Jurusan Pemasaran Internasional
Jurusan Pemasaran Internasional
Kategori Ekonomi dan Bisnis
Jurusan Marketing Communication
Kategori Sosial dan Humaniora
Daftar Isi
Apa Itu Jurusan Pemasaran Internasional
Jurusan Pemasaran Internasional mempelajari pemasaran dalam lingkup manca negara. Pemasaran Internasional berfokus pada penerapan konsep, prinsip, aktivitas, dan proses manajemen dalam rangka penyaluran ide, barang, atau jasa perusahaan kepada konsumen di berbagai negara. Kamu juga akan mempelajari komunikasi bisnis dan manajemen lintas budaya, hukum bisnis internasional, serta belajar memahami karakteristik konsumen manca negara, serta banyak lagi pengetahuan akan bisnis dan pemasaran yang bersifat global.
Pemasaran Internasional menarik karena mengombinasikan sains dan seni bisnis dengan banyak disiplin ilmu lainya. Ilmu ekonomi, antropologi, kajian-kajian kultural, sejarah, bahasa, jurisprudensi, statistik, demografi, dan banyak bidang ilmu lainnya berpadu dalam rangka membantu manajemen mengeksplorasi pasar global.
Jurusan Pemasaran Internasional hadir menjawab kebutuhan pasar akan profesional yang memiliki pengetahuan dan skill dalam dunia bisnis dan pemasaran di ranah internasional untuk menghadapi ere globalisasi dan Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) di masa yang akan datang. Jurusan Pemasaran Internasional juga akan memungkinkanmu membangun networking profesional dari berbagai penjuru dunia.
[algolia_carousel]
Kenapa Jurusan Pemasaran Internasional
Jurusan Pemasaran Internasional penting karena kini bisnis dunia kian mengglobal. Pemasaran internasional berlangsung diseluruh dunia setiap hari, mempunyai dampak besar atas kehidupan manusia dan memiliki peran krusial untuk kelangsungan hidup dan keberhasilan perusahaan. Pemasaran internasional diperlukan karena, dari sudut pandang nasional, keterkungkungan ekonomi berangsur-angsur menjadi mustahil. Kegagalan untuk berpartisipasi di pasar global memastikan kemerosotan pengaruh ekonomi sebuah negara dan degradasi standar kehidupan masyarakatnya.
Selain itu, jurusan ini juga memiliki prospek kerja yang sangat luas, mulai dari bidang pemasaran global, pada perusahaan yang menangani pembelian atau penjualan (ekspor-impor) produk pada pasar internasional. Selain itu, selama masa perkuliahan, lulusannya juga telah dibekali dengan pengetahuan entrepreneurship sehingga dapat menjadi bekal untuk menjadi wirausahawan global, atau membuka dan mengembangkan usahamu sendiri setelah lulus nanti. Dengan kemampuan manajemen dan marketing yang dimiliki kamu tak hanya terlatih mengelola perusahaan tetapi juga dapat turun langsung dalam penjualan dan pemasaran.
Selain itu berkuliah di Jurusan ini juga dapat membantumu meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara tidak langsung. Pemasaran Internasional akan memfasilitasi terjadinya perdagangan antara pembuat produk serta konsumen yang membutuhkan barang dan jasa. Selain itu, bidang pemasaran yang baik juga meningkatkan pengetahuan konsumen sehingga konsumen mengerti mengenai hal-hal yang akan mereka konsumsi.
Keahlian Jurusan Pemasaran Internasional
✓ Kemampuan analitis konseptual dan teoritis
✓ Kemampuan menulis
✓ Kemampuan presentasi
✓ Kemampuan berdebat
✓ Kemampuan problem solving
✓ Kemampuan negosiasi
✓ Kemampuan berpikir rasional
✓ Kemampuan melakukan observasi
Kebutuhan Lulusan Jurusan Pemasaran Internasional di Dunia Kerja
- Manajer Pemasaran yang mampu merencanakan, mengorganisasikan, menggerakkan, dan mengawasi kegiatan pemasaran dengan memanfaatkan pengetahuan dan teknologi untuk menyelesaikan permasalahan organisasi.
- Konsultan Marketing yang mampu memimpin, merencanakan, mengorganisasikan, menggerakkan, dan bernegosiasi untuk berkomunikasi secara efektif demi membangun jaringan bisnis serta mampu mengaplikasikan konsep-konsep pemasaran dalam dunia bisnis untuk menyusun rencana dan strategi pemasaran secara detail.
- Executive Marketing Assistant yang mampu membantu pimpinan puncak dalam merencanakan, mengorganisasikan, menggerakkan, dan mengawasi kegiatan pemasaran bisnis dengan memanfaatkan pengetahuan dan teknologi untuk menyelesaikan permasalahan organisasi di bidang pemasaran.
