7 Nutrisi yang Bermanfaat untuk Pertumbuhan Anak
Orang tua mana sih yang nggak ingin anaknya tumbuh sehat dengan berat badan dan tinggi yang ideal? Pasti tidak ada ya. Oleh sebab itu, orang tua sudah semestinya untuk selalu memantau tahapan pertumbuhan si kecil.
Agar pertumbuhan anak dapat berjalan dengan optimal, orang tua perlu memberikan asupan gizi yang tepat dan seimbang pada anak selama masa pertumbuhannya. Gizi seimbang merupakan susunan pangan sehari-hari yang mengandung zat gizi dalam jenis dan jumlah yang sesuai, dalam artian cukup dan tidak berlebihan ataupun kekurangan untuk kebutuhan tubuh.
Nah, untuk memperoleh gizi seimbang ini, si kecil perlu mengonsumsi berbagai jenis kelompok makanan yang berbeda, yang terdiri dari beragam jenis nutrisi, mulai dari protein, karbohidrat, kalsium, lemak, serat, vitamin, dan berbagai mineral penting lainnya.
Oleh karena itu, sangat penting untuk orang tua selalu memperhatikan asupan nutrisi pada anak selama masa pertumbuhannya. Hal ini dilakukan agar asupan nutrisi tersebut sesuai dengan apa yang dibutuhkan si kecil, agar ia nantinya dapat tumbuh menjadi anak yang sehat dan juga cerdas.
Berbagai Nutrisi yang Bermanfaat untuk Pertumbuhan Anak
1. Protein
Protein memiliki berbagai manfaat bagi pertumbuhan anak, khususnya dalam membantu si kecil untuk membangun sekaligus memperbaiki sel dan jaringan tubuh yang rusak di dalam tubuhnya. Selain itu, protein juga bisa memperkuat tulang dan otot, mengubah makanan menjadi energi, dan membantu si kecil melawan infeksi.
Untuk itulah, orang tua perlu untuk memberikan makanan yang kaya akan protein. Supaya kebutuhan protein anak tercukupi, ada berbagai sumber makanan yang bisa orang tua berikan, mulai dari protein hewani yang berasal dari hewan, seperti telur, keju, susu, ikan, berbagai makanan laut, daging ayam, daging sapi, dan lain sebagainya, hingga protein nabati dari tumbuh-tumbuhan, seperti kacang-kacangan, berbagai macam sayur hingga biji-bijian.
2. Karbohidrat
Karbohidrat adalah makanan pokok yang wajib dan harus ada di setiap menu makan si kecil, karena karbohidrat merupakan sumber energi paling penting dalam memperbaiki jaringan di dalam tubuh yang rusak, bersamaan dengan lemak dan protein.
Oleh sebab itu, sumber makanan ini tidak boleh dilewatkan dalam setiap menu makan si kecil. Sumber karbohidrat ini dapat dipenuhi dari berbagai macam makanan, seperti nasi, kentang, jagung, pasta, hingga gandum. Namun, untuk pertumbuhan si kecil, disarankan untuk mengonsumsi karbohidrat kompleks yang berasal dari sayuran, nasi, kentang, dan lain sebagainya.
3. Kalsium
Kalsium merupakan salah satu nutrisi untuk pertumbuhan anak yang sangat penting dan tak boleh dilupakan, karena kalsium memiliki peran yang amat vital bagi pertumbuhan tulang dan gigi, serta memastikan bahwa saraf dan otot dapat berfungsi dengan baik. Selain itu, kalsium juga dapat membantu anak menjadi tumbuh lebih tinggi.
Maka dari itu, agar anak dapat tubuh tinggi, orang tua perlu memberikan asupan kalsium yang cukup untuk anak, salah satunya dengan memberikannya segelas susu. Susu mengandung berbagai macam nutrisi penting bagi pertumbuhan anak, mulai dari protein, magnesium, zinc, lemak, dan berbagai mineral penting lainnya. Selain susu, orang tua juga bisa memberikannya ikan dan keju agar kebutuhan kalsium anak semakin terpenuhi dengan baik.
