Lupakan Hotel, Ini 7 Camping Ground Paling Asyik untuk Liburanmu

Lupakan Hotel, Ini 7 Camping Ground Paling Asyik untuk Liburanmu

Jadwal kuliah yang padat dan tugas bejibun tentu bisa bikin kita penat dan otak panas. Begitu juga rutinitas kerja selama Senin-Jumat dan tumpukan pekerjaan yang terus bertambah. Semua itu dapat menyebabkan kita stres. Kalau sudah begini, terkadang dalam hati kita berteriak, "Gue mau liburan!"

Ya. Liburan memang penting untuk kesehatan fisik dan mental. Hasil penelitian Frammingham Heart Study menunjukkan liburan yang dilakukan rutin ternyata dapat mengurangi risiko penyakit jantung koroner dan depresi, serta menambah emosi positif.

Nah, untuk liburan ini, kami punya saran: kembalilah ke alam. Sebab, studi oleh Marc Berman dari University of Michigan, Amerika Serikat pada 2009 menyatakan bahwa melihat rimbunan pepohonan di alam bebas bisa membuat tubuh kita jadi lebih fit dan dapat lebih fokus dalam berpikir.

Karenanya, berkemah bisa jadi opsi bagus buat kamu. Untungnya, tak jauh dari Jakarta telah bertebaran berbagai camping ground yang nyaman, bersih, dan aman, walau lokasinya berada di kaki gunung, hutan, maupun pinggir pantai. Simak tujuh camping ground berikut ini:

Tanakita

Camping
Tempat berkemah berfasilitas lengkap ini berada di kaki Gunung Gede Pangrango. (Sumber foto: Tanakita)

Kalau kamu ingin lari dari gerahnya hawa kota-kota besar, seperti Jakarta, camping ground ini jadi pilihan tepat. Berkat lokasinya yang berada di ketinggian 1.100 mdpl, suhu di sini berkisar antara 20-22 derajat celsius pada siang hari dan 18-20 derajat celsius pada malam hari. Mirip dengan suhu AC, bedanya di sini jauh lebih segar dan sehat plus ada iringan bunyi angin menggesek dedaunan dan jangkrik yang sahut-menyahut.

Tanakita yang seluas dua hektar ini terletak di lembah gunung Gede Pangrango, Kadudampit, Sukabumi, Jawa barat dan berbatasan dengan Taman Nasional Gede Pangrango. Tanakita menyediakan tiga area berkemah, yakni Tanakita dan Rumamera yang dekat Situ Gunung dan Cinumpang di dekat sungai Cinumpang. Ketiganya sudah dilengkapi fasilitas tenda, toilet, mushola, dan area parkir. Kamu cukup rogoh Rp 550 ribu untuk per malamnya (sudah termasuk biaya tiga kali makan).

Ranca Upas

Camping
Siapkan diri kamu menghadapi udara dingin Ranca Upas dan kabut paginya. (Sumber foto: Sport Tourism)

Bumi Perkemahan Ranca Upas di selatan Bandung menyuguhkan hawa yang begitu dingin dengan kabut tebal pada pagi hari. Hutan dan perbukitan yang melingkupi perkemahan ini juga bikin sensasi alami yang makin kuat. Ditambah lagi sejumlah fauna yang berkeliaran di sini, seperti burung elang, monyet, dan lainnya.

Yang jadi nilai plus, Bumi Perkemahan Rancaupas juga memiliki tempat pemandian air panas yang cukup luas. Ada pula permainan outdoor seperti flying fox dan wahana bermain air Waterboom Ciwidey untuk menambah keseruan aktivitas berkemah kamu. Nilai plus lain yang juga jadi identitas Ranca Upas adalah penangkaran rusa. Untuk berkemah, pihak pengelola telah menyediakan tenda berkapasitas empat orang dan perlengkapannya dengan biaya sewa Rp 70 ribu per hari.

Capolaga

Camping
Kamu bisa nikmati tiga air terjun sekaligus di tempat berkemah ini. (Sumber foto: Wisata Capolaga)

Tak jauh dari Bandung, ada wisata alam Capolaga. Letak persisnya di Kampung Panuraban, Desa Cicadas, Sagalaherang, Subang, Jawa Barat. Area wisata alamnya seluas 10 hektar yang dipenuhi rimbunan pohon, perkebunan teh, dan memiliki tiga air terjun alami (Air Terjun Karembong, Air Terjun Sawer, dan Air Terjun Goa Badak). Dengan sajian alam itu, Capolaga sudah ibarat menjadi surga tersembunyi di Subang.

Berkemah di Capolaga, kamu tidak usah khawatir akan kesusahan. Sebab, fasilitasnya lengkap, mulai dari toilet, parkir, mushola sampai permainan outdoor. Bahkan, ada pula homestay dan layanan catering. Untuk berkemah secara individu, kamu cukup keluarkan biaya Rp 150 ribu per malam untuk sewa tenda (kapasitas empat orang), dan biaya lain untuk sewa matras dan sleeping bag.

