Universitas Trunojoyo Madura (UTM)

Profile
  

Universitas Trunojoyo Madura (UTM)

 

Profil dan Sejarah

Universitas Trunojoyo Madura (UTM) adalah perguruan tinggi negeri yang didirikan di Madura, Jawa Timur. Universitas yang berada di atas lahan seluas 30 hektare ini berlokasi sekitar 5 kilometer dari pelabuhan Kamal dan sekitar 15 kilometer dari Kota Bangkalan.

Pendirian Universitas Trunojoyo Madura dilatarbelakangi oleh keinginan masyarakat Madura untuk memiliki sebuah Perguruan Tinggi Negeri. Universitas Trunojoyo Madura sendiri sebelumnya merupakan Universitas Bangkalan Madura (Unibang). Unibang berubah menjadi UTM seiring dengan perubahan statusnya dari Perguruan Tinggi Swasta menjadi Perguruan Tinggi Negeri pada tanggal 5 Juli 2001 berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) RI Nomor 85 Tahun 2001. Universitas ini diresmikan pada tanggal 23 Juli 2001 melalui sambutan KH. Abdurrahman Wahid yang merupakan Presiden Republik Indonesia pada saat itu.

Di usia yang masih terbilang muda, Universitas Trunojoyo Madura diharapkan dapat berkembang menjadi perguruan tinggi yang menyajikan fasilitas yang memadai serta lingkungan yang nyaman bagi para mahasiswa dan tenaga pendidik sehingga kegiatan pembelajaran dapat berlangsung dengan lebih baik. Saat ini UTM masih berusaha membereskan berbagai sarana kampus, seperti renovasi gedung perkuliahan, kantor administrasi, kantor pusat, sarana olahraga, fakultas, dan laboratorium serta prasarana kampus, seperti instalasi listrik dan air. UTM juga berusaha untuk meningkatkan kualitas lingkungannya dengan melakukan penanaman pohon untuk menghilangkan kesan kekeringan dan kegersangan daerah Madura.

Universitas Trunojoyo Madura saat ini masih terus berusaha mengembangkan kiprahnya dalam dunia pendidikan melalui berbagai kerja sama dengan lembaga dan perguruan negeri, baik dari dalam negeri maupun luar negeri. Beberapa perguruan tinggi dan lembaga yang pernah melakukan kerja sama dengan UTM, yaitu Universiti Sains Malaysia, International Islamic University Malaysia, Jose Rizal University Manila, Walailak Ubiversity Thailand, Suzukatsu Co.Ltd, Yayasan An-Nashiriyah, Akademi Farmasi Yamnas Husada, Universitas Wijaya Kusuma, dan Yayasan Kh. Asy’ari Umar Postgemek. Universitas Trunojoyo Madura juga terus berusaha mengembangkan fakultas dan program studi. UTM telah berhasil menambah fakultas dan beberapa program studi. Sampai saat ini UTM telah memiliki 7 fakultas yang menaungi lebih dari 30 program studi di tingkat diploma, sarjana, dan pascasarjana.

Visi, Misi, dan Tujuan

Universitas Trunojoyo Madura memiliki visi, misi, dan tujuan yang dijadikan pedoman dalam penyelenggaraan pendidikan. Visi yang dimiliki UTM, yaitu “Menjadi lembaga pendidikan tinggi yang menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi akademik dan/atau profesional, yang berdaya saing secara global, serta bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, juga mampu menjadi pusat pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan/atau seni yang bermanfaat bagi masyarakat, bangsa, dan negara.”

Misi UTM antara lain:

  1. Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran yang berkualitas.
  2. Menciptakan suasana akademik yang kondusif.
  3. Melaksanakan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat secara berkualitas dan berkesinambungan, yang secara nyata memberikan kontribusi bagi pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan/atau seni serta mendorong pengembangan masyarakat.

Tujuan yang dimiliki UTM, yaitu:

  1. Menghasilkan lulusan yang bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berdaya saing secara global, memiliki kemampuan akademik dan/atau profesional, kemampuan berbahasa asing, kemampuan berwirausaha, serta kemampuan manajerial dan kepemimpinan.
  2. Meningkatkan kualitas dosen dan karyawan, tumbuhnya etos kerja, serta terwujudnya sikap dan perilaku warga universitas untuk selalu berpartisipasi dan berbuat yang terbaik untuk universitas.
  3. Menghasilkan karya penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang bermanfaat bagi perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan/atau seni serta perkembangan masyarakat.

