in

Urutan Pangkat Angkatan Laut dari Terendah Hingga Tertinggi

Urutan pangkat Angkatan Laut dibagi menjadi beberapa kategori, mulai dari yang terendah hingga tertinggi. Kategori urutan pangkat Angkatan Laut di Indonesia terdiri dari Tamtama, Bintara serta Perwira.

Tentunya pangkat tersebut juga menjadi penentu besaran gaji yang akan diterima oleh anggota TNI Angkatan Laut Indonesia. Apabila dilihat dari golongan gajinya, maka dapat dikategorikan menjadi lima golongan pangkat.

Urutan pangkat Angkatan Laut tentu sangat penting, karena memiliki pengaruh besar pada besaran gaji yang akan diterima oleh prajurit TNI Angkatan Laut. Tak hanya pangkat saja, masa kerja dari anggota TNI juga dapat mempengaruhi besaran gaji anggota.

Jika Grameds tertarik untuk ikut bergabung menjadi anggota TNI Angkatan Laut, maka mengetahui urutan pangkat Angkatan Laut sangatlah penting! Simak penjelasannya berikut ini ya!

Urutan Pangkat Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut

Holiday Sale

Sumber: Kompas.com

Sebelum membahas urutan pangkat TNI Angkatan Laut, Grameds perlu lebih dahulu mengetahui apa yang dimaksud dengan tanda kepangkatan Angkatan Laut untuk Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Tanda kepangkatan TNI AL merupakan daftar tanda pangkat, yang digunakan oleh Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut hingga saat ini. Tanda kepangkatan tersebut dibagi menjadi tiga kategori, di antaranya adalah Perwira, Bintara hingga tertinggi adalah Tamtama.

Kategori pangkat tersebut kemudian dapat dibedakan melalui pakaian dinas yang digunakan oleh anggota TNI AL. Di antaranya ialah Pakaian Dinas Upacara PDU), Pakaian Dinas Harian (PDH) dan Pakaian Dinas Lapangan (PDL).

Masing-masing dari pakaian dinas serta atributnya tersebut juga telah diatur dengan jelas dalam peraturan TNI yang wajib dipatuhi oleh para anggotanya.

Sementara itu, tanda kepangkatan sendiri dibagi menjadi dua, yaitu pangkat yang memiliki tugas untuk memegang komando serta pangkat untuk staf biasa.

Pada tanda pangkat perwira menengah serta pertama, maka akan ditambahkan lambang kesatuan atau kecabangan yang ada pada TNI Angkatan Laut. Sementara itu, khusus untuk Korps Marinir, yaitu sebutan untuk pangkat mengikuti sebutan pangkat pada TNI Angkatan Darat, namun tanda pangkatnya tetap mengikuti angkatan laut.

Seperti yang telah dijelaskan, bahwa urutan pangkat Angkatan Laut dibagi menjadi tiga berdasarkan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 39 Tahun 2010 tentang Administrasi Prajurit Tentara Nasional Indonesia.

Dalam PP tersebut, pangkat TNI didefinisikan sebagai keabsahan wewenang serta tanggung jawab pada hierarki keprajuritan berdasarkan pada kualifikasi yang telah dimiliki oleh setiap prajurit.

Di sisi lainnya, pangkat dari TNI juga dibedakan berdasarkan sifatnya, yaitu pangkat efektif serta pangkat khusus.

Pangkat efektif merupakan pangkat yang diberikan pada anggota TNI ketika menjalani dinas keprajuritan serta membawa akibat administrasi secara penuh. Sementara itu, pangkat khusus terdiri dari pangkat lokal serta pangkat tituler.

Apabila melihat dari peraturan pemerintah tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa urutan pangkat TNI Angkatan Laut dapat dibedakan menjadi tiga level, di antaranya adalah Tamtama, Bintara hingga Perwira. Berikut daftarnya.

1. Pangkat TNI Angkatan Laut Tamtama

Urutan pangkat terendah dari TNI Angkatan Laut adalah Tamtama atau dapat didefinisikan sebagai tentara ahli mata-mata.

Pangkat ini merupakan golongan pangkat ketentaraan sekaligus kepolisian yang paling rendah, mulai dari Prajurit Dua/ Kelasi Dua/ Bhayangkara Dua hingga Kopral Kepala atau Ajun Brigadir Polisi.

