The Way of the Househusband: Mantan Yakuza yang Jadi Bapak Rumah Tangga

Legenda Yakuza yang sangar bahkan ditakuti semua geng saingan, tiba-tiba berubah haluan jadi bapak rumah tangga? Menurut kalian ada nggak yang berhasil tobat begitu? Eh ternyata ada lho! Ia disebut sebagai “The Immortal Dragon”, saking kejamnya dalam mengalahkan lawan dan disegani banyak orang, namun ia memutuskan keluar dari dunia kerasnya, dan beralih mengurus rumah tangga!

Ex-Yakuza itu bernama Tatsu. Setelah berhasil memenangkan perlawanan dengan geng saingannya, ia tiba-tiba menghilang dari rekan maupun anak buahnya. Dilengkapi dengan celemek lucu, ia sekarang memasak, membersihkan rumah, layaknya ibu rumah tangga, dan memberikan bantuan penuh di rumah untuk istrinya, Miku, yang merupakan seorang wanita karir.

Sumber foto: Netflix

Kisah unik dan kocak dari urusan rumah tangga yang terlihat macho ini berawal dari seri manga populer karya Kousuke Oono. Manga yang berjudul Jepangnya “Gokushufudo” (極主夫道) ini awalnya hanya debut dengan 5 chapter, dalam majalah komik di situs Kurage Bunch, milik Shinchosha sejak Februari 2018 silam. Namun karena besarnya antusiasme pembaca, akhirnya seri ini dilanjutkan sampai sekarang (ultimagz.com, 02/03/21).


Baca juga: Komik One-Shot Seru yang Harus dikoleksi


Seri slice-of-life ini akan memperlihatkan Tatsu dalam beradaptasi menjalani tugas rumah tangga. Ia benar-benar serius dalam memasak, membersihkan rumah, mencuci baju, belanja, dan membuat DIY, seperti menerapkan keahliannya saat ingin bertarung. Keahliannya dalam menggunakan berbagai senjata, pemikirannya yang cepat, dan sikapnya yang mengintimidasi ternyata berguna untuk kehidupan rumah tangga. Walaupun ia merasa ada tantangan tersendiri, seperti medan perangnya yang beralih ke rebutan barang diskon di supermarket atau menawar harga sayur segar di pasar.

Sumber foto: Netflix

Adaptasi anime dari The Way of the Househusband sudah bisa kamu tonton di Netflix lho! Sudah rilis sejak 8 April 2021, kamu akan disuguhkan style anime atau gaya visual yang berbeda dan sederhana, namun tak kalah kocak dan seru seperti komiknya. Animasi ini dibuat oleh studio J.C Staff, yang juga membuat Shokugeko no Souma (Food Wars), One Punch Man, dan Toradora. Anime ini sangat binge-worth to watch, karena hanya 5 episode dengan durasi 17-18 menit tiap episodenya, dan berisi 5-6 cerita mini.

The Way of the Househusband memperlihatkan bahwa tidak ada perbedaan yang memisahkan antara menjadi anggota geng yang menyeramkan dan menjadi suami yang setia, membantu pekerjaan rumah istri. Karena keduanya sama-sama membutuhkan keterampilan. Kehidupan Tatsu dalam menjalani tugas rumah tangganya tidak sekadar komedi, tapi memperlihatkan bahwa kejantanan bukan berarti tak bisa mengurus rumah tangga.


Baca juga: Ini Perbedaan Shonen dan Shoujo pada Manga


Tak hanya Tatsu, ada Masa yang merupakan anak buahnya, ikut terpikat untuk belajar mengurus rumah tangga. Punggung penuh tato, codet di muka, dan senyum yang mengintimidasi, tak menjadi masalah untuk Tatsu tetap ikut kelas olahraga dan kelas memasak. Walau penampilannya itu masih saja membuat orang-orang segan dan salah paham.

Sumber foto: Netflix

Manga Gokushufudo menjadi runner-up untuk kategori web manga dalam Tsugi ni Kuru Manga Awards tahun 2019, menduduki peringkat ke 9 dalam Web Manga General Election 2020. Lalu mendapatkan peringkat ke-8 dalam kategori seri manga terpopuler bagi pria, pada Guidebook Kono Manga ga Sugoi! 2019, dan juga masuk dalam daftar Nationwide Bookstore Employees Recommended Comics, versi Honya Club di tahun 2018 dan 2019.

Prestasinya tak berhenti sampai di situ, manga ini juga berhasil menjadi Best Humor Publication di Will Eisner Comic Industry Awards pada tahun 2020.

Tak heran manga ini pernah tembus terjual 1,2 juta eksemplar, dan untuk merayakannya dirilis sebuah video promosi yang mengadaptasi bab pertama dari manga menjadi live action. Pemeran Tatsu adalah Seiyuu Kenjiro Tsuda yang juga menjadi pengisi suara dalam adaptasi anime yang tayang di Netflix.

Sumber foto: AsianWiki

Dikutip dari Japannese Station (09/11/20), di Jepang sendiri drama live action-nya sudah tayang sejak Oktober 2020 dengan 10 episode yang tayang di stasiun TV lokal, NTV. Ceritanya sedikit berbeda karena Tatsu juga berperan sebagai seorang ayah. Situs streaming Hulu di Jepang juga menayangkan live action spin off-nya yang berjudul “3-nen Tatsu-gumi: Gokushufu-sensei”. Menceritakan bagaimana jika Tatsu menjadi seorang guru home economics pengganti, sementara guru utamanya sedang cuti hamil.

Sumber foto: twitter.com/hulu_japan

Penasaran dengan komik dari Gokushufudo atau The Way of the Househusband ini? Elex Media Komputindo sudah menerbitkan dua volume lokalnya lho. Yuk, coba baca sekarang!

LC: Gokushufudo - The Way of Househusband 01

Beli dan Koleksi Sekarang!

LC: Gokushufudo - The Way of Househusband 02

Beli dan Koleksi Sekarang!

Selagi ada Promo Buku Paling Diburu dengan diskon sampai 20%, checkout komiknya sekarang yuk, sebelum promonya selesai di tanggal 11 April 2021. Selain komik The Way of Househusband, masih ada pilihan buku diskon lainnya dengan klik gambar di bawah ini.

Klik untuk Puluhan Buku Diskon Lainnya!

Dan selama bulan April Gramedia.com juga ada flash sale setiap harinya! Jangan sampai ketinggalan diskon menarik ini ya.

Klik untuk Ikutan Flash Sale!


Sumber foto header: comicbook.com