Jurusan Perikanan Tangkap
Jurusan Perikanan Tangkap
Kategori Kelautan & Perikanan
Jurusan Perikanan Tangkap
Kategori Kelautan & Perikanan
Daftar Isi
Apa Itu Jurusan Perikanan Tangkap
Jurusan Perikanan Tangkap adalah salah satu bidang keilmuan yang mempelajari tentang ilmu perikanan dari berbagai dimensi, mulai dari teknik pengelolaan ikan, pengolahan produk perikanan, dan juga manajemen bisnis perikanan. Selain itu, kamu juga akan belajar tentang cara penangkapan ikan di laut atau di perairan darat seperti danau, sungai, dengan menggunakan perantara nelayan, sehingga nantinya bisa membantu kesejahteraan mereka.
Kenapa Jurusan Perikanan Tangkap?
Sumber daya alam yang ada di laut Indonesia sangatlah besar. Sehingga pemerintah menerbitkan aturan terkait cara menangkap ikan dan biota laut yang dapat dikonsumsi. Beberapa aturan dalam menangkap ikan, mulai dari penggunaan kapal untuk menangkap ikan, penggunaan alat tangkap ikan, sampai larangan mengenai penangkapan beberapa jenis biota laut dengan usia ataupun ukuran tertentu. Semua aturan tersebut salah satu bertujuan untuk melindungi kelestarian lingkungan sumber daya ikan. Apabila kamu ingin mendalami seluk beluk mengenai penangkapan ikan di laut, maka salah satu jurusan yang bisa menjadi pilihan adalah Jurusan Perikanan Tangkap.
Keahlian Jurusan Perikanan Tangkap
✓ Kemampuan melakukan observasi
✓ Kemampuan meneliti
✓ Kemampuan melakukan analisis
✓ Kemampuan bekerja secara tim
✓ Kemampuan berpikir terstruktur
✓ Keterampilan komunikasi
✓ Tekun, teliti, detail
Kebutuhan Lulusan Jurusan Perikanan Tangkap
Secara umum, kompetensi lulusan Jurusan Perikanan Tangkap yaitu memiliki kemampuan mengelola dan juga mengoperasikan kapal perikanan di semua ukuran kapal yang ada di berbagai daerah pelayaran di Indonesia. Selain itu, lulusan dari jurusan ini juga bisa dikukuhkan sebagai nahkoda di kapal perikanan, melaksanakan administrasi dan mempertahankan Manajemen Mutu sesuai dengan ketentuan Perundangan yang berlaku dan mengaplikasikannya. Lulusan dari Jurusan Perikanan Tangkap juga memiliki kemampuan sebagai ahli penangkapan ikan. Lalu, lulusan bisa mendirikan sebuah usaha penangkapan ikan yang berkelanjutan dan bisa memberikan dampak positif terhadap peningkatan ekonomi di bidang perikanan nasional.
Perkuliahan & Mata Kuliah JurusanTeknologi Penangkapan Ikan
Mata Kuliah Jurusan Perikanan Tangkap
Berikut ini adalah mata kuliah yang akan kamu pelajari di Jurusan Perikanan Tangkap:
1. Navigasi
2. Akustik Laut
3. Teknologi Perikanan Tangkap
4. Sistem Informasi
5. Material dan Desain Penangkapan Ikan
6. Perilaku Ikan
7. Teknologi Penangkapan Ikan
8. Kapal Penangkap Ikan
9. Mesin dan Peralatan Perikanan
10. Meteorologi Kelautan
11. Kelautan
12. Penginderaan Jauh
13. Pelabuhan Perikanan
14. Manajemen Bisnis Perikanan
15. Bioekonomi Perikanan
16. Ekonomi Perikanan
17. Perencanaan Industri Perikanan
18. Pemasaran Perikanan
19. Sosiologi Masyarakat Pesisir
20. Pemasaran Hasil Perikanan
21. Kewirausahaan Perikanan
22. Manajemen Operasi Penangkapan Ikan
23. Teknologi Sistem Informasi Perikanan Tangkap
Karakter Siswa yang Sesuai di Jurusan Perikanan Tangkap
✓ Memiliki Kompetensi di Bidang Perikanan dan Kelautan
✓ Mampu Menganalisis Beberapa Prinsip Kerja di Bidang Kelautan dan Perikanan
✓ Inisiatif
✓ Bertangggungjawab
✓ Mampu Mengambil Keputusan Secara Tepat
✓ Mampu Mengembangkan dan Memelihara Jaringan Kerja Sama
✓ Mampu Menerapkan Prinsip dan Manajemen Kewirausahaan
Universitas Terbaik Jurusan Perikanan Tangkap
Berikut ini adalah list universitas terbaik untuk Jurusan Perikanan Tangkap di Indonesia:
- Universitas Diponegoro
- Politeknik Negeri Lampung
- Universitas Halu Oleo
Prospek Kerja Jurusan Perikanan Tangkap
SUPERVISOR
Menjadi supervisor dari suatu usaha di bidang perikanan ataupun bidang lain yang mendukung bidang perikanan dalam hal ini yaitu sebagai perencana, pengorganisir, pelaksana, dan juga melakukan berbagai fungsi pengawasan dari perikanan tangkap.
MANAJER AKUAKULTUR
Bertugas untuk mengarahkan dan mengkoordinasi aktivitas pekerja produksi pembenihan ikan untuk perusahaan, koperasi, atau pemilik lainnya.
SPESIALIS KONSERVASI ALAM
Bertugas untuk merencanakan dan mengembangkan pemeliharaan alam, yang mencakup daratan dan perairan. Termasuk juga mengontrol air dan tanah serta penggunaannya.
Pertanyaan Umum Yang Sering Ditanyakan
Apa yang dipelajari di Jurusan Perikanan Tangkap?
Mempelajari tentang penangkapan ikan di laut maupun di perairan darat seperti sungai, danau, dengan perantara nelayan.
Apa prospek kerja untuk para lulusannya?
Profesi di bidang lembaga penelitian serta bidang periknana, dan lain sebagainya.
Apa saja Jurusan yang serupa dengan Jurusan Perikanan Tangkap?
Jurusan Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan, Ilmu Kelautan, Sosial Ekonomi Perikanan, dan lainnya.