Rekomendasi Buku Resep Andalan untuk Sahur dan Berbuka Puasa
Mulai memasuki minggu terakhir di bulan puasa, menu sahur maupun berbuka sudah mulai apa adanya dan itu-itu saja nggak, sih, Bun? Entah karena memang bahannya yang lagi nggak ada, malas masak yang ribet, atau kadang kita sudah bingung duluan mau masak apa lagi. Eh, akhirnya malah bikin menu yang mudah, alias bikin mie instan, telur, atau lagi-lagi beli gorengan, hihihi. 🤭
Eits, tapi kita tetap harus memperhatikan kesehatan ya, Grameds. Coba cari menu lain untuk berbuka atau sahur, agar puasa kita tetap sehat, nikmat, dan semangat! Nah, agar makanannya lezat dan kesehatannya juga terjamin, buat sendiri yuk makanannya, dan tentunya sesuai selera kamu.
Admin kali ini mau berbagi kemudahan masak dari beberapa buku resep berikut ini. Mulai dari asin, manis, pedas, berasal dari Nusantara, Asia, atau Western juga ada. Mari goyang lidah!
Rekomendasi Buku Resep Andalan untuk Sahur dan Berbuka Puasa
1. 60 Resep Hidangan Favorite Keluarga ala @Koh_Aming
Bosan dengan menu sahur yang gitu-gitu aja? Eits, jangan khawatir Bunda! Melalui buku ini, @koh_aming akan mengajak Bunda untuk mengeksplorasi resep masakan-masakan enak dan gak ngebosenin untuk menu sahur Bunda sekeluarga nanti malam.
Buku yang berisi lebih dari 60 resep hidangan favorit keluarga @koh_aming ini, sebagian besar merupakan resep masakan China peranakan yang populer dan menjadi favorit banyak orang. Tidak hanya masyarakat keturunan China di Indonesia tetapi juga masyarakat pribumi. Seperti Bakmoy ayam, Tamie Chap Chay, Pangsit lo, dan masih banyak lagi. Wah, kalau menu sahurnya seperti itu, makin semangat nih puasanya! 😁
2. 30 Menu untuk 1 Bulan
Sesuai dengan judul bukunya, Bu Sisca akan membagikan resep masakan andalannya yang bisa kamu jadikan sebagai menu favorit untuk sahur atau berbuka selama satu bulan puasa penuh.
Buku yang berisikan 210 resep menu masakan ini merupakan menu perpaduan antara selera Nusantara dan Belanda tempo dulu, yang pastinya sangat enak! Di setiap menunya itu sendiri terdiri dari menu sarapan pagi, makan siang, snack sore, dan makan malam. Jadi, kamu nggak akan pusing lagi deh memikirkan menu sahur dan berbuka untuk besok. 😁
3. 50 Resep Hidangan Internasional Favorit ala Justryandtaste
Ingin sahur dan berbuka dengan menu-menu masakan negara lain, tapi nggak tahu resepnya? Nah, buku ini merupakan pilihan yang tepat untuk kamu, yang ingin menu sahur dan berbuka yang berbeda serta beraneka ragam di setiap harinya.
Buku yang ditulis oleh @justtryandtaste ini berisikan 50 resep hidangan dari berbagai negara, seperti Tteokbokki (Korea), The Best Macaroni Schotel (Belanda), Cordon Blue, Potato au Gratin (Prancis), dan masih banyak lagi.
Selain hidangannya yang internasional, buku ini juga membagi jenis makanannya menjadi lima kategori, mulai dari salad, soup, hidangan utama, hidangan pendukung, sampai dengan dessert. Lezat sekali bukan? Menyantap makanannya pun akan terasa seperti makan langsung di negara-negara tersebut, hihihi. 🤭
4. 27 Set Menu Lengkap Hits di Instagram untuk Hari Istimewa & Sehari-hari
Untuk menentukan apa yang akan dimasak hari ini kelihatannya memang sederhana, namun dalam praktiknya hal itu tidaklah mudah. Memikirkan menu untuk besok saja kadang kita sampai bingung mau masak apa, dan ketika sudah tahu mau masak apa, eh kita tidak tahu resepnya.
Nah, melalui buku ini kamu akan diberikan 27 set menu lengkap terdiri dari 5 sampai 8 sajian yang akan memberikan kamu inspirasi, dan membantu mengurangi beban kamu ketika memikirkan padu-padan masakan yang akan disajikan untuk keluarga, maupun sebagai hidangan jamuan di acara istimewa di rumah.
