Hari Anak Nasional: Tips dan Trik untuk Keceriaan Maksimal

Hari Anak Nasional: Tips dan Trik untuk Keceriaan Maksimal

Hi, Grameds. Gramin ingin mengucapkan, Selamat Hari Anak Nasional 2024!

Hari Anak Nasional ialah momen spesial untuk merayakan dan mengapresiasi kehadiran anak-anak dalam hidup kita. Hari ini merupakan kesempatan sempurna untuk menciptakan kenangan indah dan memberikan pengalaman yang menyenangkan serta mendidik bagi si kecil.

Dari aktivitas kreatif hingga olahraga ringan, ada banyak cara seru untuk membuat Hari Anak Nasional lebih istimewa. Yuk, Grameds, simak tips dan trik seru yang bisa dilakukan bersama anak-anak agar hari mereka penuh dengan keceriaan dan tawa! πŸŽ‰πŸ‘§

Hari Anak Nasional

Hari Anak Nasional di Indonesia diperingati setiap tanggal 23 Juli, dan ini adalah momen yang sangat spesial untuk merayakan kebahagiaan dan hak-hak anak-anak kita. Sejak pertama kali diresmikan pada tahun 1984 oleh Keputusan Presiden No. 44 Tahun 1984, Hari Anak Nasional bertujuan untuk meningkatkan kesadaran kita semua tentang pentingnya peran anak dalam kehidupan dan masa depan bangsa.

Kenapa tanggal 23 Juli? Karena pada hari itulah, Undang-Undang tentang Kesejahteraan Anak disahkan pada tahun 1979. Ini menjadi pengingat bagi kita semua untuk terus memperjuangkan perlindungan dan kesejahteraan anak-anak. Jadi, yuk, Grameds, manfaatkan Hari Anak Nasional ini untuk menunjukkan cinta dan perhatian ekstra kepada anak-anak kita, dan ciptakan lingkungan yang penuh keceriaan dan kehangatan.

Nah, bagaimana sih caranya untuk merayakan Hari Anak Nasional dengan si kecil? Simak tips dan triknya di bawah ini, Grameds. πŸŒŸπŸ‘§πŸ‘¦β€΅οΈ

1) Aktivitas Kreatif dan Edukatif

sumber: pexels

Aktivitas kreatif dan edukatif seperti membuat kerajinan tangan atau bermain teka-teki adalah cara yang fantastis untuk mengasah kreativitas dan keterampilan berpikir anak-anak. Mereka bisa berimajinasi dan belajar sambil bermain, menjadikan waktu bersama penuh kegembiraan dan pengetahuan baru! πŸŽ¨πŸ“š

2) Mengajak Anak Berkreasi di Dapur

sumber: pexels

Mengajak anak-anak berkreasi di dapur bisa menjadi pengalaman yang menyenangkan dan mendidik. Mulai dari membuat kue hingga meracik pizza, kegiatan memasak bersama dapat membantu anak-anak belajar tentang bahan makanan, mengikuti instruksi, dan tentu saja menikmati hasilnya yang lezat! πŸͺπŸ•

3) Quality Time di Luar Rumah

sumber: pexels

Menghabiskan waktu di luar rumah, seperti piknik di taman atau berkemah di halaman, adalah cara yang bagus untuk menjalin kebersamaan dan menikmati alam. Anak-anak bisa bermain bebas, menjelajah, dan merasakan keindahan alam sekitar. πŸŒ³β›Ί

4) Olahraga Ringan dengan si Kecil

sumber: pexels

Olahraga ringan seperti bermain bola, lompat tali, atau bersepeda bersama anak-anak tidak hanya menyenangkan, tapi juga baik untuk kesehatan mereka. Aktivitas fisik ini bisa membantu mereka tetap aktif dan enerjik, sambil memperkuat ikatan keluarga. βš½πŸš΄β€β™‚

5) Membaca Buku Bersama

sumber: pexels

Membaca buku bersama anak-anak adalah cara yang indah untuk menghabiskan waktu bersama. Pilih buku cerita yang menarik dan ciptakan suasana nyaman. Membaca bisa mengembangkan imajinasi, meningkatkan kosakata, dan menumbuhkan kecintaan pada buku sejak dini. πŸ“–

Nah Gramin sudah menyiapkan beberapa rekomendasi buku yang asyik dan seru untuk dibaca dengan si Kecil! Dengan membaca buku-buku ini, dijamin akan menambah kreativitas dan imajinasi si kecil. Yuk kita intip lebih lanjut ⁓⁓ πŸ€—

Rekomendasi Buku untuk Anak

Buku Maze Pertamaku & Aktivitas Seru

HariDapatkan Bukunya di Sini!

