Sekotengs, Serial Adaptasi Webtoon yang Bertabur Visual

Empat dokter muda nan tampan menjalani koas di sebuah rumah sakit, dan menyadari kalau pilihan profesi mereka adalah profesi yang penuh dengan tantangan. Bagaimana lika-liku kehidupan mereka? πŸ§‘πŸ»β€βš•οΈ

Waduh, katanya, masa-masa koas itu adalah masa yang paling sulit untuk para calon dokter, ya, Grameds? Di antara kamu, ada yang mahasiswa kedokteran gak, nih? Pernyataan seperti itu valid gak, siih? πŸ₯Ό

Kalau penasaran tentang bagaimana kehidupan calon-calon dokter, ada serial terbaru dari Indonesia yang membahas tentang ✨ the life of mahasiswa kedokteran! ✨ Jadi, medical series gak hanya dari luar negeri aja, tanah air kita juga punya. Lebih lekat dan dekat dengan keseharian kita juga sebagai warga Indonesia.

Let me introduce you to... Sekotengs! Sekumpulan koas (sok) gantengs! πŸ˜ŽπŸ†’

View this post on Instagram

A post shared by Falcon Pictures (@falconpictures_)

Sekotengs adalah serial adaptasi dari webtoon yang menceritakan empat mahasiswa kedokteran yang sedang menjalankan koas. Koas adalah akronim dari ko-asisten, yaitu program profesi yang harus lakukan oleh mahasiswa jurusan kedokteran untuk mendapatkan gelar dokter yang dilaksanakan di rumah sakit. Nah, lewat serial ini, kita diajak untuk melihat lika-liku karakter-karakternya yang struggling menjalankan koas. πŸ₯

Digarap oleh rumah produksi ternama Falcon Pictures, dua episode Sekotengs telah mengudara tanggal 26 September lalu dan dikabarkan akan tayang setiap hari Kamis di aplikasi Prime Video.

Serial bergenre slice of life, drama, dan komedi ini juga menghadirkan bintang-bintang yang tampan dan cantik, alias berisi visual semua! Ada Adipati Dolken, Abidzar Al-Ghifari, Arbani Yasiz, Giorgino Abraham, Zee Asadel, dan Della Dartyan sebagai pemeran utama. Gimana gak mau buru-buru nonton? 😍

Sinopsis dan Trailer Sekotengs

Sekotengs menceritakan kehidupan empat calon dokter muda yakni Adipati, Arbani, Giorgino, dan Abidzar yang sedang menjalani masa koas. Keempat calon dokter muda tersebut memiliki mimpi untuk menjadi dokter yang hebat. Mereka menghadapi banyak lika-liku, tantangan, bahkan kejadian lucu yang berkaitan dengan pekerjaan maupun kehidupan pribadi mereka.

Karakter keempat tokoh utama yang berbeda-beda menambah keseruan jalannya cerita, tidak hanya sekadar hiburan, melainkan juga menawarkan wawasan ringan tentang dunia medis.

Ada Raka (Adipati Dolken) yang dikenal tidak banyak bicara dan cool. Ia adalah karakter yang paling halus dan sangat perhatian dengan teman-temannya. Ada Ezra (Abidzar Al-Ghifari), sosok yang imut, lucu, penyabar, dan sangat sensitif. Raka dan Ezra adalah teman yang cukup dekat.

Selanjutnya ada Vino (Giorgino Abraham), anak orang kaya yang sebenarnya tidak terlalu tertarik untuk menjadi seorang dokter. Namun, ia hanya mengikuti perintah orang tuanya. Vino lahir dari keluarga yang semuanya berprofesi sebagai dokter sehingga ia harus mengikuti jejak tersebut.

Lalu, ada Dean (Arbani Yasiz), seorang kutu buku yang ambisius. Ia digambarkan sebagai sosok yang selalu fokus untuk mengejar mimpinya sebagai dokter profesional di masa depan.

Sumber: Instagram @falconpictures_

Selain empat sekawan tersebut, ada Maudy (Zee Asadel) dan Dennisa (Della Dartyan) yang menambah unsur romansa dalam serial tersebut. Beberapa pemeran pendukung lainnya juga ikut meramaikan kehidupan 4 dokter yang koas ini. Penasaran? Tonton Sekotengs setiap Kamis hanya di Prime Video, ya, Grameds! 🩺

Bukan Remake Hospital Playlist, melainkan Adaptasi dari Webtoon Terkenal Asal Indonesia

Sumber: Webtoon Indonesia Wiki

Ketika pertama kali diumumkan cuplikan-cuplikan foto dari para pemeran Sekotengs, banyak netizen menganggap bahwa itu adalah remake dari drakor hit Hospital Playlist karena sama-sama memakai jas dokter dan berjumlah 4 laki-laki dan 1 perempuan. Padahal, serial ini berasal dari salah satu LINE Webtoon yang viral pada masanya, loh!

Sekotengs awalnya merupakan sebuah webtoon karangan Lifina, yang sudah dibaca sampai 76 juta. Webtoon yang diunggah pada tahun 2017-2018 ini mengundang perhatian banyak masyarakat, dan tentu menjadi favorit sebab selalu ditunggu setiap hari ketika episodenya diperbarui.

View this post on Instagram

A post shared by Lifina (@sekotengs)

Pada tahun-tahun kala webtoonnya masih booming, sang komikus sering membuatkan konten-konten sampingan melalui kanal media sosial Instagram @sekotengs. Bahkan, ia juga membuatkan karakter-karakter fiksi utamanya, Dean, Ezra, Raka, dan Vino, sebuah akun Instagram selayaknya manusia di dunia nyata.

