktikan jika kalian memang berhak menerima dana fasilitas BPJS tentunya bisa dengan menggunakan surat keterangan kerja yang dibuat oleh pihak HRD perusahaan.

Namun biasanya surat keterangan kerja tersebut harus dilegalisir oleh pihak perusahaan terkait. Dana yang dicairkan berkisar antara 10 hingga 30 persen meskipun status kalian masih aktif sebagai karyawan perusahaan tersebut.

6. Kelengkapan CV

Sebelumnya memang sudah dijelaskan jika ada beberapa perusahaan yang memberikan syarat untuk menambahkan dokumen pendukung seperti surat keterangan kerja sebagai bentuk bukti akan pengalaman kerja yang dimiliki oleh pihak terkait dalam bidangnya.

Namun meskipun perusahaan yang membuka lowongan pekerjaan tidak memberikan syarat harus menggunakan dokumen pendukung seperti surat keterangan kerja dalam proses rekrutmennya. Kalian sebagai pelamar posisi pekerjaan tersebut juga bisa menggunakan surat keterangan kerja sebagai pelengkap CV atas inisiatif pribadi.

Tentunya adaya surat keterangan kerja perusahaan dari pihak HRD akan dinilai lebih kredibel oleh pihak ketiga. Dan kalian juga akan dianggap begitu berpengalaman serta serius dalam melamar posisi pekerjaan tersebut.

7. Membuka Rekening Baru di Bank

Bukan hanya bisa digunakan untuk pengajuan kredit atau KPR di bank. Pasalnya dalam proses pembukaan rekening baru untuk pembayaran gaji juga memerlukan adanya surat keterangan kerja. Biasanya surat keterangan kerja tersebut akan dilampirkan beserta dengan KTP.

contoh surat keterangan kerja

Keuntungan Memiliki Surat Keterangan Kerja

Setelah mengetahui beberapa fungsi dari surat keterangan kerja perusahaan. Berikutnya adalah pembahasan terkait dengan keuntungan jika seseorang memiliki surat keterangan kerja dari suatu perusahaan tempat ia bekerja.

Agar kalian juga semakin paham apa saja keuntungan memiliki surat keterangan kerja. Berikut ini adalah beberapa keuntungan yang bisa kalian dapatkan.

1. Kemudahan dalam Proses Kepengurusan Suatu Keperluan

Adanya surat keterangan kerja juga akan mempermudah dan membantu setiap karyawan dalam melakukan kepengurusan suatu keperluan. Sebagai contohnya adalah jika seorang akan mengajukan suatu kredit atau KPR akan lebih dipermudah jika memiliki dokumen pendukung seperti surat keterangan kerja perusahaan.

Dari contoh tersebut saja sudah bisa dilihat jika adanya surat keterangan kerja perusahaan memanglah sangat penting. Karena hal tersebutlah sebaiknya para karyawan yang masih bekerja juga harus memiliki kinerja yang mumpuni dalam setiap bidang yang sedang ia tangani.

Meski tak memiliki prestasi apapun selama masa kerja dalam perusahaan tersebut. Namun setidaknya memiliki absensi yang baik serta kinerja yang bisa diandalkan oleh suatu tim divisi tempat mereka menjabat memang bisa memberikan poin penting dalam informasi yang ada di dalam surat keterangan kerja.

2. Bentuk Apresiasi dari Perusahaan

Adanya surat keterangan kerja juga bisa menjadi suatu bukti jika pihak yang bersangkutan pernah mendapatkan suatu penghargaan dari perusahaan dimana ia bekerja. Karena hal ini adanya surat keterangan kerja bisa menjadi salah satu bentuk apresiasi kepada pihak yang bersangkutan atas pengabdian yang ia berikan selama menjadi karyawan dalam perusahaan tersebut sekaligus menjadi bukti jika pihak yang bersangkutan resign dengan baik-baik bukan karena memiliki masalah tertentu.

3. Sebagai Bukti Memiliki Kinerja yang Baik

Adanya surat keterangan kerja perusahaan juga bisa membantu pihak yang bersangkutan atau karyawan memiliki bukti jika dirinya memang sudah bekerja dengan begitu baik di perusahaan tersebut. Tentunya hal ini bisa dijadikan suatu pertimbangan khusus bagi perusahaan baru untuk menerima pihak yang bersangkutan ketika mengajukan surat lamaran kerja di perusahaan tersebut.

