10 Novel Terpopuler GPU yang Kerap Jadi Langganan Best Seller
Gramedia Pustaka Utama (GPU) merupakan salah satu anak perusahaan Kompas Gramedia, yang sudah ada sejak tahun 1975. Kualitas buku terbitan GPU yang terjaga, membuat perusahaan yang berusia 43 tahun ini tetap populer dan eksis di dunia penerbitan.
Berawal dari menerbitkan novel fiksi dari Marga T, hingga kini tak terhitung novel-novel yang telah diterbitkan oleh GPU.
Dari sekian banyak novel sukses yang telah diterbitkan GPU, Gramedia.com mencoba memilihkan 10 novel terpopuler GPU yang sering bertengger dalam daftar buku best seller. Berikut daftar bukunya.
1. Ronggeng Dukuh Paruk
Novel karya Ahmad Tohari ini adalah sebuah novel asal Banyumas yang melegenda. Bisa dibilang merupakan sebuah cerita rakyat warisan yang terus diceritakan turun temurun. Tak heran novel ini tetap eksis walaupun telah terbit sejak puluhan tahun lamanya.
Ronggeng Dukuh Paruk bercerita tentang Srintil, gadis cantik yang terpilih menjadi seorang ronggeng. Seorang ronggeng terpilih saat itu harus menjalankan budaya dan tradisi yang tidak masuk akal.
Suatu hari malapetaka politik 1965 silam membuat dukuh tersebut hancur. Srintil mengira ini adalah sebuah malapetaka yang baik untuknya karena ia tidak perlu menjadi ronggeng lagi.
Namun sayang, bukan kebebasan yang ia dapat melainkan pengalaman pahit sebagai tahanan politik.
2. Resign
Lewat novelnya ini Almira Bastari bercerita tentang kondisi sehari-hari sebuah kantor konsultan di Jakarta. Kantor konsultan tersebut berisikan empat anggota The Cungpret, alias kacung kampret.
The Cungpret terdiri dari Alranita pegawai termuda, paling lama bertahan di sebuah tim meski dipimpin Bos Galak. Carlo pegawai yang baru menikah dan ingin mencari pekerjaan dengan gaji lebih tinggi.
Karenina pegawai senior yang selalu dianggap tidak becus tapi terus-menerus dijejali proyek baru, Andre pegawai senior kesayangan si bos yang berniat resign demi dapat menikmati kehidupan keluarga yang lebih normal dan seimbang.
Terakhir ada Trigan, sang bos jenius, misterius, dan galak, tapi sukses dan dipercaya untuk memimpin timnya sendiri di usianya yang masih cukup muda.
Saat ini Alranita dan teman-temannya bertaruh dan berlomba-lomba untuk resign secepatnya dari kantor mereka.
Pertanyaannya, siapakah yang akan memenangkan taruhan dan terbebas dari hukuman yang sudah ditentukan?
3. Antologi Rasa
Nama Ika Natassa pasti tidak asing lagi bagi para pecinta novel. Novel-novel karangannya sangat disambut baik dan tidak jarang dicetak ulang. Salah satunya adalah novel berjudul Antologi Rasa.
Saking populernya, novel ini telah dicetak berulang kali dengan desain cover baru yang lebih kece.
Antologi Rasa merupakan cerita friendship sekaligus lovers. Bercerita tentang tiga sahabat, yaitu Keara, Ruly, dan Harris. Ketiganya memiliki pemikiran dan perasaan masing-masing yang menggantung dan penuh dengan tanda tanya besar.
Satu pertanyaan yang menggambarkan kondisi persahabatan mereka. What if in the person that you love, you find a best friend instead of a lover?
Siapkan hati ya Grameds dalam membaca novel ini, hati-hati baper!
4. Le Petit Prince
Antoine De Saint E. Adalah penulis di balik novel terkenal Pangeran Cilik: Le Petit Prince ini. Pangeran Cilik termasuk novel yang paling banyak diterjemahkan di dunia. Kabarnya buku ini telah diterjemahkan dalam 230 bahasa.
Dari cover dan judulnya, buku ini memang seperti buku untuk anak-anak. Tapi sebenarnya buku ini dapat dinikmati dan direnungkan juga oleh orang dewasa.
Lewat cerita seorang anak yang mengamati dunia dengan mata yang naif dan lugu, Saint-Exupéry menyentuh beberapa nilai dan pengalaman manusia yang paling dasar, seperti kekuasaan, tanggung jawab, dan cinta.
Dongeng yang mengharukan sekaligus mendalam ini termasuk karya-karya agung sastra dunia yang tidak terlupakan.
5. One Of Us Is Lying
Bercerita tentang lima murid di suatu sekolah. Ada Bronwyn, si genius yang memiliki nilai akademis selalu sempurna dan tidak pernah melanggar peraturan. Addy, si cewek populer, pemenang kontes kecantikan.
Nate, si bandel, dihukum karena transaksi narkoba. Cooper, si atlet, pelempar bola andalan tim bisbol, yang juga pangeran di hati semua orang. Serta Simon, si orang buangan.
