Daftar Jurusan Kuliah IPA dan IPS

Profesi Guru Taman Kanak-Kanak

profesi guru taman kanak kanak

Gaji Guru Taman Kanak-Kanak

Rp. 2.5Jt - Rp. 3.5Jt / Bulan

Pendidikan Guru Taman Kanak-Kanak

S1 Sederajat (Psikologi, Keguruan Pendidikan)

Sertifikasi Guru Taman Kanak-Kanak (TK)

Sertifikasi Kompetensi Guru PAUD

Daftar Isi

Deskripsi Guru Taman Kanak-Kanak (TK)

Profesi Guru Taman Kanak-Kanak bertugas mengajar anak-anak pra sekolah dasar. Profesi ini tidak semudah yang dibayangkan, karena mengajar anak-anak yang baru masuk usia sekolah tentunya sangat menantang.  Seorang Guru TK harus mampu menciptakan suasana belajar yang nyaman dan menyenangkan. Bermain sambil belajar sebagai pola didik utamanya.

Guru TK juga harus bisa memposisikan diri sebagai orangtua di sekolah agar anak merasa senang dan tenang. Dikategorikan sebagai pendidik anak usia dini, secara umum guru TK sama dengan pamong belajar, fasilitator, tutor dan lain sebagainya.

Seorang guru taman kanak-kanak sebagai sosok yang memiliki kharisma, kemampuan merancang program pembelajaran, mampu menata dan mengelola kelas dengan efektif, efisien. Guru di Taman Kanak-kanak harus secara sadar meletakkan dirinya sebagai stimulator untuk menggugah berbagai potensi yang dimiliki si kecil. Sebab masa inilah yang sangat penting sebab menentukan perkembangan dan pertumbuhan anak kedepannya.

[algolia_carousel]

Peran dan Tanggung JawabGuru Taman Kanak-Kanak (TK)

  • Membimbing, membantu dan mengarahkan si kecil untuk belajar mengenal diri dan lingkungannya dengan proses belajar yang menyenangkan, bergembira, santai dan penuh kasih sayang dengan bermain, menggunakan media seni, dan keindahan.
  • Menyiapkan materi yang akan diajarkan kepada siswa-siswi Kemudian memandu aktivitas anak-anak dan menyiapkan alat peraganya Misalnya, kertas warna-warni, papan angka, dan lainnya
  • Membimbing dan membantu si kecil meningkatkan kemampuan komunikasi verbal (dalam bentuk perbuatan dan tingkah laku) dan nonverbal (mengarah pada penggunaan bahasa lisan yang baik dan benar)
  • Mengamati dan mengevaluasi sikap, perkembangan sosial, dan kesehatan fisik anak
  • Menciptakan dan menjaga peraturan tentang sikap, serta prosedur yang akan menumbuhkan kedisiplinan anak sejak dini
  • Memberikan konsultasi dan arahan kepada orang tua murid mengenai minat dan bakat, perilaku, serta prestasi anaknya di sekolah
  • Menstimulasi berbagai potensi dalam diri si kecil dan membantunya mengembangkan potensi tersebut sesuai dengan minatnya
  • Menjaga siswa ketika sedang bermain
  • Mengajarkan para muridnya kemampuan-kemampuan dasar, seperti kemampuan mengenali warna, bentuk, angka, huruf, kebersihan pribadi, dan kemampuan sosial

Keterampilan dan Pengetahuan Guru Taman Kanak-Kanak (TK)