Akreditasi Universitas Trunojoyo Madura (UTM) : B

Universitas Trunojoyo Madura mendapatkan akreditasi dengan peringkat “baik sekali” dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi pada tahun 2019 berdasarkan Surat Keterangan Nomor 417/SK/BAN-PT/Akred/PT/XI/2019. Akreditasi tersebut berlaku hingga tanggal 26 November 2024.

Fakultas dan Jurusan di Universitas Trunojoyo Madura (UTM)

Biaya Kuliah di Universitas Trunojoyo Madura (UTM)

Rincian biaya kuliah di Universitas Trunojoyo Madura dapat dilihat di sini.

Jurusan Saintek di Universitas Trunojoyo Madura (UTM)

Jurusan Soshum di Universitas Trunojoyo Madura (UTM)

Fasilitas Universitas Trunojoyo Madura (UTM)

Universitas Trunojoyo Madura menyediakan berbagai fasilitas untuk menunjang kegiatan mahasiswa. Beberapa di antaranya, yaitu:

  1. Gedung Serba Guna (Auditorium)
    Gedung serba guna UTM berada di lantai 2 kantor pusan. Gadung yang menampung kapasitas sekitar 200 orang ini dilengkapi dengan berbagai perlengkapan, seperti meja sidang, kursi sidang, kursi tamu, kursi undangan, sound system, LCD, dan perlengkapan lainnya.
  2. Gedung Student Centre
    Gedung Student Centre UTM merupakan bentuk bantuan pemerintah Provinsi Jawa Timur. Gedung yang menampung kapasitas sekitar 400 orang ini digunakan untuk berbagai kegiatan mahasiswa, seperti kegiatan ilmiah dan kegiatan olahraga.
  3. Lapangan Olahraga
    UTM menyediakan lapangan olahraga di belakang kantor pusat untuk mendukung kegiatan olahraga mahasiswa. Lapangan ini terdiri dari lapangan sepak bola dan lapangan bola basket.
  4. Kantin
    UTM menyediakan kantin untuk memenuhi kebutuhan pangan mahasiswa di selang waktu mengikuti perkuliahan.
  5. Guest House
    Guest House merupakan fasilitas penginapan bagi para tamu pendidikan UTM.
  6. Masjid
    Masjid UTM berada di bagian timur kampus. Masjid ini mampu menampung sekitar 2.000 jemaah. Keberadaan masjid ini diharapkan mampu meningkatkan keimanan dan ketakwaan serta memudahkan para mahasiswa untuk beribadah di kampus.
  7. Koperasi Mahasiswa
    Koperasi Mahasiswa UTM menyediakan kebutuhan alat tulis kantor, alat tulis perkuliahan, serta kebutuhan sehari-hari bagi para mahasiswa.
  8. Tempat Parkir
    UTM menyediakan lahan parkir yang mampu menampung kendaraan bermotor para mahasiswa. Tempat parkir ini terbagi di dua tempat, yaitu sisi barat dan sisi timur kampus.
  9. Bank
    Di kampus UTM terdapat beberapa cabang bank yang akan memudahkan mahasiswa dalam melakukan transaksi perbankan, seperti pembayaran biaya pendidikan mahasiswa dan kegiatan simpan pinjam. Bank yang terdapat di UTM, yaitu Bank Jatim, Bank Tabungan Negara (BTN), dan Bank Mini Syariah Fakultas Ekonomi.
  10. Ruang Kuliah
    UTM menyediakan sekitar 31 ruang kuliah yang tersebar di setiap fakultas. Ruang kuliah yang jumlahnya masih terbatas ini dikoordinasikan secara terpusat agar penggunaanya dapat lebih efisien. Untuk mengatasi keterbatasan ruang kuliah di setiap fakultas tersebut, UTM membangun gedung untuk Ruang Kuliah Bersama (RKB). RBK yang dimiliki UTM saat ini 6 gedung.
  11. Perpustakaan
    UTM memiliki perpustakaan yang terletak di tengah-tengah kampus dengan bangunan berlantai dua yang cukup megah. Perpustakaan ini dilengkapi sekitar 25.000 koleksi yang terdiri dari buku-buku literatur, majalah, jurnal, dan buku-buku ilmu pengetahuan lainnya.
  12. Laboratorium
    UTM menyediakan berbagai laboratorium untuk menunjang kegiatan pembelajaran mahasiswa. Laboratorium yang terdapat di UTM di antaranya, yaitu:
    • Laboratorium Komputer;
    • Laboratorium Bahasa;
    • Laboratorium Dasar, yang terdiri dari Laboratorium Kimia, Laboratorium Fisika, dan Laboratorium Biologi;
    • Laboratorium Fakultas Hukum, yaitu Laboratorium Hukum dan Pusat Dokumentasi Ilmu Hukum;
    • Laboratorium Fakultas Ekonomi, yaitu Laboratorium Pasar Modal, Laboratorium Audit, Laboratorium perpajakan, dan Laboratorium Perbankan;
    • Laboratorium Fakultas Pertanian, yaitu Laboratorium Agronomi, Laboratorium Agribisnis, Laboratorium Ilmu Kelautan, Laboratorium Teknologi Industri Pertanian, dan Kebun Percobaan; serta
    • Laboratorium Fakultas Teknik, yang terdiri dari 19 Laboratorium. Beberapa di antaranya, yaitu Laboratorium Komputasi dan Sistem Cerdas, Laboratorium Digital Multimedia, Laboratorium Sistem Informasi dan Rekayasa Perangkat Lunak, Laboratorium Aplikasi Teknologi dan Informasi, Laboratorium Bisnis Intelijen Sistem, dan Laboratorium Energi Terbarukan.