Gunung Pancar

Camping
Di dekat Sentul, kamu bisa menikmati bermalah di tengah hutan pinus. (Sumber foto: Instagram The Carpenter Out Door)

Kalau kamu kebelet ingin merasakan sensasi bermalam di dalam tenda dengan dikelilingi hutan pinus, Gunung Pancar ini bisa jadi pilihan tepat. Soalnya, lokasinya tak jauh dari Jakarta. Kamu cukup susuri tol Jagorawi dan keluar di Sentul, Bogor. Posisinya tak jauh dari Jungle Land.

Camping ground banyak tersedia di Gunung Pancar. Lanskap dan teksturnya berbeda-beda. Kamu tinggal pilih sesuai dengan keinginan dan keberanian kamu. Jangan khawatir soal fasilitas, sebab toilet sampai mushola sudah tersedia. Kalau tak punya tenda, kamu bisa menyewanya di sini. Kamu cukup siapkan minimal Rp 160 ribu per orang untuk berkemah di sini.

Curug Cipamingkis

Camping
Tempat berkemah ini juga memiliki kolam renang yang airnya lumayan dingin. (Sumber foto: Kabar Jendela)

Seperti namanya, area perkemahan ini memang memiliki air terjun (curug) yang bernama Cipamingkis (artinya "pamungkas"). Tinggi air terjun ini antara 10-15 meter dengan aliran air yang cukup deras. Curug ini berasal dari pertemuan dua sungai yang membelah Bogor, yakni Sungai Cipamingkis dan Sungai Cisarua. Air terjun tersebut jadi kelebihan camping ground yang terletak di Desa Wargajaya, Kecamatan Sukamakmur, Bogor, Jawa Barat ini.

Seperti kebanyakan tempat perkemahan lainnya, Curug Cipamingkis juga menyewakan tenda dan sejumlah perlengkapan lainnya serta fasilitas pendukung, seperti toilet, parkir, sampai kios makanan. Untuk sewa tenda, kamu cukup keluarkan uang Rp 31 ribu. Curug Cipamingkis juga memiliki kolam renang yang ramah untuk semua umur. Namun, kamu harus siap-siap untuk ditusuk dinginnya air kolam renang itu

SoulCamp

Camping
Selain berkemah di sini, kamu juga bisa melakukan aktivitas off-road dan paralayang. (Sumber foto: SoulCamp)

Kalau kamu ingin merasakan berkemah dengan lebih mewah alias glamping (glamorous camping), SoulCamp yang terletak di puncak Gunung Geulis (680 mdpl) cocok jadi pilihan tepat untuk kamu. Lokasinya yang di tengah-tengah Taman Nasional Gede-Pangrango dan Taman Nasional Halimun-Salak membuat area perkemahan ini begitu alami tanpa kehilangan suasana mewahnya. Kamu bisa memilih menginap di dalam tenda dome, tenda semi permanen yang dilengkapi toilet, atau pondokan permanen.

Selain di Gunung Geulis, SoulCamp juga memiliki area perkemahan di Citarik, tepatnya di Desa Sampora kecamatan Cikidang. Di area satu ini, kamu bisa melakukan rafting di Sungai Citarik. Sedangkan di area Gunung Geulis, kamu bisa melakukan off-road dan olahraga paralayang. Yang spesial, ada pula koneksi WiFi gratis di dalam tenda dan di area perkemahan.

Pantai Batu Bengkung

Camping
Menjauh dari Jakarta, nikmatilah salah satu pantai indah di Malang ini. (Sumber foto: infobatumalang.blogspot.com)

Berpindah dari pegunungan di Jawa Barat, mari sambangi Kota Malang, Jawa Timur. Di kota ini, tersembunyi banyak pantai yang indah dan alami. Salah satunya adalah Pantai Batu Bengkung di Desa Gajahrejo, Gedangan, Malang. Ombak di pantai ini besar dan tinggi mencapai 2-3 meter, sehingga tidak aman untuk berenang. Namun, hal tersebut tetap membuat Pantai Batu Bengkung jadi menarik. Sebab, pantai ini memiliki kolam renang alami yang terbentuk dari batu karang yang melingkar di sepanjang garis pantai.

Pantai ini juga memiliki banyak tebing dan bukit yang terlihat indah, Watu Lepek (batu besar dan panjang yang menjorok ke laut), dan Goa Angin. Semua sajian alam ini menjadi tawaran menggiurkan bagi kamu untuk berkemah. Selain di hamparan pasir putihnya, salah satu spot berkemah favorit di pantai ini adalah di sebuah bukit di sebelah barat daya. Berkemah di sini tidak perlu khawatirkan fasilitas penunjang, karena lokasi wisata ini juga sudah dilengkapi toilet, kamar mandi, warung makan, dan mushola.


Sumber foto header: Instagram @wisatacapolaga


Enter your email below to join our newsletter