Maka dari itu untuk menjadi karyawan memang sebaiknya harus bekerja dengan baik agar bisa dimudahkan dalam segala urusan bahkan ketika permohonan resign diajukan. Tak lupa juga untuk selalu menjaga hubungan baik dengan semua staf yang ada di perusahaan tersebut, mulai dari staf yang ada di dalam satu divisi hingga yang ada di divisi lain.

contoh surat keterangan kerja

Struktur Surat Keterangan Kerja

Layaknya surat keterangan resmi pada umumnya. Surat keterangan kerja perusahaan juga memiliki beberapa hal penting yang harus ada di dalamnya. Di bawah ini adalah struktur surat keterangan kerja yang bisa kalian baca selengkapnya.

1. Kop Surat Perusahaan atau Instansi

Pada bagian paling atas surat keterangan kerja perusahaan akan dicantumkan kop surat dari perusahaan atau instansi terkait. Kop surat ini biasanya akan memiliki diisi dengan nama perusahaan, alamat, nomor telepon, website dan juga logo. Pastika selalu jika kop surat yang digunakan adalah resmi dan terbit di perusahaan tempat kalian kerja.

2. Perihal

Setelah mencantumkan kop surat, berikutnya adalah menuliskan perihal. Letak dari perihal biasanya ada di bawah bagian kop surat di sebelah kiri. Sedangkan isi dari perihal adalah surat keterangan kerja.

3. Identitas Karyawan

Lanjutkan dengan menuliskan identitas karyawan. Identitas ini berisi nama, jabatan, posisi di perusahaan serta diberikan nomor identitas diri yang biasanya akan diambil dari NIK. Sebagai pemilik surat keterangan kerja, sebaiknya kalian periksa kembali isi pada identitas diri karena menyangkut data pribadi dan pastikan tidak ada kekeliruan di dalamnya.

4. Isi Surat

Selanjutnya adalah menuliskan isi surat keterangan kerja. Isi dalam surat ini merupakan pemaparan terkait dengan kebenaran fakta dimana karyawan yang bersangkutan memang bekerja di perusahaan tersebut.

Selain itu terkadang juga ada beberapa informasi penting tambahan lainnya seperti jabatan terakhir serta penilaian terhadap kinerja untuk pihak terkait.

5. Pengesahan Surat

Terakhir adalah adanya pengesahan yang diberikan oleh pihak perusahaan tersebut. Biasanya berupa tanda tangan dari HRD atau pihak yang berwenang dengan penjelasan tempat dan tanggal surat tersebut dibuat.

Selain itu dalam bukti pengesahan ini juga harus dibubuhkan cap perusahaan atau instansi terkait serta dilegalisir. Tanpa adanya tanda pengesahan ini bisa diartikan jika surat keterangan kerja perusahaan tersebut tidak sah dan tidak bisa digunakan.

Contoh Surat Keterangan Kerja

1. PT. Garuda Wings

2. Indomaret

3. BNI

contoh surat keterangan kerja

4. BRI

5. AHASS

Itulah beberapa contoh surat keterangan kerja perusahaan yang sudah dijelaskan dengan lengkap dalam artikel ini. Surat merupakan pengantar sekaligus pemberi informasi yang dibutuhkan oleh instansi tertentu. Tanpa surat yang sah, kamu akan mendapatkan kesulitan dan administrasi yang kamu usahakan bisa gagal. Salah satu surat yang penting dan berguna dalam mendapatkan jaminan sosial adalah surat keterangan kerja.

Surat ini hanya dapat terbit dari HRD perusahaan atau instansi dimana kamu bekerja. Kamu dapat memanfaatkannya untuk banyak hal seperti melamar pekerjaan, mengajukan beasiswa, mencairkan dana BPJS Ketenagakerjaan, hingga mengajukan pinjaman di bank.

Namun untuk menggunakan surat ini, pastikan kamu telah mendapatkan pengesahan seperti tanda tangan pejabat terkait hingga cap perusahaan. Surat yang vital ini tidak akan sah tanpa pengesah yang valid. Yuk, tulis surat keterangan dengan struktur yang benar dan jelas!

Grameds bisa mendapatkan buku-buku terkait dengan mengunjungi Gramedia.com. Gramedia selalu memberikan produk-produk terbaik agar kamu memiliki informasi #LebihDenganMembaca.

ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."

logo eperpus

  • Custom log
  • Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
  • Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
  • Tersedia dalam platform Android dan IOS
  • Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
  • Laporan statistik lengkap
  • Aplikasi aman, praktis, dan efisien

Written by Devina

Hai aku devina, bagi ku menulis adalah hal yang menarik untuk aku jalani. Dengan menulis aku bisa mengetahui banyak hal dan informasi yang tidak pernah aku tahu sebelumnya. Menulis juga membuatku bisa bercerita tentang banyak hal yang unik.

Kontak media sosial Instagram saya Christin Devina