Digital Marketing Hacks 2023 yang Wajib Marketer Ketahui!

Digital Marketing Hacks 2023 yang Wajib Marketer Ketahui!

Sebagai seorang konsumen yang aktif bertransaksi secara online, pastinya kamu sudah banyak merasakan langsung manfaat yang ditawarkan era digitalisasi.

Saat ini, teknologi sudah menggeser strategi pemasaran pada bisnis dari yang sebelumnya pelanggan selalu bergantung kepada toko, kini minat pelanggan dalam menggali informasi sedalam-dalamnya lewat internet yang sudah menjadi tolak ukur keberhasilan pemasaran, khususnya pada bisnis digital.

Tentunya, pergeseran strategi pemasaran ke bisnis digital ini bisa menjadi suatu tantangan sekaligus peluang untuk para marketer yang ingin mengekspansi bisnisnya.

Nah, untuk para marketer yang sedang beradaptasi dengan kencangnya arus digitalisasi, jangan khawatir! Admin punya beberapa tips untuk memaksimalkan bisnis kamu secara digital lewat beberapa digital marketing hacks 2023 versi Gramedia dan Myskill!

Sebelumnya, kamu harus mengetahui hal-hal terkait digital marketing terlebih dahulu untuk bisa menerapkan hacks berguna di bawah ini!

Apa itu Digital Marketing?

Digital marketing berarti pemasaran berbasis daring atau dengan memanfaatkan teknologi internet. Itu adalah pengertian digital marketing secara bahasa.

Akan tetapi, secara umum, digital marketing dipahami sebagai upaya untuk menjangkau dan berinteraksi dengan audiens melalui berbagai jenis media digital, seperti mesin pencari, situs web, sosial media, email, dan aplikasi mobile. Ini termasuk aktivitas seperti SEO, PPC, iklan display, dan pemasaran konten.

Tujuan dari pemasaran digital adalah untuk meningkatkan brand awareness, meningkatkan traffic ke situs web, dan meningkatkan konversi dan penjualan.

Digital marketing sendiri dibutuhkan karena pergerakan digitalisasi sudah tinggi peminat dikarenakan kemudahan dan kepraktisan yang ditawarkan bisnis digital. Oleh karena itu, sudah banyak perusahaan yang mulai bersaing secara digital untuk memasarkan bisnisnya. Tentunya, kini para marketer juga sedang terus mencoba mengembangkan bisnis secara digital.

5  Digital Marketing Hacks yang Wajib Dicoba!

Untuk memaksimalkan digital marketing-mu, kamu bisa mencoba beberapa hacks berikut!

1. Optimalkan SEO Situs Web atau Blog

Untuk memaksimalkan digital marketing, satu hal yang perlu kamu perhatikan adalah optimasi search engine optimization atau SEO. SEO sendiri adalah proses meningkatkan kualitas dan kuantitas trafik pada sebuah situs web dari mesin pencari dengan meningkatkan peringkat situs web pada hasil pencarian.

Ini dilakukan dengan mengoptimalkan konten dan struktur situs web agar lebih mudah dikenali oleh mesin pencari seperti Google, Bing, atau Yahoo.

Webinar
SEO (Sumber Gambar: virtualnewsfit)

Tujuan dari SEO adalah untuk membuat situs web lebih mudah ditemukan dan lebih relevan bagi pengguna yang mencari informasi tertentu.

Sederhananya, dengan mengoptimasi SEO, besar kemungkinan bisnis digital-mu untuk terekspos dan dicari oleh pelanggan secara daring. SEO biasanya dioptimasi untuk keperluan situs web atau blog. Oleh karena itu, jika kamu adalah seorang marketer yang aktif melebarkan bisnis dengan web dan blog, kamu wajib mengoptimasi SEO!