4. Lemak
Kalori yang terkandung di dalam lemak memang terbilang cukup tinggi dibandingkan dengan zat gizi yang lainnya. Akan tetapi, lemak ternyata tidak selamanya buruk, lho. Bahkan lemak merupakan salah satu sumber energi cadangan yang penting bagi tubuh.
Selain itu, lemak juga membantu dalam proses penyerapan vitamin, membangun sel dan jaringan, melancarkan pembekuan darah, serta mendukung pergerakan otot. Nah, berbagai sumber lemak baik yang bisa diberikan oleh orang tua untuk anak seperti buah alpukat, kacang-kacangan, telur, tofu, dan lain sebagainya.
5. Serat
Serat sangat dibutuhkan karena bermanfaat untuk melancarkan sistem pencernaan dalam tubuh si kecil. Selain itu, serat juga dapat membantu mengurangi berbagai risiko penyakit di kemudian hari, seperti jantung serta kanker. Untuk itu, ada baiknya orang tua memberikan si kecil makanan yang kaya akan serat seperti buah-buahan, sayur-sayuran, serta sereal yang terbuat dari gandum utuh.
6. Vitamin dan Mineral
Seperti nutrisi-nutrisi lainnya, vitamin dan mineral juga sangat penting dalam membantu proses tumbuh kembang anak. Vitamin A, B, C, D, dan E serta mineral sangat bermanfaat untuk kesehatan anak, seperti membantu si kecil menjaga tulang agar tetap kuat, membangun sekaligus memperbaiki sel dan jaringan yang rusak, dan lain sebagainya.
Dalam memenuhi kebutuhan harian si kecil, zat gizi mikro ini tidak boleh dikesampingkan dan harus tercukupi dengan baik. Untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineralnya, orang tua bisa memberikan berbagai macam jenis sayur serta buah-buahan setiap harinya.
Selain itu, orang tua juga bisa memberikan atau menambahkan daging ayam, daging sapi, makanan laut, kacang-kacangan, serta jamur dalam menu makan si kecil, karena sumber makanan tersebut juga memiliki kandungan zat gizi mikro yang tak kalah banyaknya.
7. Zat Besi
Bukan cuma menyoal anemia saja, zat besi juga masuk ke dalam jajaran nutrisi yang penting dan tidak boleh ketinggalan untuk pertumbuhan anak. Nutrisi yang satu ini sangat penting untuk mengangkut oksigen ke organ-organ penting dalam tubuh anak, termasuk otaknya. Sehingga ketika anak kekurangan zat besi, maka hal itu akan menyebabkan anak terkena anemia.
Nah, jika anak mengalami kondisi ini, maka anak akan cenderung merasa lelah, lemas, dan mudah tersinggung. Untuk menghindari hal itu, orang tua bisa memberikan nutrisi penting ini melalui makanan yang kaya akan zat besi seperti daging, kuning telur, dan ikan.
Itulah beberapa manfaat dari nutrisi-nutrisi yang berguna bagi pertumbuhan si kecil. Selain manfaat dari nutrisi yang sudah disebutkan di atas, tentu masih banyak manfaat lain dari nutrisi-nutrisi tersebut yang berguna untuk tumbuh kembang si kecil.
Maka dari itu, sangat penting untuk orang tua selalu menyediakan serta memberikan asupan nutrisi dan gizi yang baik untuk anak-anak mereka, khususnya anak-anak generasi Alpha yang lahir dan besar di era teknologi informasi seperti sekarang ini. Di mana mereka akan menghadapi banyak sekali tantangan dan kesempatan di masa yang akan datang.
Untuk itu, mereka perlu diberikan asupan nutrisi dan gizi yang tepat, sehingga akan berguna untuk membentuk dan mematangkan sel-sel otak mereka agar dapat menjadi anak yang sehat, cerdas, dan dapat meraih kesuksesan di masa depan.
