Tips Instagram Banyak Followers – Kemajuan teknologi kian hari makin berkembang pesat. Dimana dengan adanya kemajuan teknologi, maka bisa menjadikan kemudahan dalam kehidupan manusia Salah satu contoh dari kemajuan dunia teknologi untuk saat ini yang bisa kita nikmati bersama adalah media sosial Instagram. Dimana media sosial Instagram saat ini memang bisa digunakan untuk mengunggah foto, video atau bahkan bisa digunakan sebagai media berkirim pesan antar pengguna.
Awalnya, Instagram hanya digunakan untuk kebutuhan unggah momen terbaik dalam bentuk foto maupun video. Namun seiring berjalannya waktu, keberadaan media sosial Instagram juga menjadi salah salah media untuk proses perkembangan bisnis.
Dimana nantinya para pelaku bisnis bisa melakukan proses promosi produk mereka melalui Instagram. Bahkan, saat ini Instagram juga memiliki fitur khusus yang digunakan untuk berjualan para pelaku bisnis.
Agar bisa mempermudah dan memperluas jangkauan target pasar dari bisnis yang kalian jalankan, maka followers dari akun yang kalian miliki juga harus dalam jumlah yang banyak. Sebab, semakin banyak followers yang mengikuti kalian, maka keberadaan bisnis kalian akan semakin mudah diketahui oleh banyak orang.
Namun, permasalahan yang kerap terjadi adalah tak semua orang tahu bagaimana cara mendapatkan followers yang cukup banyak di Instagram.
Jika hal tersebut kalian alami, maka kalian bisa mencoba menggunakan tips Instagram banyak followers yang tersedia di dalam artikel ini.
Table of Contents
Sekilas Tentang Instagram
Sebelum kita mempelajari bagaimana tips Instagram banyak followers. Akan lebih baik jika kita juga mengetahui pengertian Instagram. Secara umum, istilah Instagram diambil dari kata insta yang berasal dari kata Instan. Penggunaan nama Insta tersebut diambil dari kamera polaroid yang juga menjadi salah satu jenis kamera dengan proses cetak hasil dengan cepat atau seketika jadi.
Sedangkan kata Gram berasal dari kata Telegram yang memiliki arti dapat mengirim informasi dengan lebih cepat. Dari dua kata tersebut bisa diambil kesimpulan jika tujuan dari Instagram merupakan sebagai media pengirim foto dan video dengan bantuan jaringan internet yang bisa dilakukan secara cepat dan instan. Saat ini banyak orang menyebut Instagram dengan istilah Insta atau IG.
Dari penjelasan tersebut bisa kita definisikan secara singkat jika Instagram adalah aplikasi yang bisa digunakan untuk media berbagai foto maupun video dalam sebuah jejaring sosial. Selain itu, keberadaan dari Instagram juga memungkinkan para penggunanya untuk bisa mengambil foto dan video serta menambahkan berbagai macam filter yang tersedia banyak pilihan hingga menjadikan foto atau video milik pengguna terlihat lebih menarik.
Instagram memang diperuntukkan untuk perangkat smartphone dengan sistem operasi, seperti Android maupun iOS. Meski begitu seiring berjalannya waktu, media sosial Instagram bisa digunakan dalam bentuk web app walaupun dengan fitur tak sebanyak yang ada di smartphone.
Sama seperti jejaring sosial lainnya, Instagram juga memiliki konsep interaksi antara satu pengguna dengan yang lainnya menggunakan sistem mengikuti atau following dan pengikut atau followers. Selain itu, para pengguna media sosial Instagram juga bisa memberikan komentar pada foto, video, menyukai unggahan foto atau video, mengirim hingga menyimpan foto maupun video dalam sebuah akun.
Tak hanya itu saja, media sosial Instagram juga memiliki fitus yang memungkinkan para penggunanya melakukan proses pengiriman pesan dengan pengguna lain dengan lebih mudah dan cepat.
