Feature

Tempat yang Asik Buat Belajar Kelompok

Written by Gabriel

Grameds, pernahkah kamu merasa bingung ketika menentukan tempat untuk belajar kelompok? Permasalahan yang sering ditemui ketika menentukan tempat belajar kelompok bisa bermacam-macam. Ada yang nggak suka rumahnya dijadikan tempat berkumpul, bosan belajar kelompok di tempat yang itu-itu aja, butuh tempat yang memudahkan mencari sumber belajar atau sulit didapati tempat yang bisa digunakan untuk berdiskusi.

Pada artikel ini, Eduteam akan membagikan tempat apa saja yang asik dan bisa digunakan untuk belajar kelompok. Keep scrolling!

Di Rumah

Salah satu tempat yang paling nyaman dan bebas buat belajar kelompok adalah rumah. Kamu bisa dengan santai berdiskusi tanpa merasa terganggu orang lain karena hanya ada kamu dan teman-temanmu. Selain itu, kamu juga nggak perlu mikirin keluar biaya buat jajan makanan atau minuman terus-terusan. Enaknya lagi, kalo kamu dan teman-temanmu lelah belajar kelompok, kamu bisa istirahat sebentar entah itu tidur-tiduran atau lainnya.

Perpustakaan

Memang sudah umum kalo perpustakaan sering dijadikan tempat belajar atau membaca buku. Belajar kelompok di perpustakaan merupakan pilihan yang tepat sebab jika kamu membutuhkan buku referensi tentang tugas, kamu bisa langsung memilihnya di perpustakaan. Sayangnya nggak semua perpustakaan memiliki ruangan yang bisa dijadikan tempat berdiskusi. Kamu harus mencari tahu terlebih dahulu apakah perpustakaan tersebut memiliki banyak ruangan yang bisa dipakai berdiskusi. Freedom Library, Perpustakaan Nasional, dan Perpustakaan Daerah Cikini bisa menjadi perpustakaan pilihan kamu karena selain memiliki literatur yang beragam, perpustakaan tersebut juga memiliki banyak ruangan dan bahkan ada yang menyediakan ruangan untuk kelompok.

Cafe

Kalo kamu mau belajar kelompok sekalian pengen jajan-jajan cihuy, cafe bisa masuk pilihan kamu nih. Tapi yang perlu diperhatikan adalah kamu harus tahu dulu apakah suasana cafe tersebut cocok dengan tujuan belajar kelompok kamu. Kan nggak asik aja kalo ternyata cafe tujuan kamu dilarang berisik dan kursinya tidak nyaman, nanti gimana diskusinya dong?

Taman Kota

Kamu pengen hemat nggak jajan tapi juga butuh suasana selain di rumah? Ya ke taman kota aja~ Eits, jangan salah lho, sekarang banyak taman kota yang suasananya mendukung banget untuk belajar kelompok. Pastikan taman kota tersebut memiliki spot buat duduk bareng-bareng, nggak terlalu bising dan juga teduh. Belajar sambil kena angin sepoi-sepoi, enak juga tuh..

Nah itulah beberapa pilihan tempat yang pas banget buat kamu yang mau belajar kelompok. Kamu tinggal cari informasi di mesin pencarian tentang tempat-tempat diatas yang dekat dengan lokasi kamu.

Jadi, gimana Grameds, udah nggak bingung lagi kan mau belajar kelompok dimana?

About the author

Gabriel

Hai, saya Gabriel. Saya mengenal dunia tulis menulis sejak kecil, dan saya tahu tidak akan pernah lepas dari itu. Sebuah kebanggaan tersendiri bagi saya untuk bisa turut memberikan informasi melalui tulisan saya.