Guna mengetahui lebih banyak mengenai topik ini, Ayah dan Bunda bisa mengikuti webinar parenting “Nutrisi dan Kegiatan Produktif untuk Generasi Alpha: Apa Saja?” yang akan berlangsung pada 23 Juli 2022.
Webinar tersebut merupakan serangkaian acara dari event virtual Kids & Parents Festival yang diselenggarakan oleh Gramedia Digital bersama Ibu Pembelajar Indonesia (IPI), dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional yang jatuh pada 23 Juli.
Bagi Ayah dan Bunda yang ingin mengetahui asupan nutrisi apa saja yang baik dan sehat untuk diberikan kepada anak-anak generasi Alpha dari narasumber terpercaya, webinar parenting bertajuk “Nutrisi dan Kegiatan Produktif untuk Generasi Alpha: Apa Saja?” akan menghadirkan dr. Citra Amelinda. Beliau merupakan dokter spesialis anak, konsultan laktasi, sekaligus penulis buku Cemong Books: MPASI 101, Panduan Praktis dan Lengkap Nutrisi Anak.
Selain itu, di webinar tersebut juga akan ada Cantika Felder yang merupakan influencer active mom dan zumba trainer untuk anak-anak, serta Delisa Meisaputri perwakilan dari Gramedia Digital yang akan mengisi dan ikut meramaikan acara webinar parenting pada hari Sabtu, 23 Juli 2022 pukul 14.00 - 15.30 WIB.
Selain kegiatan webinar parenting tersebut, acara Kids & Parents Festival juga masih punya dua webinar parenting lainnya serta dua aktivitas edukatif untuk anak usia TK dan SD. Yuk, kepoin detail event dan link pendaftarannya!
Kegiatan Virtual untuk Orang Tua dan Anak
Kids & Parents Festival berisi lima kegiatan virtual untuk anak dan orang tua. Seluruh rangkaian acara dalam Kids & Parents Festival ini akan diadakan secara virtual melalui Zoom Meeting pada tanggal 22-24 Juli 2022. Segera dicatat, ya!
Hari Pertama Kids and Parents Festival
Di hari pertama ini akan ada webinar parenting untuk para orang tua yang ingin tahu serba-serbi quality time bersama anak yang efektif melalui literasi dan digitalisasi.
Webinar bertajuk "Nak, Quality Time Sama Mama Papa, Yuk!" akan berlangsung bersama Mutiara Hikma, CEO dari Educourse, platform belajar online STEAM Learning (Science, Technology, Engineering, Art, Math), sekaligus founder dari komunitas IPI, dan bersama Danesya Juzar, founder dari @productivemamas, yang memberikan informasi mengenai wisata dan kegiatan edukatif untuk anak dan keluarga.
Webinar ini akan berlangsung pada Jumat, 22 Juli 2022 pukul 19.00 - 20.30 WIB via Zoom Meeting.
Hari Kedua Kids and Parents Festival
Di hari kedua akan ada kegiatan yang edukatif untuk anak, yakni “Fun Storytelling Time with BOOKR Class!”. Acara story telling bersama BOOKR Class ini akan dilaksanakan pada Sabtu, 23 Juli 2022 pukul 10.00 - 11.00 WIB via Zoom Meeting.
Bersama Rika Triyani selaku Coach Komunitas Pendongeng, beliau akan mendongengkan salah satu animated books di aplikasi BOOKR Class dengan cara yang fun, mengasyikkan, dan akan sangat menarik untuk anak-anak. Selain itu, ada pula Novalya Putri selaku Editor Buku di BIP yang akan turut ikut meramaikan kegiatan mendongeng nanti.
Tak hanya kegiatan untuk anak-anak, di hari kedua ini juga akan ada webinar parenting yang bertajuk “Nutrisi dan Kegiatan Produktif untuk Generasi Alpha: Apa Saja?”, yang akan membahas tentang asupan nutrisi dan kegiatan menyehatkan untuk anak generasi Alpha, seperti yang telah dijelaskan di atas.
