Fans Drakor Mari Merapat! Novel Terjemahan School Nurse Ahn Eunyoung Rilis Agustus Ini
Jika kamu mencari bacaan novel santai, dengan bumbu-bumbu misteri dan humor, novel ini bisa menjadi pilihan bacaanmu.
School Nurse Ahn Eunyoung menjadi novel terjemahan Korea terbaru yang akan rilis pada 24 Agustus 2020, diterbitkan oleh Gramedia Pustaka Utama (GPU).
Ditulis oleh Chung Serang, yang merupakan penulis kisah fantasi dan fiksi ilmiah terkenal asal Korea Selatan.
Prestasi kepenulisannya juga tak main-main. Ia berhasil meraih gelar Changbi Novel Award ke-7 pada tahun 2014, dan Hankook Ilbo Literary Award pada tahun 2017.
Sebelum memulai debutnya sebagai penulis, ia bekerja sebagai editor di Penerbit Minumsa dan Munhakdongne.
Pada usia 26 tahun, ia berhasil menjadi penulis Korea termuda, dengan buku-buku yang sukses diterjemahkan dalam bahasa Jepang.
School Nurse Ahn Eunyoung bercerita mengenai sosok Ahn Eunyoung, seorang perawat sekolah yang dikenal ceria, ramah, dan sangat antusias dengan pekerjaannya.
Ahn Eunyoung punya rahasia kecil. Ternyata, ia bukan perawat sekolah biasa, namun ia juga merupakan pemusnah roh jahat.
Ia sudah merasakan firasat buruk sejak pertama kali menginjakkan kaki di SMA M. Banyak hal-hal aneh telah terjadi di sekolah itu.
Bersama guru lain yang juga merupakan cucu pendiri sekolah yaitu Hong Inpyo, mereka pun bekerja sama untuk menguak rahasia yang tersembunyi di SMA M.
Apakah mereka berhasil?
Baca juga: Siap-Siap! Novel Terjemahan Convenience Store Woman Rilis 3 Agustus 2020
Jika melihat sinopsisnya, terdengar seperti novel misteri dan horor memang. Tapi, School Nurse Ahn Eunyoung bukan sekadar novel fantasi biasa.
Bayangkan saja, novel ini seperti gabungan antara cerita dongeng misteri dan cerita superhero.
Karakter utamanya yang merupakan seorang guru dan perawat, bersama mereka bertarung melawan sosok spiritual di sekolah tersebut.
Senjata mereka? Hanya bermodalkan pistol BB dan pedang plastik warna-warni!
Memiliki materi cerita yang unik, dengan imajinasi yang luar biasa, ditambah bumbu humor di dalamnya, novel ini sangat menyenangkan untuk dibaca, dan dijamin memuaskan imajinasimu. Patut untuk menjadi pilihan bacaan santaimu.
Pencinta drakor, mari merapat! Karena kabarnya, School Nurse Ahn Eunyoung juga akan diadaptasi menjadi serial drama Korea di Netflixdi tahun ini, lho!
Drakor ini akan dibintangi oleh Jung Yoo Mi (What's Wrong with Secretary Kim) yang berperan sebagai Ahn Eunyoung, dan Nam Joo Hyuk (Weightlifting Fairy Kim Bok Joo) yang berperan sebagai Hong Inpyo.
Duh, makin nggak sabar ya!
Baca juga: 10 Novel Korea Terjemahan Ini Nggak Kalah Seru sama Drakor, Lho!
Sebelum drakornya tayang, lebih baik baca novelnya dulu aja. Ya, nggak?
Psstt, sekarang School Nurse Ahn Eunyoung sudah masuk masa pre-order di Gramedia.com, tentu saja dengan harga promo!
Jangan sampai kehabisan, yuk segera masukkan novel ini ke dalam keranjang belanjamu!
Photo header by Naver Line