2. Gunakan Iklan PPC (Pay-Per-Click)

PPC atau Pay-Per-Click adalah model pemasaran di mana pengiklan membayar setiap kali iklan mereka diklik oleh pengguna. Dalam kampanye PPC, pengiklan menentukan kata kunci yang dapat memicu iklannya muncul dalam hasil pencarian, dan membayar setiap kali iklan tersebut diklik. PPC dapat digunakan sebagai alternatif atau sebagai tambahan dari SEO untuk meningkatkan trafik pada situs web.

Dalam hal digital marketing, tentunya hal ini sangatlah menguntungkan bagi para marketer. Selain bisa menghitung keberhasilan eksposur produk secara online, marketer juga bisa mendapatkan keuntungan uang dari tiap klik yang dilakukan para calon pembeli.

3. Dengarkan Audiens Media Sosial

Rasanya hampir tidak mungkin jika ada individu yang tidak memiliki satu pun media sosial saat ini. Hal ini bisa menjadi peluang seorang digital marketer untuk menggaet audiens dan pelanggan, lho! Strategi digital marketing yang harus kamu coba adalah dengan mengembangkan media sosial bisnis atau brand-mu.

Untuk mengembangkan media sosial bisa dilakukan dengan berbagai cara, yakni memperbanyak interaksi dengan audiens, konsisten mengunggah konten, menggunakan iklan, hingga terus aktif mengikuti suara audiens dan tren digital yang sedang happening.

Akan tetapi, satu hal yang perlu diingat adalah saat ini ruang untuk memasarkan bisnis lewat media sosial sudah sangat beragam, mulai dari TikTok, Instagram, hingga Twitter. Seluruh audiens pada tiap media memiliki karakter yang berbeda-beda. Tugas utamamu untuk mengembangkan media sosial brand adalah memahami karakter target audiensmu agar konten dan interaksimu dengan mereka menjadi lebih maksimal!

4. Maksimalkan Mobile Experience

Pastinya, satu hal yang sangat berkaitan dengan digital marketing adalah mobile experience. Selain situs web, blog, dan juga media sosial, bisnis yang berkembang secara digital pasti juga memikirkan cara untuk menggaet pelanggan lewat aplikasi mobile. Nah, untuk kamu para marketer yang sedang mengembangkan aplikasi mobile, jangan lupa untuk memaksimalkan mobile experience-nya juga!

Webinar
Mobile Experience (Sumber Gambar: theboringbug)

Cara-cara yang bisa kamu lakukan untuk memaksimalkan mobile experience adalah dengan membuat desain aplikasi yang responsif, konten yang ringkas dan mudah dibaca, navigasi yang mudah digunakan, fitur notifikasi yang memudahkan pengguna, hingga tools yang berguna di dalamnya. Jangan lupa untuk melakukan uji coba atau demo terhadap aplikasi yang sedang kamu kembangkan!

5. Ikuti Course Digital Marketing

Selain empat hal di atas, kamu juga bisa memaksimalkan pemasaran digital dengan mengikuti course atau bootcamp mengenai digital marketing. Dengan mengikuti course digital marketing, seseorang dapat belajar bagaimana menggunakan teknik dan strategi yang efektif untuk meningkatkan brand awareness, meningkatkan penjualan, dan meningkatkan loyalitas pelanggan.

Pastinya, mengikuti course digital marketing akan secara signifikan membantu kamu meningkatkan kemampuanmu baik softskill maupun hardskill dalam berbisnis. Saat ini, kesempatan bekerja juga ditentukan dengan skill yang relevan dengan bidangnya. Oleh karena itu, kamu perlu mempertimbangkan untuk mengikuti course bermanfaat!

Buat kamu yang ingin mencoba course digital marketing, MySkill punya Fullstack Intensive Bootcamp mengenai Digital Marketing! Saat ini, MySkill sudah mengadakan bootcamp digital marketing yang ke-17 dengan sesi belajar yang sangat padat. Dengan mengikuti bootcamp ini, kamu akan langsung mendapatkan ilmu terkait audience persona dan insight, campaign dan media planning, copywriting, ads, hingga SEO, CRM, KOL dan masih banyak lagi!