Hari Ketiga Kids and Parents Festival
Kemudian, di hari ketiga akan ada aktivitas edukatif untuk anak, yakni “Let’s Doodle & Color Together!”. Aktivitas ini akan mengajak si kecil untuk belajar menggambar dan mewarnai bersama Luluk Nailufar, seorang illustrator dan digital content creator. Kegiatan ini akan berlangsung pada Minggu, 24 Juli 2022 pukul 10.00 - 11.00 WIB.
Mama dan Papa juga masih bisa ikutan webinar parenting di hari ketiga ini, yakni webinar bertajuk “No Drama Please! Tips Berdiskusi Asyik dengan Anak”. Webinar ini akan membahas tips dan trik dalam membangun bonding serta menginisiasi diskusi dengan anak. Inspiratif banget, kan? Mama dan Papa bisa ngobrol bersama psikolog Jovita Maria Ferliana, penulis buku anak Watiek Ideo, dan influencer parent Jogi Hutabarat. Webinar ini akan dilakukan pada pukul 14.00 - 15.00 WIB. Jangan lupa dicatat, ya!
Harga Tiket dan Berbagai Keuntungannya!
Harga tiket setiap kegiatan virtual ini adalah Rp100.000 saja, lho. Selain mendapatkan ilmu dari para pembicara, orang tua dan anak juga akan mendapatkan berbagai benefit yang menarik dan bermanfaat. Untuk pembelian tiket aktivitas anak, yakni “Fun Storytelling Time with BOOKR Class!” atau “Let’s Doodle & Color Together!”, tiket peserta sudah termasuk:
- Langganan BOOKR Class senilai Rp49.000
- Kids Premium Package Gramedia Digital senilai Rp49.000
- Voucher free trial course dari Educourse
- Voucher belanja Astro dengan diskon 15% (minimal belanja Rp100.000 dengan maskimal diskon Rp50.000)
- e-Certificate
Eits, untuk pembelian tiket webinar orang tua juga akan mendapatkan benefit menarik, lho. Mama dan Papa yang membeli tiket webinar “Nak, Quality Time sama Mama Papa, Yuk!”, “Nutrisi dan Kegiatan Produktif untuk Generasi Alpha: Apa Saja?”, atau “No Drama Please! Tips Berdiskusi Asyik dengan Anak”, akan mendapatkan benefit sebagai berikut:
- Full Premium Package Gramedia Digital 1 Bulan senilai Rp99.000
- Voucher free trial course dari Educourse
- Voucher belanja Astro dengan diskon 15% (minimal belanja Rp100.000 dengan maskimal diskon Rp50.000)
- e-Certificate
Hadiah Bagi 3 Penanya Terbaik
Masih ada hadiah melimpah dari rangkaian acara Kids & Parents Festival, lho! Untuk Mama dan Papa yang mengikuti webinar parenting dan menjadi penanya terbaik, maka berhak untuk mendapatkan hadiah! Hadiahnya apa saja, ya?
Untuk juara pertama dan kedua akan mendapatkan Goodie Bag IPI, free Educouse 1 Bulan, dan Astro Poin sebanyak Rp250.000. Sedangkan untuk juara ketiga akan mendapatkan Goodie Bag IPI dan free Educourse 1 Bulan. Hadiah-hadiah ini akan diberikan kepada para penanya terbaik di setiap acara webinar.
Lebih Hemat dengan Harga Pre-Sale dan Bundling
Nah, bagi Mama dan Papa yang udah nggak sabar untuk segera pesan tiketnya, kalian bisa beli tiket pre-sale yang sudah dapat potongan harga, lho! Dengan harga pre-sale, kalian cukup membeli tiket seharga Rp50.000 saja untuk setiap aktivitas. Hemat sampai 50%, lho! Tiket pre-sale ini hanya dijual pada tanggal 11-20 Juli 2022 saja. So, jangan sampai tertinggal, ya!