- Entrepreuneur yang mampu merencanakan, melaksanakan, dan mengendalikan bisnis dan mengidentifikasi peluang usaha, melaksanakan perencanaan, pelaksanaan dan pengendalian dalam fungsi operasional organisasi bisnis mulai dari pembelian, produksi, pemasaran dan penjualan, keuangan, SDM dan training, dan teknologi informasi untuk menyelesaikan permasalahan yang terjadi pada bisnis skala nasional dan internasional.
Perkuliahan & Mata Kuliah Jurusan Pemasaran Internasional
Perkuliahan Pemasaran Internasional mempelajari kegiatan pemasaran dalam lingkup internasional. Pemasaran Internasional berfokus pada penerapan konsep, prinsip, aktivitas, dan proses manajemen pemasaran dalam rangka penyaluran ide, barang, atau jasa perusahaan kepada konsumen di berbagai negara. Disini kamu akan belajar komunikasi bisnis dan manajemen lintas budaya, hukum bisnis internasional, dan memahami karakteristik konsumen manca negara, serta banyak lagi pengetahuan akan bisnis dan pemasaran yang bersifat global.
Mata kuliahnya mulai dari Pemasaran Global, Lingkungan Pemasaran Global, STP Branding Global, Mode of Entry, International Business Partnership (IBP), Manajemen Produk dan Jasa Global, Kebijakan Harga di Pasar International dan Global, Kebijakan Distribusi di Pasar International atau Global dan Komunikasi Pemasaran, edufriends.
Mata Kuliah Jurusan Pemasaran Internasional
Berikut ini adalah mata kuliah yang akan kamu pelajari di Jurusan Pemasaran Internasional edufriends:
- Marketing Management
- Law in International Business
- Business Mathematicas
- Introduction to Accounting
- Introduction to Management Business
- Business Statistics
- English for Business Presentation
- Microeconomics
- Macroeconomics
- International Human Resources Management
- Managerial Economics
- Financial Management
- Selling and Sales Management
- Retail and Merchandising
- Consumer Behaviour
- Operational Management
- Cross Cultural Management
- Business Communication
- Product Strategy and Project
- Service Marketing
- International Marketing
- Global Brand Management
- Pricing Strategy and Project
- E-Marketing
- Global Strategic Marketing
- Customer Relationship Management
- Integrated Marketing Communication & Project
- Marketing Research
Karakter Siswa yang Sesuai di Jurusan Pemasaran Internasional
- Kritis
- Rasional
- Observan
- Berwawasan luas
- Senang menganalisis
- Senang melakukan riset
- Keterampilan komunikasi
- Keterampilan interpersonal
- Senang memecahkan masalah
- Bisa bekarjasama dengan team
Universitas Terbaik Jurusan Pemasaran Internasional
Berikut ini adalah list universitas terbaik untuk Jurusan Pemasaran Internasional di Indonesia:
- Universitas Bina Nusantara (BINUS), Jakarta
- Universitas Indonesia (UI), Depok
Prospek Kerja Jurusan Pemasaran Internasional
KONSULTAN BISNIS
Dengan berbagai ilmu yang dikuasai di bidang Pemasaran, seorang lulusan Pemasaran Internasional dapat menjadi konsultan bisnis. Konsultan adalah seorang yang dipercaya memberi nasihat mengenai berbagai aspek bisnis yang ada dalam perusahaan klien, namun tidak diberi kewenangan untuk melakukan implementasi dan kebijakan. Konsultan sendiri terbagi menjadi beberapa kategori, yaitu konsultan internal dan konsultan eksternal. Perbedaannya terletak pada di mana konsultan tersebut bekerja, apakah di dalam perusahaan yang meminta konsultasi atau suatu firma atau agensi konsultan tersendiri.
BAGIAN PEMASARAN
Divisi pemasaran dalam perusahaan berfungsi meningkatkan penjualan produk barang atau jasanya dengan berbagai cara promosi. Salah satu pekerjaan yang bisa dilakukan lulusan Pemasaran Internasional di divisi pemasaran adalah melaksanakan tugas sehari-hari dalam bidang administrasi dalam membantu manajer pemasaran memenuhi fungsi divisi pemasaran.
MANAJER PEMASARAN
Kamu juga sangat berpotensi untuk menjadi manajer. Manajer pemasaran bertugas melakukan wawancara, merekrut, dan mengatur para staf pemasaran, membuat berbagai program dan proyek untuk mencapai tujuan pemasaran perusahaan. Manajer pemasaran dituntut mampu berpikir kreatif. Di tengah tren internet marketing saat ini, persaingan mendapatkan perhatian masyarakat pada produk semakin ketat. Oleh karenanya kreativitas sangat dibutuhkan untuk bisa menemukan formula yang tepat dalam meningkatkan brand awareness di mata masyarakat.
