Resep Sahur Praktis, Sehat, Anti-Bad Mood!
Dalam menjalankan ibadah puasa, sahur adalah hal krusial yang harus dilakukan. Sahur jadi waktu muslim yang berpuasa dapat mengisi “bensin” tubuh sebagai cadangan tenaga menjalani hari puasa. Asupan saat sahur akan berpengaruh bagi tubuh dan menentukan mood sepanjang hari.
Menu makanan saat sahur tidak harus dibuat ribet dan heboh. Dengan waktu sahur yang singkat, buatlah menu yang cepat, praktis, sekaligus enak. Ini juga dipengaruhi pada saat dini hari konsentrasi belum stabil dan masih mudah merasa mengantuk.
Perencanaan pembuatan menu makan sahur yang tepat jadi salah satu hal penting untuk dilakukan. Terbayang dong rasanya kalau subuh-subuh mood jelek hanya karena salah masukin garam jadi gula ke makanan yang kita masak? Atau makan menjadi buru-buru gara-gara kelamaan galau mau masak sahur apa?
Untuk menghalau segala rasa galau mau makan apa pas sahur nanti, berikut Gramedia.com rekomendasikan lima buku resep praktis nan sehat yang bisa digunakan sebagai referensi masakan sahur anti-bad mood selama puasa.
Chef Remaja - Resep Makanan Gaul Praktis & Ekspres!
Buku resep ini cocok bagi anak kos yang suka masak. Berisi berbagai macam resep makanan pilihan mulai dari makanan ringan, seperti omelet keju ekspres, brokoli keju, apple crumble, dan martabak telur, buku ini juga memiliki pilihan resep makanan berat seperti, nasi goreng putih, ayam teriyaki, spaghetti saus putih, dan nasi gila.
Dilengkapi juga dengan resep hidangan penutup, seperti chocolate melt dan es buah mango express. Walaupun dari nama-nama makanannya kelihatan ribet tapi, jangan khawatir, resep di dalam buku ini dijamin gampang dibuat dan praktis. Ekspres nggak pake lama!
30 Resep Dari Dapur Cantik, Praktis, & Sehat
Buku resep ini ditulis oleh juara ke-2 Master Chef Indonesia tahun 2011 yaitu, Agus Sasirangan. Berisikan 30 resep menu untuk sarapan, lauk pauk, sayur, dan kue-kue manis yang djamin praktis, kreatif, dan sehat untuk tubuh.
Bagi yang mau memulai puasanya dengan sahur sehat nan praktis ala resep juara Master Chef Indonesia, buku ini jadi rekomendasi yang tepat!
Menu Favorit Anak: 200 Resep Mudah, Praktis, dan Sehat
Buku Resep yang satu ini cocok untuk para Bunda yang sibuk, tidak punya cukup waktu, dan kewalahan untuk mempersiapkan makanan untuk suami dan anak-anaknya. Dalam buku resep ini terdapat 200 variasi resep masakan dan minuman yang mudah, praktis, dan cepat.
Cocok dijadikan pedoman untuk membuat menu sahur atau makan pagi. Jadi, buku ini sangat recommended untuk para Ibu yang tidak mau repot ataupun pusing masak apa untuk sahur.
Bagaimana? Sudah punya gambaran untuk membuat menu sahur praktis sendiri? Ingat! Terlalu lama menimbang-nimbang menu apa yang cocok untuk sahur bisa menghabiskan waktu lho!
Sumber foto header: unsplash.com, luvne.com