Hal Seru yang Wajib Dilakukan Habis Gajian

Hal Seru yang Wajib Dilakukan Habis Gajian

Pay day! Pay day!

Sebuah pertanyaan muncul setiap gajian pada akhir atau awal bulan: Mau diapakan uangnya? Beberapa orang mungkin sudah punya aturan sendiri-sendiri tentang alokasi pendapatan mereka. Ada yang menyisihkannya untuk disimpan di rekening tabungan lain. Ada pula yang langsung menggunakan pendapatannya untuk membayar tagihan dan cicilan bulanan.

Apa pun itu, sisihkanlah sebagian gajimu untuk menyenangkan diri sendiri. Nah, kami punya daftar hal seru yang wajib dilakukan setelah gajian berikut ini!

1. Jalan-jalan ke luar kota

Tidak perlu menunggu setahun sekali untuk jalan-jalan. Kamu bisa melakukannya setiap bulan atau setiap beberapa bulan sekali. Kuncinya adalah untuk melepas penat dan menghindari rutinitas selama beberapa waktu. Pastikan daerah yang akan kamu kunjungi bisa memberikan aura relaksasi dan tidak begitu padat. Kamu bisa bertamasya, staycation di sebuah hotel atau penginapan di luar kota, atau melakukan camping.

2. Beli tiket konser

Malas packing dan mau ada di dalam kota? Tidak masalah! Coba cari informasi tentang band atau penyanyi kesukaanmu karena mungkin mereka akan datang ke kotamu dan melakukan konser di sana. Saatnya gunakan uang gajianmu untuk membeli tiket konser band atau penyanyi favoritmu. Atau kamu lebih suka turnamen olahraga seperti sepak bola atau bulu tangkis? Jangan pikir dua kali karena melakukan atau menyaksikan apa yang kamu suka adalah segalanya!

Baca juga:

3. Menabung

Bisa jadi, bulan ini kamu tidak ingin melakukan apa pun. Saatnya menyimpan uangmu. Kalau kamu jenuh dengan hanya menaruh nominal saldomu di rekening tabungan, jajal saja reksa dana atau investasi. Kamu bisa belajar melalui buku Reksa Dana untuk Pemula karya Rudiyanto atau #MilennialInvestors: Investasi ala Milenial karya Dea Salsabila dan Pricillia Maulina. Dijamin kamu bakal paham dan mulai terbiasa dengan jenis menabung seperti itu. Lebih-lebih, mungkin kamu bisa jadi jagoan reksa dana dan investasi. Siapa tahu?

4. Beli perabot rumah tangga

Bagi kamu yang sudah punya hunian sendiri (sebetulnya yang masih kontrak atau indekos pun bisa juga), mengisi kekosongan rumah dengan beli perabot rumah tangga pasti ada dalam daftar yang harus dilakukan sehabis gajian. Entah berkunjung ke supertoko furnitur di kawasan Alam Sutera, Tangerang, mendatangi toko furnitur di pasar/pusat perbelanjaan, atau menunggu tukang perabot keliling di depan rumah, semua bisa dilakukan. Sesuaikan saja dengan budget yang dimiliki. Namun, jangan kalap! Kamu bisa membelinya selangkah demi selangkah.

5. Incar diskon

Akhirnya, kita sampai di bagian terpenting! Mengincar diskon adalah hal paling wajib kamu lakukan seusai gajian. Cek situs e-commerce favoritmu karena bisa jadi ada promo gajian menantimu. Apa sih yang kamu cari? Pakaian, makanan, skin care, atau … buku? Gramedia.com selalu menghadirkan diskon menarik untuk buku-buku yang kamu incar—terutama saat gajian!


Omong-omong diskon, jangan lewatkan Kena Gampar Super Sale di Gramedia.com yang akan berlangsung dari tanggal 30 September sampai 5 Oktober 2019! Kamu bisa dapatkan buku-buku yang kamu inginkan dengan harga mulai dari Rp 10.000 dan buku-buku dengan diskon sampai 50%. Bingung mau beli buku apa? Cari tahu rekomendasi buku dari kami!

Catat tanggalnya, incar diskonnya!

Kenagampar
Kena Gampar Super Sale Gramedia.com


Enter your email below to join our newsletter