  • Kompetensi Pedagogik, atau menguasai ilmu pendidikan yang akan mengembangkan potensi anak
  • Kompetensi Kepribadian, memiliki kepribadian luhur sesuai dengan nilai-nilai keagamaan dan budaya bangsa, memiliki integritas diri yang tinggi sebagai pendidik anak, memiliki dedikasi, kreativitas, dan kemandirian, memiliki semangat untuk selalu belajar dan mengembangkan diri sebagai pendidik,
  • Kompetensi Profesional, memahami karakteristik perkembangan anak, memahami perilaku belajar, menguasai dan mengembangkan model-model pembelajaran, menguasai prinsip-prinsip evaluasi pembelajaran, menguasai strategi pengembangan potensi anak, menguasai prinsip-prinsip pengembangan program pendidikan, manajemen pendidikan, analisis masalah pendidikan, dan lain-lain
  • Kompetensi Sosial, menguasai ketrampilan komunikasi dengan si kecil, rekan kerja, dan orang tua murid. Memiliki sikap toleran terhadap perbedaan nilai-nilai dan kebudayaan, memiliki kemampuan adaptasi sosial yang tinggi, memiliki sikap terbuka (open mindedness) terhadap pembaharuan
  • Memanfaatkan teknologi informasi guna menyebar luasan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang pendidikan
  • Kreatif dalam merancang dan menciptakan berbagai permainan, dalam konteks pendekatan belajar yang lebih memotivasi anak

Kepribadian Guru Taman Kanak-Kanak (TK)

  • Aktif Mendengarkan, dan memberikan perhatian penuh pada perkataan orang lain, menyisihkan waktu memahami poin yang disampaikan, mengajukan pertanyaan dengan baik, dan tidak menyela pada waktu yang tidak tepat
  • Mempertimbangkan kekurangan dan kelebihan dari pilihan tindakan yang potensial untuk memilih tindakan yang paling tepat
  • Strategi Belajar, memilih dan menggunakan pelatihan atau metode instruktusional serta prosedur yang tepat ketika mengajar hal-hal yang baru
  • Memantau dan menilai kinerja diri sendiri, individu lain, maupun organisasi untuk melakukan pengembangan atau mengambil tindakan korektif
  • Orientasi, Melayani Secara aktif dan mencari cara yang tepat untuk membantu si kecil dan orang tua dalam hal pendidikan
  • Kepekaan Sosial, Menyadari reaksi orang lain, kemudian memahami mengapa mereka bertindak seperti itu
  • Berbicara, Berbicara pada orang lain untuk menyampaikan informasi secara efektif baik secara lisan maupun tulisan
profesi guru taman kanak kanak

Cara Menjadi Guru Taman Kanak-Kanak (TK)

Menurut UU No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional pasal 1 ayat 6 menerangkan bahwa pendidik adalah tenaga kependidikan yang berkualifikasi sebagai guru, dosen, konselor, pamong belajar, widyaiswara, tutor, instruktur, fasilitator, dan sebutan lain yang sesuai dengan kekhususannya, serta berpartisipasi dalam menyelenggarakan pendidikan.

Berikut ini beberapa langkahnya untuk menjadi seorang Guru Taman Kanak-Kanak (TK):

1.  Pendidikan Strata 1

Lulusan SMA merupakan kualifikasi minimal seseorang untuk menjadi guru TK. Meskipun begitu, mereka akan tetap mendapat pelatihan baik dari sekolah tempatnya mengajar maupun dinas pendidikan setempat. Di beberapa tempat, ada pula yang mengharuskan guru TK setidaknya sudah menyelesaikan pendidikan tingkat S1 Psikologi, Pendidikan ini akan ditempuh dalam waktu 4 tahun dan mempelajari segala hal yang berkaitan dengan perilaku dan fungsi mental manusia secara ilmiah, Kamu juga akan terbiasa melihat manusia dari sudut pandang yang berbeda, serta menerima semua pribadi dengan apa adanya. Selain itu, kamu juga dilatih untuk memiliki rasa toleransi yang tinggi dan kemauan untuk menghargai sesama manusia. 

Info lengkap mengenai Jurusan Psikologi dapat dilihat di Jurusan Psikologi 

 

2. Sertifikasi Pendidik

Melalu Program PPG yang diselenggaran oleh Kemendikbud. Langkah pendaftaranya dimulai dengan seleksi berkas menggunakan ijasah sarjana, sk awal dan sk akhir. Setelah dinyatakan lolos administrasi maka guru wajib mengikuti pretes dengan waktu dan lokasi yang telah ditentukan. Pretes menggunakan nilai maksimal untuk kelulusannya, jika lulus maka guru wajib pemberkasan dan mengikuti Diklat PPG selama enam bulan. Usai lulus diklat PPG barulah guru tersebut menyandang guru profesional dan menerima sertifikat Pendidik.

