Ramadan Seru! 6 Buku Anak yang Bisa Jadi Teman Ngabuburit
Grameds, tak terasa sudah 4 hari kita menjalani bulan Ramadan 2025. Seperti biasa, Ramadan selalu jadi momen spesial untuk memperbanyak kebaikan dan kebersamaan. Selain beribadah, ada banyak cara seru untuk mengisi waktu, terutama saat menunggu azan Magrib.
Nah, supaya ngabuburit si kecil makin bermakna, kenapa nggak manfaatkan waktu puasa dengan membaca buku bersama? Selain menambah wawasan, membaca juga bisa jadi kegiatan yang menyenangkan sekaligus mendidik selama Ramadan.🤗
Daripada bingung mencari aktivitas yang bermanfaat, yuk ajak anak-anak kita menjelajahi dunia penuh cerita lewat buku! Dari dongeng klasik, petualangan seru yang menginspirasi, sampai belajar profesi, membaca bisa jadi cara asyik untuk menanamkan nilai-nilai kebaikan sejak dini. Ramadan kali ini, #TambahBerkahnya dengan buku-buku seru yang bisa menemani si kecil belajar dan berimajinasi!✨
Rekomendasi Buku Anak untuk Teman Ngabuburit
1. Dongeng Anak Hebat : Kumpulan Kisah Penuh Moral
Pada suatu hari, si Gadis Bertudung Merah pergi ke hutan untuk mengunjungi neneknya yang sakit. Di tengah perjalanan, dia bertemu dengan seekor serigala buas. Gadis itu pun berjalan dengan cepat.
Setibanya di tujuan, ada hal mengejutkan yang terjadi. Apakah itu? Buku ini akan membawa buah hati ke dalam parade kisah indah penuh makna dan puisi anak yang menawan! Kisah-kisah di dalamnya berasal dari dongeng dan cerita rakyat berbagai belahan dunia. Semuanya akan memberikan pemahaman moral, keberanian, dan cinta kasih.
2. Aku Sayang Hewan Peliharaanku: Kelinci
Di perjalanan pulang, Rara melihat kelinci yang sangat lucu. Rara ingin memeliharanya. Kira-kira, apakah Mama dan Papa akan mengizinkannya? Selain itu, Rara juga bertanya-tanya ... Apakah kelinci cuma suka makan wortel? Bolehkah kelinci minum susu? Seperti apa rumah kelinci yang nyaman? Yuk, ikuti kisah Rara dalam buku ini!
3. Seri Marbel Aku Menjadi Pemadam Kebakaran
Kebakaran! Kebakaran! Ada kebakaran! Lekas padamkan apinya. Selamatkan para korban yang terjebak! Ambil selang dan semprotkan air agar si jago merah padam! Melalui buku Aku Menjadi Pemadam Kebakaran!, kita akan mempelajari tentang tugas para pahlawan pemadam kebakaran. Tugasnya tentulah sangat berat dan melelahkan. Namun, di balik itu semua, pasti ada kebanggaan tersendiri. Apakah kamu ingin menjadi pahlawan seperti Bebe dan kawan-kawan? Ayo, kita baca buku ini!
Baca juga: Wakaf Al-Qur'an Gramedia: Berbagi Cahaya Ilmu di Bulan Ramadan yang Suci
4. Goodnight, Sleep Tight
Baby Bunny belum mengantuk. Ia ingin bermain sepanjang malam. Saat kunang-kunang lewat, Baby Bunny mengikutinya hingga masuk jauh ke dalam hutan. Namun, ketika hutan makin gelap, bisakah Baby Bunny menemukan jalan pulang?
5. Aku Sayang Hewan Peliharaanku: Kucing
Pelihara Kucing Yuk! Merupakan buku yang mengajarkan anak-anak bagaimana cara memelihara kucing dengan baik dan benar, mulai dari merawat, mengurus, hingga mengajak kucing bermain. Terdapat juga fakta-fakta seputar kucing yang penting untuk diketahui. Buku ini terdiri dari 27 halaman bergambar yang menarik bagi anak-anak, orangtua juga dapat berinteraksi bersama anaknya tentang cara memelihara hewan
6. Educomics Plants Vs Zombies : Rahasia Tersembunyi Di Dunia
Di dalam alam yang misterius, selalu ada fenomena yang tidak dapat dijelaskan oleh manusia. Di atas Bumi yang begitu luas, pasti ada wilayah yang tidak dapat dijelajahi oleh manusia. Mengapa Kerajaan Loulan yang dulunya sangat makmur dapat lenyap secara tiba-tiba?
Apakah monster air benar-benar ada di dalam Danau Loch Ness? Apakah alam semesta kita ini akan terus bertambah besar di masa mendatang? Walaupun kemajuan ilmu pengetahuan ada di mana-mana, namun dunia ini masih saja memiliki banyak misteri yang sulit untuk dipecahkan!
Promo Buku Seru Ramadan #TambahBerkahnya
Grameds, semua koleksi buku di atas bisa kamu dapatkan dengan harga hemat, karena sekarang lagi ada Promo Buku Seru Ramadan. Ada diskon hingga 25% untuk buku-buku pilihan, plus tambahan diskon spesial yang bikin belanja jadi makin menyenangkan!
Grameds, bisa gunakan kode voucher GRAMADAN5 untuk ekstra diskon Rp5.000, atau kalau kamu belanja minimal Rp100.000, pakai kode GRAMADAN10 biar dapat potongan Rp10.000. Belanja lebih banyak? Tenang, ada tambahan diskon Rp15.000 untuk transaksi minimal Rp150.000 dengan kode GRAMADAN15. Ramadan kali ini bukan cuma tambah berkah, tapi juga tambah hemat!
Yuk, lengkapi koleksi bacaan si kecil sekarang dengan Promo Buku Seru Ramadan. Jangan sampai terlewat karena promo hanya berlangsung sampai 10 Maret 2025. Ketuk gambar di bawah untuk manfaatkan promonya!😚⤵️
Itulah 6 rekomendasi buku untuk menemani anak ngabuburit di bulan Ramadan. Nggak harus jalan-jalan keluar rumah, kamu juga bisa menghabiskan waktu ngabuburit menunggu buka puasa dengan membaca buku bersama si kecil. Yuk, dapatkan lebih banyak koleksi buku anak hingga buku bacaan lainnya dengan Promo Buku Seru Ramadan #TambahBerkahnya.
Temukan juga penawaran-penawaran spesial yang tersedia di Gramedia.com dengan ketuk gambar di bawah!⤵️🛒
Header: pexels