Anak Sehat, Anak Bahagia

Kondisi fisik dan kecerdasan intelektual anak Indonesia akan berkembang dengan baik apabila kebiasaan sehat sudah ditanamkan sejak dini. Para orangtua perlu mengenal kebiasaan sehat apa saja yang harus ditanamkan sejak awal, agar anak Indonesia dapat tumbuh menjadi anak yang sehat dan pintar.

Untuk membantu orangtua memberikan edukasi kepada anak-anaknya, dr Andreas, Sp. A bekerja sama dengan tim Oopredoo membuat buku anak tentang kebiasaan sehat sejak dini. Menggunakan karakter hewan yang ada di sekitar kita seperti anjing (Guk), kucing (Puss), dan cicak (Cak), dokter Andreas menulis empat judul buku pertamanya yang terbit pada 14 April 2021, yaitu:

Board Book Kata Dokter: Yuk, Berjemur!

Beli Sekarang!

Board Book Kata Dokter: Yuk, Sikat Gigi!

Beli Sekarang!


Baca juga: 5 Langkah Mudah Hadapi Anak Tantrum


Board Book Kata Dokter: Yuk, Tidur Siang!

Beli Sekarang!

Board Book Kata Dokter: Yuk, Makan Sehat!

Beli Sekarang!

Seri Board Book Kata Dokter ini berisi 16 halaman full color, berukuran 18 x 25 cm. Tidak hanya memperkenalkan tentang pentingnya berjemur, sikat gigi, tidur siang, dan makan sehat sejak dini, board book ini juga didesain agar dapat membantu stimulasi berbahasa si kecil.

Membacakan dongeng pendek dengan ilustrasi gambar yang menarik kepada anak berusia satu tahun ke atas dapat membantu anak untuk mengenal kata-kata baru, serta menstimulasi mereka untuk dapat bercerita. Bersama Puss, Cak, dan Guk, orangtua dapat mengenalkan kebiasaan sehat sekaligus mengajak putra-putrinya untuk mengembangkan imajinasi dengan menceritakan kembali isi buku tersebut.

Selain menanamkan kebiasaan sehat sejak kecil, orangtua juga perlu mengetahui perkembangan emosi buah hatinya sejak dini. Jika kecerdasan emosional ini berkembang secara positif, maka kecerdasan intelektualnya juga akan berkembang dengan optimal.


Baca juga: Atasi GTM pada Anak, yang jadi Drama bagi Ibu Baru


Oleh sebab itu dokter Andreas juga ingin mengajak para orang tua dan calon orangtua di Indonesia untuk lebih memahami perkembangan kondisi mental anak-anaknya. Melalui buku parenting yang berjudul Apakah Anak Kita Bahagia? dokter Andreas akan menjawab kegelisahan para orangtua tentang menjaga kesehatan mental anak dengan pola asuh yang tepat, dan membahas masalah-masalah mental emosional anak yang sering dihadapi orangtua.

View this post on Instagram

A post shared by dr. Andreas, M.Ked(Ped), Sp.A (@dr.andreas.spa)

Selain itu dokter Andreas juga akan memberikan tip-tip untuk mengatasi masalah tersebut. Buku Apakah Anak Kita Bahagia? akan diterbitkan oleh Elex Media Komputindo pada bulan Mei 2021 mendatang.

Nah, pada hari Rabu, 14 April 2021 pukul 14.30 - 16.00 WIB, dokter Andreas bersama tim Oopredo dan Redaksi Elex Media Komputindo menyelenggarakan Talkshow #TanyadrAndreas Kesehatan Mental dan Kebiasaan Sehat Anak.

View this post on Instagram

A post shared by oopredoo (@oopredoo)

Webinar ini gratis! Selain ada dokter Andreas yang merupakan Dokter Spesialis Anak, ada juga percikbintang yang merupakan Marketing Manager, Mom of 1.

Dimoderatori oleh Glory Oyong, news presenter Kompas TV, segera daftarkan diri kamu di bit.ly/TANYADRANDREAS untuk mengikuti webinar ini dan dapatkan spesial giveaway serta voucher diskon Gramedia.com!

Penasaran sama bukunya? Cek dan klik pada gambar-gambar buku di atas ya!

Karena kamu juga baru saja membaca artikel ini, kamu dapat voucher diskon 20% untuk pembelian buku terbitan penerbit Gramedia (GPU, Elex Media Komputindo, BIP, Grasindo, KPG, dan M&C!) di Gramedia.com tanpa minimum transaksi! Silakan dimanfaatkan dengan klik gambar di bawah ini.

Klik untuk Dapatkan Vouchernya!


Oleh: dr. Andreas, Sp. A (penulis) & Evi Natalia (Oopredoo Product Development, Elex Media Komputindo)

Sumber foto header: Unsplash