Merayakan Kartini dengan Karakter Perempuan Kuat di Little Women

Merayakan Kartini dengan Karakter Perempuan Kuat di Little Women

Siapa yang nggak tahu sosok Kartini? Perempuan ini nggak cuma dikenal sebagai simbol emansipasi, tapi juga sebagai pionir yang membuka jalan bagi perempuan untuk mendapatkan pendidikan dan kebebasan berpendapat.

Meski hidup di abad ke-19, semangat Kartini tetap relevan hingga sekarang. Hal ini bisa kita lihat juga dalam karakter-karakter perempuan kuat di novel Little Women karya Louisa May Alcott.

Seperti Kartini yang berjuang untuk pendidikan dan kesempatan yang setara, keempat tokoh ini juga menunjukkan bahwa perempuan punya kekuatan untuk menentukan arah hidup mereka sendiri, melawan keterbatasan yang ada, dan berjuang untuk kebahagiaan serta kesetaraan.

Yuk, kita bahas lebih jauh tentang karakternya!

Kekuatan Karakter Perempuan dalam Little Women

Kekuatan karakter perempuan dalam Little Women bisa dilihat melalui perjuangan empat saudari yang menghadapi tantangan hidup dengan tekad, keberanian, dan kesetiaan pada prinsip mereka. Simak pembahasan setiap karakternya!

1. Jo March

Jo adalah simbol keberanian dan keteguhan hati. Ia punya tekad yang kuat untuk mengejar impian menjadi seorang penulis, meskipun menghadapi banyak rintangan, terutama dalam masyarakat yang menganggap profesi itu hanya untuk pria. Keberaniannya untuk menentang norma dan tetap setia pada dirinya sendiri menjadikannya karakter yang menginspirasi.

2. Meg March

Meg menunjukkan kekuatan melalui kesabaran dan pengorbanannya. Sebagai anak pertama, ia merasa tanggung jawab besar untuk merawat adik-adiknya. Meg memilih cinta dan kehidupan sederhana meskipun awalnya memiliki cita-cita untuk hidup mewah. Kekuatan Meg terletak pada kemampuannya untuk menciptakan kebahagiaan dalam kehidupan keluarga dan mendukung pilihan hidup orang yang ia cintai.

3. Beth March

Beth menunjukkan kekuatan dalam bentuk kelembutan dan pengorbanan. Meskipun menderita penyakit serius, ia tetap memberikan kasih sayang dan perhatian kepada keluarganya. Kekuatan Beth terletak pada kebaikan hati, kedamaian batin, dan kemampuannya untuk memberi tanpa mengharapkan imbalan, yang membuatnya menjadi pusat moral dalam keluarga.

4. Amy March

Amy memiliki kekuatan dalam hal ambisi dan ketekunan. Sebagai seorang bungsu, ia sering dianggap remeh. Namun seiring waktu, Amy tumbuh menjadi perempuan yang pintar, cerdas, dan penuh visi. Kekuatan Amy terletak pada kemampuannya untuk mengubah kelemahannya menjadi kelebihan. Ia mampu mengejar impian untuk menjadi seorang seniman dan wanita berkelas meskipun menghadapi berbagai hambatan sosial.

5 Novel yang Menyuarakan Pesan Perempuan

Nah, selain Little Women, masih ada banyak buku menarik soal perjuangan perempuan yang wajib masuk dalam daftar bacaan kamu! Berikut rekomendasi bukunya.

1. Saman, Ayu Utami

artikelBeli di Sini!

Empat perempuan bersahabat sejak kecil. Shakuntala si pemberontak. Cok si binal. Yasmin yang selalu ingin ideal. Dan Laila, si lugu yang sedang bimbang untuk menyerahkan keperawanannya pada lelaki beristri.
Tapi diam-diam dua di antara sahabat itu menyimpan rasa kagum pada seorang pemuda dari masa silam: Saman, seorang aktivis yang menjadi buron dalam masa rezim militer Orde Baru. Kepada Yasmin, atau Lailakah, Saman akhirnya jatuh cinta?

Melalui karakter-karakter yang kompleks dan berani, Ayu Utami berhasil merangkai kisah yang penuh dengan teka-teki, mempertanyakan batasan moral dan kebebasan individu. Kamu bakal dibawa dalam perjalanan yang penuh kejutan dan pertanyaan besar tentang hak, keadilan, dan pencarian jati diri.

2. Cantik itu Luka – Eka Kurniawan

artikelBeli di Sini!

Demi menyelamatkan hidupnya sendiri, Dewi harus menerima paksaan menjadi pelacur bagi tentara Belanda dan Jepang selama masa kedudukan mereka di Indonesia. Kecantikan Dewi tidak hanya terkenal dikalangan para penjajah saja, seluruh desa pun mengakui pesona parasnya itu.
Namun bagi Dewi, kecantikannya ini seperti kutukan, kutukan yang membuat hidupnya sengsara, dan kutukan yang mengancam takdir keempat anak perempuannya yang ikut mewarisi genetik cantiknya. Tapi tidak dengan satu anak terakhir Dewi, si Cantik, yang lahir dengan kondisi buruk rupa. Tak lama setelah mendatangkan Cantik ke dunia, Dewi harus berpulang.
Tapi di satu sore, dua puluh satu tahun kemudian, Dewi kembali, bangkit dari kuburannya. Kebangkitannya menguak kutukan dan tragedi keluarga. Bagaimana takdir yang akan menghampiri si Cantik? Apa yang membuat Dewi harus kembali ke dunia bak neraka ini?