Tips Mudah Tambah Followers Instagram
Memiliki akun Instagram untuk saat ini bisa dilakukan oleh siapapun. Baik itu untuk orang yang hanya memiliki kepentingan sekadar berbagai moment foto atau video maupun bagi para pelaku bisnis.
Seperti yang dijelaskan sebelumnya jika media sosial Instagram memiliki sistem followers atau pengikut dari akun yang kalian miliki. Meski begitu mendapatkan followers dalam jumlah banyak tak semudah membalikkan telapak tangan.
Pasalnya, mendapatkan followers dengan jumlah hingga ratusan ribu juga membutuhkan beberapa kiat tertentu. Nah, jika kalian ingin tahu lebih lanjut terkait dengan beberapa tips mudah tambah followers Instagram, maka penjelasan di bawah ini bisa membantu.
1. Tentukan Tema Menarik pada Profil Instagram
Pada dasarnya, Instagram adalah media sosial yang memberikan kebebasan kepada para pengguna untuk mengunggah foto maupun video sesuai dengan keinginan. Namun, jika memang kalian ingin mendapatkan followers dengan jumlah yang banyak, maka kalian bisa mencoba membangun sebuah tema khusus pada akun Instagram pribadi.
Memiliki tema bisa menjadikan akun Instagram kalian terlihat unik dan menarik. Biasanya, kebanyakan orang akan tertarik untuk mengikuti akun Instagram dengan tema khusus. Misalnya adalah akun Instagram dengan tema food blogger, fashion, traveling dan lain sebagainya. Oleh karena itu, tak ada salahnya jika memang kalian ingin membangun tema khusus dengan tujuan agar bisa mendapatkan followers yang terus meningkat.
Jika memang kalian ingin memposting video atau foto di luar tema sebenarnya tak ada masalah. Namun, hal tersebut mungkin hanya bisa dilakukan sesekali saja. Sebab, konsistensi dalam memposting foto atau video sesuai tema memang diperlukan.
2. Unggah Foto Kece yang Dimiliki
Seperti yang dijelaskan sebelumnya jika Instagram memang digunakan untuk mengunggah berbagai macam foto dan video. Meskipun kalian sudah menentukan tema yang ingin dibangun pada akun Instagram, tetapi tetap saja foto dan video yang ingin diunggah, sebaiknya memang yang terbaik diantara yang terbaik.
Konten foto dan video yang kece bisa mempermudah menarik perhatian pengguna lain hingga mereka memutuskan untuk mengiikuti akun Instagram kalian. Konten dengan warna dan kecerahan yang pas akan memberikan nilai plus di mata para followers kalian.
Tak hanya itu saja, pasalnya jika kalian ingin mendapatkan followers dengan jumlah yang banyak, usahakan untuk tetap bisa selalu konsisten dengan mengunggah konten foto maupun video setiap hari. Sebab, para followers kalian selalu menantikan konten terbaik yang kalian unggah di akun Instagram.
Meski disarankan untuk memposting konten secara rutin, tetapi jangan sampai postingan yang kalian buat dalam jumlah yang terlalu over. Sebab, bukannya memanjakan mata para follower malah menjadi gangguan karena memenuhi feeds mereka.
Ketika para followers merasa terganggu dengan postingan kalian, maka bisa mengakibatkan mereka akan berhenti mengikuti akun Instagram kalian. Oleh karena itu, disarankan untuk melakukan unggahan foto maupun video yang memiliki rentan waktu tertentu namun dilakukan secara konsisten.
3. Gunakan Caption yang Menarik
Ketika konten foto dan video yang kalian unggah adalah yang terbaik. Tentunya kalian juga harus mengibanginya dengan caption yang menarik. Sebab, para followers tak hanya akan melihat bagaimana foto atau video yang kalian unggah saja, tetapi dari segi caption yang menarik juga akan mereka baca hingga pada akhirnya mereka yang tadinya tak jadi followers kalian berubah menjadi pengikut.