Tamtama biasanya merupakan pangkat yang merujuk pada para anggota prajurit garis paling depan dalam kesatuan militer serta sebagai unsur inti pada sebuah pasukan tempur.

Pangkat Tamtama juga dibagi menjadi beberapa urutan, di antaranya adalah sebagai berikut:

– Kelasi Dua atau Prajurit Dua (pangkat terendah di Tamtama)

– Kelasi Satu atau Prajurit Satu

– Kelasi Kepala atau Prajurit Kepala

– Kopral Dua

– Kopral Satu

– Kopral Kepala (pangkat tertinggi di Tamtama)

Tertarik untuk menjadi seorang Tamtama TNI? Jika Grameds ingin meniti karir sebagai seorang TNI, maka ada satu buku yang perlu dibaca sebelum memutuskan untuk melalui proses rekrutmen panjang menjadi TNI.

Buku (REFERENSI BIMBINGAN KARIER) BEKERJA SEBAGAI TNI-AD akan memberikan gambaran jelas sekaligus informasi lengkap tentang kualifikasi, pendidikan, hingga jenjang kepangkatan yang penting ketika menjabat sebagai anggota TNI.

(REFERENSI BIMBINGAN KARIER) BEKERJA SEBAGAI TNI-AD

(REFERENSI BIMBINGAN KARIER) BEKERJA SEBAGAI TNI-AD

button cek gramedia com

2. Pangkat TNI Angkatan Laut Bintara

Urutan pangkat Angkatan Laut yang kedua adalah Bintara, yaitu golongan pangkat ketentaraan serta kepolisian yang lebih rendah dibandingkan Letnan Dua atau Inspektur Polisi Dua.

Akan tetapi Bintara berapa pada urutan lebih tinggi dari Kopral atau Ajun Brigadir Polisi. Bintara menjadi tulang punggung bagi kesatuan militer yang memiliki peran sebagai penghubung antara Perwira dengan Tamtama atau sebaliknya dalam operasional kemiliteran.

Biasanya, pelatih pada instansi TNI berasal dari golongan pangkat Bintara dan bertuga membentuk rekrut menjadi aparat yang profesional.

Tugas lain yang dimiliki oleh Bintara adalah membimbing serta mengepalai beberapa jumlah anggota dari pangkat Tamtama dengan seukuran regu dan dipimpin oleh seorang Sersan.

Pangkat TNI Angkatan Laut Bintara kemudian dibagi menjadi beberapa pangkat, mulai dari terendah hingga tertinggi. Berikut urutannya:

– Sersan Dua (Terendah di Bintara)

– Sersan Satu

– Sersan Kepala

– Sersan Mayor

– Pembantu Letnan Dua

– Pembantu Letnan Satu (Tertinggi di Bintara)

Pangkat Bintara juga dibagi menjadi dua yaitu Bintara Tinggi serta Bintara yang memiliki tugas dan fungsi berbeda.

Bintara Tinggi adalah golongan dari calon perwira di TNI serta Polri yang sepadan dengan Warrant Officer di negara-negara lainnya. Dalam TNI, pangkat Bintara Tinggi adalah Pembantu Letnan Dua dan Pembantu Letnan Satu.

Sementara itu, pangkat Bintara merupakan golongan Sersan yang ada di TNI, termasuk Sersan Dua hingga Sersan Mayor dan di negara-negara lainnya, pangkat ini setara dengan Specialist atau Non-commissioned officer.

3. Pangkat TNI Angkatan Laut Perwira

Urutan pangkat tertinggi di TNI Angkatan Laut adalah Perwira atau dalam bahasa Inggris dikenal pula sebagai commissioned officer atau disingkat dengan sebutan CO.

Perwira merupakan anggota dari tentara ataupun polisi yang memiliki pangkat di atas Bintara, yaitu tentara atau polisi dengan pangkat Letnan Dua atau Inspektur Polisi Dua hingga urutan pangkat ke atas hingga Jenderal.

Anggota yang mendapatkan pangkat Perwira mengacu pada anggota TNI yang memiliki otoritas atau kewenangan pada instansi militer, penegakan hukum untuk memberikan perintah operasional pada anggota sekaligus pimpinan.