Buku terbitan Bhuana Ilmu Populer pada tahun 2019 ini berisi 24 maze atau labirin yang berguna untuk pembelajaran bagi anak usia dini. Anak akan diajak untuk menyelesaikan suatu perjalanan yang rumit dari titik satu start ke garis finish. Aktivitas belajar ini berguna untuk mengasah kreativitas dan imajinasi anak, serta daya berpikir kritis pada anak sejak usia dini. Kegiatan ini sekaligus akan membantu tumbuh kembang otak anak yang berada pada usia emas agar pertumbuhan otak mereka berjalan dengan sempurna. Β Dengan ilustrasi penuh warna yang cerah dan menarik, kegiatan ini juga berguna untuk melatih kemampuan motorik anak. Penulis juga menyertakan berbagai cerita singkat yang akan menemani anak saat menelusuri berbagai macam labirin. Anak juga akan diberikan misi dalam setiap

Dongeng Klasik Dunia

HariDapatkan Bukunya di Sini!

Ayo, bertualang ke negeri dongeng! Temukan berbagai dongeng klasik terkenal di dunia, seperti Hansel dan Gretel, Gadis Bertudung Merah, Itik Buruk Rupa, dan masih banyak lagi. Dilengkapi ilustrasi yang indah, kisah-kisah penuh keajaiban dalam buku ini dapat dijadikan dongeng pengantar tidur atau menjadi teman baca kamu yang seru.

Mummy Fairy and Me Vol. 1

HariDapatkan Bukunya di Sini!

Mummy Fairy and Me adalah volume 1 dari novel berseri Mummy Fairy and Me. Novel anak yang ditulis Sophie Kinsella ini menceritakan tentang ajaibnya kehidupan sehari-hari keluarga Ella dan mamanya yang seorang peri. Mama Peri bisa menjalankan mantra ajaib dengan tongkat digistik: membuat cupcake lezat dan merancang pesta minum teh yang sempurna, tapi juga bisa menyebabkan kekacauan besar di supermarket. Terkadang Mama Peri salah mengucapkan mantra. Saat itulah Ella menyelamatkan mamanya.

Buku Mini Puzzle & Coloring Book: Warna (Boardbook)

HariDapatkan Bukunya di Sini!

Kenali macam-macam warna dengan menyusun puzzle yang seru dalam Mini Puzzle and Coloring Book ini! Temukan juga kejutan lain: gambar lucu di balik puzzle untuk diwarnai. Disajikan dalam dwibahasa (Inggris-Indonesia), anak dapat bermain sambil belajar dengan menyenangkan! Β Selling Point: 1. Disajikan dalam dwibahasa (Inggris-Indonesia). 2. Selain menyusun puzzle, terdapat aktivitas mewarnai yang tersembunyi di balik puzzle. 3. Setiap puzzle terdiri atas 6 potongan sederhana yang cocok untuk anak usia dini. 4. Ilustrasi colorful, lucu, dan menggemaskan. Β Buku ini dapat menjadi media yang tepat untuk membantu anak-anak belajar tentang warna dan mengembangkan kreativitas mereka. Dengan buku ini, anak-anak dapat belajar tentang nama-nama warna dan cara menggunakan warna untuk mengekspresikan diri.

10 Kisah Kerajaan Nusantara

HariDapatkan Bukunya di Sini!

Dari Kerajaan Tarumanegara di Jawa Barat hingga Kerajaan Bandar di Kalimantan Selatan, kisah-kisah kerajaan di dalam buku ini penuh dengan keberagaman budaya Indonesia. Melalui buku ini, anak diajak untuk menjelajahi keunikan setiap daerah seolah sedang menelusuri Indonesia. Dengan ilustrasi penuh warna yang menghibur, buku ini asyik dibaca. Buka bukunya dan temukan 10 cerita tentang kerajaan di seluruh Nusantara!

Itu dia beberapa buku rekomendasi Gramin untuk dibaca dengan si kecil. Buku yang keren dan menarik banget kan, Grameds?! Yuk dapatkan buku-buku anak di atas, di Gramedia.com dan Gramedia kesayanganmu. Grameds juga bisa mendapatkan banyak buku lainnya, lho⁓ Selamat merayakan Hari Anak Nasional dengan si kecil, Grameds! πŸ€—βœ¨

Jangan lupa untuk selalu cek website Gramedia di Gramedia.com dan temukan penawaran-penawaran menarik setiap bulannya! Yuk, tambah wawasanmu melalui kumpulan buku-buku terbaik hanya di Gramedia.com.πŸ‘‡πŸ›’

kumpulanTemukan Semua Promo Spesial di Sini!

sumber header: Pexels


Enter your email below to join our newsletter