Beasiswa Universitas Trunojoyo Madura (UTM)

Universitas Trunojoyo Madura menyediakan berbagai beasiswa yang bisa didapatkan oleh mahasiswa dan calon mahasiswa berprestasi yang memiliki keterbatasan biaya untuk kuliah di universitas ini. Beberapa beasiswa yang bisa didapatkan di UTM antara lain:

  1. Beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik (PPA)
    Beasiswa ini memberikan dana sebesar Rp350.000,00 per bulan. Kriteria dan persyaratan beasiswa ini dibagi menjadi tiga, yaitu:
    PPA Unggulan
    PPA unggulan dikeluarkan oleh Dikti untuk mahasiswa beprestasi. Persyaratan untuk mendapatkan beasiswa ini adalah mahasiswa harus memiliki IPK minimal 3,5 dan melengkapi administrasi, seperti fotokopi KK dan sebagainya. Seluruh mahasiswa berhak mengajukan beasiswa ini selama memenuhi kriteria.
    PPA Biasa
    Beasiswa PPA biasa diperuntukkan bagi mahasiswa kurang mampu. IPK yang diajukan lebih rendah dari PPA Unggulan. Persyaratan administratif, sama seperti beasiswa PPA unggulan, kecuali surat keterangan tidak mampu.
    PPA Aktivis
    Beasiswa PPA difokuskan untuk mahasiswa yang berprestasi di bidang nonakademik atau aktivis kampus. Target beasiswa ini adalah mahasiswa yang aktif di UKM dengan persyaratan minimal memiliki IPK 3,00.
  2. Beasiswa Supersemar
    Beasiswa Supersemar merupakan beasiswa yang dikelola oleh Yayasan Supersemar. Beasiswa ini banyak ditawarkan di universitas di Indonesia, termasuk Universitas Trunojoyo. Beasiswa ini diberikan khusus kepada mahasiswa yang berasal dari keluarga yang tidak mampu. Syarat mengikuti beasiswa ini adalah memiliki minimal IPK 2,50 dan memenuhi persyaratan administrasi yang sudah ditentukan, seperti fotokopi kartu tanda mahasiswa (KTM), surat keterangan tidak mampu (SKTM), surat kelakuan baik (SKB), surat keterangan tidak menerima beasiswa lain, surat aktif kuliah, fotokopi rekening bank, dan fotokopi pembayaran SPP terakhir.
  3. Beasiswa Djarum
    Beasiswa Djarum merupakan salah satu beasiswa yang sering dibicarakan dan diikuti oleh mahasiswa. Hal ini karena uang beasiswa yang didapatkan tergolong banyak. Mahasiswa akan mendapat uang saku sebanyak Rp750.000,00 per bulan atau setara dengan Rp9.000.000,00 selama setahun. Selain karena uang sakunya yang besar, beasiswa ini juga menawarkan pelatihan nonakademik untuk mengimbangi pencapaian akademik yang diperoleh di kampus. Persyaratan untuk mengajukan beasiswa ini adalah memiliki IPK >3,00 dan persyaratan administratif, seperti foto ukuran 4×6 memakai jas almamater, transkrip nilai sampai semester III, Surat aktif organisasi, fotokopi sertifikat kegiatan, surat keterangan tidak menerima beasiswa lain.
  4. Beasiswa Bank Indonesia
    Bank Indonesia membuka kesempatan beasiswa untuk mahasiswa yang berprestasi yang memiliki keterbatasan ekonomi untuk melanjutkan kuliah. Beasiswa BI akan memberikan uang saku sebanyak Rp500.000,00 per bulan. Syarat untuk mendapatkan beasiswa ini adalah memiliki minimal IPK 3,00, mahasiswa aktif dalam kegiatan sosial dan kesejahteraan, serta tidak boleh berumur lebih dari 23 tahun. Beasiswa ini diperuntukkan bagi mahasiswa di lima fakultas, yaitu Fakultas Ekonomi (Ilmu Ekonomi, Studi Pembangunan, Manajemen, Akuntansi), Fakultas Hukum, Fakultas Komunikasi, Fakultas Kesehatan Masyarakat, dan Fakultas Pertanian/Agrobisnis/Peternakan.
  5. Beasiswa Bank Jatim
    Beasiswa Bank jatim selalu dibuka setiap tahun. Dana beasiswa ini turun sekali selama satu semester. Dalam bank jatim sustainability report dijelaskan bahwa beasiswa ini tergolong dalam program sosial Bank Jatim yang terdiri dari pendidikan, kebudayaan, kesehatan, dan sosial. Dana beasiswa yang didapat disesuaikan oleh pihak yang bersangkutan.
  6. Beasiswa Bank BRI
    Program beasiswa BRI memiliki nama beasiswa nusantara cerdas (BNC). Persyaratan yang diperlukan untuk mendapatkan beasiswa ini, yaitu transkrip IPK 3,00 serta fotokopi nilai UN dan Ijazah yang nilai rata-ratanya tidak boleh di bawah 8,00. Beasiswa ini diperuntukkan bagi semua jurusan selama memenuhi persyaratan dan ketentuan yang ditetapkan. Dana yang diberikan beasiswa ini adalah Rp300.000,00 per bulan.
  7. Beasiswa Bidikmisi
    Beasiswa bidikmisi ditujukan bagi calon mahasiswa beprestasi yang memiliki keterbatasan kemampuan ekonomi. Beasiswa ini bisa didaftarkan saat calon mahasiswa masih menduduki kelas 3 SMA, yang biasanya didaftarkan oleh pihak sekolah. Untuk mahasiswa yang tidak mendaftar semasa sekolah, bisa mendaftar saat masuk kuliah dengan persyaratan minimal IPK 3,00. Beasiswa yang datang dari Kemendikti ini memberikan dana bulanan sebesar Rp700.000,00 per bulan.