Kamu dulu pernah baca webtoonnya nggak, Grameds? πŸ˜†


Selain serial Sekotengs yang mengangkat tema yang jarang ada di perfilman Indonesia, yakni tentang kedokteran, sejumlah buku asal Indonesia juga ada yang mengangkat tema kehidupan dokter dan mahasiswa kedokteran. Sini, simak daftar yang sudah Gramin buat di bawah ini!

Rekomendasi Buku Bertema Kehidupan Kedokteran

1. Radar Juang

Baca Cerita Mereka di Sini!

Hampir mirip dengan serial Sekotengs yang punya karakter utama 5 dokter, buku Radar Juang juga menceritakan tentang suka duka 5 dokter muda. Dika, Bowo, Sari, Wawan dan Phylia adalah lima dokter muda yang sedang stase di bagian anestesi. Memiliki latar belakang keluarga yang berbeda dan perwajahan karakter yang berbeda pula, membuat kelimanya memiliki kisah yang seru untuk diikuti.

Radar Juang: Asam Manis Perjalanan 5 Dokter Muda juga menggambarkan mengenai proses pematangan sebagai seorang dokter, pertahanan serta ketenangan diri, dan tentunya ilmu-ilmu rumah sakit yang mungkin masih awam oleh pembaca. Di bawah bimbingan Dokter Wignyo, kelima dokter muda ini digembleng menjadi dokter yang tak hanya kuat secara fisik, tetapi juga mental.

2. Romansa Stovia

Baca Cerita Mereka di Sini!

Batavia, 1918. Yansen, pemuda Minahasa, hendak mewujudkan mimpi menjadi dokter di tanah air sendiri. Bersama Hilman pemuda Sunda, Sudiro pemuda Jawa, dan Arsan pemuda Minang, Yansen menemukan ikatan persahabatan di STOVIA. Masa lalu masing-masing tokoh turut membayangi perjalanan mereka selama belajar di sekolah kedokteran pertama di Hindia Belanda itu.

Fiksi berlatar Hindia Belanda di awal abad ke-20 ini menceritakan bagaimana empat sekawan itu saling mendukung kala mereka menghadapi masalah hidup masing-masing. Manakah hal yang harus Yansen pilih? Cinta, sahabat, atau kebanggaan menjadi dokter pada suatu hari nanti? Baca selengkapnya di Romansa Stovia!

3. Dokter yang Dirindukan

Baca Cerita Mereka di Sini!

Dokter yang Dirindukan cocok untuk kamu para dokter yang baru terjun, atau kalian yang ingin lebih tau bagaimana seharusnya menjadi dokter. Buku ini menunjukkan bahwa dokter adalah profesi yang dapat membuat kamu lebih menghargai setiap detak jantung manusia karena ia biasa berhenti secara tiba-tiba, kapan saja.

β€œSetiap diagnosis itu hakikatnya datang dari-Nya, dan dokter hanyalah perantara.”

Menjadi dokter juga menuntut pengorbanan besar dari kamu demi menyelamatkan nyawa manusia. Dokter yang Dirindukan ini ditulis untuk menginspirasi dan saling berbagi. Ditulis oleh para penulisnya dari hati supaya bisa menyentuh hati.

4. Dok! Oh Dokter

Baca Cerita Mereka di Sini!

Suli seorang gadis desa yang berangan-angan menjadi staf ahli kesehatan. Perawat, bidan atau apapun asal berhubungan dengan perban dan darah ia menyukainya. Namun, sayang. Ketidakmampuan biaya membuatnya gagal untuk menggapai semua. Akhirnya ia hanya bekerja sebagai Cleaning Service di rumah sakit.

Hari-hari ia jalani dengan penuh keceriaan mencatat lembaran tiap lembaran juga menghafal setiap aksi para petugas dengan kemampuan otaknya yang minim. Sebuah harapan pun kembali muncul, suatu saat bisa sekolah dan menjadi kebanggaan orang tua. Dialah Rakin Hadyan Wijaya seorang dokter muda, tampan dan dingin yang akan membawanya menuju impian. Dia lelaki yang berjanji akan membuatnya menjadi apa yang diharapkan.

Dok! Oh Dokter adalah sebuah kisah yang mampu membuat kalian tertawa, menangis, dan cengar-cengir sendir. Cerita apik dengan riset mendalam tentang ilmu kesehatan.

5. Hari-hari Calon Dokter Hewan Depresi

Baca Cerita Mereka di Sini!

Kehidupan koas adalah salah satu fase yang sangat menarik untuk diceritakan. Dalam fase ini, kita bisa melihat kisah di balik layar seorang dokter hewan sebelum ia terlihat keren menggunakan jas putih kebanggaan. Sebelum mereka ber-selfie ria di ruang operasi dan sebelum mereka tampil hebat saat menyuntik dan menulis resep obat. Β 

Hari-hari Calon Dokter Hewan Depresi menceritakan pengalaman ajaib para calon dokter hewan, yang mungkin dapat membuat kamu tersenyum. Ada banyak risiko yang mesti ditanggung. Tertular penyakit dari hewan, cidera karena ulah pasien yang "menggemaskan" seperti harimau misalnya, hingga risiko ditinggal menikah karena waktu studi yang lama. Huft.


Yuk, kita dukung serial asli Indonesia dengan menontonnya, salah satunya Sekotengs ini. Saksikan selalu Sekotengs setiap hari Kamis hanya di Prime Video. Selamat menonton, Grameds!

Jangan lupa untuk selalu update dengan promo-promo menarik dari Gramedia.com, terutama untuk buku-buku bertema kehidupan kedokteran seperti yang kita bincangkan di artikel ini. Salam sehat! β€οΈβ€πŸ©Ή

Temukan Semua Promo Spesial di Sini!


Header: Instagram @falconpictures_

Penulis: Btari Najwa Naila