Buku 900 Kata Pertamaku: Cara Keren Memperkenalkan Kosakata ke Anak!

Halo Sahabat Grameds!πŸ€—

Kembali lagi bersama Gramin di sini, yang senantiasa menemani kalian dengan berbagai rekomendasi buku seru! πŸ₯° Siapa di sini yang memiliki buah hati atau adik kecil di rumah? Kalau kamu salah satunya, artikel kali ini khusus ditujukan buat kamu! Karena Gramin akan merekomendasikan sebuah buku yang super seru dan pastinya cocok untuk menemani waktu belajar dan bermain si kecil.πŸ˜†

Buku ini dilengkapi dengan banyak gambar menarik dan beragam aktivitas yang pastinya sangat seru. Cocok banget buat si kecil yang sedang berlatih stimulasi otak. Dengan berbagai kegiatan yang menyenangkan, buku ini bisa membantu perkembangan mereka sambil tetap menghibur. Jadi, Grameds tak perlu khawatir si kecil akan bosan, karena buku ini dirancang untuk merangsang kreativitas sekaligus memperkenalkan hal-hal baru secara interaktif.🀫

Penasaran seperti apa bukunya? Yuk, tanpa berlama-lama lagi, langsung simak artikel ini sampai selesai dan temukan buku yang tepat untuk menemani tumbuh kembang buah hatimu! 🌟🌈

5 Manfaat Stimulasi Otak Anak Sejak Dini

Foto: pexels.com

1. Meningkatkan Kreativitas

Apakah kamu tahu, kalau sejak kecil anak-anak yang otaknya sering distimulasi akan bertumbuh menjadi anak yang kreatif? Mengapa bisa begitu? Mereka bisa melihat dunia dari sudut pandang mereka yang tentunya penuh dengan imajinasi. Kreativitas ini nantinya akan menjadi bekal penting dalam memecahkan masalah di berbagai aspek kehidupan.

2. Keterampilan Sosial

Nah, Grameds, stimulasi otak pada si kecil akan membantu mereka lebih jago dalam bergaul, lho! Kok bisa, ya?πŸ€” Saat otak mereka aktif dari awal, mereka lebih cepat memahami bagaimana berinteraksi dengan sesama dan sekitarnya. Seperti cara berbicara, berbagi, dan memahami perasaan orang lain.

Hasilnya, mereka jadi lebih mudah beradaptasi di lingkungan baru dan membangun hubungan positif dengan sesamanya. Jadi, siap-siap ya, mereka akan menjadi anak yang luwes dan ceria di setiap kesempatan!πŸ˜‰

3. Memperdalam Proses Berpikir

Tak hanya itu, stimulasi otak juga kerap membantu memperdalam proses berpikir. Grameds pasti sering melihat, jika banyak batita atau balita yang sering mempertanyakan banyak hal. Nah, hal itu dipengaruhi oleh proses stimulasi otak yang baik.πŸ₯°

Salah satu proses stimulasi yang bisa dilakukan untuk memperdalam proses berpikir adalah menjawab pertanyaan-pertanyaan yang anak kita ajukan dengan contoh kasus atau memaparkannya dengan penjelasan yang detail. Dengan cara tersebut kita bisa membantu memperdalam proses berpikir otak buah hati kita.πŸ˜‰

4. Membantu Pertumbuhan Fisik

Manfaat selanjutnya dari menstimulasi otak anak adalah dapat membantu pertumbuhan fisik buah hati kita. Ternyata rajin menstimulasi otak anak bisa memengaruhi pertumbuhan fisik sang buah hati, lho, Grameds. πŸ˜†

Stimulasi otak dapat mempercepat perkembangan motorik dan koordinasi. Hal ini disebabkan otak yang aktif meningkatkan sinyal saraf ke otot, mendukung kemampuan fisik dan koordinasi yang lebih baik. Ini menciptakan fondasi yang lebih kuat untuk pertumbuhan fisik yang optimal.

5. Melatih Fungsi Kognitif

Manfaat menstimulasi otak yang terakhir namun tak kalah penting, adalah melatih fungsi kognitif buah hati kita. Dengan sering melakukan stimulasi terhadap buah hati terutama sejak dini, kita bisa membantu si kecil memperkuat koneksi saraf dan meningkatkan neuroplastisitas, yang mendukung perkembangan fungsi kognitif seperti memori, perhatian, dan pemecahan masalah. Aktivitas mental yang bervariasi dan berulang membantu otak mengembangkan dan memperkuat kemampuan kognitif sejak awal.

