Zona Merah: Wajah Baru Series Zombie Indonesia, Mengudara 8 November!

Zona Merah: Wajah Baru Series Zombie Indonesia, Mengudara 8 November!

Ketika wabah mayit hidup mulai merebak di Rimbalaya, Maya harus berjuang menemukan adiknya yang hilang. Ia berpacu dengan waktu sebelum kota itu menjadi zona merah. 😱

Nah loh, wabah mayit hidup di Indonesia...? Maksudnya, zombie? 🧟 Grameds, pernah nggak terlintas di benak kamu kalau suatu saat nanti akan muncul wabah zombie? Kalau untuk film, sih, seru.. Tapi kalau merasakan sendiri- duh, takut banget! 😨

Topik tentang zombie sudah sering dibahas dan diangkat sebagai tema dalam novel maupun film di seluruh dunia, bahkan tema zombie punya 'pasar' penikmatnya sendiri. Beberapa film dan serial tentang zombie pun kerap mendapatkan rating dan popularitas yang tinggi, seperti di antaranya adalah serial K-Drama All of Us Are Dead (2022), Train to Busan (2016), World War Z (2013), Dawn of the Dead (1978), dan masih banyak lagi.


Gramin yakin, kalau serial dan film zombie dari luar negeri pasti Grameds sudah tahu semua. Tetapi, sebenarnya ada nggak sih, film atau serial Indonesia yang mengangkat tema zombie? Biasanya, 'kan, horor Indonesia menggunakan hantu lokal, permainan, dan gedung-gedung mistis. Jawabannya ada, ya, Grameds!

Faktanya, Indonesia punya beberapa film dan serial bertema zombie atau mayat hidup, di antaranya adalah Kampung Zombie (2015), Reuni Z (2018), Zeta: When the Dead Awaken (2019), dan Hitam (2021). Dan fakta menariknya lagi, dalam hitungan hari, akan ada serial Indonesia terbaru dengan tema zombie! Judulnya adalah Zona Merah. 🔴

Zona Merah adalah serial action-thriller terbaru Indonesia yang mengangkat cerita tentang wabah mayit hidup yang mulai merebak di Rimbalaya, Jawa Tengah. Serial 8 episode ini disutradarai oleh Sidharta Tata yang sebelumnya menyutradarai serial zombie Hitam (2021) bersama Fajar Martha Santosa yang sebelumnya juga menjadi sutradara dalam serial populer berjudul Pertaruhan The Series 2 (2023).

Serial ini merupakan produksi dari Screenplay films yang sudah banyak membuat Original Series dengan cerita populer dan akan tayang perdana di platform streaming online Vidio pada 8 November 2024!

Gak cuma premis yang menjanjikan, sederet aktor dan aktris yang meramaikan serial ini juga punya kemampuan akting yang gak kaleng-kaleng, ada Aghniny Haque, Andri Mashadi, Lukman Sardi, Devano Danendra, sampai Maria Theodore! Gimana, Grameds? Sudah siap masuk ke dalam dunia apokalips yang penuh ketegangan dan adrenalin tiada henti? 🧟‍♀️🧟‍♂️

Sinopsis dan Trailer Zona Merah

Maya (Aghniny Haque), seorang pekerja di pabrik kayu, berjuang keras untuk menghidupi adiknya, Adi (Devano Danendra), setelah kepergian kedua orang tua mereka. Di sisi lain, seorang jurnalis bernama Risang (Andri Mashadi) tengah menyelidiki kasus korupsi yang melibatkan Bupati Zaenal (Lukman Sardi) di Rimbalaya. Namun, tiba-tiba Adi menghilang dan kemudian ditemukan di pusat rehabilitasi milik Zaenal, tempat yang menjadi awal dari serangkaian peristiwa aneh.

Sementara itu, Ella (Maria Theodore), seorang gadis dari Jakarta yang hendak mengunjungi neneknya, secara tak sengaja terlibat dalam insiden tragis.

Nasib mempertemukan Maya, Risang, Adi, dan Ella dalam satu jalur, menjerat mereka dalam pusaran konflik politik kotor dan perebutan kekuasaan. Pada saat yang sama, mereka dihadapkan pada ancaman serangan mayit yang muncul secara misterius dan semakin bertambah.

Dengan waktu yang semakin mendesak, mereka berusaha menyelamatkan orang-orang terkasih dan keluar dari Rimbalaya sebelum kota tersebut benar-benar berubah menjadi zona merah yang sepenuhnya terisolasi.

Wabah Mayit dan Zombie, Bedanya Apa?

Mengutip dari Vidio.com, Zona Merah lebih memilih menggunakan istilah mayit hidup dibandingkan zombie yang dikenal di dunia internasional. Hal ini disebabkan oleh fakta bahwa istilah mayit hidup terdengar lebih lokal dan membawa budaya Indonesia. Sedangkan zombie berasal dari luar negeri.

Fajar Martha Santosa selaku sutradara mengatakan bahwa dalam proses berkarya bersama para tim Creator & Story Development, mereka senang berimajinasi dengan memasukkan hal-hal yang konteksnya lokal. Ini juga merujuk pada universe dari Zona Merah sendiri, yaitu kota fiksi Rimbalaya di Jawa Tengah yang kental dengan kultur Jawa. Setelah mencari-cari penamaan yang tepat untuk zombie, tercetuslah kata mayit, yang merupakan ucapan ekspresif orang awam di Jawa Tengah tentang manusia yang bangkit dari mati.

Menarik banget, ya, Grameds? Gramin jadi gak sabar buat menonton episode perdananya tanggal 8 November jam 7 nanti! Eh iya, sambil menunggu, kita lihat rekomendasi novel yang bertema zombie juga, yuk! Here you go~ 🪦

Rekomendasi Novel Bertema Zombie

1. Zombie Aedes II

zonaRasakan Ketegangannya Sekarang!