Pertanyaan Umum Yang Sering Ditanyakan

Di mana lokasi Universitas Trunojoyo Madura (UTM)?

Di Jl. Raya Telang, Perumahan Telang Inda, Telang, Kamal, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur.

Apa fakultas favorit di Universitas Trunojoyo Madura (UTM)?

Fakultas Teknik, Fakultas Hukum, Fakultas Ilmu Sosial dan Budaya (FISIB), Fakultas Ilmu-ilmu Keislaman, dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan.

Apa akreditasi Universitas Trunojoyo Madura (UTM)?

Spesialisasi
  • Teaching skills
Video

Event
Kerjasama dengan SMAN 1 Lawang, Prodi Sosiologi UTM Promosikan Ilmu Sosiologi Kepada Generasi Milenial
19 Juli 2019 Dalam rangka melaksanakan pengabdian kepada masyarakat, Program Studi Sosiologi UTM bekerjasama dengan SMA Negeri 1 Lawang, Kabupaten Malang untuk menjalankan program “Sosiologi Mengabdi” pada tanggal 18-19 Juli 2019 di kampus SMA N 1 Lawang. Tujuan program “Sosiologi Mengabdi” kali ini untuk memberikan pelatihan social mapping tingkat dasar dan implementasinya dalam sociology everyday life bagi para siswa-siswi SMA N 1 Lawang. Para dosen Sosiologi UTM yang hadir dalam acara tersebut, memberikan pelatihan bagi para siswa-siswi SMA N 1 Lawang untuk menyusun skema sosiogram, yakni semacam diagram sosial yang disusun untuk memetakan lingkungan sosial di sekitar siswa-siswi tersebut menjalani kehidupan sehari-hari. Termasuk juga menyusun sosiogram di lingkungan sekolah tempat mereka menuntut ilmu.