Mudahnya Bikin Kue Kering Sendiri dengan Buku Resep Ini

Kegiatan membuat kue kering identik dilakukan pada hari-hari spesial, misalnya saat mendekati lebaran. Biasanya saat lebaran kita akan pergi berkunjung ke rumah saudara, kerabat dekat ataupun tetangga dan begitu pula sebaliknya untuk silaturahmi.

Jadi untuk menyambut tamu, di setiap rumah biasanya tersedia beberapa toples kue kering di meja tamu, agar nanti jika ada tamu yang berkunjung untuk silaturahmi mereka bisa mengobrol quality time sambil mencicipi kue kering yang kita buat.

Membuat kue kering dengan kemampuan sendiri pastinya memiliki kebanggaan tersendiri. Apalagi jika kue yang kita buat mendapatkan pujian dari orang lain yang memakannya. Namun, membuat kue kering itu tidak segampang membalikkan telapak tangan.

Sering kali tahap demi tahap yang ada pada resep sudah kita ikuti, namun masih saja hasilnya gosong atau gagal. Jika itu terjadi, jangan sedih dan putus asa! Dikutip dari luvne.com. untuk membuat kue kering yang enak memang membutuhkan hati gembira, kesabaran, dan buku resep yang tepat.

Berikut tiga buku resep kue kering terkenal yang wajib kamu coba jika tidak mau gagal lagi membuat kue kering.

1. Step by Step 25 Kue Kering ala Sisca Soewitomo


Buku resep kue kering yang satu ini merupakan buku resep yang khusus ditulis oleh pakar kuliner terkenal di Indonesia ini, yaitu Sisca Soewitomo. Buku ini berisi 25 resep kue kering dan kletikan yang dituliskan secara detail yang dilengkapi dengan foto step by step yang memudahkan untuk dipraktikkan.

2. 100 Resep Kue Kering Andalan Ny. Liem


Buku ini merupakan buku resep kue kering karangan Ny. Liem, seorang praktisi dan penulis buku resep terkenal. Buku resep ini berisi 100 resep kue kering yang diajarkan di tempat kursus yang dimiliki Ny. Liem. Resep rahasia kue kering seperti golden pineapple cookies, green tea cookies, butterfly cookies, rock’n roll cookies, hingga nougat chocolate cookies akan dikupas secara tuntas di sini.

3. Kue Kering Wina Bisset


Penulis buku resep ini terinspirasi dari tradisi keluarga dan usaha kue online di bawah merk Wina’s Cake. Buku ini akan memberitahu 35 resep kue kering dan 15 resep kue istimewa yang ditulis berdasarkan perpaduan resep-resep kue kering dan kue istimewa dari benua Eropa dan Asia yang dapat dibuat dengan mudah dan praktis.

Selain 3 buku di atas ada banyak buku resep kue kering dan masakan lainnya. Selengkapnya bisa cek langsung di gramedia.com ya.

Selamat mencoba and happy baking!