5. Inspirational Ideas for Home Cooking ala Xander’s Kitchen
Sudah pusing dengan menu sahur dan berbuka untuk besok, tapi ketika sudah ada ide dan tahu cara membuat, eh malah gagal, huhuhu.. Eits, jangan sedih dulu. Admin akan rekomendasikan buku resep anti gagal karya Junita (@xanderskitchen), nih! Resep-resep yang tersaji di dalam buku ini juga sebagian besar merupakan resep keluarga yang penulis dapatkan dari sang ibunda dan neneknya.
Buku resep dengan tema masakan nusantara ini sangat mudah dan anti gagal untuk kamu praktikkan di rumah, karena bahan-bahannya yang sederhana, serta mudah didapat. Selain itu, buku ini juga dibagi dalam kelompok hidangan, seperti sop dan soto, nasi, mie dan bihun, sayur, ikan, daging, ayam, dan sebagainya.
6. 40 Resep Masakan Ala Dona`s Delight
Sesekali coba sahur pake menu ala Eropa dan Asia yuk, Bun. Resepnya langsung dari pegiat kuliner yang tinggal di Swiss, sudah eksis di media sosial, dan resepnya sering banget di-recook sama penggemarnya di Indonesia.
Cobain masak Risotto Croquettes yang asik buat ganti risol di buka puasa, Hainan Chicken buat dimakan pas sahur, atau tetap dengan sajian khas Nusantara macam Nasi Uduk Bakar yang bakal bikin puasamu tambah semangat!
7. Andin's Kitchen Masak Tanpa Mumet
Sesuai dengan judul buku resepnya, kamu nggak lagi-lagi bingung mikirin besok sahur makan apa lagi. Buku ini menyediakan resep menu sehari-hari yang bahan dasarnya gampang banget dicari di tukang sayur dekat rumah. Dari daging, ayam, tahu, tempe, sayur, ikan, bihun, dan masih banyak lainnya!
Ada resep menu-menu takjil yang gampang banget dibuatnya juga, lho. Plus, kamu dapat resep spesial untuk masak istimewa di hari Raya Idul Fitri nanti. Buku ini sudah paket lengkap buat menu makanan bulan Ramadan yang lezat!
Baca juga: Kebiasaan Buruk yang Sering Dilakukan Ketika Berpuasa
8. Masak Tanpa Ribet Bersama Cooking With Sheila
Lagi-lagi Admin mau kasih tahu kamu resep yang masaknya nggak pake ribet! Ini bukan sekadar resep, tapi sampai ke resep persiapan bumbu dasar dapur yang membantu kamu untuk masak lebih cepat dan lebih mudah. Cocok buat kalian yang sibuk dan nggak bisa lama-lama nyiapin menu berbuka dan sahur.
Tersedia tips dan trik untuk bumbu dasar no pengawet dan no MSG yang awet, alias tahan lama, kreasi kaldu dan minyak bawang yang praktis, serta berbagai resep variasi menu yang bisa untuk sebulan dari bumbu dasar tadi! Wow, dahsyat bukan?
9. 100 Resep Nusantara Favorit Keluarga Ala Dapur Susie
Buku resep ini nggak bakal bikin kamu bingung besok mau masak apa lagi. Selain itu, resepnya juga masakan Indonesia banget yang tentunya akan disukai semua anggota keluarga.
Buku ini terdiri dari 8 kategori, seperti Lauk Ikan yang salah satu menunya ada Gurame Sambel Cobek, ada Lauk Ayam & Bebek dengan resep spesial Bebek Rica-Rica, Lauk Daging Sapi & Kambing seperti menu Empal Gentong, Nasi & Mi untuk sajian macam Mi Tumis Aceh atau Nasi Liwet Rice Cooker, hingga kategori Sambal untuk buat Sambal Ganja yang bikin ketagihan!
10. Let's Go Kitchen
Bikin jajanan sendiri di rumah yuk, yang sudah terjamin kebersihannya! Nah, kamu bisa contek berbagai resep spesial di buku ini, mulai dari jajanan asin, manis, ala restoran, yang semuanya dijelaskan lengkap dengan tips dan triknya. Mantap!
Jajal menu berbuka manis dengan puding, donat, boba kopi, yang bisa disandingkan dengan bakso goreng, pastel jumbo, atau dimsum. Ditambah menu sahur ya super lezat, mulai dari menu bistik lidah atau Rice Bowl Tahu Katsu Mentai, yang dijamin nggak sabar buat mulai memasaknya!
Baca juga: Jadi Pribadi yang Lebih Baik dengan Memaknai Istimewanya Ramadan
Biar nggak bingung lagi mau masak apa di rumah, siapkan buku-buku resep ini di meja dapur kalian ya.
Daannn, jangan lewatkan berbagai promo menggelegar yang bertebaran di bulan Ramadan ini! Langsung cek semua promo menggiurkannya pada gambar berikut. ⤵️
Sumber foto header: gingsul.com
Penulis: Almira Rahma Natasya & Ikha Destriyani