Selain itu, pastikan caption yang kalian buat memang menggunakan kata-kata yang baik dan atau setidaknya tidak mengandung unsur provokasi, sara dan hal lain yang bisa merugikan pihak lain.
Tak ada salahnya membuat caption dengan potongan lirik lagu, kata-kata bijak dari tokoh yang berpengaruh di dunia atau kata-kata yang ada di dalam buku tertentu. Namun, perlu diketahui jika mengutip dari orang lain tentunya juga harus mencantumkan sumber dari mana kata-kata tersebut dikutip.
Perlu diketahui juga jika caption yang kalian buat memang harus sesuai dengan foto maupun video yang kalian unggah. Hindari untuk membuat caption yang tak ada hubungannya dengan konten yang kalian unggah. Dimana kondisi tersebut bisa menimbulkan rasa bingung bagi para followers.
4. Gunakan Hashtag yang Menarik
Setelah memberikan caption yang menarik, berikutnya kalian bisa menambahkan penggunaan hashtag. Meski begitu, ada beberapa orang yang menganggap jika penggunaan hashtag terbilang berlebihan.
Padahal penggunaan hashtag bisa mempermudah pengguna lain mengetahui foto atau video yang kalian unggah. Bahkan, hashtag juga bisa membantu unggahan yang kalian buat mendapatkan like dengan jumlah banyak hingga akhirnya followers juga turut bertambah.
Namun, penggunaan hashtag juga tak bisa dilakukan dengan sembarangan. Dengan kata lain, ada beberapa hashtag umum yang memang lebih baik jika kalian hindari penggunaanya. Ganti dengan menggunakan hashtag unik dan menarik namun masih tetap sesuai dengan postingan yang kalian buat.
5. Hindari Menggunakan Hashtag dengan Jumlah Banyak
Meskipun nantinya kalian akan menemukan hashtag menarik. Namun, disarankan untuk memilih beberapa hashtag saja. Gunakan hashtag dengan jumlah dua atau tiga saja, tetapi tetap masih berhubungan dengan unggahan yang dibuat.
Sebelumnya memang dijelaskan jika hashtag adalah salah satu strategi untuk mendapatkan like dan tambahan followers. Namun menggunakan hashtag terlalu banyak juga kerap dinilai berlebihan atau lebay.
Beberapa followers menganggap jika penggunaan hashtag terlalu banyak adalah tindakan yang annoying. Oleh karena itu, gunakan saja hashtag secukupnya di setiap unggahan yang kalian buat.
6. Jangan Sungkan Berinteraksi dengan Followers
Salah satu kesalahan yang mungkin dilakukan oleh beberapa pemilik akun Instagram dengan jumlah followers besar adalah masalah atau tidak mau melakukan interaksi dengan followers mereka yang ada di kolom komentar. Meski pada dasarnya tidak semua komentar terkesan manis, tetapi kalian sebagai pemilik akun Instagram dengan jumlah followers besar setidaknya juga harus membalas komentar dari satu atau dua followers tersebut.
Seperti yang dijelaskan sebelumnya jika tak semua komentar akan bersifat manis. Tentunya kalian juga harus lebih sabar dan bijaksana ketika melihat isis kolom komentar yang ada di konten yang kalian unggah. Cara paling mudah adalah mengabaikan komentar negatif dan jangan terlalu terpancing terhadap keberadaan komentar tersebut. Selalu berikan kesan positif kepada para followers yang setia memberikan dukungan kepada kalian.
7. Lakukan yang Memang Kalian Sukai
Pada poin ini masih ada hubungannya dengan tema Instagram yang akan kalian bangun. Akan lebih mudah menentukan tema yang akan dibangun adalah dengan menggunakan hal yang paling disukai. Tanyakan pada diri sendiri apa sih yang memang benar-benar disukai. Biasanya, dari hal yang disukai seperti hobi akan menghasilkan banyak ide kreatif.
