Buku Terakhir Rapijali Telah Hadir, Menemui Penghujung Kisah Ping

Rapijali adalah manuskrip tertua dari Dee Lestari yang sudah ia tulis sejak lulus SMA, namun sempat tertunda hingga 27 tahun lamanya. Rapijali pun diumumkan menjadi buku serial setelah buku pertamanya rilis pada awal tahun 2021.

💡*Baca artikel "Tertidur Selama 27 Tahun, Dee Lestari Rilis Karya Tertuanya, Rapijali" untuk cerita dibalik pembuatan novel Rapijali.

Hal ini disampaikan sendiri oleh Dee Lestari di acara Book Launching Rapijali: Reader’s Gathering & Launching Edisi Cetak, pada tanggal 28 Februari 2021 secara virtual. Dee beserta tim sebelumnya merahasiakan keputusan untuk memecah bagian pada Rapijali. Hal ini karena kebutuhan cerita yang lebih kompleks dan tidak bisa dipersingkat. Sejak awal, tim tidak ingin menyebutkan ada serial dan ingin memberikan kejutan kepada pembaca.

“Ketika terbit lebih tebal, otomatis terjadi pemecahan. Menurut aku juga cukup strategis secara cerita dan struktur yang pas. Pas ketika dibagi lagi ceritanya akan lebih tebal, secara jumlah halaman. Teman-teman yang galau, jawaban sudah pasti akan lanjut ke Rapijali 2” Kata Dee dalam acara Book Launching (detikHot, 01/03/21)

Dee menjelaskan bahwa keputusannya membagi bagian, karena memang tenggat penerbitan karyanya yang bisa dibilang dekat dan tidak begitu jauh. Jadi teman-teman pembaca tidak akan terlalu lama menunggu kelanjutannya. Penulis yang akrab disapa “Ibu Suri” oleh penggemarnya ini mengaku bahwa Rapijali adalah karya tersulit yang diterbitkannya. Dari segi alur, latar, dan judul cerita pun ia sampai mengubahnya. Dee mantap membuatnya menjadi beberapa bagian agar cerita lebih strategis (detikHot, 01/02/21).

Trilogi Novel Rapijali

Novel Rapijali akhirnya menjadi trilogi dengan masing-masing subjudul. Buku pertamanya berjudul Rapijali: Mencari terbit di bulan Maret 2021, buku kedua pada Rapijali: Menjadi rilis bulan Mei 2021, dan yang baru saja keluar di bulan Desember 2021 ini adalah Rapijali: Kembali.

"Memasuki proses penyuntingan dan penulisan ulang, angka 124.000 kata memuai menjadi 135.000 kata. Pada titik itu, saya bulat memutuskan Rapijali dipecah menjadi trilogi. Mengapa? Rapijali merupakan karya pertama saya yang memiliki karakter remaja. Dengan demikian, segmen ideal untuk Rapijali adalah segmen muda. Buku 135.000 kata bukanlah volume ideal di segmen tersebut..." Kata Dee dalam blognya di deelestari.com

Buku Rapijali: Kembali sukses menjadi penutup dari kisah Ping, sang karakter utama yang selalu menarik perhatian. Dee mengatakan bahwa buku ini menjadi buku tertebal yang pernah ia luncurkan. Total ada 127.870 kata dalam buku ini yang mengalahkan tebalnya buku Supernova maupun Aroma Karsa. Setelah 27 tahun berlalu, buku ini akhirnya membuat Dee merasa sudah melunasi utangnya untuk merampungkan manuskrip yang kerap kali ditunda.

Di media sosial sendiri ada banyak sekali pembaca yang tidak sabar menunggu keseruan Rapijali pada buku ketiga. Hal ini karena banyak kisah yang membuat mereka begitu penasaran dengan kehidupan Ping selanjutnya.

Tak hanya ceritanya yang membuat pembaca selalu excited, novel yang bertemakan musik ini membuat Dee bertekad untuk benar-benar melahirkan lagu yang memang diciptakan oleh karakter-karakter di dalamnya. Dan akhirnya, Dee telah berhasil memproduksi lima lagu yang menjadi book soundtrack Rapijali pertama dan kedua. Jadi, kreasi lagu yang diciptakan oleh Ping dan lainnya dalam buku ini, benar-benar diwujudkan oleh penyanyi-penyanyi kenamaan Indonesia. Keren!

Dengan nilai hampir menyentuh bintang 5 di Goodreads dan langsung menduduki peringkat best seller novel Indonesia selama tahun 2021, cerita Rapijali sudah tidak perlu diragukan lagi kehebatannya. Mari kita baca bersama sinopsis ketiga bukunya!

