Fakta tentang Konser Super Junior 2019 yang Perlu Kamu Tahu

Para penggemar Super Junior atau ELF pasti akan berbahagia besok. Pasalnya, Super Junior akan mengadakan konser di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, Tangerang pada Sabtu, 15 Juni 2019.

Boyband yang terkenal lewat lagunya "Sorry, Sorry" ini akan mengadakan konser yang bertajuk 'Super Show 7S in Jakarta'. Antusiasme penggemar yang tinggi dibuktikan dengan ludesnya tiket konser hanya dalam beberapa menit.

Bagi Grameds yang merupakan fans Super Junior atau ingin lebih tahu tentang mereka, Gramedia.com akan rangkum 5 fakta menarik tentang konsernya tahun ini di Indonesia. Apa saja ya? Yuk, scroll sampai habis!

1. Konser Pertama setelah Semua Selesai Wamil

Source: Sbs.com.au

Konser Super Junior di Indonesia tahun ini bisa dibilang konser yang spesial. Kabarnya, konser ini merupakan konser pertama mereka setelah semua personilnya selesai menjalankan wajib militer.

Konser ini menjadi momen kembalinya Siwon, Eunhyuk dan Donghae yang baru saja kembali dari wajib militer. Yang terbaru kembalinya si bungsu alias si maknae Kyuhyun. Wah, kerinduan kalian para penggemarnya akan segera terobati!

2. 4 Tahun setelah Konser Terakhirnya di Indonesia

Source: Seoulhype.files.wordpress.com

Boy band yang berada di bawah naungan SM Entertainment ini memang sudah sering melakukan konser di berbagai negara. Di Indonesia, konser Super Junior tahun ini merupakan konser yang kesekian kalinya.

Super Junior pertama kali mengadakan konser di Indonesia pada tahun 2012 dengan tajuk 'Super Show 4'. Dilanjutkan dengan 'Super Show 5' di tahun 2013 dan 'Super Show 6' di tahun 2015. Sudah 4 tahun setelah konser 'Super Show 6' di Indonesia, jangan sampai terlewat ya konser di tahun ini!

3. Penambahan Tiket Konser untuk Penggemar

Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh MCP (Mecimapro) (@mecimapro) pada

Mecimapro selaku promotor konser Super Junior di Indonesia awalnya hanya menjual 5 kategori tiket yaitu blue, pink, green, yellow A dan yellow B. Kategori yellow A dan B akan mendapat kursi sedangkan kategori blue, pink dan green merupakan standing atau festival.

Lalu, kabar gembira pun datang! Karena antusiasmenya yang besar, promotor menambah kategori yaitu purple, orange, yellow C dan yellow D.

4. Kyuhyun Tidak Datang Konser ke Indonesia

Source: Soompi.com

Waduh, jangan bersedih ELF penggemar Kyuhyun! Pasalnya, Kyuhyun dikabarkan tidak akan datang di konser 'Supershow 7S in Jakarta' mengingat dirinya baru saja menyelesaikan wajib militernya.

Dilansir dari salah satu akun penggemar Super Junior, Kyuhyun tidak dapat berpartisipasi karena akan aneh jika menempatkannya di tengah-tengah latihan dan membuat personel lain harus mengubah koreografi. Hmm, sayang sekali ya!

5. Heechul Resmi Hadir di Indonesia

Source: Kanal247.com

Meski Kyuhyun dikabarkan tidak bisa datang di konser Super Junior di Indonesia, jangan patah semangat dulu Grameds! Kabar gembira datang dari personil Super Junior lainnya.

Sebelumnya, penggemar sempat khawatir Heechul tidak dapat hadir karena masalah kesehatan serta kesibukannya. Heechul pun mengkonfirmasi lewat siaran HEEtube, ia sudah mengosongkan jadwalnya untuk hadir di konser Super Junior kali ini.


Selain fakta-fakta di atas, ada berbagai hal menarik lagi tentang boy band yang sudah berkiprah di dunia entertainment ini selama kurang lebih 9 tahun. Yuk, baca selengkapnya di buku Play With Super Junior.

Buku ini akan membawa kita terhanyut dalam perjalanan Super Junior dari awal sampai masih eksis hingga sekarang. Ditambah lagi, ada poster oppa-oppa favorit kalian! Pesan sekarang sebelum kehabisan hanya di Gramedia.com.


Image header source: Allkpop.com