Prospek Kerja Guru Taman Kanak-Kanak (TK)

Peluang bekerja sebagai Guru Taman Kanak-kanak akan selalu terbuka, karena:

Peran Guru TK sangat Penting dalam Menggali Potensi Si Kecil

Melansir UNESCO, masa kanak-kanak usia dini terentang sejak anak lahir hingga delapan tahun. Ragam penelitian menunjukkan bahwa periode ini adalah fase puncak perkembangan otak. Selama tahap ini, anak-anak sangat dipengaruhi oleh lingkungan dan orang-orang yang mengelilinginya. Pengasuhan dan pendidikan anak usia dini (Early Childhood Care and Education) yang dilakukan oleh guru taman kanak-kanak, Pada fase ini pengasuhan dan pendidikan idealnya diarahkan untuk pengembangan holistik dari kebutuhan sosial, emosional, kognitif, dan fisik anak dalam rangka membangun fondasi yang kuat di masa depan.

Dimana Guru Taman Kanak-Kanak (TK) Bekerja & Jenjang Karirnya

Seorang Guru TK Mengajar dan mendidik murid Taman Kanak-Kanak tentang alam, kehidupan bersosial, kebersihan pribadi dan lingkungan, musik, seni, dan bahasa. Namun utamanya, guru TK harus mendorong perkembangan dasar fisik, mental, dan sosial murid-muridnya. Guru TK juga bertugas menjaga para murid selama berada di lingkungan sekolah. Selain kecerdasan dan kehandalan dalam mengajar, sosok yang hangat, penuh kasih sayang, penyabar, dan ceria adalah modal utama untuk menjadi seorang guru TK.

Untuk Jam kerja guru TK relatif lebih sedikit karena memang jam belajar anak usia dini tidak boleh berlebihan. Biasanya, mereka efektif mengajar 4-8 jam sehari tergantung kepada berapa sesi kelas yang tersedia. Menurut Pemendikbud nomor 15 tahun 2018, guru harus memenuhi sedikitnya 24 jam tatap muka setiap minggu atau kurang lebih 5 jam setiap harinya. Di luar jam belajar efektif, mereka juga dapat menjadi pendamping ekstrakurikuler jika tersedia di sekolahnya.

Jenjang Karir seorang guru TK dimulai dari guru mata pelajaran khusus ataupun beberapa mata pelajaran sekaligus. Ada yang menjadi asisten guru utama sebelumnya namun ada juga yang langsung mengajar sendiri. Ke depannya guru juga dapat dipercaya menjadi seorang wali kelas yang mendapat tanggung jawab lebih tinggi dan memegang tanggung jawab mengajar kelas sendiri. Setelah itu, guru TK juga dapat masuk ke bagian struktural di TK seperti halnya sekretaris atau kepala sekolah yang memegang tanggung jawab untuk satu sekolah dan tidak memiliki tanggung jawab lagi dalam mengajar.

Pertanyaan Yang Sering Ditanyakan

Apa tugas utama seorang Guru Taman Kanak-Kanak?

Mengajar dan mendidik murid Taman Kanak-Kanak, misalnya tentang alam, kehidupan bersosial, kebersihan pribadi dan lingkungan, musik, seni, dan bahasa.

Berapa kisaran Gaji yang didapat di profesi ini?

Diantara Rp. 2jt - Rp. 3.5 Jt

Apa saja pegetahuan dan keahlian yang dibutuhkan dalam menggeluti profesi ini?

Pengetahuan ilmu pendidikan anak, Pengetahuan ilmu psikologi, Kemampuan pengasuhan anak, Kemampuan komunikasi, Kemampuan berpikir kreatif dan Penguasaan bahasa asing.