Pada umumnya, seorang Perwira memegang peringkat yang lebih tinggi dibandingkan Bintara. Selain itu, Perwira juga pada umumnya menerima pelatihan kepemimpinan serta manajemen, selain pelatihan yang memiliki kaitan dengan spesialisasinya pada unit militer.

Beberapa militer di negara-negara maju bahkan mewajibkan gelar sarjana, sebagai salah satu persyaratan untuk seorang komisi yang akan menjadi Perwira, akan tetapi di TNI, memiliki gelar sarjana bukanlah sebuah keharusan.

Secara sederhana, urutan pangkat Perwira untuk TNI Angkatan Laut dapat dibedakan sebagai berikut:

– Letnan Dua (Terendah di Perwira)

– Letnan Satu

– Kapten

– Mayor

– Letnan Kolonel

– Kolonel

– Laksamana Pertama TNI

– Laksamana Muda TNI

– Laksamana Madya TNI

– Laksamana TNI (Tertinggi).

Dari urutan tersebut, dapat disimpulkan bahwa pangkat Perwira dibagi menjadi tiga golongan, yaitu Perwira Pertama (Pama), Perwira Menengah (Pamen) dan Perwira Tinggi (Pati)

Perwira Pertama merupakan golongan pertama dari pangkat Perwira yang berada pada urutan paling rendah, golongan ini terdiri dari Letnan Dua, Letnan Satu serta Kapten.

Pada urutan kedua ada golongan Perwira Menengah yang yang berada di antara Perwira Pertama dan Perwita Tinggi serta terdiri dari Mayor, Letnan Kolonel serta Kolonel.

Golongan terakhir dan paling tertinggi adalah Perwira Tinggi, yaitu golongan pangkat Perwira tertinggi. Pangkat tersebut ditandai dengan adanya bintang pada pundak. Masing-masing dari cabang militer memiliki istilah sendiri, pada Angkatan Laut istilah yang digunakan adalah Laksamana untuk pangkat Perwira Tinggi.

Pangkat tertinggi di TNI AL dapat diraih dengan mudah apabila Grameds memiliki kemauan untuk maju serta menjadi salah satu prajurit terbaik. Langkah pertama yang bisa dilakukan untuk menjadi seorang Perwira TNI AL adalah dengan mendaftar sebagai Tamtama TNI.

Tentunya proses seleksi untuk terpilih menjadi seorang Tamtama TNI AL juga tidak mudah. Oleh karena itu, persiapan fisik serta otak perlu dipersiapkan dengan matang.

Grameds yang sudah siap dengan kekuatan fisik untuk mendaftar sebagai TNI AL bisa mematangkan persiapan dengan mempelajari soal-soal untuk tes masuk TNI-POLRI. Tak perlu les mahal, karena Grameds bisa mempelajarinya dari buku

Sistem Kebut Semalam Lolos Tes Masuk TNI-POLRI

Sistem Kebut Semalam Lolos Tes Masuk TNI-POLRI

button cek gramedia com

Dengan buku tersebut, Grameds bisa mempelajari soal-soal yang akan muncul pada tes masuk TNI POLRI dan tentunya akan lebih mudah untuk diterima menjadi Tamtama TNI dan menggapai mimpi Grameds!

Besaran Gaji Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut Berdasarkan Urutan Pangkat

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, bahwa urutan pangkat Angkatan Laut akan mempengaruhi besaran gaji dari anggota TNI tersebut.

Besaran gaji dari TNI AL telah diatur dengan jelas dalam Peraturan Pemerintah (PP). Ketentuan yang masih berlaku hingga kini ialah PP Nomor 16 Tahun 2019 mengenai Perubahan Kedua Belas atas PP Nomor 28 Tahun 2001 mengenai Peraturan Gaji Anggota Tentara Nasional Indonesia.

Berdasarkan PP Nomor 16 Tahun 2019 tersebut, maka nominal gaji dari TNI AL berdasarkan tingkatan pangkatnya dapat terbagi menjadi lima golongan. Selain dibedakan berdasarkan pangkatnya, besaran gaji TNI AL juga ditentukan oleh masa kerja.