Melakukan hal yang disukai akan menjadikan kalian lebih nyaman dalam menjalaninya. Misalnya, jika kalian begitu suka dengan bidang makeup. Karena memiliki kesukaan dalam bidang tersebut, kalian akan semakin mudah untuk memunculkan ide-ide terbaru.
Oleh karena itu, awali semuanya dengan apa yang memang disukai agar perjalanan yang ditempuh juga tidak terlalu berat.
8. Edit Foto Sebelum Diunggah
Jika kita melihat explore atau akun orang lain biasanya akan ada foto atau video estetik dan begitu kekinian. Beberapa dari mereka biasanya akan melakukan edit foto terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk mengunggahnya di akun media sosial pribadinya.
Tak bisa dipungkiri jika saat ini sudah banyak aplikasi edit foto yang bisa kalian gunakan agar bisa mendapatkan hasil foto atau video yang lebih baik dari sebelumnya. Bahkan, beberapa aplikasi tersebut bisa kalian unduh secara secara gratis di market aplikasi.
Dimana nantinya kalian bisa melakukan editing pencahayaan, menambahkan caption hingga membuat efek bokeh pada foto yang dimiliki. Tentunya kalian juga harus memastikan jika hasil editan tersebut memang memberikan kesan terbaik agar para followers yang kalian miliki semakin tertarik untuk menggunakan tombol klik pada foto tersebut.
Menariknya, Instagram sendiri juga memiliki suatu ruang khusus yang digunakan untuk edit foto yang bisa digunakan oleh setiap user sebelum melakukan unggahan. Dalam hal ini, kalian hanya perlu memainkan imajinasi sesuai dengan keinginan.
9. Cobalah untuk Mengikuti Komunitas
Ketika kalian sudah memiliki tema khusus pada akun Instagram pribadi. Tak ada salahnya untuk bergabung dengan orang yang memiliki kesamaan pada tema Instagram yang sedang kalian bangun.
Misalnya, ketika tema yang sedang kalian bangun adalah food blogger, maka kalian bisa bergabung dengan komunitas food blogger yang ada di wilayah kalian. Selain menambah wawasan dan menambah followers, kalian juga akan mendapatkan pergaulan yang lebih luas dari sebelumnya.m
Meski sudah mengikuti komunitas tertentu, tentunya kalian tak boleh lupa akan konsistensi unggah konten pada media sosial seperti Instagram. Dengan membagikan foto tersebut akan menjadikan banyak orang semakin tahu akan keberadaan akun instagram yang kalian miliki.
10. Hindari Foto Selfie Secara Berlebihan
Meski bisa menggunakan objek lain untuk memenuhi feed Instagram. Namun tak ada salahnya jika kalian ingin mencoba memotret diri pribadi atau biasa disebut dengan foto selfie.
Lakukan foto selfie dan sedikit berikan sentuhan editing secukupnya lalu unggah dan tambahkan caption yang sesuai memang bisa kalian terapkan.
Meski begitu, tetap saja kalian harus menghindari foto selfie secara berlebihan. Sebab, ada beberapa followers yang merasa terganggu dengan foto selfie yang terlalu banyak dibandingkan dengan tema yang sedang kalian bangun.
11. Follow Akun Baru dari Para Publik Figur
Mencoba untuk mengikuti akun baru yang mengikuti para public figure. Kalian bisa mencoba untuk mencari akun salah satu public figure. Buka menu followers dari akun tersebut dan ikuti sekitar 10 hingga 15 akun teratas namun berikan jeda sekitar 10 menitan untuk bisa melanjutkannya lagi.
Hal ini perlu dilakukan agar akun kalian tidak kena banned karena terlalu banyak menambahkan akun dengan jumlah tak wajar. Jika memang following kalian ingin tak bertambah, maka kalian unfollow akun tersebut dalam waktu beberapa hari setelah kalian memfollow akun tersebut.
Tindakan ini biasanya akan berimbas ke penambahan followers dengan jumlah yang cukup drastis.
