Apa itu Bitcoin? Kenali Mata Uang Kripto dari Buku-Buku ini, Yuk!

Apa itu Bitcoin? Kenali Mata Uang Kripto dari Buku-Buku ini, Yuk!

Akhir-akhir ini cryptocurrency atau mata uang kripto sedang ramai dibicarakan. Sudah banyak masyarakat di Indonesia yang memilih investasi pada mata uang digital ini, karena nilainya yang bisa melambung tinggi dan bisa mendapatkan untung lebih besar.

Sayangnya bagi mereka pemegang Bitcoin, Dogecoin, atau mata uang kripto lainnya, pasti sedang deg-degan nih sekarang, karena nilai yang sedang anjlok merosot jatuh. Bagaimana tidak, harga tertinggi Bitcoin pada 14 April 2021 lalu saja hampir mencapai Rp 1 miliar per keping dan sekarang turun menjadi sekitar Rp 500 jutaan (Kompas.com, 20/05/21).

Walaupun begitu, bisa dibilang harga Bitcoin masih tumbuh dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu. Dikutip dari CNBC Indonesia (19/05/21), merosotnya harga Bitcoin karena CEO Tesla, Elon Musk, mengumumkan bahwa perusahaan mobil listriknya tak lagi menerima transaksi dengan bitcoin, dan grup industri keuangan China resmi melarang segala perdagangan mata uang kripto.

kenali
Sumber foto: voi.id

Apa Itu Mata Uang Kripto?

Dikutip dari cekaja.com (2021), kripto adalah mata uang digital yang bisa digunakan untuk bertransaksi virtual, di mana kamu bisa beli barang atau layanan reguler, tapi bentuk uangnya tidak berwujud fisik.

Kalau kamu menggunakan mata uang ini, kamu mempunyai nomor rekening layaknya di bank. Dinamakan public key dan kata sandinya stream key. Dua hal ini menggunakan ilmu kriptografi yang hampir mustahil diretas orang lain. Transaksinya terbuka dan bebas, serta bersifat anonim.

Mata uang ini tidak memiliki satuan nominal, tapi memiliki sandi rahasia yang cukup rumit dan berfungsi untuk melindungi serta menjaga keamanannya dalam transaksi keuangan, memverifikasi transfer aset, dan mengontrol perciptaan unit tambahan (Kontan.co.id, 2021).

kenali
Sumber foto: Tirto.id

Blockchain

Dikutip dari harpersbazaar.co.id (2021), uang digital ini disimpan dalam sistem bernama blockchain yang akan mengatur dan mengelola data transaksinya, bukan di bank atau e-wallet. Pengelolanya bukan pihak ketiga, tapi penggunanya sendiri.

Blockchain ini semacam buku besar digital. Semua jejak transaksi akan terekam dan disimpan di dalamnya, jadi kamu akan mudah memantau pergerakan aktivitas keuangan. Hal ini tidak memungkinkan akan pemalsuan mata uang. Data pun tersedia untuk dilihat oleh siapapun dan kapanpun. Seluruh entri dibuat dengan samaran, jadi ada privasi yang melindungi dari kebocoran data dan identitas pengguna.

Nah, karena bukan di bank, mata uang ini jadinya tidak dilindungi oleh pihak berwenang ya. Jika ada masalah terhadap mata uang ini, akan sulit untuk kamu mengurusnya, karena tidak ada badan legal yang mengatur atau menjaminnya.

kenali
Sumber foto: CNBC Indonesia

Apakah Mata Uang Kripto Bisa Digunakan di Indonesia?

Dikutip dari CNBC Indonesia (2021), cryptocurrency memang bisa sebagai alat pertukaran, tapi untuk di Indonesia sendiri uang kripto tidak bisa digunakan sebagai alat pembayaran yang sah. Namun, keberadaannya tetap legal, karena 299 cryptocurrency seperti Bitcoin, Ethereum, Lightcoin, EOS, dll, sudah diberikan izin di Indonesia. Jadi kamu masih bisa memanfaatkan sebagai media investasi, seperti saham, bisa juga untuk disimpan atau diperjualbelikan sebagai aset.

Karena harga dan nilainya yang fluktuatif, mata uang digital ini bisa berubah-ubah setiap menitnya tanpa tanda yang jelas. Mempunyai mata uang kripto bisa membuatmu tiba-tiba untung besar dengan nilainya yang melambung tinggi, atau bisa juga mengalami penurunan drastis dan mengalami kerugian.

Turunnya nilai kripto saat ini mungkin membuatmu ingin membelinya, terlebih karena harganya yang bisa saja naik tiba-tiba suatu hari nanti. Tapi kamu harus benar-benar paham dahulu sebelum menaruh aset ke mata uang kripto. Salah satunya dengan membaca dari buku.


Baca juga: Jangan Cuma FOMO, Pelajari Dahulu tentang Kripto dari Buku-Buku Ini


Berikut Admin rekomendasikan buku-buku yang bisa membantu kamu dalam memahami seluk beluk Bitcoin atau mata uang kripto lainnya.

Rekomendasi Buku tentang Bitcoin dan Cryptocurrency

1. Apakah Bitcoin Standar Uang Masa Depan?

apakahBeli dan Pelajari Sekarang!