Berikut adalah besaran gaji TNI AL sesuai dengan golongannya, berdasarkan pada PP Nomor 16 Tahun 2019.

1. Gaji TNI Angkatan Laut Golongan 1 Tamtama

Masa Kerja Kelasi Dua Kelasi Satu Kelasi Kepala Kopral Dua Kopral Satu Kopral Kepala
0 Rp1,643,500 Rp1,694,900 Rp1,747,900 Rp1,802,600 Rp1,858,900 Rp1,917,100
2 Rp1,695,300 Rp1,748,300 Rp1,803,000 Rp1,859,400 Rp1,917,600 Rp1,977,500
4 Rp1,748,700 Rp1,803,400 Rp1,859,800 Rp1,918,000 Rp1,978,000 Rp2,039,900
6 Rp1,803,900 Rp1,860,300 Rp1,918,500 Rp1,978,500 Rp2,040,400 Rp2,104,200
8 Rp1,860,800 Rp1,919,000 Rp1,979,000 Rp2,040,900 Rp2,104,700 Rp2,170,600
10 Rp1,919,400 Rp1,979,500 Rp2,041,400 Rp2,105,200 Rp2,171,100 Rp2,239,000

 

2. Gaji TNI Angkatan Laut Golongan 2 Bintara

Masa Kerja Sersan Dua Sersan Satu Sersan Kepala Sersan Mayor Pembantu Letnan Dua Pembantu Letnan Satu
0 Rp2,103,700 Rp2,169,500 Rp2,237,400 Rp2,307,400 Rp2,379,500 Rp2,454,000
2 Rp2,170,000 Rp2,237,900 Rp2,307,900 Rp2,380,100 Rp2,454,600 Rp2,531,300
4 Rp2,238,500 Rp2,308,500 Rp2,380,700 Rp2,455,200 Rp2,532,000 Rp2,611,300
6 Rp2,309,000 Rp2,381,300 Rp2,455,80 Rp2,535,600 Rp2,611,800 Rp2,693,500
8 Rp2,381,900 Rp2,456,400 Rp2,531,200 Rp2,612,400 Rp2,694,100 Rp2,778,400
10 Rp2,457,000 Rp2,533,800 Rp2,613,100 Rp2,694,800 Rp2,779,100 Rp2,866,000

 

3. Gaji TNI Angkatan Laut Golongan 3 Perwira

Masa Kerja Letnan Dua Letnan Satu Kapten
0 Rp2,735,300 Rp2,820,800 Rp2,909,100
1 Rp2,777,700
2 Rp2,909,800 Rp3,000,800
3 Rp2,865,300
4 Rp3,001,500 Rp3,095,400
5 Rp2,955,700

 

Itulah urutan pangkat Angkatan Laut berdasarkan peraturan pemerintah yang masih berlaku serta golongan gajinya. Jika Grameds memiliki mimpi untuk menjadi seorang anggota TNI, pastikan untuk mempersiapkan diri dengan matang.

Salah satunya adalah dengan mengasah mental dan menjadikan tokoh teladan sebagai inspirasi. Dalam buku Loper Koran Jadi Jenderal: Seni Memimpin Jenderal TNI Dudung Abdurachman, Grameds bisa mengambil pelajaran berharga dari pengalaman Jenderal Dudung dan menjadi inspirasi untuk terus berjuang meraih mimpi.

Loper Koran Jadi Jenderal: Seni Memimpin Jenderal TNI Dudung Abdurachman

Loper Koran Jadi Jenderal: Seni Memimpin Jenderal TNI Dudung Abdurachman

button cek gramedia com

 

Sumber:

  • https://tirto.id/urutan-pangkat-tni-al-dari-terendah-sampai-tertinggi-gQWA
  • https://id.wikipedia.org/wiki/Tanda_Kepangkatan_Tentara_Nasional_Indonesia_Angkatan_Laut

Sumber Header: TNI Angkatan Laut

ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah."

logo eperpus

  • Custom log
  • Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
  • Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
  • Tersedia dalam platform Android dan IOS
  • Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
  • Laporan statistik lengkap
  • Aplikasi aman, praktis, dan efisien

Written by Adila V M

A half-time writer, a full-time dreamer.