Selain itu, Mama dan Papa juga bisa nih beli tiket bundling untuk 2 tiket di hari yang sama. Akan ada harga tiket pre-sale untuk bundling pada hari kedua dan tiga, yakni pada tanggal 23 dan 24 Juli 2022. Untuk tiket bundling, Papa dan Mama bisa mendapatkan 2 tiket untuk kegiatan di hari tersebut dengan harga Rp80.000 saja!
Dengan begitu, orang tua dan anak bisa mengajak teman untuk mengikuti acara ini. Dengan harga Rp80.000, keuntungan lain yang bisa didapatkan dari tiket pre-sale bundling ini adalah sebagai berikut:
- Langganan BOOKR Class 1 Bulan senilai Rp49.000
- Langganan Kids Premium Package 1 Bulan senilai Rp49.000
- Langganan Full Premium Package 1 Bulan senilai Rp99.000
- 2 voucher free trial course dari Educourse
- 2 voucher belanja Astro dengan diskon 15% (minimal belanja Rp.100.000 dengan maskimal diskon Rp50.000)
- 2 e-Certificate
Melimpah banget, kan? Udah nggak sabar untuk pesan tiketnya? Yuk, Admin kasih tau tata cara pemesanan tiket Kids & Parents Festival kali ini. Simak informasinya, ya!
Cara Pemesananan Tiket Kids & Parents Festival
1. Klik Link Pendaftaran Tiket Event Kids & Parents Festival
Pertama, kamu perlu klik link pendaftaran sesuai dengan acara yang ingin kamu ikuti.
Jumat, 22 Juli 2022
- Webinar orang tua “Nak, Quality Time sama Mama Papa, Yuk!”
Sabtu, 23 Juli 2022
- Aktivitas anak “Fun Storytelling Time with BOOKR Class!”
- Webinar orang tua “Nutrisi dan Kegiatan Produktif untuk Generasi Alpha: Apa Saja?”
- Paket Pre-Sale Bundling Sabtu
Minggu, 24 Juli 2022
- Aktivitas anak “Let’s Doodle & Color Together!”
- Webinar orang tua “No Drama Please! Tips Berdiskusi Asyik dengan Anak”
- Paket Pre-Sale Bundling Minggu
2. Masuk dengan Akun IPI Kamu
Setelah klik tautan di atas, kamu perlu masuk ke akun kamu. Jika belum memiliki akun, maka kamu perlu membuat akun terlebih dahulu. Untuk mendaftar akun, kamu perlu mengisi data nama, alamat email, nomor hp (WA), dan alamat rumah.
3. Klik “DAFTAR / BAYAR"
Kamu perlu scroll ke bawah deskripsi acara dan klik “DAFTAR”. Setelah itu, akan muncul nominal yang harus dibayar. Kamu bisa memilih metode pembayaran yang kamu inginkan.
4. Lakukan Pembayaran
Setelah memilih metode pembayaran, kamu akan dialihkan ke aplikasi atau layar pilihan untuk membayar. Setelah pembayaran berhasil, akan ada keterangan “BERHASIL”.
5. Kembali ke Detail Acara untuk Masuk Grup WA
Setelah sukses melakukan pembayaran, kamu perlu kembali ke detail acara. Di sana akan tertera tautan untuk masuk ke grup WhatsApp yang akan memberimu informasi seputar Kids & Parents Festival. Jangan lupa untuk masuk ke grup tersebut agar selalu update dengan acara ini.
Jadi, jangan lupa untuk segera ikuti serangkaian aktivitas dan webinar di Kids & Parents Festival! Dijamin, semua kegiatannya sangat inspiratif, edukatif, dan menyenangkan. Apalagi, banyak hadiah bertebaran yang bisa kamu dapatkan. Yuk, ajak si kecil, keluarga, atau kerabat lain untuk ikutan!
Sampai bertemu di Kids & Parents Festival! 🤗💕
Sumber foto header: pexels.com/@pixabay
Penulis: Ikha Destryani