Dua tahun lalu, suatu wabah misterius melanda seisi dunia, termasuk Indonesia. Manusia menjelma menjadi makhluk ganas dan pemangsa sesama. Mereka yang mampu bertahan hidup pun saling mencari dan menemukan manusia lain yang selamat. Ada yang berusaha bercocok tanam, mengambil bahan makanan di swalayan, menghemat bahan bakar, atau menjarah rumah-rumah warga demi makanan yang masih bisa dimakan.

Namun sesuatu yang ganjil terjadi. Zombie yang awalnya mampu mereka atasi jika muncul satu persatu kini beberapa di antaranya berubah menjadi gesit bagaikan manusia normal. Mereka mampu menginfeksi sesama zombie dan membuat zombie yang lain makin agresif. Dengan kemunculan sosok baru ini, benarkah langkanya makanan adalah satu-satunya ancaman yang harus mereka waspadai?

2. Fortress of Apocalypse #2

zonaRasakan Ketegangannya Sekarang!

Setelah kemunculan zombie, para penghuni sel no. 4 melarikan diri dari penjara yang telah berubah menjadi tempat yang sangat mengerikan itu. yang mereka temui di luar sana adalah dunia di mana para zombie berkeliaran di jalan, tanpa ada satu pun orang biasa yang terlihat, bahkan keluarga yang dikenal pun telah berubah menjadi zombie. Di tengah pemandangan yang seperti mimpi buruk itu, “gunung” besar yang tersusun dari tumpukan para zombie muncul di hadapan mereka..!!

3. Case File 13: Zombie Kid

zonaRasakan Ketegangannya Sekarang!

Nick, Carter, dan Angelo terobsesi dengan semua hal yang berbau monster. Dan setiap Halloween, mereka memamerkan pengetahuan mereka tentang monster dengan kostum buatan sendiri yang rumit. Namun tahun ini, perjalanan mendadak ke rumah seorang bibi yang mungkin adalah ratu voodoo mengacaukan rencana Halloween anak-anak laki-laki itu dan membuat Nick mendapatkan jimat terkutuk yang mengubahnya menjadi zombie hidup (atau mayat hidup).

Bagi Nick dan teman-temannya, ini.. luar biasa! Awalnya. Kemudian, seluruh hal tentang zombie mulai menjadi sedikit tidak terkendali (secara harfiah), dan anak-anak laki-laki itu harus melakukan petualangan yang mengerikan untuk membalikkan kutukan itu. Petualangan yang melibatkan kucing yang bisa berbicara, kerangka yang menyukai permen jagung, dan bahkan Raja Zombie yang ditakuti itu sendiri.

4. Jailbait Zombie

zonaRasakan Ketegangannya Sekarang!

Ada mayat hidup dan ada... mayat hidup! Detektif Swasta Felix Gomez mengira dia telah melihat semuanya sejak menjadi vampir, tetapi sekarang dia menghadapi mimpi buruk terburuk semua orang. Sejauh menyangkut mayat hidup, vampir tidak diragukan lagi adalah orang yang lebih beradab, cerdas, rasional (kadang-kadang), pandai berbicara.

Di sisi lain, zombie hanyalah daging yang ganas, berjalan, membusuk, dan memakan daging tanpa kualitas yang dapat ditebus. Dan sekarang ada pasukan rakus mereka yang menuju ke sini. Jadi, ini vampir versus zombie, ronde pertama. Dan satu-satunya harapan Felix untuk menghentikan gerombolan yang bau dan lapar itu adalah seorang remaja yang sangat dewasa dan terlalu bersemangat dengan kekuatan clairvoyance. Tapi dia tidak akan membantu kecuali Felix setuju untuk membuatnya abadi.

5. The Zombie Chasers #5: Nothing Left to Ooze

zonaRasakan Ketegangannya Sekarang!

Setelah penawar racun aslinya habis dan jutaan orang Amerika tiba-tiba berubah menjadi zombi lagi, Zack Clarke dan krunya, Zombie Chaser, menjalankan misi untuk menemukan obat yang ampuh. Namun, untuk menghentikan mayat hidup itu selamanya, mereka harus melacak Zombie Chaser yang baru terlebih dahulu!

Dalam perjalanan lagi, Zombie Chaser memulai ekspedisi internasional yang aneh di mana mereka harus menerobos zombi salju yang mengerikan di Sungai Niagara dan berlari lebih cepat dari para pencari sensasi yang meneteskan lendir di taman hiburan terbesar dan terbaik di negara ini! Bisakah Zombie Chaser mengakhiri karnaval ketakutan ini sebelum terlambat?


Baca juga: 8 Film dan Dorama Jepang di Netflix, No. 2 Terkenal Banget!


Nah, itu dia sinopsis dari series terbaru Indonesia yang mengangkat tema zombie, Zona Merah! Jangan lupa untuk saksikan Zona Merah di aplikasi Vidio tanggal 8 November jam 7 WIB, ya, Grameds! Ayo kita tegang dan degdegan sama-sama! 😩

Temukan buku-buku tentang zombie dan action-thriller lainnya di Gramedia.com. Di Gramedia, beragam genre buku lengkap dari yang fiksi sampai nonfiksi, romantis sampai horor, dan masih banyak lagi! Yuk belanja nggak pakai mahal bersama Gramedia! 👌🏻

kumpulanTemukan Semua Promo Spesial di Sini!


Header: Vidio.com

Penulis: Btari Najwa Naila


Btari Najwa Naila

Btari Najwa Naila

Content Writer Intern at Gramedia.com

Enter your email below to join our newsletter