Daftar Jurusan Kuliah IPA dan IPS

Jurusan Pendidikan Bahasa Bali

Jurusan Pendidikan Bahasa Bali

Kategori Pendidikan

Jurusan Pendidikan Bahasa Bali

Kategori Pendidikan

Daftar Isi

Apa Itu Jurusan Pendidikan Bahasa Bali

Jurusan Pendidikan Bahasa Bali mempelajari tentang ilmu bidang bahasa, sastra, dan juga budaya Bali guna pengembangan keilmuan bahasa, sastra, dan juga budaya Bali. Tujuan dari adanya jurusan ini yaitu untuk menghasilkan pendidik Bahasa Bali yang mempunyai kompetensi akademi, berkarakter, dan berbudaya, serta memegang taguh etika profesi. Selain itu, para lulusannya diharapkan bisa melaksanakan pengajaran dan pengembangan dalam bidang bahasa, akasara, sastra, dan juga budaya Bali yang inovatif.

Kenapa Jurusan Pendidikan Bahasa Bali?

Jurusan Pendidikan Bahasa Bali mengajarkan kepada para mahasiswa untuk melindungi dan juga mempertahankan berbagai macam budaya Bali, terlebih di bidang sastra Bali. Jika kamu tertarik untuk melindungi dan mempertahankan berbagai macam budaya yang ada di Bali, terutama di bidang bahasa, maka Jurusan Pendidikan Bahasa Bali sangat cocok untuk kamu.

Keahlian Jurusan Pendidikan Bahasa Bali

✓ Kemampuan komunikasi lisan
✓ Kemampuan komunikasi tertulis
✓ Kemampuan memahami bacaan
✓ Kemampuan melakukan analisis
✓ Kemampuan berpikir kritis dan rasional
✓ Keterampilan interpersonal

Kebutuhan Lulusan Jurusan Pendidikan Bahasa Bali

Lulusan dari Jurusan Pendidikan Bahasa Bali bisa bekerja sebagai tenaga pengejar. Namun selain itu, para lulusannya juga bisa berkecimpung di bidang pariwisata sebagai pemandu wisata untuk pariwisata asing atau lokal dan juga Seniman Bali.

Perkuliahan & Mata Kuliah Jurusan Pendidikan Bahasa Bali

Mata Kuliah Jurusan Pendidikan Bahasa Bali

Berikut ini adalah mata kuliah yang akan kamu pelajari di Jurusan Pendidikan Bahasa Bali:

1. Bahasa Bali
2. Sastra Bali
3. Aksara Bali

Karakter Siswa yang Sesuai di Jurusan Pendidikan Bahasa Bali

✓ Teliti
✓ Tekun
✓ Detil
✓ Kritis
✓ Rasional
✓ Observan
✓ Terstruktur
✓ Senang berhitung
✓ Senang menganalisis
✓ Senang bekerja sendiri
✓ Senang melakukan riset
✓ Senang memecahkan masalah

Universitas Terbaik Jurusan Pendidikan Bahasa Bali

Berikut ini adalah universitas terbaik untuk Jurusan Pendidikan Bahasa Bali di Indonesia:

  1. Universitas Udayana

Prospek Kerja Jurusan Pendidikan Bahasa Bali

PENDIDIK BAHASA BALI

Berprofesi sebagai Pendidik, Fasilitator, dan Instruktur yang mendidik dengan penguasaan bahasa, Sastra, dan Budaya Bali dan penguasaan pedagogik yang baik, memiliki kemampuan menggunakan teknologi informasi yang sesuai dengan tuntutan jaman.

PENELITI BAHASA BALI

Bertugas untuk menemukan permasalahan, mendeskripsikan dan menafsirkan hasil penemuan yang ada dalam bahasa, sastra, dan budaya Bali, dan melakukan publikasi dalam berbagai forum ilmiah.

TENAGA AHLI PENULIS BAHASA BALI

Bertugas untuk menghasilkan karya tulis yang bersumber pada pengetahuan bahasa, sastra, dan budaya Bali.

Pertanyaan Umum Yang Sering Ditanyakan

Apa yang dipelajari di Jurusan Pendidikan Bahasa Bali?

Mempelajari tentang ilmu dibidang bahasa, sastra, dan budaya Bali untuk pengembangan keilmuan bahasa, sastra, dan budaya Bali.

Apa prospek kerja untuk para lulusannya?

Profesi di bidang Pendidik bahasa bali, peneliti bahasa bali, tenaga ahli penulis bahasa bali, tenaga ahli penerjemah bahasa bali, dan lain sebagainya.

Apa saja Jurusan yang serupa dengan Jurusan Pendidikan Bahasa Bali?

Jurusan Pendidikan Bahasa Indonesia, Pendidikan Bahasa Jawa, dan lainnya.