HRD
Posisi lain di perusahaan yang biasa ditempati oleh lulusan Pemasaran Internasional adalah staf sumber daya manusia atau biasa disebut human resource development (HRD) adalah bagian dari perusahaan yang bertanggung jawab mulai dari persiapan perekrutan pegawai baru hingga kontrak kerjanya. Selain itu, HRD berfungsi memetakan dan menyaring sumber daya manusia dalam perusahaan. Tertarik pada profesi ini? Kuasai kompetensi seperti teamwork, komunikasi, serta kemampuan untuk membantu mengembangkan skill dan kemampuan orang lain.
MANAJEMEN PERUSAHAAN
Lulusan Pemasaran Internasional memiliki kompetensi di bidang manajemen. Manajemen perusahaan bertugas dalam proses memimpin, pengadministrasian, dan mengarahkan perusahaan. Seorang manajer harus bisa mengambil keputusan, berkomunikasi, memberi motivasi, melakukan delegasi, serta mengembangkan orang lain dengan penilaian, saran, dan training. Selain itu manajer harus bisa melakukan perencanaan matang mengenai berbagai aktivitas perusahaan serta mengawasi keberjalanannya.
STAFF ADMINISTRASI
Posisi staf administrasi dalam perusahaan sangat beragam, seperti staf administrasi umum, perpajakan, gudang, dan masih banyak lagi. Tugas utama Staf administrasi adalah filing atau rekapitulasi data seperti surat domisili, surat bukti transaksi, dan surat berharga aset perusahaan. Selain itu, staf administrasi bertanggung jawab membuat surat-surat resmi yang dibutuhkan perusahaan seperti surat domisili, surat perpanjangan kontrak, dan surat pembelian. Kamu juga bertugas melakukan penjadwalan perusahaan yang bersifat universal, seperti mengatur meeting dengan beberapa klien sekaligus untuk efisiensi waktu.
SALES EXECUTIVE
Mempelajari bidang pemasaran, kamu dapat menjadi seorang sales executive. Pekerjaan ini selalu dibutuhkan di setiap perusahaan karena setiap bisnis atau perusahaan pasti membutuhkan sales executive untuk memasarkan produknya. Kisaran gaji sales executive bervariasi tergantung perusahaan, namun biasanya mereka juga akan mendapat komisi atau bonus sekitar 5-10% dari setiap nilai penjualan yang berhasil didapatkan.
DIGITAL MARKETING
Profesi Digital Marketing bertanggung jawab terhadap segala sesuatu yang berkaitan dengan pemasaran dan branding produknya secara digital (online). Seperti Search Engine Optimization (SEO), Search Engine Marketing, Social Media, Content Marketing, Email Marketing, Video Marketing. Beberapa contoh teknik pemasaran yang termasuk dalam digital marketing:
- Search Engine Optimization: Teknik digital marketing dengan memanfaatkan hasil pencarian search engine untuk pemasaran
- Email Marketing: Teknik pemasaran dengan memanfaatkan media email untuk melakukan pemasaran.
- Periklanan online: Teknik pemasaran dengan memanfaatkan periklanan online seperti Facebook ads, Google ads, Instagram ads, dan lain-lain
- Video Tron, Teknik pemasaran digital dengan memanfaatkan Billboard elektronik. Iklan televisi & radio
- Teknik digital marketing dengan cara beriklan di televisi & radio.
SUPERVISOR PEMASARAN
Seorang marketing supervisor bertugas membantu perusahaan dalam mengidentifikasi, mengembangkan, dan menerapkan strategi terbaru untuk menjual produk. Dengan cara menganalisis banyak faktor, seorang supervisor marketing mampu mencari tahu bagaimana cara yang paling hemat untuk pembiayaan produksi, iklan, dan pada akhirnya akan menjual suatu barang. Tujuan utama dari pengawasan tersebut adalah untuk memaksimalkan keuntungan perusahaan sambil untuk memberikan apa yang dibutuhkan oleh konsumen dengan produk terbaik dari perusahaan.
Pertanyaan Umum Yang Sering Ditanyakan
Apa yang dipelajari di Jurusan Pemasaran Internasional?
Mempelajari komunikasi bisnis dan manajemen lintas budaya, hukum bisnis internasional, dan memahami karakteristik konsumen manca negara, serta banyak lagi pengetahuan akan bisnis dan pemasaran yang bersifat global.
Apa prospek kerja untuk para lulusannya?
Profesi di bidang pemasaran global, perusahaan yang menangani pembelian atau penjualan (ekspor-impor) produk pada pasar internasional.
Apa saja Jurusan yang serupa dengan Pemasaran Internasional?
Jurusan Manajemen Pemasaran, Entrepreneurship, Branding, Technopreneurship, Ekonomi Bisnis, dan Pemasaran Digital.