Sinopsis Rapijali 1: Mencari

Ping merasa telah memiliki segala yang ia butuhkan. Dunianya yang damai di Pantai Batu Karas, rumahnya yang penuh alat musik di tepi Sungai Cijulang, seorang sahabat terbaik, serta kakek yang menyayanginya. Namun, diam-diam Ping menyimpan kegelisahan tentang masa depannya yang buram. Bakat musiknya yang istimewa tidak memiliki wadah, dan ia tidak berani bercita-cita.

Hidup Ping jungkir balik ketika ia harus pindah ke Jakarta dan tinggal bersama keluarga calon gubernur. Ping mesti menghadapi sekolah baru, kawan-kawan baru, dan tantangan baru.

Mungkinkah ia menemukan apa yang hilang selama ini? Dan apakah Ping siap dengan yang ia temukan, bahwa hidupnya ternyata tidak sesederhana yang ia duga.

Beli dan Ikuti Kisah Ping Sekarang!

Sinopsis Rapijali #2: Menjadi

Jakarta tidak lagi menjadi penjara. Di Ibu Kota, Ping justru mulai mendapatkan gambaran tentang hidup yang ia inginkan. Ia memiliki sahabat-sahabat baru, impian baru, dan cinta yang baru. Namun, tantangan lebih besar turut menyingsing.

Ajang Band Idola Indonesia menuntut Ping bekerja keras, termasuk menciptakan lagu. Band Rapijali yang menjadi sumber kebahagiaannya ikut menerbitkan beragam konflik. Popularitas mereka mulai terasa bagai pisau bermata dua. Berbagai perasaan yang terpendam di antara para personel Rapijali turut membayangi perjalanan terjal mereka sepanjang kompetisi.

Cita-cita Ping untuk melanjutkan pendidikan di universitas impian berbenturan dengan kelemahan terbesarnya di bidang musik. Sementara itu, rahasia masa lalu yang mulai terkuak membawa keluarga Guntur ke titik kritis. Mampukah Ping melewati badai itu? Akankah Rapijali bertahan? Di persimpangan hatinya, kepada siapakah Ping menjatuhkan pilihan?

Beli dan Ikuti Kisah Ping Sekarang!

Sinopsis Rapijali #3: Kembali

View this post on Instagram

A post shared by Dee Lestari (@deelestari)

Delapan tahun berlalu. Ping telah berhasil menjadi penyanyi terkenal yang merajai percaturan musik Indonesia. Pada puncak kariernya, bayangan kelam mengintai kesuksesan Ping dan menggerogotinya dari dalam. Di titik terendahnya, Ping menemukan secercah kehidupan lama yang ia rindukan, termasuk kawan lamanya, Oding. Namun, segala sesuatunya tidak lagi sama.

Sementara itu, Reuni Akbar Sekolah Pradipa Bangsa mempertemukan band Rapijali yang sudah tercerai-berai. Setiap personel telah memiliki kehidupan dan pergelutan sendiri-sendiri. Sebuah undangan pentas memaksa mereka berkumpul kembali. Sayangnya, proses yang harus mereka tempuh untuk bisa pentas bersama jauh dari sederhana.

Dapatkah Rapijali utuh kembali? Mampukah para anggota Rapijali menanggulangi konflik dalam hidup mereka masing-masing? Sanggupkah Ping sembuh dari berbagai luka masa lalu yang terabaikan sekian lama?

Rapijali 3: Kembali merupakan buku terakhir yang menutup serial Rapijali. Temukan semua jawaban yang kamu nanti-nanti di buku ini!

Beli dan Ikuti Kisah Ping Sekarang!

Sebelum kehabisan stok bukunya, Admin saranin buat masukin ke keranjang belanja kamu sekarang, dan langsung checkout ketiga bukunya di Gramedia.com. Ada juga paket spesial yang bisa kamu dapatkan dari pembelian buku Rapijali 3: Kembali. Bisa kamu pilih di bawah ini ya!

Temukan Semua Promo Spesial di Sini!

Jangan lupa untuk ikuti promo-promo menarik lainnya di Gramedia.com. Dari berbagai diskon hingga penawaran spesial, klik gambar di bawah ini untuk cek promonya!

Temukan Semua Promo Spesial di Sini!

Saat ini belanja di Gramedia.com bisa dikirim dan diambil dari seluruh toko Gramedia di Indonesia, lho. Belanja jadi makin asyik, tanpa ribet, hemat ongkir, dan cepat sampai rumah!


Sumber foto header: instagram.com/deelestari

Penulis: Almira Rahma Natasya & Nur Qomariyah