Nah, itulah 5 manfaat menstimulasi otak anak sejak dini. Ternyata cukup banyak ya manfaat dari menstimulasi otak anak. Dengan menstimulasi otak, kita bisa membantu memaksimalkan tumbuh kembang anak.

Seperti yang sudah Gramin paparkan di awal bahwa salah satu cara untuk menstimulasi otak anak adalah dengan memperkenalkan berbagai kata baru kepada si kecil. Pas banget, Gramin juga punya media yang bisa membantu Grameds memperkenalkan ratusan kata kepada buah hati Grameds. Yuk, kita berkenalan dengan buku 900 Kata Pertamaku!πŸ€—

Apa itu Buku 900 Kata Pertamaku?

Buku My First Word - 900 Kata Pertamaku merupakan sebuah buku edukasi yang bisa digunakan untuk menstimulasi kemampuan otak anak. Dalam mengembangkan kemampuan berbahasa pada anak, tentu tidak terlepas dari penguasaan kosakata, semakin banyak kosakata yang dimilikinya maka kemampuan berbahasa dan komunikasi anak pun akan semakin baik. Β 

My First Word - 900 Kata Pertamaku adalah salah satu media yang tepat untuk membantu anak dalam mengembangan kemampuan bahasanya. Disusun dalam dua bahasa Indonesia-Inggris. Dilengkapi dengan gambar-gambar yang menarik untuk membantu anak-anak memahami makna dari setiap kata. Seluruh kosakata dibagi menjadi 34 tema penting yang baik dikenalkan secara dini kepada anak.

34 tema tersebut, yaitu:

(1) Tubuhku, (2) Keluargaku, (3) Pakaianku, (4) Makanan & Minumanku, (5) Rumahku, (6) Kamarku, (7) Dapurku, (8) Halamanku, (9) Keseharianku, (10) Bentuk & Warna,

(11) Huruf & Angka, (12) Berhitung, (13) Binatang Ternak, (14) Binatang Peliharaanku, (15) Binatang Liar, (16) Binatang Laut, (17) Binatang Kecil, (18) Burung, (19) Kebun Binatang, (20) Pedesaan,

(21) Perkotaan, (22) Sekolahku, (23) Kelasku, (24) Kegiatan Ekskul, (25) Transportasi Darat, (26) Transportasi Air dan Udara, (27) Alam Semesta, (28) Liburanku, (29) Profesi, (30) Hobi, (31) Olahraga, (32) Buah, (33) Sayur, dan (34) Waktu.

View this post on Instagram

A post shared by πŸ‘§ Gramedia Kids πŸ‘¦ (@gramediakids)

Melalui berbagai macam tema dengan total 900 kata, kita bisa menstimulasi otak anak dan memaksimalkan tumbuh kembang si kecil. Terlebih buku My First Word - 900 Kata Pertamaku disusun dengan gambar yang full color, mampu menambah rasa semangat si kecil untuk belajar.πŸ˜†

Buku ini juga disertai dengan bonus video animasi di setiap halaman dengan hanya scan barcode, media gunting tempelβ€”di mana si kecil bisa menggunting gambar-gambar yang sudah disediakan untuk ditempelkan ke bagian yang kosong, dan games hidden picture atau menemukan gambar yang ada dalam daftar pencarian.

Kalau kamu sedang mencari media yang tepat untuk membantu tumbuh kembang buah hatimu, maka buku 900 Kata Pertamaku merupakan media yang cocok. Yuk, dapatkan bukunya dengan harga spesial hanya di Gramedia.com.πŸ₯°πŸ‘‡

Cek Bukunya di Sini!

Nah itu dia Grameds, sedikit informasi terkait buku My First Word - 900 Kata Pertamaku yang bisa membantu menstimulasi otak serta tumbuh kembang si kecil. Jangan lupa untuk pantau terus Gramedia.com dan temukan penawaran-penawaran menarik lainnya. Sampai jumpa di artikel selanjutnya!πŸ€—πŸ’«

Temukan Semua Promo Spesial di Sini!


Header: pexels.com