Siapa yang sangka nyawa Simon melayang di saat kelima murid tersebut berada dalam satu ruangan. Sudah pasti empat orang yang ada di ruangan tersebut dicurigai.
Semuanya punya rahasia terpendam. Salah satu di antara mereka pasti ada yang berbohong. Buku karangan Karen McManus ini siap membuat pikiran para pembacanya menerka-nerka siapa dalang di balik semua ini.
6. Merpati Tak Pernah Ingkar Janji Sampai Maut Memisahkan
Novel karya Mira W. ini berbicara tentang sebuah janji cinta antara seorang pria beristri dan simpanannya, yang merupakan seorang Pekerja Seks Komersial (PSK). Dilema datang saat sang istri tak mau diceraikan dengan alasan yang tak mungkin ditolak.
Cinta, dendam, sakit hati, dan salah paham bercampur. Masalah muncul silih berganti sampai suatu saat si pria kembali ke tempat dari mana cinta datang. Kali ini bahkan maut tidak bisa memisahkan cinta yang dirasakan.
7. If Only They Could Talk
Novel ini menceritakan kisah James Herriot yang baru lulus sebagai dokter hewan dan juga baru saja tiba di desa kecil bernama Darrowby, Yorkshire. Saat itu dia tak punya bayangan sedikit pun tentang kehidupan yang akan dijalaninya.
Dia tak membayangkan tentang teman-teman baru yang akan dijumpainya atau berbagai petualangan yang telah menunggunya di tempat baru tersebut.
Dengan gaya berceritanya yang khas, James Herriot akan menuturkan cerita yang membuatnya dicintai di seluruh dunia.
Cerita penuh tawa dan suka cita, tentang manusia dan binatang, serta alam pedesaan yang indah.
8. Nayla
Novel ini adalah salah satu buku best seller yang telah diterbitkan ulang beberapa kali dengan berbagai cover.
Dalam novel ini Djenar Maesa Ayu akan menceritakan kehidupan Nayla, gadis 13 tahun yang harus hidup seorang diri di tengah kejamnya dunia.
Hidup sendirian memang tak mudah. Nayla tidak punya uang, dan terpaksa tidur di terminal, bertemu dua pria asing yang membuatnya patah hati, hingga bekerja sebagai penata lampu diskotik.
Di tempat kerja barunya, Nayla mulai mengenal kehidupan yang serba bebas, mulai dari cara berpakaian, berdandan, bergaul, hingga reaksi lingkungan sekitar terhadapnya.
Di tengah arus hidup yang tiap harinya kian keras, akankah Nayla bertahan hidup sendirian?
9. Sharp Objects
Gillian Flynn bercerita tentang tokoh utama bernama, Camille Preaker yang sedang dihadapkan pada tugas reportase yang sulit.
Camille harus kembali ke kota asalnya untuk menyusun liputan mengenai pembunuhan dua anak perempuan. Itu berarti ia harus bertemu dengan ibunya. Padahal, sudah bertahun-tahun ia nyaris tidak pernah berbicara dengan ibunya yang menderita hipokondria.
Ia juga tidak berkomunikasi dengan adik tirinya, gadis cantik tiga belas tahun yang menebarkan pesona yang mampu menyihir kota kecil itu.
Kini, ia mendekam di kamar lamanya di rumah besar bergaya Victoria itu. Ternyata Camille menemukan banyak kesamaan antara dirinya dengan para korban dalam kasus yang ia teliti. Ia dibayangi hantu-hantu masa lalunya.
Camille sangat kesulitan dan bersusah payah mendapatkan cerita yang dia inginkan, karena untuk mendapatkannya ia harus menggali dan membongkar masa kecilnya yang ganjil dan kelam.
10. Voice
Kalian perempuan tapi pernah dipanggil Mas? Om? Atau jangan-jangan Bapak? Serba salah memang kalau punya suara kelewat ganteng.
Tiap kali menerima telepon, Kirana pasti dikira laki-laki, padahal dia jelas cewek tulen. Walau kadang membuat orang salah mengira, suara itu pula yang membawa Kirana memasuki industri yang tak pernah dibayangkannya, menjadi voice actor dan mengisi suara untuk karakter utama lelaki dalam cerita animasi.
Entah ini termasuk kesempatan emas atau malah malapetaka, karena kemudian Kirana harus berpasangan dengan seorang cowok yang punya suara lembut dan bening bernama Akira.
Memang, Kirana dan Akira awalnya selalu berdebat, tapi akhirnya mereka bisa juga bersama-sama menyingkirkan batu sandungan dan menjadi voice actor yang dapat menghidupkan karakter dalam layar, walau dengan suara yang tertukar; Kirana dengan suara gantengnya, dan Akira dengan suara lembutnya.
Novel karya Ghyna Amanda ini siap memotivasi kamu para wanita yang memiliki suara seperti lelaki dan juga sebaliknya agar terus percaya diri!
Sudah baca semua novel-novel terpopuler GPU di atas? Kalau belum segera cek koleksi buku terbitan GPU lainnya di Gramedia.com ya!