12. Hindari Private Akun
Terakhir adalah menghindari untuk mengubah akun Instagram bersifat private. Pasalnya, akun Instagram yang bersifat private akan menjadikan orang enggan mengikuti kalian. Kebanyakan akun private akan memberikan konfirmasi mengikuti dalam kurun waktu cukup lama karena harus menunggu persetujuan kalian.
Membiarkan akun Instagram dalam kondisi terbuka akan menjadikan akun lain untuk melihat, like dan komentar hingga mengikuti akun kalian. Bahkan, ada kemungkinan jika foto atau video yang kalian bagikan akan masuk ke dalam explore.
Nah, itulah beberapa cara menambahkan followers Instagram dalam jumlah banyak. Meski saat ini ada cara lain, namun 12 cara di atas setidaknya juga bisa membantu kalian. Demikian pembahasan tentang tips instagram banyak followers, semoga semua pembahasan di atas bermanfaat untuk Grameds.
Jika ingin mencari buku tentang media sosial, maka kamu bisa mendapatkannya di gramedia.com. Untuk mendukung Grameds dalam menambah wawasan, Gramedia selalu menyediakan buku-buku berkualitas dan original agar Grameds memiliki informasi #LebihDenganMembaca.
- Apakah TV Digital Perlu Antena
- Aplikasi TV Online
- Aplikasi Karaoke Terbaik
- Baca Buku Online
- Browser Anti Blokir
- Cara Daftar Akun TikTok
- Cara Berlangganan Majalah Nova
- Cara Cek RAM Laptop
- Cara Bookmark di Google Chrome
- Cara Hapus Akun Telegram
- Cara Kompres Video Tanpa Mengurangi Kualitas
- Cara Membuat KTP Online
- Cara Membuat Bitly
- Cara Lapor Pajak Online
- Cara Mengunci Aplikasi di HP dan PC
- Cara Beli Tiket Bioskop Online XXI
- Cara Tanda Tangan di PDF Secara Online dan Offline
- Cara Transfer BCA Ke DANA
- Cara Transfer BCA Ke DANA Terbaru
- Cara Download Video di Pinterest
- Cara Install Zoom Meeting di HP dan Laptopy
- Cara Transfer Dana Ke Gopay
- Cara Membuat Halaman Di Microsoft Word
- Cara Membuat Kop Surat Di Microsoft Word
- Cara Melindungi Privasi Chrome
- Cara Isikan Token Listrik
- Cara Menghapus Akun Instagram
- Cara Mengganti Password Wifi IndiHome
- Cara Membuat Meter Persegi di Word
- Cara Memasang AdBlock
- Cara Pesan Tiket Bioskop Online Antiribet
- Cara Mengetahui Jenis Font
- Cara Ganti Font Bio Instagram
- Cara Menyambungkan Wifi ke Laptop
- Cara Menggunakan QRIS
- Ciri-Ciri Terkena Radiasi HP
- Kelebihan dan Kekurangan Power Bank
- Masa Tenggang
- Membaca Buku Digital
- Microsoft Translator
- 7 Keuntungan Menggunakan Google Workspace
Penulis: Hendrik Nuryanto
BACA JUGA:
- 10 Cara Mendapatkan Uang dari Internet Masa Kini
- Pengertian, Prospek Kerja, dan Cara Menjadi Content Creator
- Pengertian Niche dan Macam Niche Konten di Internet
- Influencer: Pengertian, Jenis, dan Pengaruhnya Terhadap Bisnis
- Affiliate Marketing: Pengertian, Jenis, Cara Kerja, Kelebihan dan Kekurangannya
- 7 Youtuber Terkaya di Dunia, Siapa Dia?
- 14 Channel Youtube Inspiratif untuk Dosis Inspirasi Harianmu
ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."
- Custom log
- Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
- Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
- Tersedia dalam platform Android dan IOS
- Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
- Laporan statistik lengkap
- Aplikasi aman, praktis, dan efisien