Kehadiran Bitcoin yang mengguncang dunia jadi salah satu cara alternatif sistem pembayaran dan investasi yang kian diminati publik. Dalam buku ini, dijelaskan seluk beluk tentang sejarah dan konsep uang, serta bagaimana Bitcoin dengan teknologinya dapat memberikan keuntungan di masa depan.

2. Bitcoin 101

bitcoinBeli dan Pelajari Sekarang!

Penjelasan mengenai Bitcoin dan teknologi blockchain dikupas tuntas! Dijelaskan juga mengenai faktor apa saja yang menyebabkan harga Bitcoin bisa melambung tinggi.

3. Bitcoin Mining: dan Cryptocurrency Lainnya

bitcoinBeli dan Pelajari Sekarang!

Cara menambang mata uang kripto gimana sih? Penasaran kan gimana caranya, nah harus baca buku ini! Kamu akan diberikan panduan untuk melakukan penambangan mata uang kripto, seperti Bitcoin, Etherum, NXT, NEM, Monero dan lainnya, tapi juga memberikan penjelasan mendalam tentang makna penambangan mata uang kripto.

4. Berburu Bitcoin

berburuBeli dan Pelajari Sekarang!

Beberapa orang mungkin masih asing dengan mata uang kripto. Tapi uang ini sudah mulai diterapkan sebagai instrumen keuangan oleh beberapa perusahaan ternama kelas dunia.  Yuk, lebih kenali produk uang kripto salah satunya Bitcoin, dan bagaimana cara memilikinya dengan mudah.

5. The Bitcoin Big Bang

theBeli dan Pelajari Sekarang!

Buku ini memberikan pemahaman mengenai Bitcoin dari perspektif yang lebih kompleks. Ditulis oleh Brian Kelly, spesialis investasi mata uang dengan pengalaman lebih dari 20 tahun, ia melakukan penelitian secara luas mengenai revolusi Bitcoin dan menemukan sebuah potensi untuk menyebarkan perubahan sosial.

6. Bitcoin - Mengenal Cara Baru Berinvestasi Generasi Milenial

bitcoinBeli dan Pelajari Sekarang!

Kehadiran Bitcoin menimbulkan pro kontra di sejumlah negara. Sebagai mata uang virtual, tren investasi berdasar kecanggihan teknologi ini patut dipertimbangkan. Ada beberapa negara yang menyambut positif dalam investasi, tapi ada juga yang melarangnya dengan alasan keamanan.

Tapi bisa kita lihat bagaimana gaungnya cryptocurenncy di Indonesia sendiri, begitu pesat, dan makin banyak orang yang meliriknya sebagai salah satu aset investasi. Perkembangan mengenai Bitcoin dan mata uang kripto bisa kamu baca selengkapnya dalam buku ini.

7. Blockchain - Dari Bitcoin untuk Dunia

blockchainBeli dan Pelajari Sekarang!

Seperti yang sudah dijabarkan di atas, blockchain adalah rantai jaringan terdistribusi untuk sebuah mata uang kripto. Bitcoin jadi salah satu cerita sukses dari jaringan tersebut.

Kecanggihan teknologi blockchain sangat sukar dipalsukan dan tidak dijalankan atau dikuasai oleh siapapun juga, tidak oleh perorangan, kelompok, perusahaan bahkan negara. Menariknya, teknologi blockchain sangat bisa dimanfaatkan untuk banyak hal yang tidak pernah dibayangkan sebelumnya. Apa itu? Temukan cara kerja blockchain dalam mendata segala transaksi mata uang kripto dalam buku ini.

8. Bitcoin: Trading for Z Generation

blockchainBeli dan Pelajari Sekarang!

Sebagai mata uang dengan perkembangan fantastis di dunia, Bitcoin jadi aset digital yang banyak dilirik karena mampu memberikan keuntungan tinggi. Hal ini karena mata uang kripto memiliki fluktuasi harganya yang tinggi.

Buku ini mengupas tentang teknik dan cara trading apa saja yang bisa kita terapkan dengan menggunakan Bitcoin, serta langkah-langkah agar bisa menghasilkan keuntungan.

Masih butuh ilmu baru mengenai investasi, trading, dan menaruh saham lainnya? Bisa cek buku-buku ini ya.

9. Supertrader

bukuBeli dan Pelajari Sekarang!

Panduan secara step by step untuk menjadi seorang trader sukses, yang secara konsisten bisa mendapatkan uang dari pasar, cara mengevaluasi, dan melihat kiat-kiat sukses para top trader secara benar dan mendalam.

10. Simple Trading, Simple Investing

simpleBeli dan Pelajari Sekarang!

Dalam buku ini dibahas hal-hal prinsip apa yang bisa menyebabkan kita untung dalam trading dan investasi secara yang sederhana dari founder komunitas saham besar di Indonesia!


Baca juga: Rekomendasi Buku Bacaan untuk Kamu Sang Investor Pemula


Grameds, pelajari dulu seluk beluk investasi yang akan kamu gunakan ya. Selamat menggali untung!

kumpulanTemukan Semua Promo Spesial di Sini!


Sumber foto header: Unsplash


Enter your email below to join our newsletter