5 Aktivitas Seru untuk Habiskan Malam Tahun Baru di Rumah

5 Aktivitas Seru untuk Habiskan Malam Tahun Baru di Rumah

Malam tahun baru identik dengan pesta kembang api. Banyak orang yang antusias merayakan malam tahun baru.

Di malam tahun baru pula, ada beberapa ruas jalan yang biasanya ditutup sehingga kendaraan yang ingin lewat akan dialihkan ke jalan lain. Tentu hal ini agak membuat sebagian orang malas untuk merayakan malam tahun baru di luar rumah.

Kalau kamu termasuk salah satunya, ada beberapa aktivitas seru yang bisa dilakukan agar tidak mati kebosanan di rumah.

Berikut adalah 5 aktivitas seru untuk menghabiskan malam tahun baru di rumah yang sudah Gramedia.com rangkum.

1. Bakar-bakaran

pexels-photo-1375902Sumber: pexels.com

Bakar-bakaran di malam tahun baru biasanya jadi aktivitas favorit semua kalangan. Entah itu dilakukan bersama keluarga atau mengundang teman-teman sepermainan ke rumah.

Banyak menu bakar-bakaran yang mudah dibuat. Mulai dari sosis, sayap ayam, sate, sampai hidangan laut seperti udang atau cumi bakar. Yang paling penting, jangan sampai lupa beli bumbu BBQ biar bakarannya lebih kaya rasa!

Nah, kalau kamu ingin makan yang manis-manis, bisa banget membakar marshmallow sampai agak kecokelatan lalu dicelupkan ke lelehan coklat. Boleh juga bikin jagung bakar, lho.

2. Nonton maraton

pexels-photo-1040159Sumber: pexels.com
Salah satu aktivitas seru yang bisa dilakukan saat malam tahun baru adalah nonton maraton. Bisa nonton film-film terlaris dari Tanah Air atau Hollywood, bahkan drama Korea alias drakor sekalipun.

Kamu juga bisa bebas memilih, apakah lebih nyaman nonton sendirian ataupun ramai-ramai bersama teman atau keluarga tercinta.

Lebih asyik lagi kalau nonton maraton sambil ditemani camilan-camilan enak, seperti popcorn atau kentang goreng.

3. Main permainan papan

pexels-photo-776654Sumber: pexels.com

Permainan papan dikenal juga dengan sebutan board game. Enggak semua permainannya menggunakan papan seperti Scrabble, Othello, monopoli, dan ular tangga.

Beberapa waktu lalu, permainan papan yang sedang ramai dimainkan adalah Werewolf atau Mafia Game dan Undercover. Kedua permainan itu sama-sama dimainkan oleh beberapa orang alias multiplayer.

Yuk, coba main ramai-ramai bareng keluarga atau para sahabatmu sambil menunggu pergantian tahun!

4. Karaoke

pexels-photo-1238943Sumber: pexels.com

Malam tahun baru mau karaoke, tapi mager karena takut kena macet saat pergi ke tempat karaokenya?

Tenang saja, kamu enggak harus repot-repot pergi ke tempat karaoke kok. Tinggal berkaraoke saja di rumah.

Kalau tidak punya mesin karaoke di rumah, cari saja musik instrumental dari lagu yang kamu mau nyanyikan di internet. Sudah banyak tersedia kok, baik itu lagu Indonesia, Barat, bahkan Kpop.

5. Baca buku

pexels-photo-1454906Sumber: pexels.com

Punya buku-buku yang belum selesai dibaca? Atau malah masih disegel dan belum tersentuh sama sekali?

Kayaknya malam tahun baru bisa jadi waktu yang pas untuk menyelesaikan bacaanmu yang belum selesai. Bisa juga kamu jadikan momen untuk menemukan cerita baru dari buku yang sudah dibeli tapi belum terbaca.

Apalagi kalau kamu lebih suka dan nyaman menghabiskan malam tahun baru sendirian, baca buku tambah cocok kamu lakukan di malam tahun baru ini. Tapi kalau masih bingung mau baca buku apa atau belum mendapatkan buku incaranmu, kamu bisa mencarinya di Gramedia.com.


Kira-kira aktivitas seru mana yang sudah kamu rencanakan untuk dilakukan saat malam tahun baru?


Sumber header foto: Pexels.com


Junika Kasih

Junika Kasih

Content Writer for Gramedia.com

Enter your email below to join our newsletter