Untuk informasi bootcamp di MySkill yang lebih lengkap serta pendaftarannya! Kamu bisa langsung klik pada gambar di bawah ini!

TOKlik untuk Info Lebih Lanjut!

Nah, itu dia 5 hacks sederhana yang bisa bantu kamu meningkatkan digital marketing. Selain kelima hal di atas, kamu juga perlu menambah wawasanmu lewat buku-buku yang bermanfaat! Saat ini, sudah ada beberapa buku yang bisa membantu memberikanmu pencerahan dunia digital marketing! Berikut ini adalah daftar buku-bukunya!

Rekomendasi Buku Untuk Meningkatkan Digital Marketing

1. Yuk, Mulai Pakai Digital Marketing

digitalBeli di Sini!

Kamu tidak ingin ketinggalan informasi untuk mengembangkan bisnis lebih baik, kan? Buku ini hadir untuk mengajakmu memanfaatkan seluruh potensi dari digital marketing. Tak hanya membahas 9 strategi digital marketing yang bisa diterapkan untuk berbagai jenis produk dan bisnis, buku ini juga memberikan berbagai tips untuk menjalankannya.

Strategi yang dibagikan kepadamu meliputi SEO, SEM, social media marketing, e-mail marketing, blog untuk bisnis, dan masih banyak lagi.

Selain itu, di buku ini kamu juga bisa belajar tentang copywriting dari berbagai contoh yang disediakan. Ditambah, akan dibagikan juga informasi tools digital marketing terbaik agar upaya digital marketing-mu menjadi jauh lebih simpel.

2. Digital Marketing Black Box

Pemasaran digital melibatkan beberapa prinsip yang sama dengan pemasaran konvensional dan sering dianggap sebagai cara baru bagi perusahaan untuk mendekati konsumen dan memahami perilaku mereka. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, perusahaan sering menggabungkan teknik pemasaran konvensional dan digital dalam strategi mereka.

digitalBeli di Sini!

Masa depan bisnis akan bergantung pada penggunaan media digital yang efektif, sehingga mau tidak mau baik usaha kecil sampai usaha besar harus dapat menguasai ilmu pemasaran digital. Banyak pendekatan yang dapat digunakan, namun bila tanpa memiliki landasan dasar yang benar maka strategi dan implementasi yang dilakukan tidak akan efektif.

Buku yang ditulis dan disusun oleh Dianta Hasri ini merupakan black box bagi kamu yang ingin belajar pemasaran digital dari konsep dasar hingga lanjutan. Dilengkapi pendalaman studi kasus dan bahasa yang mudah dimengerti, sehingga kamu akan dengan mudah memahami konsepnya.

3. Digital Marketing: Revolusi Pemasaran Tradisional Menuju Masa Depan

digitalBeli di Sini!

Buku yang satu ini memberikan jawaban dalam dunia pemasaran yang dewasa ini mengalami perkembangan yang sangat dinamis dalam strategi dan media yang digunakan oleh perusahaan untuk memasarkan produknya. Dengan adanya internet, pergeseran strategi yang dilakukan perusahaan baik skala besar dan kecil sangat memungkinkan untuk berkompetisi untuk meraih pangsa pasar.

Buku ini berbeda dengan buku ajar pemasaran lainnya, karena dilengkapi dengan langkah-langkah beriklan di media internet, sehingga bukan cuma cocok untuk kalangan akademisi tapi bisa digunakan bagi pelaku bisnis baik skala kecil maupun besar.

Nah, itu dia beberapa hal yang bisa kamu ketahui dari digital marketing, mulai dari pengertian, hacks hingga rekomendasi buku digital marketing terbaik! Untuk mendapatkan buku-buku tersebut, kamu bisa langsung ke Gramedia.com! Dapatkan pengalaman berbelanja buku paling fleksibel dan praktis di Gramedia.com!

kumpulanTemukan Semua Promo Spesial di Sini!


Sumber foto header: Dok. Gramedia.com

Penulis: Shaza Hanifah


Enter your email below to join our newsletter