Cantik Itu Luka mengungkap sisi gelap kehidupan melalui karakter-karakter yang tragis dan penuh dilema. Setiap halaman menawarkan cerita yang mengejutkan, mengajak pembaca merenung tentang kecantikan, dosa, dan takdir yang tak terhindarkan.

3. Satine, Ika Natassa

artikelBeli di Sini!

Ada yang bilang hidup yang tertata sempurna ibarat makanan yang dikemas rapi. Semuanya tersusun pada tempatnya, cantik. Lalu, tanpa disangka terjadilah satu peristiwa, kemasan itu tersenggol, dan isinya berserakan di lantai.
Hidup yang selama ini dikenal Satine runtuh saat ia menyadari dirinya tidak lebih dari sekadar perempuan kesepian. Dalam kenekatan seseorang yang selalu bisa menyelesaikan apa pun dalam hidupnya, Satine menemukan solusi yang mempertemukannya dengan lelaki asing, Ash.
Hubungan yang mereka mulai dengan keterikatan kontrak di atas kertas dan harus tunduk pada aturan, ternyata tunduk pada gejolak perasaan mereka sendiri. Lalu terjadilah peristiwa demi peristiwa yang menghadirkan pertanyaan: “Jika semua hal di muka bumi ini diatur oleh takdir, apakah pertemuan dan perpisahan juga harus takluk pada takdir?”

Satine menggali kompleksitas hubungan asmara, ambisi, dan pencarian jati diri melalui karakter yang kuat dan penuh konflik batin. Cerita yang cerdas dan penuh emosi ini menggambarkan bagaimana cinta bisa menguji batas-batas kenyataan dan harapan.

4. Perempuan yang Menangis Kepada Bulan Hitam, Dian Purnomo

artikelBeli di Sini!

Mengisahkan kehidupan dari tokoh Megi Diela yang merupakan lulusan dari sarjana Pertanian yang berada di Yogyakarta dan juga merupakan pegawai honorer dari dinas Pertanian Waikabubak di daerah Sumba.
Setelah melakukan perantauan yang menempuh pendidikan diluar daerah, akhirnya tokoh Magi Diela kembali ke daerah kelahirannya. Namun, Magi Diela diculik dan dijinakkan seperti layaknya binatang.
Di sana ia diperlakukan tidak adil dan kejam sehingga impian untuk membangun daerah Sumba menjadi sirna. Kini Magi Diela harus melakukan perlawanan dari banyak pihak melawan orangtua, seisi kampung, dan juga adat yang ingin merenggut suatu kemerdekaannya sebagai perempuan.

Dengan nuansa magis dan penuh kesedihan, novel ini menggambarkan ketegangan antara harapan dan kenyataan, serta pergulatan emosi yang tak terungkapkan.

5. Perempuan Patah Hati yang Kembali Menemukan Cinta Melalui Mimpi, Eka Kurniawan

artikelBeli di Sini!

“Kalian orang-orang tolol yang percaya kepada mimpi.” Mimpi itu memberitahunya bahwa ia akan memperoleh seorang kekasih. Dalam mimpinya, si kekasih tinggal di kota kecil bernama Pangandaran.
Setiap sore, lelaki yang akan menjadi kekasihnya sering berlari di sepanjang pantai ditemani seekor anjing kampung. Ia bisa melihat dadanya yang telanjang, gelap dan basah oleh keringat, berkilauan memantulkan cahaya matahari.
Setiap kali ia terbangun dari mimpi itu, ia selalu tersenyum. Jelas ia sudah jatuh cinta kepada lelaki itu. Kumpulan cerita Eka Kurniawan yang sangat khas: eksploratif dan penuh kejutan; satir dan merefleksikan kenyataan; intim dan menyadarkan.

Novel ini menyajikan cerita tentang perjalanan emosional seorang perempuan yang bangkit dari luka dan menemukan cinta dalam cara yang tak terduga.


Baca Juga: Terjebak (Grounded): Kisah Remaja karya Empat Penulis Muslim Ternama!


Deretan buku tentang perempuan ini siap membawa Grameds untuk merasakan cerita-cerita penuh semangat, perjuangan, dan refleksi mendalam. Dari kisah tentang keberanian perempuan hingga perjalanan hidup yang penuh arti, buku-buku ini bakal bikin kamu semakin menghargai kekuatan dan perjuangan perempuan. 📚✨

Nah, lagi ada promo Teman Membaca April 2025, lho! Kamu bisa dapetin potongan hingga 25% dan Flash Sale 30% di jam tertentu. Jangan sampai ketinggalan, promonya cuma berlaku mulai 17-24 April 2025!

laCek Promonya di Sini!

Jangan lupa juga untuk lihat penawaran spesial dari Gramedia.com hanya untuk kamu. Cek promonya di bawah ini yang bisa kamu gunakan agar belanja jadi lebih hemat! ⤵️

kumpulanTemukan Semua Promo Spesial di Sini!

Sumber Header: Dok. Gramedia

Penulis: Vania Novie A.


Enter your email below to join our newsletter